Pecinta es krim, tentu tempat kuliner es krim yang akan di cari dimana pun dia berada. Tenang, Bandung menyediakan kuliner es krim bagi kamu.

Finansialku akan mengajak kamu untuk keliling kota Bandung spesial hunting es krim yang enak dan Hits. Baca sampai selesai ya.

 

Rubrik Finansialku

Rubrik Finansialku Lifestyle (rev)

 

Es Krim

Salah satu makanan ringan yang paling banyak diburu adalah es krim. Kesegaran rasanya dapat seketika melegakan tenggorokan. Ya, es krim memang memiliki banyak penggemar dan menjadi salah satu kuliner yang sayang untuk dilewatkan.

Dari anak kecil sampai orang dewasa, pria maupun wanita hampir semuanya menyukai es krim. Es krim menjadi salah satu makanan favorit dan sangat populer bagi masyarakat Indonesia. Tidak ketinggalan di kota Bandung.

Download Sekarang! Ebook PERENCANAAN KEUANGAN Untuk USIA 20-an, GRATIS!

Ebook Perencanaan Keuangan untuk Usia 20 an Perencana Keuangan Independen Finansialku

 

Kuliner Es krim di kota Bandung

Ada beberapa kedai es krim yang wajib banget untuk kamu coba ketika singgah di kota Bandung.

Kali ini Finansialku berikan 10 Kuliner es krim di Bandung yang hits dan enak. Gak pake berlama-lama lagi, ini dia untuk kamu.

 

#1 Sumber Hidangan

Sumber Hidangan sebenarnya bukanlah toko es krim, melainkan toko roti yang sudah ada di kota Bandung, sejak tahun 1929.

Tetapi sumber hidangan juga menjual es krim. Bentuk es krimnya tampak biasa saja sih, alias sederhana. Namun kamu akan benar-benar menikmati rasa es krim yang enak banget.

Es Krim Campina, Terus Berkembang hingga Memiliki Ratusan Mitra Sejak Tahun 1972 03 - Finansialku

[Baca Juga: 7+ Tempat Wisata Kuliner Jakarta Yang WAJIB Kamu Cicipi Buburnya]

 

Jangan tertipu dengan bentuknya yang tidak mewah. Karena rasanya berbanding terbalik dari bentuknya. Soal rasa, cocok banget buat kamu yang mengaku pecinta es krim.

Nah, letak dari toko ini memang agak tersembunyi, untuk memudahkan kamu menemukan lokasi Sumber Hidangan, toko ini ada di sebelah kanan jalan Braga dan berada di sekitaran penjual lukisan.

 

#2 Scoop & Skoops

Untuk kamu yang sedang mencari es krim dengan harga terjangkau serta banyak  pilihan rasa. Toko es krim Scoop & Skoops ini, bisa jadi salah satu pilihan buat

kamu, karena di kedai ini ada kurang lebih 20 varian rasa es krim.  Ada yang unik dari toko ini, di sini kamu bisa mencoba rasa es krim yang tak biasa, seperti es krim brokoli, kacang merah, aneka buah-buahan, bandrek, rujak, hingga keju, menarik sekali bukan.

Harga per porsinya mulai dari Rp16.000 untuk dua scoops es krim beserta toping.

 

#3 PT Rasa

Berdiri Sejak 1936, PT Rasa sudah menjadi tempat favorit bagi penggemar es krim. Mulai dari es krim cone, hingga es krim yang ditaruh di atas nanas dan batok kelapa.

Selain Sumber Hidangan dan Scoops & Skoops, di Bandung toko es krim PT Rasa juga cukup terkenal. Lokasi toko es krim PT Rasa ini, terletak di Jalan Tamblong Nomor 15.

 

#4 Ice cream Gentong

Teksturnya yang padat dan lebih menonjolkan cita rasa buah, es krim gentong ini adalah karya anak bangsa berasal dari Yogyakarta.

Tak beda jauh dengan toko es krim pada umumnya, es krim pada ice cream gentong ini juga menyediakan berbagai macam toping. Untuk menambah bentuk dan cita rasanya saat dinikmati.

 

#5 Kuliner Es Krim di Let’s Go Gelato

Let’s Go Gelato ini terletak di Jalan Bengawan no. 29, Cihapit, Bandung Wetan, persis di samping studio foto Papyrus.

Ada banyak varian gelato yang bisa menjadi pilihan. Selain itu kamu bisa pilih wadah untuk menikmatinya juga, pilih pakai cup atau cone. Rasanya manis dan lembut di mulut. Yummy!

 

#6 Sweet Belly

Sweet Belly bisa jadi pilihan buat kamu yang mau mencoba  es krim dengan berbagai macam rasa. varian rasa seperti American cheese, cake gelato, rainbow cheese cake, Thai tea gelato adalah Menu andalan di Sweet Belly.

es krim 2

[Baca Juga: 5 Kuliner Bandung Ini yang Tidak Boleh Terlewatkan]

 

Jika kamu mau sensasi yang berbeda saat menikmati es krim, di Sweet Belly kamu juga bisa memesan Burger Ice Cream yaitu sajian es krim yang diletakkan di dalam roti burger dan ditambahkan dengan sirup.

 

#7 The Rit’s Ice Cream

Kamu pecinta es krim yang anti mainstream? Ke toko es krim The Rit’s Ice Cream.

Toko ini menyediakan berbagai macam menu es krim, ada Basket of Joy, Apple Pie with Ice Cream, Waffle with Ice Cream, Banana Caramel, Berry Sensation, Black Beauty, Tropical Love, dan menu-menu es krim lainnya.

The Rit’s Ice Cream berada di jalan Dr. Setiabudi No. 388. Cobain sekarang!

 

#8 Greentea Holics

Green tea sedang tren dikalangan milenials . Merupakan satu dari sekian banyak rasa. Green tea sejak tahun lalu menjadi favorite di segala macam kuliner.

Toko es krim Greentea holics ini, menjual kue cubit green tea hingga es krim green tea, perpaduan rasanya selalu pas dan membuat orang ketagihan.

Jika kamu ingin mencicipi perpaduan sempurna antara kue cubit, ice cream, dan topping-topping lucu dengan rasa green tea, berarti saatnya kamu mengunjungi Greetea Holics yang ada di jalan Sultan Agung.

 

#9 Pesca

Pada toko es krim yang satu ini, ada yang berbeda. Mereka tidak hanya menjual es krim biasa, melainkan juga menjual kue tart dari es krim, macaron es krim, cup cakes es krim hingga mochi es krim.

es krim 3

[Baca Juga: Daftar Kuliner Surabaya yang Wajib Anda Cicipi! (Bagian 1)]

 

Pesca terletak di Jalan Otto Iskandardinata nomor 404. Hunting es krim di toko es krim pesca ini, bisa menjadi pilihan untuk kamu yang suka menikmati es krim dengan ditemani berbagai macam kue.

 

#10 The Dream’s Cake

The Dream’s Cake yang terletak di Jalan Trunojoyo nomor 23 dan Jalan Ariajipang nomor 1-3 Dipa Junction. Menyajikan berbagai varian es krim.

Menggunakan tempat ice cream seperti cup minuman menjadi ciri khas dan keunikan dari The Dream’s Cake.

Soal rasanya, kamu bisa menemukan sensasi es krim saat menikmati es krim mereka langsung. Jadi jangan berlama-lama. 

 

Itu dia toko es krim yang bisa kamu kunjungi di kota Bandung. Mungkin kamu mau beri pendapat, silakan tulis di kolom komentar di bawah ya.

Oh ya satu lagi, kamu boleh berbagi informasi ini kepada teman-teman kamu yang mungkin butuh referensi toko es krim yang ada dalam artikel ini, terima kasih.

 

Sumber Referensi:

  • Ratna Widyawati. 18 Juni 2019. 7 Rekomendasi Kedai Es Krim di Bandung, Ada yang Buka Sejak 1936. Line.me – http://bit.ly/39v6Rto
  • Admin. 30 Juni 2018. 7 Kuliner Es Krim di Bandung yang Bakal Memanjakan Lidahmu. Idntimes.com – http://bit.ly/38FpV8x
  • Nur Khansa Ranawati. 18 September 2019. Kuliner Bandung: 5 Tempat Makan Eskrim Enak di Bandung. Ayobandung.com – http://bit.ly/2SEWZX6

 

Sumber Gambar:

  • Es Krim 1 – http://bit.ly/2SxE9Tj
  • Es Krim 2 – http://bit.ly/2uPmLA5
  • Es Krim 3 – http://bit.ly/3bzs8Eh