Pasar produk smart home terus meluas seiring peningkatan kesadaran kesehatan masyarakat usai pandemi. Air purifier adalah salah satu produk yang banyak diincar lantaran perannya yang penting.

Apa merek air purifier terbaik di pasaran saat ini? Simak pembahasan berikut sampai habis!

 

Summary:

  • Selain menjaga kualitas udara, air purifier juga dapat memberikan manfaat untuk kesehatan salah satunya menurunkan risiko penyakit paru.
  • Terdapat beberapa sistem penyaring pada air purifier dan yang terbaik bisa sampai menyaring serbuk sari hingga membunuh bakteri.

 

Apa Itu Air Purifier?

Musim kemarau di Indonesia kerap membuat kualitas udara memburuk. Bahkan, beberapa lokasi di Indonesia masuk dalam rangking dunia sebagai kota dengan udara paling tidak sehat.

Kalau terus-terusan menghirup udara kotor, bisa-bisa kesehatan Anda dan keluarga terancam.

Nah, Anda sebenarnya bisa menangkal pengaruh buruk polutan dengan memasang air purifier di rumah. “Bukannya udara di dalam rumah bersih?” Sayangnya, tidak.

Partikel debu dan kotoran bisa masuk ke sela-sela pintu. Karenanya, perlu alat tambahan untuk menjaga udara tetap sehat untuk kita hirup.

Air purifier adalah alat elektronik yang bertugas memurnikan udara di dalam ruangan. Produk ini bekerja dengan cara menyedot udara ke dalam mesin, kemudian melepaskannya kembali ke ruangan.

Karenanya, ada baiknya Anda membeli air purifier terbaik untuk menyuplai udara sehat bagi keluarga.

 

Manfaat Air Purifier

Memilih air purifier terbaik akan memberi sejumlah manfaat untuk tubuh. Dalam artikel yang ditinjau Dokter Mikhael Yosia, terdapat beberapa manfaat air purifier untuk kesehatan:

 

#1 Menghilangkan Bau Tidak Sedap

Air purifier tidak hanya berguna untuk menghilangkan virus dan bakteri dalam ruangan, tetapi juga dapat mengurangi bau tidak sedap dan asap rokok.

Fungsi ini membuatnya cocok sebagai solusi untuk mengatasi masalah bau di ruangan.

 

#2 Meminimalisasi Risiko Penularan Penyakit Akibat Bakteri dan Virus

Memasang air purifier di rumah dapat mengurangi penyebaran virus dan bakteri, termasuk influenza.

Meski tidak mengeliminasi risiko penularan sepenuhnya, air purifier terbaik tetap berguna untuk menjaga kondisi anggota keluarga.

 

#3 Menurunkan Risiko Penyakit Paru

Sebagian besar rumah di Indonesia tidak punya ruangan khusus untuk merokok. Akibatnya, anggota keluarga yang merokok melakukan aktivitas tersebut di ruangan mana pun.

Tanpa disadari, kebiasaan ini memicu sejumlah penyakit, termasuk kanker paru dan penyakit paru obstruktif kronis.

 

#4 Meredakan Gejala Asma

Jika ada mengidap asma di rumah Anda, ada baiknya mempertimbangkan memasang air purifier.

Kualitas udara yang buruk bisa memicu gejala asma. Air purifier terbaik bisa meningkatkan kualitas udara dan mengurangi gejala asma.

 

#5 Menjaga Kesehatan Jantung dan Kestabilan Tekanan Darah

Penggunaan air purifier terbukti bermanfaat dalam menjaga kesehatan jantung dan tekanan darah.

Temuan ini didapat dalam penelitian dari JAMA Internal Medicine yang menunjukkan bahwa penggunaan air purifier dapat mengurangi tekanan darah dan risiko penyakit jantung pada populasi lanjut usia.

 

#6 Menurunkan Risiko Alergi Kambuh

Alergi debu, bulu hewan peliharaan, hingga serbuk sari bisa ditekan dengan penggunaan air purifier.

Benda ini akan menyaring partikel kecil di udara sehingga oksigen yang Anda hirup tidak bercampur dengan benda alergen.

 

#7 Mengurangi Jamur

Air purifier terbaik bermanfaat untuk menghilangkan spora jamur yang dapat memicu alergi dan berdampak buruk pada kesehatan.

Alat ini juga mampu mencegah pertumbuhannya di dalam rumah.

[Baca Juga: Polusi Udara Jakarta Memburuk, Pindah Tempat Tinggal Jadi Solusi?]

 

Rekomendasi Air Purifier Terbaik

Memilih produk air purifier memang gampang-gampang susah, ya. Tapi, jangan khawatir.

Finansialku sudah mengurasi beberapa produk air purifier terbaik yang dapat Anda pilih. Simak rekomendasi air purifier terbaik berikut ini:

 

#1 Panasonic F-VXV70A

air purifier terbaik_Panasonic F-VXV70A

Panasonic F-VXV70A. Sumber: Club Panasonic

 

Harga: sekitar Rp8,9 juta

Filter: HEPA

Panasonic F-VXV70A adalah air purifier terbaik dengan fitur nano X yang mampu membunuh 99,99% virus H1H1, H5N1, Corona, dan variannya.

Produk ini hanya membutuhkan 66 watt daya dan bisa bekerja hingga 10 tahun dengan satu filter. Panasonic F-VXV70A bisa menjangkau ruangan seluas 52 meter persegi.

 

#2 Panasonic F-PXV50A

air purifier terbaik_Panasonic F-PXV50A

Panasonic F-PXV50A. Sumber: Club Panasonic

 

Harga: sekitar Rp5,3 juta

Filter: HEPA

Panasonic F-PXV50A adalah versi lebih terjangkau dari varian Panasonic F-VXV70A.

Dengan harga Rp5 juta, Anda sudah mendapat produk dengan jangkauan 36 meter persegi. Produk ini hanya butuh daya 29 watt sehingga cukup hemat listrik.

Panasonic F-PXV50A memiliki 3 volume yang mudah disesuaikan. Sayang, produk ini menghasilkan suara 47 dB yang agak berisik.

 

#3 Daikin MC70MVM6

air purifier terbaik_Daikin MC70MVM6

Daikin MC70MVM6. Sumber: Dinomarket

 

Harga: Rp4,5 juta

Filter: HEPA

Air purifier Daikin MC70MVM6 sangat efektif dalam menyegarkan udara hingga 46 meter persegi dengan menghilangkan bakteri dan aroma tidak sedap.

Dilengkapi active plasma ion untuk mengontrol kelembaban serta streamer untuk memperpanjang masa pakai filter.

Proses pembersihan udara bergerak dalam tiga arah sehingga lebih cepat. Produk ini hanya butuh daya 26 watt.

 

#4 LG LAPBVS20GG0

air purifier terbaik_LG LAPBVS20GG0

LG LAPBVS20GG0. Sumber: Walmart Mexico

 

Harga: Rp4,3 juta

Filter: HEPA

LG LAPBVS20GG0 adalah air purifier terbaik LG dengan desain unik dan 3 filter untuk menyaring udara.

Produk ini efektif mengurangi alergi dan bakteri di udara, mudah digunakan, dan konsumsi daya rendah (20 watt), dan menggunakan filter HEPA. Namun, produk ini hanya menjangkau hingga 30 meter persegi.

 

#5 Samsung AX60

air purifier terbaik_Samsung AX60

Samsung AX60. Sumber: Trendtech

 

Harga: Rp4,2 juta

Filter: HEPA

Air purifier terbaik Samsung AX60 adalah perangkat dengan filtrasi 99,97% dan aliran udara 3 arah yang mampu membersihkan udara secara efisien.

Tampilan Numeric Air Quality Display memberikan informasi akurat tentang kondisi udara di dalam rumah.

Keunggulan lainnya termasuk kemampuan membersihkan udara hingga 2.5x lebih cepat, teknologi HEPA Profilter, dan sensor internal untuk mendeteksi polusi udara serta meningkatkan kecepatan filter secara otomatis.

AX60 memiliki konsumsi daya 60 watt. Sayang, produk ini punya bobot yang berat, yakni 11,2 kilogram.

 

#6 Levoit Core 300

air purifier terbaik_Levoit Core 300

Levoit Core 300. Sumber: Levoit

 

Harga: sekitar Rp3 juta

Filter: HEPA

Levoit Core 300 terkenal karena ukuran kompaknya yang cocok untuk kamar atau kantor.

Alat ini menggunakan teknologi karbon aktif untuk menyaring 99.97% polutan seukuran 0.3 mikron dengan bantuan True HEPA 3-Stage filter.

Filter ini mampu menghilangkan debu, rambut, bulu hewan peliharaan, dan partikel lain di udara.

Levoit juga menyediakan filter tambahan untuk mengatasi asap rokok (True HEPA 3-Stage Toxin Absorber Filter) dan alergi terhadap hewan peliharaan (True HEPA 3-Stage Pet Allergy Filter).

Panel kontrolnya memiliki 7 tombol, termasuk tombol utama untuk menghidupkan dan mematikan unit air purifier. Namun, produk ini hanya bisa menjangkau ruangan sebesar 20 meter persegi saja.

 

#7 Hitachi EP-A3000

air purifier terbaik_Hitachi EP-A3000

Hitachi EP-A3000. Sumber: Hitachi

 

Harga: Rp2,8 juta

Filter: HEPA

Air purifier terbaik Hitachi EP-A3000 menawarkan fitur canggih, termasuk deodorization, purify, skin moisturize, dan humidity.

Selain itu, terdapat fitur tambahan infrared remote receiver, Air sensor, dimmer control, dan memory function yang membantu menghemat energi hingga 36%.

Sayang, Hitachi EP-A3000 hanya mampu menjangkau ruangan seluas 30 meter persegi.

 

#8 Mi Air Pufirier 2

air purifier terbaik_Mi Air Pufirier 2

Mi Air Pufirier 2. Sumber: Techpunt

 

Harga: Rp2 juta

Filter: HEPA

Air purifier terbaik berikutnya adalah Mi Air purifier 2 dari Xiaomi yang punya kemampuan membersihkan udara dalam ruangan hingga 406 meter kubik per jam.

Produk ini dilengkapi teknologi aero dynamic principles untuk menghilangkan virus dan polusi udara.

Dual blower 4 duct bertugas menjaga udara bersih di semua sudut ruangan.

Teknologi triple filter protection menyaring 99% partikel kecil, sementara konsumsi daya rendah hanya 50 watt untuk membersihkan area 48 meter persegi.

[Baca Juga: Polusi, WFH, dan Pengeluaran Pribadi, Begini Pandangan dari Ahli!]

 

#9 Notale NTL-AP1

air purifier terbaik_Notale NTL-AP1

Notale NTL-AP1. Sumber: Notale

 

Harga: Rp1,7 juta

Filter: HEPA

Notale NTL-AP1 adalah air purifier terbaik dengan UV Sterilizer dan HEPA Filter 3 in 1 untuk menangkap dan membunuh virus, bakteri, serta polutan.

Selain itu, ia mampu menangkap partikel berukuran kecil seperti serbuk sari, PM2.5, dan alergen.

Produk ini bisa digunakan di ruangan hingga 50 meter persegi dan terhubung dengan smartphone melalui aplikasi Smart Life-Smart Living.

 

#10 Sharp FP-F30Y

air purifier terbaik_Sharp FP-F30Y

Sharp FP-F30Y. Sumber: Rupa Rupa

 

Harga:  Rp1,2 juta

Filter :HEPA

Air purifier terbaik berikutnya adalah Sharp FP-F30Y dengan teknologi plasma cluster, efektif halau virus dan mikroba di ruangan hingga 21 m².

Dilengkapi variasi kecepatan (max, low, high) dan menghasilkan ion positif dan negatif alami.

Ukuran kompak (40x19x47 cm), berat 8 kg, daya 94 watt, harga sekitar Rp1 juta. Sayang, varian ini menggunakan daya cukup besar, yakni 94 watt.

Nah, setelah mengetahui sejumlah manfaat dan rekomendasi produknya, Anda sudah memilih salah satu air purifier terbaik yang akan dibeli?

Dengan kisaran harga yang beragam, pemilihan produk sebaiknya Anda sesuaikan dengan kebutuhan dan keunggulannya, ya.

Namun di samping itu, pastikan Anda juga sudah mengalokasikan keuangan dengan matang agar tidak mengganggu cash flow untuk kebutuhan lainnya.

Sebagai referensi, yuk, download ebook gratis dari Finansialku Cara Beli Barang Mahal Tanpa Utang.

 

Tips Memilih Air Purifier

Idealnya, memilih air purifier terbaik tidak hanya memperhatikan aspek estetika. Yang terpenting, fungsinya sebagai penyaring udara benar-benar maksimal.

Silakan ikuti tips memilih air purifier terbaik berikut ini:

 

#1 Sesuaikan dengan Ukuran Ruangan

Untuk memaksimalkan kinerjanya, pertimbangkan ukuran ruangan Anda saat memilih air purifier.

Semakin besar ruangannya, semakin besar kapasitas air purifier yang Anda butuhkan. Setiap produk biasanya menyertakan informasi ukuran ruang yang bisa dijangkau.

 

#2 Kenali Kebutuhan Anda

Sebaiknya, Anda paham kebutuhan kesehatan dan lingkungan sekitar.

Pertimbangkan riwayat alergi keluarga, polusi udara di daerah tempat tinggal, dan jenis alergi yang mungkin Anda punya. Informasi ini akan membantu memilih air purifier yang sesuai dengan kebutuhan.

 

#3 Kenali Sistem Penyaring Udara

Setiap produk di pasaran memiliki plus minus masing-masing. Produk entry level bisa jadi hanya bisa menyaring debu.

Sementara air purifier terbaik bisa menyaring partikel kecil seperti serbuk sari.

Berikut adalah beberapa sistem penyaring yang tersedia di air purifier mainstream:

  1. Pre-filter: Menyaring debu dan rambut.
  1. Filter HEPA: Menangkap serbuk sari dan alergen kecil.
  1. Filter karbon aktif: Menghilangkan bau dan gas berbahaya.
  1. UV-C Light: Membunuh bakteri dan virus.
  1. Ionizer: Menghasilkan ion negatif untuk mengendapkan partikel tertentu.

 

#4 Daya Listrik

Pilih air purifier hemat daya dengan memahami konsumsi dayanya. Biasanya, alat ini butuh daya antara 50-200 watt.

Air purifier sering digunakan berjam-jam, bahkan 24 jam, jadi penting untuk perhitungkan total daya yang digunakan agar tagihan listrik tidak bengkak.

 

#5 Cek Kebisingan

Beberapa produk air purifier punya suara yang cukup keras. Bukannya tenang, Anda dan keluarga bisa terganggu saat beristirahat.

Saat berada di toko, jangan ragu bertanya ke pramuniaga mengenai tingkat kebisingan produk yang Anda pilih.

 

#6 Merek

Pertimbangkan air purifier terbaik dari merek bereputasi. Jangan sampai Anda menggadaikan kesehatan keluarga karena salah pilih barang.

 

#7 Perawatan

Air purifier butuh perawatan agar fungsinya terjaga. Karenanya, Anda mesti rajin membersihkan dan mengganti filternya.

Sebelum beli, pastikan produk yang Anda pilih mudah dibersihkan dan tersedia suku cadang yang bisa dibeli terpisah.

 

#8 Fitur Tambahan

Air purifier modern punya fitur tambahan yang dapat disesuaikan dengan kebutuhan.

Seperti sensor kualitas udara, mode otomatis, dan kemampuan pemantauan dengan smartphone.

 

#9 Budget

Tips memilih air purifier berikutnya adalah mempertimbangkan budget. Karena berharap yang terbaik, Anda tidak disarankan memilih yang termurah.

Agar manfaat air purifier bisa Anda rasakan maksimal, sebaiknya rencanakan keuangan dengan tepat sehingga Anda mampu membeli yang sesuai kebutuhan.

Selain itu, Anda juga perlu menyesuaikan kembali anggaran bulanan sebagai antisipasi jika ada penambahan biaya listrik dan lainnya dari penggunaan alat ini.

Yuk, dapatkan strategi perencanaan keuangan yang tepat sesuai kondisi finansial Anda, langsung dari Perencana Keuangan Finansialku.

Klik banner di bawah ini untuk konsultasi secara 1 on 1, ya!

konsul - PERENCANAAN KEUANGAN Q3 23

 

Makin Sehat dengan Produk IoT

Menjaga kemurnian udara adalah salah satu investasi kesehatan untuk meningkatkan angka harapan hidup.

Kabar baiknya, produk pemurni udara dapat membantu Anda mewujudkan harapan tersebut.

Saat memilih air purifier terbaik, Anda perlu mempertimbangkan beberapa faktor—termasuk kualitas udara di sekitar tempat tinggal.

Selain menjaga, kita pun perlu mengantisipasi berbagai risiko kesehatan yang bisa dialami di kemudian hari.

Karena itu, tidak ada salahnya Anda mendaftarkan anggota keluarga di polis asuransi kesehatan untuk menekan dampak finansial akibat sakit.

Agar tidak salah pilih produk asuransi, sebaiknya diskusikan terlebih dahulu bersama ahlinya, Perencana Keuangan Finansialku.

Silakan hubungi Customer Advisory kami di 0851 5866 2940 untuk informasi lengkapnya. Untuk memperkaya referensi, Anda juga bisa baca ebook gratis berikut ini Anti Pusing Mikirin Biaya Kalau Sakit.

 

Disclaimer: Finansialku adalah perusahaan perencana keuangan di Indonesia yang melayani konsultasi keuangan bersama Certified Financial Planner (CFP) seputar perencanaan keuangan, rencana pensiun, dana pendidikan, review asuransi dan investasi.

Finansialku bukan platform pinjaman online dan tidak menerima layanan konsultasi di luar hal-hal yang disebutkan sebelumnya. Artikel ini dibuat hanya sebagai sarana edukasi dan informasi.

 

Sekian ulasan mengenai air purifier terbaik. Produk mana yang sudah Anda coba di rumah?

Mari bagikan pengalaman penggunaan di kolom komentar di bawah untuk memudahkan orang lain mendapat produk yang ideal.

Jangan lupa share informasi ini di media sosial untuk memastikan rekan Anda membeli produk sesuai kebutuhan. Terima kasih!

 

Editor: Ismyuli Tri Retno

Sumber Referensi:

  • Admin. 24 Agustus 2023. 15 Merk Air purifier Terbaik, Udara Sehat dan Segar. tokopedia.com – https://bit.ly/3L7Vop7
  • Christovel Ramot. 31 Agustus 2023. 9 Cara Memilih Air purifier yang Pas dan Cocok untuk Kamu. klikdokter.com – https://bit.ly/44yFCug
  • Imam Ali. 06 Juli 2023. 12 Air purifier Terbaik, Mulai 1 Jutaan Pakai HEPA Filter. Pricebook.co.id – https://bit.ly/3Epa7ba
  • Merry Dame Christy Pane. 24 Desember 2022. Tak Sedikit, Ini Manfaat Air purifier bagi Kesehatan. alodokter.com – https://bit.ly/3Z3jBCL
  • Shylma Na’imah. 19 April 2021. 6 Kegunaan Air purifier dan Pengaruhnya untuk Kesehatan Tubuh. Hellosehat.com – https://bit.ly/47Sv6AZ