Mengapa banyak orang suka bisnis properti? Apa saja keuntungan menjalankan bisnis properti? Berikut ini salah satu quote dari pebisnis sukses properti, Donald Trump.

 

Rubrik Finansialku

Rubrik Finansialku Fin Quotes

 

Alasan Donald Trump Menyukai Bisnis Properti

Banyak orang-orang sukses, berlatar belakang karyawan maupun pebisnis menyukai berinvestasi dan bisnis properti. Sebenarnya apa sih keuntungan dari bisnis properti?

Silahkan tuliskan pendapat Anda mengenai keuntungan-keuntungan dalam berbisnis properti pada kolom komentar.

[Baca Juga: 8 Alasan Berinvestasi Properti]

 

Nah berikut ini salah satu quote dari Donald Trump, pebisnis properti yang sukses. Alasan beliau menyukai bisnis properti karena:

 

English

It’s tangible, it’s solid, it’s beautiful. It’s artistic, from my standpoint, and I just love real estate.

Donald Trump

 

Mengapa Investor Suka Berinvestasi di Properti - Perencana Keuangan Independen Finansialku

[Baca Juga: 4 Keuntungan Berinvestasi Properti Menurut Robert T. Kiyosaki]

 

Bahasa Indonesia

Properti adalah bisnis yang tangibel, menarik, artistik dari sudut pandang saya. Dan saya sangat menyukai bisnis properti.

Donald Trump

 

Banyak orang mungkin tidak menyadari apa yang dimaksud dengan Donald Trump. Sekilas empat alasan bisnis properti: tangible, solid, beautiful dan artistic, tampak samar-samar. Mari kita bahas ketiga bagian tersebut dalam sudut pandang bisnis dan keuangan. 

Bisnis tangibel di atas artinya bisnis properti termasuk golongan asset nyata (real assets). Aset real adalah jenis aset yang dapat dijadikan agunan dan dapat dijadikan aset dasar (underlying assets). Pemilik properti tidak perlu menjual properti (assetnya) untuk mendapatkan keuntungan.

Daya ungkit bisnis properti juga dapat dikatakan cukup besar, terlebih jika ada banyak nilai tambah dalam properti tersebut. Beberapa contoh nilai tambah: kemudahan akses, terletak di kawasan dengan perputaran ekonomi dan lain sebagainya.

[Baca Juga: Wow! Inilah 6+ Kawasan dan Daftar Perumahan Elit di Indonesia]

 

Kedua bisnis properti dikatakan solid secara keuangan, artinya keuntungan yang didapat dari bisnis properti dapat berasal dari banyak hal, antara lain kenaikan harga (apresiasi harga), depresiasi harga (penyusutan nilai buku) dan penghasilan arus kas (cash flow).

Sebagian besar investor properti hanya memanfaatkan satu keuntungan, yaitu membeli tanah, dibangun dan dijual. Harapannya hanya terjadi kenaikan harga properti dan tanah. Padahal ada banyak sumber keuntungan yang bisa digali lebih dalam.

Jika Anda tertarik, Anda dapat mengecek laporan keuangan perusahaan-perusahaan pengembang di Indonesia. Dalam laporann keuanga tersebut, Anda akan menemukan jenis pos pemasukan berulang (recurring revenue) dari properti. Contoh Anda menyewakan properti Anda untuk mendapatkan uang sewa.

[Baca Juga: Apakah Boleh Berinvestasi Properti dengan Utang?]

 

Alasan ketiga dan keempat, bisnis properti beautiful bernilai artistic, memiliki nilai seni. Mulai dari seni mencari properti, bernegosiasi dengan pemilik properti, calon penyewa, pihak perbankan, seni dalam mendanai proyek-proyek properti.

Termasuk juga adalah seni untuk memberikan nilai tambah pada properti dan menghasilkan faktor pengali dalam bisnis properti.

 

Apakah Anda melihat menariknya bisnis properti dari sudut pandang Donald Trump?

 

Download E-Book Perencanaan Keuangan untuk Umur 20 an (GRATIS)

Ebook Perencanaan Keuangan untuk Usia 20 an Perencana Keuangan Independen Finansialku

Â