Pilihan kota romantis buat honeymoon: Siapa yang tidak ingin menghabiskan waktu bersama pasangan?

Menikmati liburan bersama pasangan tentu saja merupakan momen yang sangat membahagiakan. Apalagi jika kamu memilih kota-kota yang romantis sebagai tujuan.

Bingung mau kemana untuk liburan bersama pasangan? Simak artikel ini yuk!

 

Rubrik Finansialku

Rubrik Finansialku Lifestyle (rev)

 

5 Pilihan Kota Romantis yang Cocok Buat Honeymoon Bersama Pasangan

Guys, mau tanya dulu nih! Setuju gak kalau sebelum melakukan sesuatu harus direncanain dulu? Ya benar, semuanya butuh perencanaan supaya aksi/tindakan atau tujuan kita bisa terwujud.

Mau donk tujuan-tujuan kamu tercapai, termasuk liburan dan honeymoon kamu? Hehehe… Pasti pengen kan? Jika kamu ingin tahu rahasianya, cek jawabannya di sini yaa…

Selow, kita bahas satu per satu.

Hampir setiap orang pasti pernah berpikir untuk bisa liburan ke luar negeri. Menikmati suasana baru dan pengalaman yang menarik selama di sana, apalagi jika kamu pergi berlibur bersama pasangan.

Suasana liburan tentu saja akan jadi semakin berkesan dan membahagiakan.

Selain datang ke lokasi-lokasi biasa, ada beberapa kota di berbagai negara yang sengaja dibuat untuk dikunjungi bersama pasangan.

Kamu bisa memilih kota-kota ini untuk menciptakan memori yang menyenangkan bersama-sama dengan pasangan saat liburan nanti.

Kalau kamu berencana memberikan kenangan spesial kepada pasangan, melakukannya di kota-kota romantis ini akan membuatnya semakin tidak terlupakan.

Bayangkan saja apa yang akan dipikirkan pasanganmu jika kamu melakukan pernyataan cinta, lamaran, memperingati hari jadi, atau perayaan besar lainnya di kota-kota tersebut. Dijamin pasanganmu akan merasa sangat bahagia.

Gimana? Apakah kamu mengiyakan pernyataan tersebut? Nah, salah satu yang harus kamu siapkan sebelumnya, yaitu KEUANGAN.

Kalau kamu belum ada uang, gimana bisa honeymoon ke kota-kota tersebut? SUDAH SAATNYA, kamu butuh yang namanya rencana keuangan honeymoon. Keren kan?

Kamu sangat boleh menggunakan Aplikasi Finansialku untuk menghitung berapa jumlah kebutuhan keuangan yang perlu kamu siapkan. Kemudian, kamu juga bisa melihat simulasi perhitungan dari berbagai skenario lho!

Daripada berlama-lama, langsung aja kamu cek Aplikasi Finansialku yang bisa memberikan kamu segudang manfaat pengaturan keuangan.

Oke, next ke pembahasan berikutnya yaa. Apa saja pilihan kota romantis yang bisa kamu kunjungi bersama pasangan? Simak artikel ini sampai akhir.

 

#1 Monte Carlo, Monako

Kota Monte Carlo berada di Monako dan memang sudah sejak lama dikenal sebagai kota yang mewah. Keunggulan dari kota ini adalah suasana romantisnya yang klasik ditambah dengan pemandangan lautnya yang menakjubkan.

5 Pilihan Kota Romantis yang Cocok Buat Honeymoon Bersama Pasangan 02 - Finansialku

[Baca Juga: Ini Rekomendasi 10 Tempat Honeymoon Bandung yang Indah dan Romantis]

 

Kamu juga bisa memanjakan pasanganmu dengan memesan tempat di salah satu restoran paling bergensi di dunia yang ada di Monte Carlo. Restoran di sana menyajikan berbagai hidangan mewah kelas atas dengan pemandangan laut yang memukau sebagai latar belakang.

Tapi kamu bakalan butuh duit banyak guys!

 

#2 Lucerne, Swiss

Jika kamu dan pasangan menyukai kota bergaya klasik seperti Paris atau Roma, Lucerne di Switzerland bisa menjadi alternatif tujuan liburan yang tepat. Kota ini memiliki suasana abad pertengahan yang klasik dan romantis.

Dengan latar belakang pegunungan Alpen yang bersalju serta danau yang indah menjadikan liburanmu bersama pasangan juga akan semakin berkesan.

Siapa yang tidak suka dengan suasana alam yang memukau ditambah arsitektur klasik romantis yang mempesona??

5 Pilihan Kota Romantis yang Cocok Buat Honeymoon Bersama Pasangan 03 - Finansialku

[Baca Juga: Daftar 10 Hotel Di Bali yang Cocok Buat Honeymoon Nan Romantis]

 

Apalagi, kamu bisa dengan mudah menemukan angsa-angsa yang berenang dengan tenang di atas permukaan danau.

Latar belakang bangunan yang klasik dan sering dihiasi bunga membuat pemandangan di sini jadi terasa seperti di cerita-cerita dongeng klasik.

Salah satu tujuan populer pasangan yang datang ke kota ini adalah Chapel Bridge. Jika kamu datang ke Lucerne bersama pasangan, pastikan kamu datang dan menikmati keindahan kota ini sambil menyusuri Chapel Bridge bersama.

 

#3 Santorini, Yunani

Nama kota Santorini bukanlah nama yang asing bagimu yang senang berwisata ke berbagai belahan dunia. Kota Santorini memang seperti diciptakan untuk para pasangan.

Ada banyak destinasi wisata romantis yang bisa kamu kunjungi di kota ini. Tak heran jika banyak yang menyebut Santorini sebagai kota paling romantis di dunia.

Meskipun disebut sebagai kota, Santorini sendiri sebenarnya lebih tepat disebut sebagai pulau paling romantis di dunia.

5 Pilihan Kota Romantis yang Cocok Buat Honeymoon Bersama Pasangan 04 - Finansialku

[Baca Juga: Penting! Ini Panduan Lengkap Dalam Persiapan Bulan Madu]

 

Datang ke Santorini, kamu akan disuguhkan pemandangan laut yang cantik dan akan membuatmu terpesona akan keindahannya.

Ingin membuat perjalanan liburan bersama pasangan semakin berkesan? Ajaklah pasangan kamu untuk pergi ke Mykonos. Pesta di Mykonos selalu berlangsung dengan meriah dan menyenangkan.

Setelah menikmati suasana kota dan berpesta, kamu bisa melipir sedikit ke Kota Oia.

Di Kota Oia, kamu bisa beristirahat sejenak sambil menikmati pemandangan matahari terbenam yang romantis. Jangan lupa untuk menyempurnakan perjalananmu dengan menyewa vila untuk bermalam di Kota Oia juga.

 

#4 Venesia, Italia

Satu lagi kota paling romantis yang sudah diakui oleh seluruh dunia, Venesia di Italia. Arsitektur bangunan di Venesia begitu megah dan mempesona.

Bukan hanya bangunan tempat tinggal atau hotelnya saja, bahkan rumah dan toko yang ada di gang-gang Venesia juga memiliki arsitektur dengan nuansa klasik yang cantik.

10 Negara Pariwisata Terbesar 08 Italia - Finansialku

[Baca Juga: Selain Dana Pernikahan, Siapkan Juga Dana Perjalanan Bulan Madu]

 

Bicara tentang kota paling romantis di dunia, bisa dibilang hampir semua sudut kota dan kegiatan yang kamu lakukan bersama pasangan akan terasa begitu romantis.

Namun tentu saja ada satu hal yang tidak boleh kamu lewatkan jika datang ke Venesia, tentu saja mencoba gondola di sana.

Venesia secara umum terlihat seperti kota air. Gondola bisa dibilang merupakan transportasi utama di sana dan juga ikon dari Venesia itu sendiri. Cobalah menaiki gondola bersama pasangan jika datang ke Venesia.

Suasana kota yang klasik dan ayunan gondola yang melaju perlahan akan membuat kamu dan pasangan seperti baru saja merasakan cinta.

 

#5 Kyoto, Jepang

Siapa sangka kalau di Asia juga terdapat kota paling romantis di dunia. Kamu yang ingin menikmati liburan bersama pasangan namun hanya ingin datang ke negara terdekat, Kyoto bisa menjadi pilihan yang tepat.

Salah satu alasan mengapa Kyoto disebut sebagai kota paling romantis adalah karena pemandangan kotanya yang begitu cantik. Tidak sulit menemukan berbagai bunga di tempat ini. Bisa dibilang kalau hampir setiap rumah di Kyoto pasti memiliki tanaman di halamannya.

Selain itu, ada juga taman kota dengan berbagai bunga yang sangat indah. Banyaknya bunga yang bermekaran ini menjadikan Kyoto cukup menarik untuk dikunjungi bersama pasangan.

Mahasiswa ke Jepang 02 Jepang 2 - Finansialku

[Baca Juga: 7 Tips Bulan Madu agar Romantis dan Bersahabat dengan Dompet Anda]

 

Salah satu keunikan Jepang yang banyak dikenal oleh orang adalah bunga sakuranya. Karena itu, akan lebih berkesan bagi kamu dan pasangan jika datang ke Jepang pada saat musim semi.

Pemandangan bunga-bunga sakura yang indah merupakan momen yang sangat sayang untuk dilewatkan. Jika kamu datang ke Kyoto, kamu bisa mengunjungi Kyoto Botanical Garden di sana.

Pemandangan bunga sakura saat musim semi terlihat sangat indah di sini. Dan jika kamu datang saat musim gugur, jangan lupa untuk menyiapkan perbekalan untuk dimakan bersama pasangan di tengah kelopak-kelopak bunga sakura yang berjatuhan.

 

Untuk Referensi Honeymoon

Nah, itulah 5 kota paling romantis di seluruh dunia yang bisa kamu jadikan referensi untuk liburan bersama pasangan.

Dan jika kamu masih bingung mengenai dana yang harus disiapkan, kamu bisa memanfaatkan fitur Tanya Jawab kepada Perencana Keuangan Finansialku yang tersedia pada aplikasi Finansialku.

 

Selain itu, jika kamu memiliki tips dalam melakukan perjalanan ke luar negeri, kamu juga bisa menuliskannya di kolom komentar. Dengan begitu, pembaca lainnya bisa belajar dari pengalaman kamu untuk trip yang akan mereka alami.

 

Kamu bisa membagikan apa saja yang menurut kamu baik. Misalnya saja soal pengalaman secara sosial hingga soal pengelolaan dana untuk menabung dan mengumpulkan dana liburan.

Ataupun berbagai tips berhemat selama melakukan perjalanan luar negeri.

 

Sumber Referensi:

  • Kompas. 19 Agustus 2019. 5 Kota Romantis yang Cocok untuk Liburan Bersama Pasangan. Kompas.com – https://bit.ly/2NqkLDZ

 

Sumber Gambar:

  • Pilihan Kota Romantis 01 – https://bit.ly/2Ncrl0H
  • Pilihan Kota Romantis 02 Monte Carlo – https://bit.ly/364BJA5
  • Pilihan Kota Romantis 03 Lucerne – https://bit.ly/2pUt1Uk
  • Pilihan Kota Romantis 04 Santorini – https://bit.ly/31Qw9hf