Sebelum Anda merencanakan pengajuan kredit, Anda sebaiknya memahami 3 jenis bunga kredit beserta simulasi kredit perhitungannya.

Mengapa harus repot-repot? Karena kenyataannya, perhitungan bunga kredit tidak sesederhana yang Anda bayangkan. Mari kita pelajari bersama simulasi kredit dan mengenal 3 jenis bunga kredit yang perlu Anda ketahui.

 

3 Jenis Bunga Kredit yang Perlu Anda Ketahui

Pernahkah Anda memperhitungkan seberapa besar pengaruh suku bunga terhadap pinjaman Anda?

Jika Anda mengalikan suku bunga dengan total pinjaman, maka kelihatannya bunga yang dikenakan cukup kecil.

Namun, Anda perlu memahami jenis bunga kredit yang dikenakan kepada Anda, lho

Melalui artikel ini, Finansialku akan mengajak Anda melihat simulasi kredit dan mengenal 3 jenis bunga kredit yang perlu Anda ketahui.

Berikut perhitungan sesungguhnya untuk mengetahui seberapa besar bunga yang nantinya harus Anda bayarkan!

 

#1 Bunga Flat

Merupakan jenis suku bunga yang dianggap paling sederhana dan paling mudah perhitungannya dibandingkan dengan 2 jenis bunga kredit lainnya.

Umumnya suku bunga tipe ini digunakan pada Kredit Tanpa Agunan (KTA) dan Kredit Kendaraan Bermotor (KKB).

Simulasi Kredit dan Mengenal 3 Jenis Bunga Kredit yang Perlu Anda Ketahui 02 - Finansialku

[Baca Juga: Apa Saja Faktor yang Mempengaruhi Naik dan Turunnya Suku Bunga Deposito?]

 

Anda dapat melihat contohnya saat Anda menerima sebuah brosur kredit motor atau mobil, dimana terdapat tabel berisi jumlah angsuran yang harus dibayarkan setiap bulannya.

Jika Anda menemukan penawaran kredit dengan kolom perhitungan tetap seperti itu, maka terdapat indikasi tinggi bahwa jenis bunga yang digunakan adalah suku bunga flat.

Pada kredit dengan suku bunga flat, perhitungan nilai plafon pinjaman beserta bunganya akan dihitung secara proporsional sesuai dengan masa tenor atau lama pinjamannya.

Rumus perhitungan yang digunakan pada suku bunga flat adalah sebagai berikut:

Bunga per bulan = (P x i x t) / jb

 

Keterangan:

  • P = pokok pinjaman
  • i = suku bunga per tahun
  • t = jumlah tahun jangka waktu kredit
  • jb = jumlah bulan dalam jangka waktu kredit

 

#2 Bunga Efektif

Bunga efektif atau sering disebut juga dengan sliding rate biasanya menjadi suku bunga yang digunakan bagi kredit jangka panjang atau dengan kata lain masa tenornya panjang.

Sistem perhitungan yang digunakan pada suku bunga efektif adalah perhitungan angsuran berdasarkan sisa pokok utang.

Dengan demikian, perhitungan proporsi bunga dan utang pokok dalam tiap periode akan selalu berubah walaupun besaran angsuran setiap bulannya adalah sama.

Contoh penggunaan suku bunga efektif adalah dalam Kredit Pemilikan Rumah (KPR) atau Kredit Pemilikan Apartemen (KPA) atau kredit investasi lainnya.

banner -mengapa perlu beli property pertama - KPR-01 (1)

Suku bunga efektif terbukti lebih rendah dibandingkan bunga flat terutama jika diaplikasikan pada jenis kredit jangka panjang yang tidak perlu dilunasi dengan terburu-buru.

Mengapa bunganya bisa lebih rendah? Hal tersebut terjadi akibat perhitungan suku bunga efektif dimana bunga dari dihitung dari sisa pokok utang, sedangkan bunga flat dihitung dari pinjaman awal.

Oleh karena itu, semakin lama nilai bunga akan semakin kecil sebab pinjaman Anda semakin berkurang.

Rumus perhitungan yang digunakan pada suku bunga efektif adalah sebagai berikut:

Bunga = SP x i x (30/360)

 

Keterangan:

  • SP = saldo pokok pinjaman bulan sebelumnya
  • i = suku bunga per tahun
  • 30 = jumlah hari sebulan
  • 360 = jumlah hari dalam setahun

 

#3 Bunga Anuitas

Bunga anuitas merupakan modifikasi atau pengembangan dari suku bunga efektif yang ditujukan untuk mempermudah nasabah dalam membayar jumlah angsuran tiap periode karena besarannya yang selalu sama.

Apabila pada perhitungan bunga efektif angsuran pokok diperoleh dari pembagian antara jumlah pinjaman dan masa tenor kredit, pengaplikasian bunga anuitas memungkinkan angsuran pokok dihitung dari total angsuran yang sudah ditetapkan dikurangi dengan hasil perhitungan bunga anuitas.

Bandingkan Dulu Bunga Flat, Efektif dan Anuitas - Perencana Keuangan Independen Finansialku

[Baca Juga: Bandingkan Dulu Bunga Flat, Efektif dan Anuitas]

 

Singkatnya, bunga anuitas membuat jumlah angsuran setiap bulan sama, dimana hanya komposisi bunga dan pokok angsuran yang terus berubah secara periodik.

Angsuran pokok atau pokok utang per bulannya akan semakin membesar namun pada saat yang bersamaan besaran bunga per bulannya akan mengecil.

Rumus perhitungan yang digunakan pada suku bunga anuitas serupa dengan rumus perhitungan suku bunga efektif, yakni sebagai berikut:

Simulasi Kredit dan Mengenal 3 Jenis Bunga Kredit yang Perlu Anda Ketahui 05 - Finansialku

Keterangan:

  • P = pokok pinjaman 
  • i = suku bunga per tahun
  • 12 = jumlah bulan setahun

 

Simulasi Kredit

Melalui penjelasan ketiga jenis suku bunga kredit tadi, Anda tentunya sudah dapat memperkirakan bahwa metode perhitungan suku bunga utang akan mempengaruhi besarnya cicilan dan total pembayaran utang.

Untuk membandingkan ketiganya, mari kita lihat contoh kasus dan simulasi kreditnya sebagai berikut:

 

#1 Bunga Flat

Contoh kasus: Pak Ade mengajukan KTA sebesar Rp120 juta dengan jangka waktu kredit 12 bulan, dengan bunga flat 10%, maka berapa angsuran yang harus Pak Ade bayar setiap bulan?

Maka diketahui:

  • Jumlah pokok pinjaman = Rp120.000.000
  • Masa tenor = 12 bulan
  • Bunga flat = 10% per tahun

 

Jika dihitung secara manual:

  • Cicilan pokok = Rp120.000.000 : 12 bulan = Rp10.000.000/bulan
  • Bunga(Rp120.000.000 x 10%) : 12 bulan = Rp1.000.000
  • Angsuran per bulan = Rp10.000.000 + Rp1.000.000 = Rp11.000.000

Kesimpulan: Jadi, menggunakan perhitungan bunga flat, angsuran yang harus Anda bayarkan hingga pinjaman tersebut lunas adalah Rp11.000.000 per bulan. Nilai angsuran ini akan tetap hingga akhir periode sebab bunga yang dikenakan adalah jenis bunga flat.

 

#2 Bunga Efektif

Contoh kasus: Pak Ade mengajukan kredit KPA sebesar Rp120 juta dengan jangka waktu kredit 12 bulan, dan dikenakan bunga pinjaman sebesar 10% per tahun secara efektif. Berapakah angsuran per bulan yang harus dibayar oleh Pak Ade?

Maka diketahui:

  • Jumlah pokok pinjaman = Rp120.000.000
  • Masa tenor = 12 bulan
  • Bunga efektif = 10% per tahun

Jika dihitung secara manual:

  • Cicilan pokok = Rp120.000.000 : 12 bulan = Rp10.000.000/bulan
  • Bunga bulan ke-1: ((Rp120.000.000 – ((1-1) x Rp10.000.000)) x 10% : 12 = Rp1.000.000
    Maka, cicilan bulan ke-1 = Rp10.000.000 + Rp1.000.000 = Rp11.000.000
  • Bunga bulan ke-2: ((Rp120.000.000 – ((2-1) x Rp10.000.000)) x 10% : 12 = Rp916.667
    Maka, cicilan bulan ke-2 = Rp10.000.000 + Rp916.667 = Rp10.916.667
  • Bunga bulan ke-3: ((Rp120.000.000 – ((3-1) x Rp10.000.000)) x 10% : 12 = Rp833.333
    Maka, cicilan bulan ke-3 = Rp10.000.000 + Rp833.333 = Rp10.833.333
  • ……
  • Bunga bulan ke-12: ((Rp120.000.000 – ((12-1) x Rp10.000.000)) x 10% : 12 = Rp83.333
    Maka, cicilan bulan ke-12 = Rp10.000.000 + Rp83.333 = Rp10.083.333

Kesimpulan: Jadi, akan ada pengurangan nilai total angsuran dari bulan pertama, bulan kedua, dan seterusnya karena penerapan bunga efektif yang mengakibatkan bunga semakin mengecil akibat berkurangnya sisa pokok utang.

 

#3 Bunga Anuitas

Contoh kasus: Pak Ade mengajukan kredit KPR sebesar Rp120 juta rupiah dengan jangka waktu kredit 12 bulan, dan dikenakan bunga pinjaman sebesar 10% per tahun secara anuitas. berapakah angsuran per bulan yang harus dibayarkan oleh Pak Ade?

Maka diketahui:

  • Jumlah pokok pinjaman = Rp120.000.000
  • Masa tenor = 12 bulan
  • Bunga anuitas = 10% per tahun

Jika dihitung secara manual: 

Cicilan pokok

 = 

Simulasi Kredit dan Mengenal 3 Jenis Bunga Kredit yang Perlu Anda Ketahui 05 - Finansialku

 

 = 

 Rp10.549.906

 

Kesimpulan: Jadi, yang perlu difokuskan dalam perhitungan angsuran menggunakan bunga anuitas adalah pokok pinjaman yang terpakai pada bulan ini untuk menyisakan sisa pokok tabungan guna menghitung bunga di bulan berikutnya.

Melalui perhitungan dapat dilihat bahwa meskipun suku bunganya sama dengan bunga efektif, dengan cara perhitungan bunga anuitas yang berbeda, hasilnya pun akan berbeda.

 

Simulasi Kredit dengan Aplikasi Finansialku:

Anda dapat memudahkan perhitungan dengan menggunakan kalkulator Finansialku untuk menghitung angsuran kredit sesuai dengan bunga yang digunakan. Dan hasil yang diperoleh adalah seperti ini:

Simulasi Kredit dan Mengenal 3 Jenis Bunga Kredit yang Perlu Anda Ketahui 03 - Finansialku

 

[Baca Juga: Ilustrasi: Siapa Bilang Ga Boleh Utang! Boleh Kredit untuk Beli Aset, Tapi Jangan Kredit untuk Liabilitas]

 

Untuk kedua jenis bunga lainnya Anda hanya perlu mengulang prosesnya dengan mengubah kolom jenis pinjaman menjadi Bunga efektif atau bunga anuitas.

 

Kenali dan Perhitungkan Terlebih Dahulu Sebelum Mengambil Keputusan

Melalui simulasi di atas tentunya Anda sudah dapat melihat perbedaan jumlah angsuran yang terjadi akibat perbedaan jenis suku bunga yang digunakan walau jumlah pinjaman, masa tenor, dan besar bunga yang digunakan sama.

Oleh karena itu, kenali dan perhitungkan matang-matang sebelum Anda menentukan sebuah kredit sesuai dengan kemampuan Anda atau tidak.

Jangan sampai keputusan Anda mengajukan kredit malah berujung bencana finansial yang mengakibatkan kerugian besar bagi Anda.

Apakah Anda memiliki pertanyaan mengenai simulasi kredit dan jenis bunga kredit lainnya? Tinggalkan komentar Anda di bawah. Jika ada pertanyaan, silakan ajukan pertanyaan Anda pada kolom di bawah ini. Perencana Keuangan kami siap membantu Anda, terima kasih.

 

Sumber Referensi:

  • Cermati. 14 September 2015. Bunga Kredit: Jenis dan Cara Perhitungannya. Cermati.com – https://goo.gl/yAAdaf
  • Duit Pintar. 12 Juni 2015. Pahami Jenis-jenis Bunga Kredit Bank dan Cara Perhitungannya, Karena Tiap Pinjaman Berbeda-Beda. Duitpintar.com – https://goo.gl/xLo42a

 

Sumber Gambar:

  • Bunga Kredit – https://goo.gl/95Q6Cy dan https://goo.gl/E2gNCZ