Apa saja sih situs lowongan kerja 2020 ini yang bisa kasih informasi terpercaya?

Yuk, simak ulasannya berikut ini.

 

Rubrik Finansialku

Rubrik Finansialku Lifestyle (rev)

 

5 Situs Lowongan Kerja 2020 yang Terpercaya

Saat ini, mudah sekali menemukan informasi lowongan kerja. Cukup memanfaatkan internet, kamu bisa menemukannya. Namun, waspadalah terhadap lowongan kerja palsu.

Bukannya mendapatkan uang, kamu malah dimintai uang. Itulah salah satu ciri lowongan kerja palsu. Kamu tidak ingin mengalaminya, kan?

5 Situs Lowongan Kerja yang Terpercaya 01 Finansialku

[Baca Juga: Begini Tips dan Trik Jitu Cari Lowongan Kerja Online]

 

Nah, bagi kamu yang baru saja lulus atau sedang menganggur, bisa memanfaatkan beberapa situs terpercaya untuk mendapatkan informasi lowongan kerja, seperti berikut ini.

 

#1 Jobstreet.co.id

Banyak sekali perusahaan ternama yang membuka lowongan pekerjaan melalui Jobstreet. Cara kerjanya, kamu dapat mengisi biodata diri dan kemampuanmu di akun profil yang telah kamu buat.

Jobstreet akan memunculkan jenis lowongan pekerjaan yang sesuai dengan kriteria kamu.

Untuk melamarnya pun sangat mudah. Kamu cukup mengunggah CV, lalu kamu dapat mendaftar untuk lowongan pekerjaan tersebut.

Semuanya dilakukan di situs tersebut. Praktis, kan? Kamu juga jadi meminimalisasi penggunaan kertas yang juga turut menyelamatkan lingkungan.

Jika sesuai dengan kriteria, perusahaan yang bersangkutan akan menghubungimu lewat email atau telepon yang tercantum di CV. Karena itu, pastikan informasi kontakmu benar.

 

#2 Karir.com

Situs ini memiliki fasilitas pencarian pekerjaan berdasarkan posisi dan nama perusahaan.

Apa Tujuan Karir Anda 01 - Finansialku

[Baca Juga: “Apa Tujuan Karir Anda?” Begini Jawaban Profesional Saat Wawancara Kerja]

 

Ada tiga kategori yang bisa kamu gunakan. Pertama, lowongan kerja terpopuler yang memberikan informasi pekerjaan apa saja yang banyak diminati pelamar. Kedua, lowongan pekerjaan sesuai profilmu. Ketiga, lowongan kerja terbaru.

Kategori tersebut dapat memudahkanmu mencari pekerjaan yang sesuai dengan cepat. Cukup menghemat waktumu, ya?

 

#3 JobsDB.com

JobsDB merupakan situs terpopuler untuk pencari lowongan pekerjaan di Asia. Ternyata, sudah digunakan di Indonesia, Singapura, Malaysia, Thailand, Filipina, dan China, lho!

Di situs ini, kamu akan menemukan beragam pilihan fungsi pekerjaan sesuai dengan kemampuan yang kamu miliki.

Fitur-fiturnya akan memudahkanmu mencari pekerjaan yang sesuai. Cara mendaftar pekerjaannya pun gampang. Semuanya dilakukan lewat situs ini.

 

#4 Monster.co.id

Situs ini hanya melayani dalam bahasa Inggris. Tentu saja, Monster merupakan situs karier global. Hingga saat ini, Monster memiliki cabang perusahaan di 50 negara.

Kamu dapat mencari jenis pekerjaan pada kolom pencarian. Ini memudahkanmu dalam mencari pekerjaan yang tepat sesuai dengan keinginanmu.

Berhubung Monster merupakan situs global, kamu pun akan menemukan banyak lowongan pekerjaan dari luar negeri.

Buat kamu yang ingin bekerja di luar negeri, situs ini bisa jadi andalanmu.

 

#5 Hiredtoday.com

Di situs Hiredtoday, kamu bisa mencari lowongan kerja sesuai dengan jabatan, kemampuan, hingga lokasi tempat bekerja yang kamu inginkan.

Satu hal yang unik, kamu bisa mempromosikan dirimu sehingga para pencari karyawan lah yang mencarimu.

Bukan sebaliknya. Ini bisa menghemat tenaga dan waktumu.

Untuk bisa mempromosikan diri, kamu perlu mengunggah CV dan mempromosikan kemampuanmu supaya menarik perusahaan.

Ini berarti kamu harus membuat CV yang beda dari orang lain. Usahakan untuk menggunakan ‘permainan’ kata-kata sehingga menarik para pencari karyawan.

 

Manfaatkan Industri 4.0

Menurut data Badan Pusat Statistik (BPS), jumlah pengangguran naik 50 ribu orang per Agustus 2019 lalu. Angka yang bisa dibilang cukup tinggi.

Namun, di era Industri 4.0 ini, kita dituntut untuk bisa gerak cepat dalam hal mencari kerja. Pasalnya, informasi menyebar dalam sekejap mata lewat internet.

Berbeda dengan zaman dulu dimana informasi lowongan kerja didapat lewat iklan di koran.

Lakukan Dengan Tepat 10 Hal Sepele Ini Sebelum Wawancara Kerja, Niscaya Berhasil! 01 - Finansialku

[Baca Juga: Waspada! Jangan Lakukan Hal ini Ketika Wawancara Kerja!]

 

Untuk itu, kamu harus sigap dalam mencari informasi lowongan kerja. Jangan lupa untuk mendaftar secepat mungkin.

Deadline yang dekat dan saingan yang cukup banyak bisa menjadi penentu apakah lamaranmu layak dipertimbangkan atau tidak.

Pastikan juga bahwa pekerjaan yang kamu lamar memang terpercaya. Selalu cek latar belakang perusahaan yang kamu lamar.

Kamu perlu curiga jika membaca beberapa komentar yang menyebut perusahaan tersebut tidak jelas.

Sambil mencari pekerjaan, ada baiknya sambil belajar untuk mengelola keuanganmu. Tentunya, dengan membaca ebook gratis dari Finansialku. Buat kamu yang berusia 20-an, bisa membaca ebook berikut ini.

GRATISSS Download!!! Ebook Perencanaan Keuangan Usia 20 an

Ebook Perencanaan Keuangan untuk Usia 20 an Perencana Keuangan Independen Finansialku

 

 

Itu dia situs lowongan kerja 2020 yang terpercaya. Kamu bisa mulai melamar pekerjaan dengan mengunjungi situs tersebut.

Ada baiknya jika kamu share artikel ini karena sharing is caring. Siapa tahu ada yang sedang mencari kerja juga.  Semoga bermanfaat, ya!

 

Sumber Referensi:

  • Fransisca Stefanie Chandra. 11 Januari 2018. Bingung Cari Kerja? Buka 5 Situs Lowongan Kerja Terpercaya Ini, Yuk! Idntimes.com – https://bit.ly/378hPEE

 

Sumber Gambar:

  • Situs Lowongan Kerja 1 – https://bit.ly/30DPuDL
  • Situs Lowongan Kerja 2 – https://bit.ly/2uY9sgz
  • Situs Lowongan Kerja 3 – https://bit.ly/2FZSpwV