Seorang PNS, harus mengerti bagaimana skema pembayaran pensiun PNS yang baru saja dibuat oleh Ibu Sri Mulyani.

Saat ini skema pembayaran pensiunan PNS, menggunakan sistem Pay as You Go. Namun, belakangan muncul kabar mengenai skema pembayaran pensiun yang diusulkan Menteri Keuangan, Sri Mulyani, dkk. Bagaimana cara kerjanya?

Kali ini Finansialku akan membahasnya untuk Anda. Selamat membaca!

 

Rubrik Finansialku

Rubrik Finansialku Finansialku Planner

 

Pembahasan yang Tak Kunjung Rampung

Dua tahun lalu, santer terdengar kabar bahwa akan ada perubahan dalam sistem pembayaran pensiun PNS. Menurut kabar, besaran uang pensiun untuk eselon I bahkan mencapai Rp20 juta per bulan.

Menurut Sri Mulyani, diperlukan penyegaran peraturan pemerintah mengenai tunjangan pensiun, sesuai mandat Undang-undang Aparatur Sipil Negara yang baru. Menurutnya, ada dua indikator mengapa hal itu harus dilakukan. Kedua indikator tersebut yakni:

  1. Mereformasi masalah pensiun di Indonesia agar mencerminkan keadilan.
  2. Mengenai kebutuhan hidup pensiunan ASN. 

 

Sri Mulyani menuturkan, jika APBN, dalam hal ini terkait dana pensiun, harus mencerminkan kebutuhan untuk mengembangkan profesionalisme TNI dan Polri dengan kesempatan mendapat tunjangan di hari tua.

 

Hitung-hitungan Skema Pembayaran Pensiuanan PNS

Tahun ini, pemerintah digadang-gadang akan menyesuaikan jabatan dalam tubuh ASN. Akan ada pemangkasan jabatan untuk eselon III, IV, dan V. Tentu imbasnya adalah pemberlakuan skema baru dalam gaji, dan dana pensiun.

Skema Pembayaran Pensiun PNS 2

[Baca Juga: Persiapkan Tabungan Dana Pensiun Anda Untuk Tetap Sejahtera Di Hari Tua]

 

Lingkungan yang akan terdampak dari kebijakan itu adalah kementerian atau lembaga di pemerintah daerah. Langkah pertama Presiden Jokowi adalah dengan meminta Menteri Pendayagunaaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (Men PAN-RB) untuk melakukan perampingan pejabat.

Sementara itu Menteri Keuangan, Sri Mulyani Indrawati bersama Mendagri Tito Karnavian dan Menteri PAN-RB Tjahjo Kumolo tengah membahas mengenai rencana perubahan skema pembayaran pensiun. Pada 13 Januari, terjadi rapat koordinasi di Kementerian Keuangan guna menindaklanjuti wacana tersebut.

Berikut adalah sistem pembayaran yang telah dan yang akan berlaku di Indonesia:

 

#1 Pembayaran Pensiun Pay as You Go

Skema pembayaran pensiun Pay as You Go adalah sistem yang dipakai saat ini. Dengan sistem ini, ASN mendapatkan dana pensiun secara utuh dari pemerintah dan mulai dibayarkan saat seseorang memasuki masa pensiun. Sistem ini memudahkan proses pencatatan sehingga penganggaran akan jelas.

Skema Pembayaran Pensiun PNS 3

[Baca Juga: 5 Cara Mudah Mengecek Saldo JHT BPJS Ketenagakerjaan]

 

Selain itu, besaran gaji juga ditentukan oleh pemerintah. Namun, sistem ini memiliki kelemahan seiring banyaknya ASN yang pensiun. Pasalnya dengan Pay as You Go, jumlah anggaran yang dikeluarkan terus naik, bahkan hampir sama dengan dana pembayaran gaji PNS aktif.

Besaran uang pensiun yang diterima ASN purnatugas dengan sistem ini adalah 75% dari gaji pokok terakhirnya.

 

#2 Pembayaran Pensiun Fully Funded

Sistem Fully Funded adalah sistem yang akan diberlakukan di Indonesia mulai tahun ini. Dengan sistem ini, ASN dan pemerintah membuat kesepakatan mengenai besaran uang pensiun. Hal ini dilakukan karena mekanisme pembayaran adalah akumulasi iuran dari pemerintah dan ASN itu sendiri.

 

Kemudian uang tersebut dihimpun di lembaga penghimpun dana pensiun, dalam hal ini PT Taspen.

Keuntungannya, ASN bisa menentukan sendiri nominal uang pensiun berdasarkan gajinya. Sistem ini juga memiliki plusminusnya sendiri. Pasalnya perlu sosialisasi lebih jauh kepada pihak terkait agar sistem ini bisa diberlakukan.

 

Keuntungan Sistem Fully Funded

Mulai tahun 2020, pemerintah terus menggodok sistem pembayaran pensiun baru ini, agar bisa diterapkan secepatnya. Sistem ini menghadirkan beberapa perubahan yang menarik untuk disimak.

Nantinya, ASN dan pemerintah akan menentukan besaran iuran serta nominal dana pensiun yang akan diterima.

Skema Pembayaran Pensiun PNS 4

[Baca Juga: Hindari 8 Kesalahan Merencanakan Dana Pensiun Ini!]

 

Dampak positif yang diterima ASN dan pemerintah melalui sistem Fully Funded antara lain:

  1. Anggaran untuk gaji pensiunan akan berbeda dengan anggaran pembayaran PNS aktif.
  2. Beban anggaran pemerintah akan lebih berkurang.
  3. ASN akan menerima manfaat lebih, melalui nominal lebih besar yang diterimanya.
  4. Pembayaran didistribusikan atas dasar keadilan sesuai porsi ASN ketika masih aktif.

 

Ebook Panduan Sukses Atur Gaji Ala KARYAWAN

Download Sekarang, GRATISSS!!!

Mockup Ebook Karyawan

 

Bekerja dengan Tulus

Saat ini banyak orang berbondong-bondong mendaftarkan diri menjadi Aparatur Sipil Negara. Hal itu tak lepas dari rasa terpanggil agar berguna untuk negara. Aspek kedua yang tak kalah menggiurkan adalah besaran gaji dan keberadaan dana pensiun.

Dengan dua poin itu, masa tua ASN akan terjamin.

Apa yang baru saja Anda baca adalah skema pembayaran pensiun PNS. Bagi Anda yang akan memasuki masa pensiun, setelah Anda membaca artikel ini, Anda dapat mengerti bagaimana penerimaan dana pensiun Anda kelak.

 

Bagaimana pendapat Anda mengenai isi dari artikel ini? Silakan beri komentar Anda pada kolom komentar di bawah.

Dan Satu lagi, membagikan informasi ini kepada rekan kantor Anda, akan menjadikan Anda sebagai penolong bagi mereka. Jadilah seorang penolong mengenai hal kecil terlebih dahulu, Terimakasih.

 

Sumber Referensi:

  • Abba Gabrillin. 27 Februari 2018. Pemerintah Bahas Skema Pembayaran Pensiun PNS. Nasional.kompas.com – https://bit.ly/37qLec9
  • Abdul Basri. 13 Januari 2020. Uang Pensiun Eselon I Bisa Rp 20 Juta Per Bulan, Jika Skema Baru Berlaku. Nasional.kontan.co.id – https://bit.ly/2SHn8oi
  • Giri Hartomo. 22 Januari 2020. Skema Baru Gaji PNS dalam Pembahasan Sri Mulyani dan Tito Karnavian. Economy.okezone.com – https://bit.ly/2SjRs9z
  • Jafar Sodiq Assegaf. 6 Februari 2020. Hitung-Hitungan Skema Baru Gaji Dan Uang Pensiun PNS 2020. Solopos.com – https://bit.ly/37lrnv2
  • Keduari Rahmatana Kholiqa. 9 Maret 2018. Perubahan Skema Pensiun PNS, Ini Faktanya. Economy.okezone.com – https://bit.ly/3bxmx1d
  • Lidya Julita Sembiring. 15 Januari 2020. Jadi, Bagaimanakah Skema Pensiun PNS ALa Sri Mulyani Cs?. Okezone.com – https://bit.ly/2ON97UW

 

Sumber Gambar:

  • Skema Pembayaran Pensiun PNS 1 – http://bit.ly/2P8KB0N
  • Skema Pembayaran Pensiun PNS 2 – http://bit.ly/2P6XUia
  • Skema Pembayaran Pensiun PNS 3 – http://bit.ly/2P9K8eE
  • Skema Pembayaran Pensiun PNS 4 – http://bit.ly/37JWJM9