Pernikahan menjadi momen yang ditunggu-tunggu bagi setiap orang. Kira-kira berapa dana yang harus dikeluarkan untuk tradisi pernikahan adat di Indonesia?

Agar lebih jelas, Yuk simak ulasannya berikut ini. selamat membaca!

 

Rubrik Finansialku

Rubrik Finansialku Lifestyle (rev)

 

Indonesia Kaya Akan Tradisi Pernikahan

Seperti yang kita ketahui, Indonesia merupakan negara yang memiliki banyak suku, adat, dan budaya. Maka dari itu Indonesia memiliki beragam jenis upacara pernikahan sesuai dengan adat masing-masing daerah.

Setiap daerah pasti memiliki upacara pernikahan yang unik sehingga siapa saja yang melihatnya akan terpana.

Megahnya acara yang ada, pernak-pernik pernikahan, hingga panjangnya ritual membuat banyak orang ingin cepat-cepat untuk bisa melakukannya dalam waktu dekat.

Rangkaian adat pernikahan ini tidak hanya enak dipandang saja tapi juga memiliki filosofi dan nilai budaya yang tinggi sehingga layak untuk dilestarikan. 

Tidak sedikit orang yang mendambakan pernikahan yang kental akan kebudayaan yang dianutnya. Namun yang mencengangkan, untuk etnis tertentu biaya yang dikeluarkan untuk upacara pernikahan bisa mencapai ratusan juta.

Kamu bisa tonton video biaya-biaya yang dikeluarkan saat menikah melalui channel Youtube Finansialku berikut ini:

 

Adat Pernikahan Termahal di Indonesia

Berikut ini beberapa suku dengan adat pernikahan yang tergolong mahal :

 

#1 Adat Bugis, Sulawesi Selatan

Suku Bugis merupakan salah satu suku yang memiliki proses persiapan pernikahan yang cukup panjang dan melibatkan banyak orang. 

Prosesi pernikahan dimulai dalam tiga acara besar, yaitu sebelum akad nikah, saat akad nikah (pesta pernikahan), dan setelah akad nikah.

Masing-masing memiliki 5 tahap yang harus dilalui oleh pengantin beserta keluarganya. Adapun pengeluaran terbesar yang menjadikan pernikahan adat Bugis mahal adalah uang Panaik.

Wow! Tradisi Pernikahan Adat Ini Termahal di Indonesia 02 - Finansialku

[Baca Juga: Alasan, Keistimewaan dan Persiapan Menikah di Bulan Syawal]

 

Jumlah uang Panaik ini disesuaikan dengan garis keturunan si gadis, jenjang pendidikan, pekerjaan, bahkan ada keluarga yang menjadikan kecantikan sebagai penentu besaran Panaik.

Bagi seorang gadis lulusan Sekolah Menengah Atas (SMA) uang Panaiknya bisa mencapai Rp100 juta ditambah perhiasan, serta dua ekor kerbau.

Ada juga keluarga yang harus membayar Rp150 juta sampai Rp200 juta untuk menikahkan anak laki-lakinya, karena status sosial calon istrinya yang lebih tinggi.

Di Suku Bugis, uang Panaik ini menentukan keseriusan dari calon mempelai pria dalam mendapatkan si gadis untuk diperistri.

 

#2 Adat Banjar, Kalimantan Selatan

Bagi calon pengantin yang ingin menikah menggunakan upacara adat Banjar harus menyiapkan biaya lebih saat memberikan mahar atau dalam bahasa Banjar disebut Maatar Jujuran.

Berdasarkan perhitungan masyarakat setempat, mahar berupa uang atau emas dipatok antara Rp5 juta hingga Rp20 juta, dan itu belum termasuk barang-barang lamaran lainnya.

Wow! Tradisi Pernikahan Adat Ini Termahal di Indonesia 03 - Finansialku

[Baca Juga: Praktikkan! Gini Rahasia dan Cara Cerdas Siapkan Dana Pernikahan]

 

Pada dasarnya uang Jujuran merupakan modal berumah tangga yang disediakan oleh pihak laki-laki, karena nantinya pengantin laki-laki yang akan menjadi kepala rumah tangga.

Hampir sama dengan adat Bugis, calon mempelai pria harus menyiapkan uang Jujuran yang mahal jika calon pengantin perempuan berasal dari keluarga terpandang atau keluarga kaya.

Selain itu, kecantikan calon pengantin perempuan bisa menjadi faktor penentu berapa besaran uang Jujuran, semakin cantik maka makin mahal pula uang Jujuran.

Biasanya yang menentukan besaran uang Jujuran adalah orang tua dari pihak perempuan. Selain kedua faktor di atas, orang tua akan menghitung ongkos pernikahan yang dibutuhkan nantinya.

 

#3 Adat Batak, Sumatera Utara

Di Adat Batak mahar yang disiapkan oleh calon pengantin berdarah Batak harus sesuai dengan tingginya kualitas mempelai wanita yang dipinang. Dalam adat Batak, proses ini dinamakan Marhata Sinamot atau proses tawar-menawar.

Ada tiga hal yang harus dipenuhi oleh calon pengantin dan memakan biaya mahal.

Wow! Tradisi Pernikahan Adat Ini Termahal di Indonesia 04 - Finansialku

[Baca Juga: Mau Menikah Tahun Ini? Kenali Dulu Anggaran Keuangan Keluarga Baru]

 

Ketiga item ini adalah Sinamot atau mahar, ulos, dan biaya pernikahan. Jika pengantin perempuan bukan dari suku Batak, maka diadakan upacara tambahan untuk pemberian marga.

Kemudian kedua calon pengantin harus menyiapkan biaya tersendiri untuk melaksanakan Martumpol (prosesi pertunangan) dan Martonggo raja (akad atau pemberkatan), di luar dari resepsi pernikahan itu.

Sinamot atau mahar diberikan sesuai jenjang pendidikan calon pengantin perempuan, jika sarjana, Sinamot bisa mencapai Rp50 hingga Rp80 Juta.

Lalu kain ulos yang diserahkan pihak laki-laki kepada perempuan itu bisa mulai dari Rp500 ribu hingga Rp3 jutaan.

Pihak pengantin pria harus menjadi penyedia utama dari penyelenggaraan pesta pernikahan. Sedangkan untuk biaya pernikahan, bisa mencapai Rp83 juta.Jadi total yang harus disiapkan sekitar lebih dari Rp100 juta.

 

#4 Adat Minang, Sumatera Barat

Masyarakat Minang memegang tradisi matrilineal, yang berarti garis keturunan nantinya akan mengikuti garis keturunan pihak wanita.

Maka sebelum pernikahan, pihak wanita yang melakukan lamaran dan pihak pria yang akan dijemput ke lokasi pernikahan.

Wow! Tradisi Pernikahan Adat Ini Termahal di Indonesia 05 - Finansialku

[Baca Juga: Perhatikan 7 Hal Penting Ini Dalam Pernikahan Beda Budaya]

 

Biaya yang tidak boleh terlewatkan juga adalah biaya pertunangan yang terdiri dari cincin dan serah-serahan.

Dalam rangkaian upacara adatnya, ada namanya Malam Bainai oleh mempelai perempuan, yaitu ritual unjuk kasih sayang pada para sesepuh sebelum pernikahan dengan menghias tangan perempuan dengan inai (pacar). 

Biayanya bisa mencapai Rp150 juta. Angka ini termasuk biaya gedung, makanan, dokumentasi, cendera mata, serta biaya arak-arakan, pakaian adat lengkap untuk pengantin dan keluarga, pemusik, dan tokoh adat.

 

#5 Adat Sasak, Lombok

Pernikahan khas adat Sasak bisa dikatakan unik jika dilihat dari urutan prosesinya.

Hal ini karena sebelum dilakukan pernikahan calon pengantin laki-laki akan menculik calon pengantin perempuan dan dibawa ke rumah keluarganya. 

Bagai masyarakat Sasak, keluarga perempuan akan tersinggung jika ada laki-laki yang langsung datang tanpa menculik terlebih dahulu.

Wow! Tradisi Pernikahan Adat Ini Termahal di Indonesia 06 - Finansialku

[Baca Juga: Selain Sewa Gedung, 6 Tempat Pernikahan Murah Ini Bisa Kamu Pakai]

 

Di Kampung Sade, Lombok Tengah, mahar untuk meminang perempuan di desa ini ditentukan berdasarkan berbagai faktor. Mulai dari jauhnya jarak rumah, status kebangsawanan, serta tingkat pendidikan dan pekerjaannya.

Adapun perhitungan jumlah mahar di masyarakat Sasak disesuaikan dengan jarak dari rumah keluarga perempuan ke keluarga laki-laki, misalnya, berapa jembatan atau berapa masjid yang dilewati.

Sehingga bagi pasangan pengantin yang berdomisili di kampung yang sama biaya maharnya lebih murah, yaitu Rp500 ribu hingga Rp1 juta. 

Walaupun mahar memiliki harga, tapi tidak diberikan dalam bentuk uang melainkan sapi atau kerbau dan beras yang disimbolkan dengan tali dan karung. Tali berarti sapi atau kerbau, dan karung berarti beras

 

Pilih Tradisi Pernikahanmu

Itu dia beberapa adat yang memakan biaya paling besar untuk tradisi pernikahan.

Bagi kamu yang mampu, ratusan juta untuk merayakan pernikahan tidaklah jadi masalah dan tidak keberatan untuk menjalankan urutan prosesi pernikahan yang panjang.

Hal ini mengingat setiap detail dalam upacara adat pernikahan memiliki makna dan doa. Maka dari itu mulailah menabung dari sekarang untuk mendapatkan prosesi pernikahan yang kamu inginkan sesuai dengan Adat yang kamu anut.

Kamu bisa rencanakan keuanganmu dengan tepat dengan membaca ebook dari Finansialku di bawah ini secara GRATIS, agar tujuan keuanganmu bisa tercapai sesuai rencana.

Free Download Ebook Perencanaan Keuangan untuk Umur 20 an

Ebook Perencanaan Keuangan untuk Usia 20 an Perencana Keuangan Independen Finansialku 

 

Bagaimana pendapatmu setelah membaca artikel di atas? Berikan tanggapan kamu pada kolom komentar di bawah ini.

Bagikan artikel ini kepada teman dan kerabat kamu. Semoga bermanfaat.

 

Sumber Referensi:

  • Dyah Ikhsanti. 10 Agustus 2018. 5 Prosesi Pernikahan Adat yang Paling Mahal di Indonesia. Aturduit.com – http://bit.ly/2X0DoB4
  • Dina Lathifa. 22 Mei 2018. Jangan Kaget, Ini 5 Adat Pernikahan Termahal di Indonesia. Popbela.com – http://bit.ly/2Ngai0G
  • Angelin Irena. 21 Juli 2017. Tahu Gak Sih, 7 Tradisi Pernikahan di Indonesia Ini Sangat IUnik. Idntimes.com – http://bit.ly/2J5MR59

 

Sumber Gambar:

  • Pernikahan Adat – http://bit.ly/2Ky2J3q
  • Adat Bugis – http://bit.ly/2J2ZmOL
  • Adat Banjar – http://bit.ly/2Y8EXOw
  • Adat Batak – http://bit.ly/2X0YDYm
  • Adat Minang – http://bit.ly/2x7fOb5
  • Adat Sasak – http://bit.ly/2Rua84x