Apakah belanja mingguan lebih baik daripada belanja bulanan, atau justru sebaliknya? Seorang ibu rumah tangga harus bijak dalam menentukan jadwal belanjanya demi efisiensi finansial. Untuk mengetahui belanja mingguan atau bulanan yang lebih hemat, simak penjelasannya di bawah ini.

 

Rubrik Finansialku

Rubrik Finansialku Finansialku Watch

 

Moms, Sebenarnya Lebih Baik Belanja Mingguan atau Belanja Bulanan?

Belanja menjadi suatu kewajiban yang biasanya diemban seorang ibu rumah tangga. Mengingat kebutuhan semakin bertambah dan harga-harga kian mencekik sehingga pengaturan kapan harus belanja itu penting. Apalagi semua urusan belanja sepenuhnya menjadi tanggung jawab istri, tentu tuntutan untuk belanja sehemat mungkin menjadi hal yang wajar. Namun, bukan berarti belanja hemat itu harus membeli barang dengan jumlah dan harga seminimal mungkin lho. Faktanya, pengeluaran belanja bisa ditekan dengan memilih belanja mingguan atau bulanan.

Hobi Koleksi Sepatu Coba 5 Cara Ini untuk Mengatur Keuangan Anda 2 - Finansialku

[Baca Juga: Hobi Koleksi Sepatu? Coba 5 Cara Ini untuk Mengatur Keuangan Anda]

 

Seorang ibu yang pintar tentu tahu kapan harus belanja dan apa yang harus dibeli. Termasuk di antaranya pertimbangan yang paling hemat apakah harus belanja mingguan atau bulanan. Disini kami akan membantu Anda menentukan seberapa sering Anda belanja karena baik belanja mingguan atau bulanan akan menjadi aktivitas rutin yang pasti Anda jalankan sebagai ibu rumah tangga.

 

Belanja Bulanan

Sebagian besar orang memilih melakukan belanja bulanan ketimbang belanja mingguan. Jika Anda salah satunya, penting sekali untuk mendaftar apa saja kebutuhan yang perlu Anda beli untuk satu bulan. Pastinya, kebutuhan bulanan lebih besar dari kebutuhan mingguan sehingga belanjanya pun akan lebih banyak dari belanja mingguan. Namun ada keuntungan yang akan Anda dapatkan jika belanja bulanan. Apakah itu?

 

#1 Kelebihan: Biaya Transportasi Lebih Hemat

Sudah sewajarnya, setiap kali berbelanja membutuhkan biaya transportasi. Jika dekat dan barang bawaan sedikit sih tidak masalah tetapi bagaimana jika jauh dan barang bawaan banyak? Ya, benar sekali Anda perlu membutuhkan angkutan kendaraan, baik itu kendaraan pribadi atau umum. Keduanya tentu memakan biaya sehingga Anda harus menyisihkan kocek untuk membayarnya. Disinilah keuntungan belanja bulanan, dimana biaya transportasi lebih sedikit ketimbang belanja mingguan. Pasalnya, dalam sebulan Anda hanya sekali bolak-balik dari rumah ke pusat perbelanjaan atau toko. Ini artinya, Anda akan menghabiskan uang transportasi lebih sedikit (2 kali karena bolak-balik) dari pada belanja mingguan (8 kali karena sebulan itu sama dengan 4 minggu).

Apa Saja Kunci Sukses Mengurus Keuangan Keluarga - Finansialku

[Baca Juga: Apa Saja Kunci Sukses Mengurus Keuangan Keluarga?]

 

Belanja bulanan memberikan keuntungan berupa pemangkasan biaya transportasi. Namun perlu diingat, ini berlaku jika tidak ada satu pun barang yang terlewatkan. Hindari berbelanja pada awal bulan dimana awal bulan merupakan saat ramai-ramainya orang berbelanja. Sebaiknya berbelanjalah saat pagi hari dimana supermarket atau pusat perbelanjaan baru buka dan pilihlah hari belanja selain akhir pekan. Alasannya, tentu karena pagi hari toko masih sepi pengunjung sementara hari selain akhir pekan toko tak dipadati pengunjung.

 

#2 Tips Belanja Bulanan: Mendaftar Barang Belanjaan

Jadi, ketika Anda memutuskan hendak berbelanja bulanan, sebaiknya perketat lagi daftar belanja yang telah Anda susun tersebut. Hal ini terkait barang-barang apa saja yang diperlukan untuk dibeli dan seberapa banyak kuantitasnya. Tujuannya yaitu agar jangan sampai persediaan yang masih sisa banyak bulan lalu Anda beli lagi. Adapun barang apa saja yang harus dibeli, haruslah barang yang dapat bertahan lebih dari satu bulan, dengan kata lain tahan lama. Misalnya, barang-barang itu seperti peralatan mandi, bumbu-bumbu, beras, pembersih lantai atau mie instan.

Bernakah Hobi Belanja Bisa Jadi Cara Mencapai Kebebasan Keuangan - Perencana Keuangan Independen Finansialku

[Baca Juga: Benarkah Hobi Belanja Bisa Jadi Cara Mencapai Kebebasan Keuangan?]

 

#3 Kekurangan Belanja Bulanan: Stok Tidak Habis dan Uang Belanja Boros

Bagi Anda yang ingin berbelanja bulanan, tentu harus tahu juga kekurangan belanja bulanan dibanding belanja mingguan. Kekurangan belanja mingguan terletak pada kuantitas barang belanjaan dan bagaimana cara menghabiskannya dan tentu saja uang yang langsung terkuras banyak di awal bulan. Kuantitas barang belanjaan yang terlalu banyak mengakibatkan stok tidak habis dalam satu bulan. Kalau tahan lebih dari satu bulan sih tidak masalah, tetapi bagaimana jika tidak?

 

Belanja Mingguan

#1 Kelebihan Belanja Mingguan: Untuk Jaga-Jaga dan Kehati-Hatian

Bingung mau membelanjakan uang gaji suami? Jika Anda masih ragu-ragu untuk menghabiskan uang gaji suami untuk belanja kebutuhan satu bulan, solusinya yaitu belanja mingguan. Pasalnya, dengan belanja mingguan, Anda hanya akan membeli barang-barang yang mencukupi kebutuhan dalam satu minggu.  Sementara itu, uang masih tersisa lebih banyak dan dapat Anda gunakan untuk keperluan mendesak lainnya. Cara ini bisa dikatakan sebagai “jaga-jaga” jika sewaktu-waktu Anda harus mengeluarkan uang lebih banyak dari biasanya. Berbeda dengan belanja bulanan yang akan banyak menghabiskan uang di awal untuk kebutuhan satu bulan sehingga jika membutuhkan uang banyak tak ada lagi uang yang tersisa atau tersisa tetapi tidak mencukupi saat sewaktu-waktu Anda membutuhkan uang dalam jumlah banyak.

8 Cara Menghemat Uang Belanja Bulanan (Ga Pake Ribet) - Perencana Keuangan Independen Finansialku

[Baca Juga: Konsultasi: Cara Agar Uang Belanja Bisa Bertahan Sampai Akhir Bulan?]

 

#2 Tips Belanja Mingguan: Belanja untuk Kebutuhan yang Diprioritaskan

Belanja mingguan mengharuskan Anda untuk membeli barang-barang yang menjadi prioritas kebutuhan. Tentu saja barang-barang tersebut merupakan kebutuhan primer atau kebutuhan pokok yang Anda gunakan atau konsumsi sehari-hari tetapi dapat bertahan setidaknya selama satu minggu. Barang tersebut salah satu contohnya bahan-bahan makanan seperti sayur-mayur, telur, dan buah-buahan. Barang belanjaan semacam itu cocok dibeli dan digunakan sebagai stok selama satu minggu. Namun, agar sayur-mayur, telur dan buah-buahan tersebut dapat bertahan sebaiknya Anda menyimpanya di kulkas.

 

#3 Kekurangan Belanja Mingguan: Ongkos Transportasi Lebih Boros

Ada konsekuensi yang harus ditanggung jika Anda belanja mingguan. Belanja mingguan kekurangannya terletak pada ongkos transportasi serta kantong kresek yang boros jika Anda tak membawanya sendiri. Tidak hanya itu, diperlukan kehati-hatian agar Anda tidak mudah tergoda untuk membeli barang-barang lainnya.

Moms, Apa Saja yang Harusnya Direncanakan dalam Keuangan Keluarga Anda - Finansialku

[Baca Juga: Moms, Apa Saja yang Harusnya Direncanakan dalam Keuangan Keluarga Anda?]

 

Belanja Mingguan atau Belanja Bulanan?

Sebenarnya apakah Anda harus belanja mingguan atau bulanan tergantung kebutuhan dan kesanggupan Anda sendiri. Jika Anda ingin hemat ongkos transport, waktu dan tenaga, belanja bulananlah yang ideal. Tetapi pastikan bahwa belanja ini menyisakan kas yang cukup atau lebih untuk mengakomodasi kebutuhan-kebutuhan lain yang mendadak. Namun, jika Anda tidak ingin menghabiskan banyak uang untuk sekali belanja, belanja mingguanlah solusinya. 

 

Bagaimana Moms setelah membaca berbagai tips yang disajikan oleh Finansialku.com, memberi inspirasikah? Silakan bagikan tanggapan atau informasi perihal artikel ini pada kolom yang telah tersedia. Semoga berbagai informasi di atas dapat memberikan wawasan lebih bagi Anda.

 

Sumber Referensi:

  • Yulia Amaliah. 1 November 2016. Manakah yang Lebih Hemat, Belanja Harian, Mingguan atau Bulanan? https://goo.gl/n9gbwV.

 

Sumber Gambar:

  • Asian Moms Shopping – https://goo.gl/v6lPTW.

 

Download E-Book Perencanaan Keuangan untuk Umur 20 an (GRATIS)

Ebook Perencanaan Keuangan untuk Usia 20 an Perencana Keuangan Independen Finansialku