Mengapa bisnis online dan freelance adalah jalan tercepat mencapai kebebasan finansial? Pada era informasi yang semakin berkembang, internet menjadi sebuah sarana ekonomi yang mudah diakses semua orang.

Kini bisnis online dan freelance telah berkembang hingga mampu berkompetisi dengan perusahaan-perusahaan besar. Mari kita lihat 8 alasan bisnis online dan freelance adalah jalan tercepat dalam mencapai kebebasan finansial.

 

Power of Internet

Membuka sebuah bisnis online yang sukses atau menjadi freelancer bukanlah langkah yang mudah. Namun dengan bantuan internet, kini Anda dapat mencapai kebebasan finansial sambil bersantai di rumah daripada pergi ke kantor di pagi hari setiap harinya.

Bisnis online memberikan tawaran yang menarik dengan risiko rendah dan potensi keuntungan yang tinggi. Finansialku akan menjabarkan 8 alasan bisnis online dan freelance adalah jalan tercepat dalam mencapai kebebasan finansial.

7 Alasan Bisnis Online dan Freelance adalah Jalan Tercepat Mencapai Kebebasan Finansial 02 - Finansialku

[Baca Juga: Para Freelancer, Inilah 7 Rahasia Keuangan bagi Anda yang Perlu Anda Ikuti]

 

#1 Potensi Perkembangannya Sangat Tinggi

Membangun sebuah bisnis online merupakan cara termudah dan tercepat dalam memperoleh kesuksesan. Perkembangannya yang tumbuh secara eksponensial mungkin terjadi akibat sistem yang mendukungnya secara sempurna. Beberapa manfaat yang muncul akibat adanya internet antara lain:

  1. Akses cepat ke lebih dari 40% populasi dunia pengguna internet
  2. Biaya yang cenderung murah untuk membentuk website kelas dunia
  3. Integrasi sosial media dan platform marketing yang baik dan praktis
  4. Komunikasi dan feedback konsumen yang mudah dan cepat
  5. Pengurangan biaya di berbagai aspek mengurangi risiko kegagalan

 

#2 Internet Sangat Efisien

Internet memberikan beberapa kemudahan dan jalan pintas yang akan membantu Anda menghemat bukan hanya waktu, namun juga tenaga. Hanya dengan mendesain dan meluncurkan website, maka bisnis Anda sudah dapat berjalan.

Anda hanya perlu mempersiapkan sistemnya, dan bisnis Anda dapat berjalan dengan bantuan virtual dan teknologi yang memungkinkan Anda menghemat waktu dan tenaga untuk selanjutnya fokus pada hal-hal yang lebih penting.

 

#3 Lebih Mudah Memperoleh Loyalitas

Salah satu sistem pemasaran yang paling ampuh adalah promosi mulut ke mulut. Rekomendasi dari teman atau keluarga lebih mudah dipercaya daripada iklan dan banner besar yang terpampang dimana-mana. Website dan media sosial membantu Anda untuk memperoleh dukungan dan promosi gratis dari pembeli setia Anda dengan mudah.

Mereka dapat membagikan komentar dan promosi dengan sangat mudah dan cepat bahkan tanpa campur tangan Anda. Hanya dengan memberikan servis produk dan jasa yang baik dengan kredibilitas tinggi, maka konsumen akan merekomendasikan Anda secara gratis.

Apa Saja 5 Kesalahan Terbesar yang Dilakukan oleh Freelancer 01 - Finansialku

[Baca Juga: Apa Saja 5 Kesalahan Terbesar yang Dilakukan oleh Freelancer?]

 

#4 Work Right, Not Hard

Kerja keras memang dibutuhkan sebagai langkah mencapai kesuksesan. Namun sebagai pebisnis andal, mengapa harus bekerja keras jika Anda dapat bekerja dengan benar? Manfaatkan waktu dengan cerdas dan Anda dapat memulai bisnis dengan sangat efisien.

Bagaimanakah cara bekerja dengan benar? Pertama-tama Anda harus mengetahui apa yang diinginkan konsumen, bukan membuat ide baru tanpa mempertimbangkan ketertarikan pasar. Internet akan membantu Anda dengan mudah mengetahui keinginan konsumen dan mengetahui feedback-nya secara instan.

Jangan habiskan waktu bertahun-tahun mengembangkan produk, habiskan waktu sesingkat mungkin untuk mengetahui apa yang diinginkan pasar dan barulah kembangkan produknya.

 

#5 Kebebasan Tanpa Batas

Teknologi modern memungkinkan Anda untuk menjalankan bisnis di mana saja tanpa repot. Dengan bantuan internet, laptop, dan aplikasi, kini menjalankan bisnis semudah membalikkan telapak tangan.

Kebebasan ini dapat menjadi sebuah motivasi untuk bekerja lebih keras, karena kenyataannya jam kerja dan aturan yang membatasi Anda biasanya hanya menjadi pemicu kemalasan dan mengakibatkan pekerjaan tidak efektif.

40 Peluang Usaha Bisnis Online Sebagai Penghasilan Tambahan untuk Keluarga - Finansialku

[Baca Juga: 40 Peluang Usaha Bisnis Online Sebagai Penghasilan Tambahan untuk Keluarga]

 

#6 Modal Kecil, Untung Besar

Bisnis online dan freelance juga memberikan benefit berupa fleksibilitas modal. Anda tidak perlu lagi memulai bisnis dengan membangun perusahaan di gedung besar dan menyediakan seluruh fasilitasnya.

Anda hanya perlu bermodalkan laptop atau handphone dengan internet, atau bahkan wifi gratis. Dengan modal yang kecil, Anda mampu menghasilkan keuntungan yang mungkin lebih besar dari beberapa perusahaan yang sudah ada.

 

#7 Akses Tanpa Batas

Keindahan internet adalah kemungkinan akses 24/7 tanpa batas. Internet tidak dibatasi oleh letak geografis dan waktu operasional. Bisnis online dapat menghasilkan uang kapan saja, bahkan saat Anda tidur. Dengan perencanaan yang baik, penggunaan media sosial dengan tepat, serta Search Engine Optimization (SEO) yang baik, bisnis online dapat berkembang pesat.

Infografis Memulai Usaha Rumahan Bisnis Online dengan Menjadi Seorang Blogger 02 - Finansialku

 [Baca Juga: Infografis: Memulai Usaha Rumahan Bisnis Online dengan Menjadi Seorang Blogger]

 

Saatnya Anda Memulai Bisnis Online

Dengan berbagai keuntungan yang ditawarkan bisnis online dan freelance, sudahkah Anda tertarik untuk mencobanya? Dengan langkah yang tepat, Anda dapat meminimasi risiko dan mencapai kebebasan finansial dengan cepat dan mudah. Jangan sia-siakan tenaga dan kemampuan Anda untuk bekerja hingga tua tanpa mencapai kebebasan finansial. Mulailah sekarang dan raihlah tujuan Anda!

 

Apakah Anda mengetahui alasan bisnis online dan freelance adalah jalan tercepat mencapai kebebasan finansial lainnya? Tinggalkan komentar Anda di bawah. Jika ada pertanyaan, silakan ajukan pertanyaan Anda pada kolom di bawah ini. Perencana Keuangan kami siap membantu Anda, terima kasih.

 

Sumber Referensi:

  • Peter Voogd. 5 November 2015. 5 Reasons an Online Business Is the Shortest Route to Financial Freedom. Entrepreneur.com – https://goo.gl/k2zyLe
  • Thomas Smale. 14 Januari 2015. 4 Reasons Why an Online Business is the Best Investment You Will Ever Make. Entrepreneur.com – https://goo.gl/Wna75m

 

Sumber Gambar:

  • Freelance – https://goo.gl/8RoNCF
  • Working on The Beach – https://goo.gl/va1vUa
Â