Helper adalah karyawan yang selalu ada dan menjadi penyelamat aktivitas pekerjaan di sebuah perusahaan.

Simak informasi selengkapnya untuk mengetahui profesi helper beserta tugas dan tanggung jawabnya.

 

Summary:

  • Helper biasanya membantu pekerja lain dalam mengelola sistem barang di industri pergudangan dan produksi.
  • Ada berbagai jenis helper yang dapat membantu pekerjaan, hingga mencapai tujuan yang bermanfaat bagi masyarakat.

 

Apa itu Helper?

Dalam kamus Merriam-Webster, helper adalah pekerja yang relatif tidak memiliki keahlian spesifik namun bertugas membantu para pekerja terampil atau ahli dengan pekerjaan manual.

Profesi ini tidak bisa kita anggap sepele, sebab kehadiran helper sangat membantu pekerjaan orang lain khususnya yang masih bekerja dengan tenaga manusia.

Sebagai contoh, sebuah bandara menyediakan ratusan petugas helper yang akan membantu para penumpang untuk membawa barang bawaannya.

Dengan demikian, penumpang tidak perlu repot-repot membawa koper yang berat selama di bandara.

Sementara di industri yang menyangkut pergudangan dan produksi, umumnya helper bekerja untuk membantu pekerja lain dalam hal mengelola sistem barang.

helper adalah 1

Ilustrasi Helper. Sumber: pelangifortunaglobal.com

 

Jika berada dalam lingkup perusahaan tambang, helper dapat berupa orang yang membantu mengoperasikan alat berat.

Jadi, pengertian helper memiliki arti yang luas tergantung dengan jenis industri dan pekerjaannya.

[Baca Juga: Konten Kreator Jadi Profesi Menjanjikan untuk Kalangan Milenial]

 

Jenis Helper

Ada berbagai jenis helper yang dapat membantu pekerjaan hingga menolong masyarakat. Berikut adalah beberapa jenisnya yang perlu kamu ketahui:

 

#1 Helper Murni

Helper murni adalah seorang helper yang benar-benar menawarkan bantuan serta menolong sesama manusia tanpa ada motif atau syarat tertentu.

Dalam hal ini, helper sangat ikhlas membantu orang-orang agar pekerjaan mereka bisa cepat terselesaikan.

Helper murni juga tidak mengharapkan imbalan dari orang yang sudah mereka bantu. Sehingga, benar-benar bekerja dengan setulus hati jika ada masyarakat yang kesulitan.

 

#2 Helper Inisiatif

Jenis helper yang satu ini adalah helper yang paling banyak disukai oleh masyarakat.

Pasalnya, ketika para helper melihat ada seseorang yang kesulitan, mereka langsung datang menghampiri orang tersebut dan memberikan bantuan.

Helper ini membantu orang-orang atas kemauannya sendiri, tanpa ada tekanan dari atasan untuk membantu orang-orang yang kesulitan.

 

#3 Helper Tepat Waktu

Berbeda dengan helper inisiatif, jenis helper tepat waktu adalah mereka yang selalu datang di waktu yang tepat ketika orang-orang ingin meminta bantuan.

Misalnya, ada seorang pekerja yang kesulitan dalam mengangkat kardus besar.

Lalu ketika pekerja itu meminta bantuan ke seorang helper, ia langsung sigap menghampiri pekerja tersebut dan membantu membawakan kardus.

 

#4 Helper Bersyarat

Selanjutnya, ada jenis helper bersyarat yang mau bekerja jika ada syarat tertentu dari orang yang mereka bantu.

Para helper ini beranggapan, kalau mereka membantu orang-orang, seharusnya mereka memberikan sejumlah syarat tertentu agar pekerjaan mereka tidak berat.

Contohnya, ada seorang pekerja yang meminta bantuan helper untuk membeli alat tulis kantor (ATK).

Namun, helper itu meminta syarat yakni ATK yang dibeli tidak boleh dalam jumlah banyak, karena helper tersebut enggan membawa barang berat.

 

#5 Helper yang Mencari Keuntungan

Maksud dari jenis helper ini adalah mereka yang bertugas sebagai seorang helper.

Mereka tidak hanya berniat untuk membantu, tetapi juga mencari keuntungan setelah membantu pekerjaan atau orang-orang yang kesulitan.

Sebagai contoh, seorang helper telah membantu penumpang kereta api mengangkat koper, namun ketika tugasnya sudah selesai helper ini mematok harga yang cukup mahal.

[Baca Juga: Sebelum Berganti Profesi, Pertimbangkan Dulu Beberapa Hal Ini!]

 

Tugas dan Tanggung Jawab Helper

Meski tidak terlalu membutuhkan keahlian tertentu, ternyata tugas dan tanggung jawab helper ini cukup banyak.

Tidak hanya mengandalkan kekuatan, helper juga harus cekatan dan pandai mengatur pekerjaannya.

Secara umum, tugas dan tanggung jawab seorang helper adalah sebagai berikut.

  • Memasukkan barang ke gudang dan mengecek kualitas serta jumlah barang sesuai dengan invoice yang tersedia.
  • Memastikan stok barang di gudang sudah diperbarui dalam sistem.
  • Melakukan pencatatan keluar masuk barang, baik secara manual maupun otomatis, yaitu input data ke sistem komputer perusahaan.
  • Menangani faktur dan struk barang yang nantinya akan ditujukan ke bagian keuangan.
  • Membantu menyiapkan dan membongkar dekorasi sebuah acara.
  • Mengikuti sejumlah pelatihan keselamatan dan mengetahui cara menggunakan Alat Pelindung diri (APD).
  • Mampu mengoperasikan sejumlah alat seperti mesin penggiling dan gergaji mesin.
  • Memuat barang-barang ke dalam truk, lalu mengirim barang tersebut ke pelanggan.
  • Membantu para penonton ketika berada dalam acara besar seperti konser musik dan pertandingan olahraga (olimpiade, Asian Games, serta piala dunia).
  • Membantu para penumpang untuk membawakan barang-barang di terminal, bandara, hingga stasiun kereta api.

 

Syarat dan Kualifikasi untuk Menjadi Helper

Helper adalah seseorang yang dapat membantu para pekerja ahli. Jika tertarik untuk menggeluti profesi ini, ketahui dulu syarat-syarat yang harus kamu penuhi, antara lain:

 

#1 Teliti

Syarat utama untuk menjadi seorang helper adalah teliti. Hal ini nantinya berhubungan dengan proses stock opname dan pelaporan barang kepada bagian administrasi.

Ketelitian helper juga dapat mendukung kelancaran sirkulasi barang di gudang agar tidak menghambat proses produksi maupun pemasaran.

 

#2 Kecakapan Fisik

Kecakapan fisik merupakan syarat yang hampir mutlak untuk seorang helper miliki.

Lingkungan gudang yang umumnya berkaitan dengan barang, palet kayu, dan juga pengangkutan tentu membutuhkan kekuatan fisik yang mumpuni.

Dengan demikian, proses mutasi barang dari dan menuju gudang dapat berjalan lancar.

 

#3 Memahami dan Menerapkan K3

Menjadi seorang helper berarti bersentuhan dengan berbagai benda keras dan berat yang dapat membahayakan pekerja.

Hal ini membuat helper harus memahami dan menerapkan rambu-rambu keselamatan dan kesehatan kerja (K3) selama bekerja.

 

#4 Memahami dan Menerapkan 6K

Syarat lainnya untuk menjadi seorang helper adalah memahami dan menerapkan 6K. Penerapan ini meliputi kebersihan, keindahan, kerindangan, ketertiban, keamanan, dan kekeluargaan.

Semua faktor 6K ini harus seorang helper terapkan selama bertugas untuk menciptakan suasana kerja yang harmonis dan efektif.

Serta meningkatkan produktivitas dan kolaborasi kerja di area pekerjaan tertentu.

 

Gaji Helper di Indonesia

Dari sekian banyak tugas helper di atas, kamu mungkin bertanya-tanya berapa gaji seorang helper?

Mengutip dari Majoo.id, gaji seorang helper yang bekerja di gudang adalah sekitar Rp1.000.000-Rp3.000.000 juta per bulan.

Rata-rata perusahaan menggaji seorang helper di kisaran Rp2,846.657 setiap bulannya. Adapun besaran gaji tersebut biasanya sudah termasuk uang makan dan transportasi.

Namun, gaji helper di Indonesia juga menyesuaikan dengan UMR wilayahnya.

Pada tahun 2022, seorang helper gudang umumnya memiliki gaji pokok minimal Rp3.390.000 per bulan, ditambah beberapa asuransi kesehatan dan keselamatan kerja.

Sementara di beberapa daerah seperti DKI Jakarta dan Jawa Barat, gaji seorang helper berkisar antara Rp3.000.000 hingga Rp4.500.000 per bulan.

Sedangkan di wilayah lain seperti Jawa Timur berkisar antara Rp2.500.000 hingga Rp3.000.000, dan Jawa Tengah berkisar antara Rp1.500.000 hingga Rp2.500.000.

Jika di bagian produksi atau gudang sedang mengalami peningkatan aktivitas kerja, umumnya helper sering overtime. Sehingga para helper akan mendapat uang lembur sesuai dengan jumlah waktu lemburnya.

Dengan kisaran gaji yang beragam, tentunya bisa dimanfaatkan secara maksimal untuk memenuhi berbagai kebutuhan selama dikelola dengan cara yang tepat.

Jika masih bingung, Finansialku punya tips dan triknya dalam video yang tersemat di bawah ini. Tonton sekarang juga!

 

 

Butuh Helper untuk Bisnis UMKM?

Demikian penjelasan mengenai profesi helper, tugas dan tanggung jawab, syarat, beserta kisaran gajinya.

Jika kamu memiliki sebuah bisnis meski berskala kecil, tidak ada salahnya mempertimbangkan seorang helper untuk membantu kelancaran produksi dan distribusi.

Di sisi lain, jika Sobat Finansialku ingin mengetahui lebih jauh mengenai masalah keuangan dalam bisnis, yuk, baca ebook Pentingnya Mengelola Keuangan Pribadi & Bisnis dari Finansialku.

Lebih lanjut, kamu pun bisa diskusi bersama ahlinya, Perencana Keuangan Finansialku yang siap memberikan advice terkait perencanaan keuangan.

Tunggu apa lagi? Konsultasikan masalah keuanganmu sekarang dengan menghubungi Customer Advisory via WhatsApp di nomor 0851 5866 2940 atau klik banner di bawah ini!

konsul - PERENCANAAN KEUANGAN Q3 23

 

Disclaimer: Finansialku adalah perusahaan perencana keuangan di Indonesia yang melayani konsultasi keuangan bersama Certified Financial Planner (CFP) seputar perencanaan keuangan, rencana pensiun, dana pendidikan, review asuransi dan investasi.

Finansialku bukan platform pinjaman online dan tidak menerima layanan konsultasi di luar hal-hal yang disebutkan sebelumnya. Artikel ini dibuat hanya sebagai sarana edukasi dan informasi.

 

Itu dia penjelasan soal profesi helper hingga besaran gajinya di Indonesia. Semoga informasinya bermanfaat!

Jangan lupa untuk baca artikel lainnya di Finansialku.com dan share artikel ini ke orang-orang terdekat kamu.

 

Editor: Omri Cristian

Sumber Referensi:

  • Andiana Moedasir. 08 Oktober 2022. 7+ Tugas Helper dan Gajinya. Minat? Majoo.id – https://shorturl.at/xSV89
  • Ayu Rifka Sitoresmi. 15 Juli 2022. Helper Adalah Orang yang Membantu Keperluan Perusahaan, Ini Tanggung Jawabnya. Liputan6.com – https://shorturl.at/mRW45
  • Ilham Fikriansyah. 26 Juli 2022. Helper Adalah: Tugas, Jenis, dan Syaratnya. Detik.com – https://shorturl.at/bfioP
Â