Cara melunasi utang kartu kredit ini penting diketahui agar enggak panik dikejar bayang-bayang utang kartu kredit yang menyeramkan!

Baca selengkapnya di artikel Finansialku di bawah ini, ya!

 

Cara Melunasi Utang Kartu Kredit

Hai Moms, para menteri keuangan keluarga, balik lagi nih sama Rista dalam edisi Moms & Money!

Nah kali ini, menanggapi banyaknya pertanyaan yang masuk ke Finansialku seputar; gimana, sih cara melunasi utang kartu kredit?

Ya, si kartu kredit ini merupakan salah satu penyebab tidur enggak pernah tenang, ya, Moms, lumayan mengganggu juga, sih!

Memiliki kartu kredit itu memang seperti dua sisi mata uang, ya, Moms!

Di mana satu sisi sangat membantu dan memang, sih, cukup bermanfaat juga sebagai penolong di saat kondisi darurat.

Akan tetapi, di satu sisi lagi kartu kredit bagi sebagian orang seperti menjadi mimpi buruk.

banner -milenial membuat kartu kredit mudah

 

Bukan cuma itu, kartu kredit juga salah satu faktor penyebab rusaknya pola pengaturan keuangan keluarga bagi Moms yang tidak bisa mengontrol penggunaannya.

Jika sudah seperti ini utang pun makin lama makin membengkak tanpa disadari. Dan mau tidak mau, harus berusaha dengan sekuat tenaga untuk mempercepat pelunasan.

Tidak mudah juga, sih, bagi Moms yang sudah terlanjur terikat dengan utang-utang kartu kredit untuk lepas begitu aja.

Kenapa? karena biasanya ketika seseorang terlilit utang kartu kredit, kondisi mental, kejiwaan dan pikiran sedikit terganggu.

Hal ini tidak jarang membuat kita memutuskan untuk melakukan hal-hal yang tidak diinginkan.

Wahhh kalau sudah seperti ini bahaya juga lho, Moms!

Nah Rista mau sharing tips nih. Gimana, sih cara melunasi utang kartu kredit? Ini dia!

 

Cara Melunasi Utang Kartu Kredit #1 Buat Daftar Hutang

Langkah awal adalah buat daftar semua hutang saat ini. Tujuannya, Moms jadi tau berapa total jumlah utang kartu kredit saat ini.

Selain itu, memudahkan Moms untuk menentukan utang mana yang akan dilunasi terlebih dahulu, terutama hutang yang memiliki bunga paling tinggi.

 

#2 Strategi Pelunasan

Moms, utamakan untuk melunasi utang yang memiliki nilai dan bunga yang paling besar terlebih dahulu, ya!

Cashflow-Quadrant-2-Finansialku

[Baca Juga: “Mending Bayar Tagihan Kartu Kredit Daripada Utang Lain”, Bijak?]

 

Tapi kalau ada utang kartu kredit yang jumlah nya kecil, bisa juga Moms utamakan untuk melunasi utang-utang ini dulu.

Sehingga, jumlah kartu kredit yang memiliki utang jadi berkurang, baru fokus ke utang kartu kredit yang lainnya.

 

#3 Cek Cash Flow Keuangan

Moms bisa cek pola pengaturan keuangan selama ini dengan menggunakan aplikasi Finansialku, lho!

Atau, Moms bisa juga konsultasi dengan perencana keuangan, biar dicek seberapa sehat keuangan dan aset moms saat ini.

Kenapa? karena nanti bisa ketahuan berapa kesanggupan Moms menyisihkan uang untuk mempercepat pelunasan hutang kartu kredit.

Selain itu, dengan mengecek cash flow keuangan juga bisa membantu Moms dalam menyusun budget keuangan keluarga.

 

#4 Menjual Aset

Jika setelah dicek kondisi keuangan dan ternyata nilai hutang melebihi dari penghasilan per bulan dan sudah tidak ada dana yang bisa di gunakan dalam pelunasannya, maka mau tidak mau, Moms harus menjual aset yang ada demi melunasi hutang kartu kredit tersebut.

 

#5 Cari Tambahan Income

Untuk mempercepat pelunasan, Moms harus menambah income, nih!

Menambah income bisa dilakukan dengan cara mencari pekerjaan tambahan yang pastinya tidak menggunakan modal.

Salah satu yang bisa dimanfaatkan adalah usaha berjualan online dengan sistem dropship.

Mau Jadi Dropshipper Sukses_ Ikuti 10 Langkah Ini 03

[Baca Juga: Mau Jadi Dropshipper Sukses? Ikuti 10 Langkah Ini]

 

#6 Minta Kebijakan/Keringanan

Cara lain yang bisa Moms lakukan adalah meminta kebijakan dalam pembayaran kepada pihak bank yang menerbitkan kartu kredit tersebut.

Moms bisa datang ke bank penerbit kartu kredit dan mengajukan permohonan sekaligus nego meminta keringanan pembayaran.

Biasanya pihak bank akan memberikan kebijakan pengurangan bunga dan Moms diwajibkan membayar dalam waktu yang telah disepakati.

Dengan catatan, pembayaran tidak boleh terlambat dan kartu kredit sudah tidak bisa digunakan lagi.

 

#7 Tutup dan Gunting Kartu Kredit

Cara terakhir, adalah dengan menutup akun dan gunting kartu kreditnya, Moms!

Dengan begini, Moms tidak bisa menggunakan kartu kredit lagi, deh!

Ya hitung-hitung, sih, biar tidak  menambah beban keuangan dan bikin kita makin stres, ya Moms!

Oke, deh, Moms! Itu tadi adalah tujuh tips dalam melunasi hutang kartu kredit ala Rista, semoga bisa membantu ya, Moms!

 

Kalau Moms masih ingin berkonsultasi lebih lanjut, bisa gunakan fitur konsultasi perencanaan keuangan di aplikasi Finansialku yang bisa didownload di Google Play Store atau Apple App Store, atau Moms bisa klik di sini!