Bagaimana cara merencanakan masa depan cemerlang untuk Polri? Ternyata, langkah-langkahnya cukup mudah dilakukan.

Yuk ikuti ulasan lengkapnya dalam artikel Finansialku berikut ini.

 

Rubrik Finansialku

Rubrik Finansialku Finansialku Planner

 

Pentingnya Perencanaan Masa Depan Bagi Anggota POLRI

Merencanakan masa depan yang sejahtera dan kecukupan adalah apa yang dibutuhkan oleh semua orang, termasuk POLRI.

Antara pendapatan setiap bulannya hingga tunjangan yang diberikan, harus cukup untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari dan menjadikan masa depan adalah hal yang cemerlang dan sejahtera.

Entah itu terbukti dari sudah dimilikinya rumah sendiri, pendidikan anak yang cukup, hingga tabungan di masa tua nanti.

Mengetahui bagaimana cara merencanakan masa depan yang tepat sesegera mungkin adalah yang dibutuhkan.

Menghitung bagaimana kebutuhan di hari tua nanti adalah hal yang sama pentingnya. Waktu di mana tenaga sudah berkurang dan pendapatan tak sebanyak semasa bekerja.

 

5 Cara Merencanakan Masa Depan POLRI

Merencanakan masa depan yang tepat bisa mendatangkan banyak manfaat tentunya. Dan intinya, masa depan yang tertata akan menjadikan diri Anda dan keluarga Anda nanti bisa tercukupi karena memiliki kondisi keuangan yang sejahtera.

Sejahtera bukan berarti kaya raya, melainkan bisa memenuhi kebutuhan sehari-hari dengan sempurna, dan bisa juga memenuhi keinginan dalam batas wajar. Berikut adalah langkah yang dapat Anda lakukan.

 

#1 Tentukan Tujuan

Masa depan, memang penuh dengan ketidakpastian. Kita tidak tahu apa yang akan terjadi di masa depan, di mana posisi kita ketika di masa depan nanti.

Tapi bukan berarti kita tidak bisa menentukan tujuan kita sejak awal, juga bukan berarti kita tidak bisa ‘merancang’ masa depan kita dari sekarang.

‘Merancang’ masa depan, bisa dilakukan dengan menentukan tujuan. Apa yang ingin Anda capai di masa depan? Apa yang ingin Anda lakukan di masa depan? Apa yang ingin Anda miliki di masa depan?

Misalnya, Anda ingin membeli rumah, ingin menyiapkan dana pendidikan untuk anak, atau tujuan-tujuan keuangan lainnya.

 

#2 Lakukan Survei

Setelah tujuan keuangan telah ditentukan, maka yang selanjutnya bisa Anda lakukan adalah survei.

Lakukan survei terkait dana yang dibutuhkan, syarat dan ketentuan, dan hal-hal lain yang berkaitan dengan tujuan keuangan Anda.

Ini membantu Anda untuk mengerti, selain uang, ada hal-hal yang perlu disiapkan dari sekarang, sehingga tujuan keuangan dapat tercapai sesuai keinginan dan skenario Anda.

 

#3 Buat Tenggat Waktu

Setelah itu, mulailah untuk menentukan berapa lama waktu yang dibutuhkan untuk mempersiapkan dana tersebut.

Misalnya, tujuan keuangan Anda adalah dana persiapan pensiun. Maka, untuk mengumpulkan dananya, Anda punya waktu sekira 17 tahun untuk mencapai jumlah dana yang ditargetkan.

Cara Merencanakan Masa Depan Cemerlang Untuk Polri! 02 - Finansialku

[Baca Juga: 8 Langkah Memilih Karier yang Sesuai Dengan Anda]

 

#4 Buat Strategi Investasi

Setelah tenggat waktu dibuat, mulailah untuk membuat strategi investasi yang cocok dengan tujuan keuangan Sobat Finansialku.

Selain investasi, jangan lupa juga untuk mempersiapkan strategi berbentuk perlindungan, seperti asuransi.

Karena, dalam jangka waktu yang sangat panjang tersebut, kita tidak tahu apa yang akan terjadi pada kita.

Untuk mengetahui instrumen investasi apa yang cocok dengan tujuan keuangan yang sudah dibuat, Anda bisa memanfaatkan fitur konsultasi keuangan di aplikasi Finansialku yang bisa diunduh di Google Play Store atau Apple Apps Store.

Anda bisa menghubungi saya atau perencana keuangan dari Finansialku lainnya untuk kemudian mendiskusikan hal ini secara mendalam dan objektif.

Karena, cuma lewat aplikasi Finansialku, Anda bisa langsung menghubungi kami di mana pun dan kapan pun selama jam kerja.

Selain itu, Anda bisa berkonsultasi langsung secara EKSKLUSIF tanpa harus menunggu antrean yang kadang menghabiskan waktu Anda cukup banyak.

Anda bisa menikmati fitur ini selama 365 hari atau SATU TAHUN PENUH hanya dengan Rp 350 ribu, atau Rp 959 per hari! Murah, ‘kan?

Jadi, tunggu apa lagi? Yuk, hubungi saya sekarang dan kita putuskan produk investasi apa yang cocok dengan tujuan keuangan Anda!

 

#5 Sering Melakukan Review

Setelah perencanaan keuangan mulai berjalan, jangan lupa untuk sering melakukan review keuangan Anda secara berkala, baik 3 bulanan, 6 bulanan, atau tahunan.

Dengan melakukan review, Anda bisa tahu, apakah strategi yang selama ini dijalankan sudah tepat atau sudah sesuai dengan kemampuan Anda, juga efektivitas dalam menggapai tujuan keuangan Anda.

Kalau belum, Anda bisa mulai membuat rencana lain yang lebih efektif untuk dilakukan.

 

 

Bagaimana Caranya Merencanakan Dana Pensiun Untuk POLRI?

Bicara tujuan keuangan, maka tidak akan lepas pula dengan pembahasan terkait dana pensiun.

Beberapa profesi, mungkin tidak menyediakan uang pensiun untuk karyawannya, tapi untuk POLRI, uang pensiun sudah disediakan oleh BPJS Ketenagakerjaan, sesuai dengan beleid yang sudah ditandangani oleh Presiden Jokowi lewat Peraturan Pemerintah Nomor 54/2020 tentang Perubahan atas PP 102/2015 tentang Asuransi Sosial Prajurit TNI, Anggota POLRI, dan PNS di Lingkungan Kementerian Pertahanan dan Kepolisian RI.

Tapi, kita kadang harus bersikap realistis dan menerima fakta kalau sebenarnya kita tidak bisa mengandalkan dana itu saja, karena sudah pasti tidak cukup.

Lalu, bagaimana caranya buat kita, terutama POLRI, merencanakan dana pensiun agar tidak menyusahkan orang lain di hari tua nanti?

Ada beberapa langkah yang harus kita perhatikan, di antaranya adalah:

 

#1 Hitung Jumlah Kebutuhan

Hal pertama adalah, pastikan Anda menghitung berapa dana yang dibutuhkan saat Anda pensiun nanti.

Adapun, yang perlu dipertimbangkan adalah berapa pengeluaran bulanan yang diperlukan ketika Anda sudah pensiun nanti?

Apakah gaya hidup Anda akan sama seperti saat Anda belum pensiun, atau ada perubahan?

Untuk menghitung dana pensiun, Anda bisa memanfaatkan Aplikasi Finansialku, fitur Rencana Keuangan -> Dana Pensiun.

Lewat fitur tersebut, Anda tidak perlu lagi bersusah payah untuk menghitung semuanya secara manual.

 

#2 Akan Pensiun di Usia Berapa?

Pastikan Anda punya bayangan, di usia berapa Anda akan pensiun dan berhenti produktif?

Misalnya, kita bisa ambil contoh Anda ingin pensiun di usia 55 atau 56 tahun, dengan harapan hidup hingga 80 tahun, maka Anda harus mempersiapkan biaya hidup Anda selama 24 tahun.

 

#3 Buat Strateginya

Setelah poin pertama dan kedua sudah bisa Anda jawab, maka selanjutnya kita bisa membuat strateginya.

Strategi-strategi ini juga mencakup strategi investasi, seperti instrumen apa yang cocok untuk menyimpan dana pensiun Anda.

Bagi Anda yang ini mengelola gaji dengan lebih baik, yuk dengarkan audiobook gratis dari Finansialku dibawah ini.

banner -cara sukses atur gaji ala karyawan

 

Masa Depan Lebih Sejahtera Dengan Sebuah Perencanaan

Dari daftar di atas, mungkin bisa langsung disimpulkan bahwa menabung itu penting.

Memang benar adanya, namun bukan berarti harus sebanyak mungkin yang harus ditabung sehingga kebutuhan untuk sehari-hari kurang.

Inilah fungsi dari perencanaan keuangan, memungkinkan Anda untuk merasa cukup dengan segalanya.

Cukup untuk makan, cukup untuk biaya bulanan, cukup untuk liburan, dan cukup untuk tujuan di masa depan.

 

Banyak inspirasi yang tentunya bisa didapatkan dari artikel di atas. Jadi, jangan ragu untuk berbagi info tersebut pada orang terdekat Anda, terima kasih.

 

Sumber Gambar:

  • Cara Merencanakan Masa Depan Polri 01 – https://bit.ly/2LbTFmN
  • Cara Merencanakan Masa Depan Polri 02 – https://bit.ly/3q0CNhD