Bagaimana cara untuk mendapatkan penghasilan lebih banyak? Berikut 5 cara yang dapat Anda lakukan untuk dapat mengembangkan pendapatan Anda yang akan dipaparkan oleh Finansialku.com. selamat mencoba!

 

Rubrik Finansialku

Rubrik Finansialku Finansialku Planner

 

Tuntutan Kebutuhan Hidup Semakin Naik

Semakin bertambah tahun, inflasi semakin meningkat. Harga barang kebutuhan manusia semakin lama semakin melonjak.

Belum lagi ditambah dengan berbagai bencana alam yang dapat mengakibatkan para petani gagal panen, membuat kelangkaan kebutuhan pokok, permintaan meningkat dan dampaknya adalah semakin mahalnya kebutuhan pokok.

Berbagai pos pengeluaran yang harus terpenuhi, pendapatan harus semakin ditingkatkan. Namun apa daya, bagaimana caranya untuk meningkatkan pendapatan?

Apakah harus menunggu untuk naik jabatan sehingga gaji akan bertambah? Tapi kapan? Atau harus pindah tempat kerja namun dengan konsekuensi ketidakpastian akan diterima di tempat kerja yang kita inginkan?

Berikut beberapa tips yang diberikan bagi Anda untuk dapat meningkatkan pendapatan agar dapat memenuhi kebutuhan hidup yang semakin lama semakin meningkat.

Bagaimana Cara Mengatur Keuangan Rumah Tangga dengan Gaji Kecil 1 - Finansialku

[Baca Juga: Bagaimana Cara Mengatur Keuangan Rumah Tangga dengan Gaji Kecil?]

 

Cara Mendapatkan Penghasilan Lebih Banyak #1 Kerja Sampingan

Setelah lelah bekerja dari pagi hingga sore, banyak orang mengurungkan niatnya untuk mengambil kerja sampingan setelah lelahnya bekerja seharian.

Namun bagi sebagian orang yang memang dituntut untuk memiliki penghasilan lebih, mau tidak mau mereka melakukannya.

Bagi Anda yang sedang mencari pekerjaan sampingan, carilah tipe pekerjaan yang merupakan hobi Anda, seperti bermain musik.

Apabila Anda memiliki bakat dalam bidang yang satu ini, Anda dapat menjadi guru les musik privat yang dapat dipanggil ke rumah.

Atau Anda senang dalam mengajar, Anda dapat menjadi guru les pelajaran privat atau membuka les kelompok belajar di rumah Anda.

Memiliki suatu pekerjaan yang dilakukan karena hobi akan berlangsung lebih lama dan Anda menikmatinya karena Anda enjoy dengan hobi Anda yang menghasilkan penghasilan lebih disamping kesenangan yang Anda dapatkan.

Bekerja sama dengan beberapa teman yang memiliki passion yang sama untuk membuat sebuah tempat les kelompok juga dapat menjadi saran yang baik untuk dilakukan.

Anda juga dapat mencoba untuk menjadi supir angkutan online yang saat ini menjadi salah satu alternatif, terutama Anda yang memiliki kendaraan pribadi.

Kerja sampingan juga harus dilakukan dengan strategi yang tepat agar Anda berhasil mendapatkan penghasilan tambahan dari pekerjaan tersebut.

Strategi ini bisa Anda dapatkan dengan menonton online course dari Finansialku berjudul Income Breaktrough.

Income Breaktrough Strategi Menambah Pemasukan

Dari online course ini, Anda bisa mendapatkan strategi yang tepat untuk Anda dalam menambah penghasilan atau pemasukan. Yuk, segera tonton online course ini secara GRATIS hanya dengan menekan tombol di bawah ini!

 

Cara Mendapatkan Penghasilan Lebih Banyak #2 Kerja PartTime

Mengambil kerja parttime setelah Anda bekerja dari pagi hingga sore, dapat menjadi salah satu saran yang perlu dipertimbangkan.

Bekerja parttime menjadi pelayan toko dengan shift sore hingga malam bisa menjadi satu pilihan untuk menambah penghasilan Anda.

Apabila Anda memiliki kemampuan untuk menterjemahkan artikel dari bahasa asing, Anda dapat mencari lembaga-lembaga atau instansi/perusahaan yang mempekerjakan para parttimer seperti translator atau menulis artikel dan lain sebagainya.

Tugasnya dapat dikerjakan pada waktu-waktu senggang Anda namun tetap ada deadline pengumpulan pekerjaan yang Anda kerjakan.

Coba 5 Cara Mudah untuk Mendapatkan Penghasilan Lebih Banyak 2 - Finansialku

[Baca Juga: Gaji Kecil tidak sama dengan Miskin]

 

#3 Menghemat Pengeluaran

Dengan menghemat pengeluaran atau pos jajan Anda (bukan kebutuhan pokok – namun, kalau pun bisa, kenapa tidak), Anda dapat menghemat lebih untuk dapat disimpan dalam tabungan Anda.

Disamping kebersihan dari jajanan yang kita makan tidak terjamin, kita dapat belajar untuk mengontrol diri dalam menginginkan sesuatu.

Apabila Anda memiliki tagihan bulanan yang dapat dikurangi, disarankan untuk dapat melakukannya.

Contohnya apabila Anda berlangganan TV cable, namun setiap hari Anda hanya menghabiskan waktu di rumah sekitar 2-3 jam disamping untuk istirahat pada malam hari.

Lebih baik Anda gunakan uang tagihan TV cable itu untuk kebutuhan lain yang lebih pokok atau dapat disimpan di tabungan.

Pastikan dalam pikiran kita bahwa setiap barang yang kita beli merupakan kebutuhan, bukan hanya keinginan semata yang hanya memuaskan hasrat sesaat. Ingat, kebutuhan dan keinginan sangat jauh berbeda!

bisakah-seorang-karyawan-mencapai-kebebasan-keuangan-dengan-gajinya-1-finansialku

[Baca Juga: Dengan Andalkan Gaji Saja, Apakah Karyawan Bisa Bebas Keuangan?]

 

#4 Lunasi Setiap Utang

Apabila Anda memiliki utang, segeralah untuk melunasinya, terutama utang pemakaian credit card yang akan terus berbunga apabila Anda terlambat membayar tagihannya.

Sangat disarankan untuk menggunakan credit card secara bijak, bukan untuk pemakaian yang bersifat konsumtif.

Hindari untuk berutang kepada orang lain, oleh sebab itu, penataan alokasi pos pengeluaran harus dipertimbangkan dengan cermat.

Dahulukan setiap pengeluaran yang bersifat pokok atau harus dikeluarkan secara rutin setiap bulan untuk menunjang kebutuhan Anda.

Apabila Anda membutuhkan penasihat dalam mengatur keuangan Anda, Finansialku.com siap untuk menolong Anda dalam merencanakan setiap kebutuhan finansial Anda bahkan perencanaan keuangan demi masa depan yang semakin baik dan tertata.

 

#5 Investasi Emas atau Ikut Arisan

Apabila Anda termasuk orang sulit untuk menabung, Anda dapat mengikuti arisan atau membeli emas dan menyimpannya di bank dengan menyewa box penyimpanan.

Dengan mengikuti arisan atau membeli emas, Anda “dipaksa” untuk menabung secara tidak langsung.

Mengenai tabungan Anda di bank, disarankan untuk memiliki rekening terpisah dari rekening untuk kebutuhan sehari-hari Anda.

Hal ini ditujukan agar Anda tidak mengganggu rekening khusus tabungan Anda. Disarankan pula untuk tidak membuat kartu ATM untuk rekening khusus tabungan tersebut.

Dengan tidak membuat kartu ATM tersebut, Anda menolong diri Anda sendiri untuk menabung tanpa keinginan untuk mengambilnya hanya untuk keinginan semata atau malah menggunakannya untuk pos kebutuhan Anda.

Tata dengan rapi setiap pos pengeluaran Anda dengan cermat dan hati-hati.

Para Karyawan, Sekarang dengan Gaji Rp4 Juta Bisa Beli Rumah Sendiri - Finansialku

[Baca Juga: Para Karyawan, Sekarang dengan Gaji Rp4 Juta Bisa Beli Rumah Sendiri]

 

Tidak Ada Hasil Tanpa Perjuangan

Setiap orang menginginkan memiliki pendapatan yang semakin meningkat. Namun perlu ada usaha dan kerja keras di samping hasil yang akan dicapai.

Lakukan tugas Anda semaksimal mungkin dengan penuh tanggung jawab. Orang akan melihat hasil kinerja kita disamping proses yang harus kita jalani.

Yakinlah bahwa tiada hasil yang baik tanpa ada perjuangan yang harus dilakukan.

 

Setiap orang memiliki kesulitan dan tantangan tersendiri dalam menata keuangan. Menurut Anda, apa saja yang dapat dilakukan untuk menata keuangan agar dapat semakin baik dan penggunaan uang menjadi lebih efisien dan efektif? Berikan tanggapan dan komentar Anda pada kolom di bawah ini! Bagikan setiap informasi dari Finansialku.com kepada rekan-rekan Anda. Terima kasih.

 

Sumber Referensi:

  • Holly Johnson. 13 Februari 2017. Five Ways to Give Yourself a Raise. Thesimpledollar.com – https://goo.gl/R9FipT

 

Sumber Gambar:

  • Success in Life – https://goo.gl/Z7WgUV
  • Jump – https://goo.gl/hBfbBg

 

Download E-Book Perencanaan Keuangan untuk Umur 20 an (GRATIS)

Ebook Perencanaan Keuangan untuk Usia 20 an Perencana Keuangan Independen Finansialku