Yuk kita ulik-ulik kisah sukses seorang Gofar Hilman! Siapa dia, dan seperti apa kisah suksesnya? Akan kita kupas di sini…

Akan sangat sayang di lewatkan.

 

Profil Gofar Hilman

Nama Gofar Hilman pasti sudah tak aneh lagi ditelinga para pendengar setia Hard Rock Fm bukan?

Pemilik nama lengkap Abdul Gofar Hilman merupakan seorang aktor, MC, penyiar radio dan komedian berkebangsaan Indonesia.

Ia lahir di Jakarta, 26 April 1983 dan rupanya sudah cukup lama Gofar malang melintang di dunia entertainment.

Ia juga membintangi beberapa judul film seperti;

Tak Kemal Maka Tak Sayang (2014), Bajaj Bajuri The Movie (2014), Me & You vs The World (2014,) Aku Cinta Kamu (2014), Midnight (2015), Relationshit (2015), 99% Muhrim: Get Married 5 (2015), Jomblo Ngenes (2017).

Kisah Sukses Gofar Hilman dari Anak Jalanan Hingga Pengusaha Sukses 01 Finansialku

[Baca Juga: Kisah Sukses Via Vallen, Penyanyi Beken Indonesia]

 

Selain prestasinya membintangi banyak judul film, Gofar Hilman juga berhasil membuat buku yang berisi kumpulan kicauan Gofar Hilman di Twitter, yang diberi judul ‘Kotbah Timeline’.

Tidak berhenti di sana.

Ia juga mengukir prestasi, yaitu memecahkan rekor siaran terlama, dengan siaran selama 34 jam nonstop bersama 20 teman musisi dan seniman sebagai bintang tamunya.

Rekor siaran terlama ini berhasil ditembus Gofar dari pemegang rekor sebelumnya yakni Farhan dan Indy Barends pada tahun 2002 dengan siaran selama 32 jam.

Siaran yang dilakukan oleh Gofar ini bertujuan untuk mengumpulkan donasi online untuk membangun sekolah.

 

Gofar, Anak Punk yang Jadi PNS

Lewat akun Twitter miliknya, Gofar sering membuat cuitan lucu-lucuan dan komentar yang nyeleneh dan membuat ia meraih lebih dari 54 ribu followers.

Ejak tahun 1994, Gofar Hilman telah mengenal punk pertama kalinya, di mana saat itu ia masih duduk di bangku kelas lima sekolah dasar (SD).

Rupanya, lewat musik punk yang sering didengarkan oleh sahabatnya, membuat Gofar Hilman jatuh cinta dengan jenis musik punk dan mulai berlatih jenis musik ini saat kelas enam SD.

Selulusnya ia dari SMA tahun 1998, Gofar tidak melanjutkan pendidikannya ke perguruan tinggi karena keterbatasan biaya.

Akhirnya Gofar Hilman memutuskan untuk berjualan kaset punk, kaos band punk, ikat pinggang, hingga jaket punk tujuannya agar bisa menyambung hidup.

Kisah Sukses Gofar Hilman dari Anak Jalanan Hingga Pengusaha Sukses 02 Finansialku

[Baca Juga: Kisah Sukses Iwan Tirta, Pemilik Rumah Batik Terkenal Indonesia]

 

Profesinya sebagai pedagang barang-barang punk ia lakoni hingga 2003. Saat ia masih berjualan, rupanya usaha itu tidak mulus.

Ia mulai menjual barang dagangannya di banyak konser musik punk baik itu yang ada di Malang hingga menyambangi kota Surabaya.

Ia jajakan dengan menggelarnya di atas alas terpal dan tak jarang karena pekerjaan-nya ini, membuat Gofar juga harus tidur di jalanan.

Selain berjualan, ia juga melakoni usaha sebagai pengamen untuk menambah penghasilan.

Jika melihat penampilannya yang santai dan bebas, siapa sangka jika Gofar juga pernah menjadi Pegawai Negeri Sipil (PNS).

Pengalamannya itu ia dapatkan ditahun 2008, Gofar sempat bekerja di sebuah kantor pemerintahan.

Kisah Sukses Gofar Hilman dari Anak Jalanan Hingga Pengusaha Sukses 03 Finansialku

[Baca Juga: Dari Guru Hingga Bos Besar, Ini Kisah Sukses Jakob Oetama]

 

Dan uniknya seorang Gofar, cukup selama 1 bulan saja ia menekuni pekerjaan sebagai PNS tersebut.

Karena Gofar dan sahabatnya memutuskan untuk membuka usaha.

Usaha Gofar Hilman yang dirintis dari sebuah toko rekaman kemudian berkembang hingga menajadi bisnis restoran.

Bisnis ini diberi nama Lawless Jakarta, nama Lawless merupakan gabungan dari dua buah toko.

Yaitu Pistone yang menjual dan memodifikasi motor klasik dan Howling Wolf yang menjual merchandise band serta studio tatto.

Gofar juga mempunyai restoran burger bernama Lawless Burgerbar milik Gofar Hilman yang terletak di wilayah Kemang Selatan. 

 

Gofar Hilman Merintis Lawless

Usaha yang sejak tahun 2011 ini, Gofar dan Lawless telah berhasil menarik perhatian dan menjadikannya sebagai salah satu onestop shopping terkenal di Jakarta.

Bisnis ini masih bertemakan punk. Bisnis ini memang diangkat oleh Gofar yang menilai, punk bukan sekedar sebuah tampilan dan status sosial, namun punk merupakan sebuah pemikiran.

Seperti yang diulas dalam marketeers Gofar mengatakan:

“Pengaruhnya lumayan banget. Ada yang datang ke Lawless tapi ngga suka musik rock n’ roll, ga suka tattoo, tetapi mereka beli baju dan buku gue. Pernah ada kejadian lucu! Ada segerombol cewe-cewe SMA yang dateng ke Lawless mau minta foto bareng gue. Sambil bercanda, mereka gue suruh belanja dulu minimal 500 ribu, baru boleh foto. Eh ternyata mereka beneran belanja! Hahaha” 

Setiap usaha pasti akan membutuhkan perjuangan ekstra dalam membangunnya.

Kisah Sukses Gofar Hilman dari Anak Jalanan Hingga Pengusaha Sukses 04 Finansialku

[Baca Juga: Ketahui Kisah Sukses Atta Halilintar Lewat Perjalanan Kariernya!]

 

Dan tentu dalam perjalanan bisnis itu sendiri, harus bertemu kendala yang membuat Gofar harus cerdik dalam menanganinya.

Tetapi berjalannya waktu, ia bergelut dalam dunia usaha, membuat semakin jeli dalam melihat perkembangan bisnis miliknya sendiri.

Terlebih jika dalam menghadapi tantangan di depan seperti misalnya untuk menghadapi trend yang cepat berganti.

“Sekarang motor-motoran dan budaya kaya gini (motor klasik) jadi tren. Positifnya, banyak orang baru yang beli. Negatifnya, kalo trennya hilang, pembeli juga hilang. Tapi dengan kita fokus ke roots-nya, mudah-mudahan ngga.”

Sosok Gofar dan kisah perjalanan hidupnya sebagai pengusaha muda yang telah berhasil membangun usaha dan kariernya dalam dunia entertainment, tentu dapat menginspirasi banyak orang, khususnya bagi para kaum milenial.

 

Ebook Perencanaan Keuangan ENTREPRENEUR & FREELANCE

Download Sekarang, GRATISSS!!!

Mockup ebook entrepreneur dan freelancer

 

3 Hal Luar Biasa Dalam diri Gofar Hilman

Selain suksesnya ia menjalankan bisnis, ada hal lain yang bisa jadi inspirasi dari seorang Gofar Hilman yaitu:

 

#1 Masa Lalu-mu, Bukan Masa Depanmu

Seperti yang telah kita simak di atas, jika Gofar Hilman sempat berjualan hingga tidur dipinggir jalan.

Pernah kamu bayangkan, apa yang akan kamu lakukan jika kamu seperti Gofar saat itu?

Apa pun jamannya baik dulu atau saat ini, keputusan untuk menjadi lebih baik selalu ada ditangan kita sendiri.

Gambaran dan stigma orang terhadap kita bukanlah penentu akan kehidupan kita nantinya.

Melainkan apa yang akan kita lakukan untuk membalik perkataan dan stigma buruk orang terhadap kita.

Seperti keberhasilan seorang Gofar Hilman lewat kegigihan dan usahanya yang dapat mengangkat musik dan kehidupan punk menjadi sebuah ideologi yang diakui.

 

#2 Pekerja Keras

Dari menjadi pemain band, hingga berjualan di atas terpal, kemudian berlanjut menjadi PNS, penyiar radio, MC, pemain film, membuat konten twitter dan Youtube hingga berbisnis.

Tentu untuk menghadapi itu semua memerlukan tekad dan kerja keras.

Dalam bekerja keras, akan disertai dengan kemauan keras dan belajar lebih keras, untuk dapat terus ber-metaforsis menjadi seorang profesional dalam bidangnya.

Mungkin ada waktu ngumpul dengan teman yang dilewatkan, ada biaya kursus yang perlu dikeluarkan, ada pikiran yang harus terus berputar.

Setiap orang akan menemui hal-hal yang untuk sementara waktu harus ditunda untuk mencapai keberhasilannya.

Maka selain rajin bekerja, perlu juga ditemani rajin mengembangkan diri dan berinovasi.

 

#3 Cintai Pekerjaanmu

Sering mendengar orang berkata untuk mengerjakan apa yang kamu sukai?

Perkataan itu ada baiknya kamu dengarkan. Mencintai pekerjaanmu.

Maka dari itu, jika kamu menemukan sebuah pekerjaan adalah baik jika kamu mencintai pekerjaanmu, terlebih jika pekerjaan itu sesuai dengan minat dan bakatmu.


 

Jadi Inspirasi

Seorang Gofar Hilman, mampu membuktikan diri. Melalui liku dan perjalanan panjangnya.

Dan berhasil menjadi seorang inspirator. Saatnya giliran kita yang mencetak keberhasilan selanjutnya! Semoga Berhasil!

Oh ya, untuk kita semua, Finansialku juga punya video Gofar Hilman yang bisa kita simak bersama. Silakan di tonton ya…

 

Nah, bagaimana menurut kalian kisah hidup dari seorang Gofar ini? Apakah kamu terinspirasi?

Yuk berikan pendapat kamu di kolom komentar di bawah ini ya… Terima kasih.

 

Sumber Referensi:

  • Rijalu Ahimsa. 19 Agustus 2019. 5 Hal Inspiratif yang Bisa Didapatkan dari Diri Gofar Hilman
    Idntimes – https://bit.ly/3lAtjbh
  • Ben Mukti W. 23 Mei 2013. Suka Duka @pergijauh Dalam Berbisnis Di Lawless
    Marketeers.com – https://bit.ly/3bes6BG
  • Adya Rosdaya Yonas. 22 Juli 2019. Profil Lengkap Gofar Hilman, Anak Punk yang Bertransformasi Menjadi Penyiar Radio Sukses.Tribunnews.com – https://bit.ly/3i4lqJd
  • Admin. 3 Agustus 2020.Profil Gofar Hilman yang Digosipkan Dekat dengan Nikita Mirzani. Kumparan.com – https://bit.ly/3h407X0

 

Sumber Gambar:

  • Kisah Sukses Gofar Hilman dari Anak Jalanan Hingga Pengusaha Sukses 01 – https://bit.ly/3kC0w4P
  • Kisah Sukses Gofar Hilman dari Anak Jalanan Hingga Pengusaha Sukses 02 – https://bit.ly/2RV6KAR
  • Kisah Sukses Gofar Hilman dari Anak Jalanan Hingga Pengusaha Sukses 03 – https://bit.ly/3kBHaNx
  • Kisah Sukses Gofar Hilman dari Anak Jalanan Hingga Pengusaha Sukses 04 – https://bit.ly/3hK8xTK
  • Kisah Sukses Gofar Hilman dari Anak Jalanan Hingga Pengusaha Sukses 05 – https://bit.ly/2ZSPJeI