Siapa yang sudah tidak sabar menunggu penawaran surat utang pemerintah? Mulai hari ini, Kementerian Keuangan (Kemenkeu) membuka masa penawaran Obligasi Negara Ritel seri 15 (ORI015) di Gedung Bursa Efek Indonesia (BEI), Jakarta.

Sebelum membeli ORI015, ketahui dulu spesifikasi dan langkah untuk membelinya lewat artikel berikut ini!

 

Rubrik Finansialku

Rubrik Finansialku and News

 

Pemerintah Indonesia Luncurkan ORI015

Kementerian Keuangan (Kemenkeu) Republik Indonesia baru saja menerbitkan instrumen investasi Obligasi Negara Ritel seri 15 (ORI015) pada Kamis (4/10/18).

ORI015 ini menawarkan kupon yang relatif besar, yaitu 8,25 persen dengan tenor 3 tahun.

Dilansir oleh Detik.com, hari ini Direktur Jenderal Pengelolaan Pembiayaan Risiko, Luky Alfirman secara resmi membuka masa penawaran ORI015 di Bursa Efek Indonesia (BEI), Jakarta. Adapun masa penawaran akan berakhir pada 25 Oktober 2018.

“Hari ini kita buka masa penawaran 5-24 Oktober. Jadi masih banyak kesempatan bagi masyarakat untuk ikut berpartisipasi.”

 

Tahun lalu, tepatnya 29 September 2017, pemerintah meluncurkan ORI014 dengan besaran kupon sebesar 5,85 persen.

Namun masyarakat menilai kupon yang ditawarkan terlalu rendah, sehingga penjualan ORI014 pun tak mencapai target. Dari target senilai Rp20 triliun, penjualan hanya tembus di angka Rp8,95 triliun.

ORI014 memang disinyalir sebagai ORI dengan tingkat kupon terendah selama seri ORI terbit.

Kemenkeu Terbitkan ORI015 2 Finansialku

[Baca Juga: Ingin Investasi Obligasi? Ketahuilah Cara Membeli Obligasi]

 

Seperti dilansir dari Kontan.co.id, Fixed Income Fund Manager Ashmore Asset Management Indonesia, Anil Kumar, mengatakan bahwa kupon yang ditawarkan oleh pemerintah untuk ORI015 tergolong tinggi.

Besarnya kupon yang ditawarkan ini menunjukkan bahwa pemerintah ingin mengejar target tinggi untuk penerbitan ORI015 di pasar primer. Diharapkan akan banyak investor yang memesan ORI015.

Pemerintah pun nampaknya berusaha menarik minat masyarakat untuk berinvestasi ORI dengan menetapkan batas minimum pemesanan yang lebih terjangkau, yaitu Rp1 juta per unit dan batas maksimum sebesar Rp3 miliar. Artinya, Anda dapat memesan instrumen investasi ini dengan kelipatan Rp1 juta hingga maksimal Rp3 miliar.

Berbeda dengan ORI014 di mana pemerintah menetapkan batas minimum pemesanan sebesar Rp5 juta dengan batas maksimal serupa, Rp3 miliar.

728x90 hitung sekarang Kesehatan Keuangan
300x250 - Hitung Sekarang Kesehatan Keuangan

 

Sama seperti SBR 004 yang diterbitkan 20 Agustus tahun 2018 ini, penerbitan ORI015 juga ditujukan untuk membiayai APBN, khususnya dalam mendukung kualitas pendidikan.

Hal ini disampaikan oleh Direktur Surat Utang Negara (SUN) Direktorat Jenderal PPR Kemenkeu, Loto Srinaita Ginting, seperti dikutip oleh Liputan6.com:

“Melalui ORI105 ini, kita harapkan bisa mendukung kualitas pendidikan yang diperkirakan kebutuhan biayanya saat ini sekitar Rp35 triliun.”

 

Yang Harus Anda Ketahui dari ORI015

Sebelum membeli ORI015, Anda perlu ketahui dulu informasi lebih lengkapnya. Berikut ini serba-serbi ORI015 dikutip langsung dari situs resmi Kemenkeu.go.id:

 

Struktur ORI015

Penerbit

Pemerintah Republik Indonesia

Bentuk

Dapat diperdagangkan di pasar sekunder dan hanya antar investor domestik yang mengacu pada digit ketiga kode Nomor Tunggal Identitas Pemodal (Single Investor Identification/SID)

Kupon

8,25% p.a.

Minimum Pemesanan

Rp1 juta dan kelipatan Rp1 juta

Maksimum Pemesanan

Rp3 miliar

Masa Penawaran

4-25 Oktober 2018

Penjatahan

29 Oktober 2018

Setelmen

31 Oktober 2018

Tenor, Jatuh Tempo

3 tahun, 15 Oktober 2021

Minimum Holding Period (MHP)

2 (dua) kali periode pembayaran kupon

Pembayaran Kupon

Tanggal 15 setiap bulannya

 

Di mana Saya Bisa Membeli ORI015?

Jika Anda tertarik membeli ORI015, pembelian dapat dilakukan di 17 Mitra Distribusi yang terdiri dari 15 bank umum dan 2 perusahaan efek.

Berikut ini adalah daftar mitra distribusi resmi yang tercatat di situs Kemenkeu.go.id:

Bank Umum

PT Bank Central Asia, TBK

PT Bank CIMB Niaga, TBK

PT Bank Commonwealth

PT Bank Danamon Indonesia, TBK

PT Bank DBS Indonesia

PT Bank HSBC Indonesia

PT Bank Mandiri (Persero), TBK

PT Bank Maybank Indonesia, TBK

PT Bank Permata, TBK

PT Bank Negara Indonesia (Persero), TBK

PT Bank OCBC NISP, TBK

PT Bank Panin, TBK

PT Bank Tabungan Negara (Persero), TBK

Standard Chartered Bank

PT Bank Rakyat Indonesia (Persero), TBK

Perusahaan Efek

PT Trimegah Sekuritas Indonesia, TBK

PT Bahana Sekuritas

Free Download Ebook Perencanaan Keuangan untuk Usia 30 an

Perencanaan Keuangan Untuk Usia 30 an - Finansialku Mock Up

 

Langkah Pembelian ORI015

Tertarik untuk membeli ORI015? Berikut ini langkah-langkahnya:

  1. Mendatangi kantor pusat/cabang Mitra Distribusi yang siap untuk melayani pemesanan pembelian ORI015
  2. Membuka rekening dana (jika diperlukan) pada salah satu bank umum dan rekening surat berharga (jika diperlukan) pada salah satu Sub-Registry atau Partisipan/Nasabah Sub-Registry
  3. Menyediakan dana yang cukup sesuai jumlah pesanan untuk pembelian ORI015 melalui Mitra Distribusi
  4. Mengisi formulir pemesanan dan menyampaikan formulir pemesanan tersebut beserta fotokopi KTP yang masih berlaku dan bukti setor (jika diperlukan) kepada Mitra Distribusi
  5. Menerima tanda terima bukti penyerahan dokumen dari Mitra Distribusi.

 

10 Keuntungan Investasi ORI015

Berikut ini sepuluh keuntungan yang Anda rasakan bila membeli ORI015:

  1. Kupon dan Pokok dijamin oleh Undang-undang.
  2. Kupon ditawarkan lebih tinggi dibandingkan rata-rata tingkat bunga deposito bank BUMN.
  3. Kupon dengan tingkat bunga tetap sampai pada waktu jatuh tempo.
  4. Kupon dibayar setiap bulan.
  5. Dapat diperdagangkan di Pasar Sekunder.
  6. Tersedianya kuotasi harga beli(bid price) dari Mitra Distribusi.
  7. Berpotensi memperoleh capital gain.
  8. Dapat dipinjamkan atau dijaminkan kepada pihak lain.
  9. Dapat diperdagangkan di organized OTC melalui Electronic Trading Platform (ETP).
  10. Masyarakat turut serta mendukung pembiayaan pembangunan nasional.

 

Investasi ORI015: Risiko Rendah, Keuntungan Tetap

Instrumen investasi ORI015 yang menawarkan suku bunga tetap plus keamanan terjamin mempunyai daya tarik tersendiri bagi masyarakat, apalagi selain berinvestasi, investor yang membeli ORI015 juga turut berkontribusi dalam pembangunan Indonesia.

Anda dapat mempertimbangkan investasi ORI015 untuk tujuan keuangan jangka menengah (2-5 tahun).

Namun sebelum berinvestasi apa pun, kami sarankan Anda mempelajari lebih detail produk investasinya dan sesuaikan dengan rencana keuangan yang sudah Anda miliki.

Jika saat ini Anda belum memiliki rencana keuangan, segera mulai membuat rencana keuangan dengan Aplikasi Finansialku.

Segera unduh Aplikasi Finansialku melalui Google Play Store, atau akses langsung aplikasinya di browser Anda dengan mengklik tautan berikut ini. Nikmati setiap fitur lainnya, seperti kemudahan dalam merencanakan dana liburan atau membeli barang.

728x90 hitung sekarang Rencanakan Keuangan
300x250 - Hitung Sekarang Rencanakan Keuangan

 

Apakah Anda berencana untuk membeli ORI015? Tunggu apa lagi, segera dapatkan ORI015 sebagai investasi untuk Anda.

Berikan komentar dan tanggapan terkait informasi pada artikel ini.

 

Sumber Referensi:

  • Admin. Obligasi Negara Ritel. Kemenkeu.go.id – https://goo.gl/9s7WVf
  • Dimas Andi. 03 Oktober 2018. Kupon ORI015 tinggi indikasikan pemerintah kejar target tinggi di pasar primer. Investasi.kontan.co.id – https://goo.gl/fQDJdj
  • Maulandy Rizky Bayu Kencana. 04 Oktober 2018. Kemenkeu Tawarkan Obligasi Ritel 015 Berkupon 8,25 Persen. Liputan6.com – https://goo.gl/g9hs2d

 

Sumber Gambar:

  • ORI015 – https://goo.gl/4mKWj3
  • ORI015 2 – https://goo.gl/Bxq5os