Bagaimana cara memulai bisnis makanan yang prospektif? Yuk kenalan dengan ide bisnis dessert box. Seperti apa bisnisnya?

Kali ini Finansialku akan mengupas tuntas modal yang dibutuhkan. Simak yuk!

 

Rubrik Finansialku

Rubrik Finansialku Start It Up

 

Usaha Dessert Box Rumahan di Tengah Pandemi

Di tengah pandemi Covid-19 masyarakat harus lihai memanfaatkan peluang untuk mencukupi kebutuhan hidup sehari-hari. Banyak hal yang saat ini bisa dilakukan secara daring, salah satunya adalah berjualan.

Berbagai platform sosial media sudah menyediakan fasilitas marketplace. Fungsinya sama seperti pasar ataupun swalayan yang menyediakan berbagai macam barang, mulai dari elektronik, pakaian, sampai makanan.

Nah, berjualan makanan yang merupakan kebutuhan pokok makhluk hidup tentu lebih sering dicari oleh calon pembeli.

Makanan yang bisa anda coba manfaatkan sebagai bisnis di tengah pandemi haruslah makanan yang awet, mudah disimpan, unik, menarik, serta membuat orang ingin membelinya berulang kali.

Dessert box bisa menjadi jawaban dari kebuntuan ide anda saat ini. Dessert box sendiri merupakan hidangan penutup atau bisa sebagai camilan yang dikemas dalam kotak kecil.

Ide Bisnis Dessert Box, Berapa Total Modalnya_ 02

[Baca Juga: Yummy! Ini 7 Kuliner Medan Manis Manis Murah Meriah]

 

Alasan Ide Bisnis Dessert Box Bisa Mendulang Kesuksesan

Sebelum berbicara soal modal, Anda harus tau mengapa dessert box menjadi ide bisnis yang tepat bagi Anda selain yang sudah disebutkan tadi.

 

#1 Bisa Dijadikan Hadiah Untuk Kekasih

Seringkali dessert box menjadi hadiah manis untuk sang kekasih. Pasangan LDR biasanya ingin memberi hadiah atau sekedar membelikan sesuatu untuk pasangannya.

Kalau dulu cokelat jadi tanda ungkapan cinta, sekarang giliran dessert box yang unjuk gigi bisa buat pasangan meleleh.

 

#2 Camilan Ringan Saat WFH

Lebih sering di rumah justru membuat nafsu makan atau sekadar ngemil meningkat drastis.

Selain makanan renyah, makanan manis juga jadi incaran kaum-kaum new normal yang sedang Work From Home (WFH) maupun saat senggang menonton film.

Tidak perlu dihabiskan saat itu juga dan mudah disimpan membuat dessert box jadi pilihan praktis.

 

#3 Pengganti Kue Ulang Tahun

Biasanya kue ulang tahun identik dengan krim yang ketika dibawa melewati jalan yang tidak mulus akan mudah rusak sehingga tampilannya tidak lagi menarik.

Bedanya dengan dessert box adalah teksturnya yang padat serta bentuk yang tidak mudah berubah membuatnya aman saat harus dibawa melewati jalan yang tidak mulus, jadi bisa sampai di tempat dengan selamat dan tetap menarik.

 

#4 Rasa Manis yang Membuat Ketagihan

Mayoritas penduduk Indonesia suka makanan manis. Ini yang jadi peluang besar bagi Anda untuk terjun ke dalam bisnis dessert box.

Makanan manis cenderung meningkatkan nafsu makan. Jadi, siap-siap dessert box Anda diborong pembeli, ya!

 

Modal Bisnis Dessert Box

Sebelum memulai, yuk kenali poin-poin yang harus dihitung dalam berbisnis dessert box berikut ini.

 

#1 Kemasan

Pemilihan jenis bahan kemasan yang digunakan disarankan tidak terlalu tipis sehingga bentuk dari dessert Anda tetap terjaga dan juga aman.

Selain itu ukuran juga harus bervariasi supaya menambah pilihan bagi calon pembeli.

Variasi ukuran ini bisa jadi salah satu alasan orang untuk membeli dessert Anda, ada yang membeli untuk dimakan sendiri ada yang membeli untuk dibagikan kepada teman-temannya.

Setidaknya siasati dengan minimal menyediakan dua ukuran. Misalnya ukuran regular untuk 1-2 orang (10×10) dan ukuran besar untuk 4-5 orang (30×30).

Ide Bisnis Dessert Box, Berapa Total Modalnya_ 03

[Baca Juga: 7+ Tempat Wisata Kuliner Mie Jakarta Yang WAJIB Kamu Cicipi]

 

#2 Varian Rasa

Varian rasa menjadi daya tarik utama dessert Anda dilirik oleh calon pembeli.

Sediakan beragam rasa dengan tambahan topping yang beragam pula. Riset pasar untuk menentukan rasa apa saja yang sedang digemari atau Anda juga bisa bereksperimen dengan varian rasa yang baru.

Adanya varian topping pun menjadi nilai tambah, Anda bisa menyediakan berbagai pilihan topping yang bisa dipesan seperti oreo, keju, dll. Apapun itu yang terpenting adalah tetap tonjolkan keunikan dari dessert.

 

#3 Teknik Pemasaran

Ketika dessert box sudah siap, Anda perlu memikirkan bagaimana cara memasarkan produk tersebut. Bisa saja menggunakan cara luring dengan Anda membuka outlet sendiri kemudian memasang iklan di sekitar rumah atau outlet.

Namun, tentu membutuhkan biaya yang cukup besar dibandingkan dengan jika hanya memanfaatkan media sosial.

Anda dapat lebih leluasa untuk memonitor seberapa banyak orang melihat iklan produk Anda melalui fitur insight di Instagram atau juga bisa memanfaatkan fitur marketplace yang sudah ada di berbagai platform.

Sebagai awal, Anda juga bisa mulai dengan mengenalkan produk ke teman atau tetangga.

Dari sana Anda bisa meminta testimoni untuk bahan penguat iklan dan bisa juga sebagai bahan evaluasi bagi diri sendiri untuk lebih mematangkan produk dessert box.

 

#4 Harga

Sesuaikan harga dengan variasi ukuran, rasa, topping, dan sasaran pembeli. Buatlah daftar harga dengan pilihan ukuran, rasa, dan topping yang Anda siapkan. Namun, sesuaikan perhatikan juga sasaran pembeli yang dituju.

Misalnya kalangan mahasiswa berarti Anda harus menyiapkan harga atau paket yang pas dengan saku mahasiswa.

Begitu juga ketika menargetkan dessert untuk kalangan umum tanpa memedulikan strata ekonomi. Anda juga bisa menyiasati dengan membuat paket-paket khusus yang terjangkau oleh semua kalangan.

 

Simulasi Permodalan Dessert Box Rumahan

Modal pembuatan satu dessert box cukup terjangkau dengan rincian sebagai berikut:

  • 1 bungkus oreo Rp 7.500
  • 2 sdm mentega Rp 4.750
  • 450 ml susu cair Rp 6.900
  • 2 sdm tepung maizena Rp 1.200
  • 1/2 bungkus agar-agar plain Rp 2.600
  • 250 ml whipping cream Rp 17.375
  • 1 sdm mentega Rp 2.375
  • 150 gr cokelat Rp 7.500
  • 1 keping biskuit Lotus Rp 1.000

Total modal kotor Rp 51.200

 

Kurang lebih dengan modal di atas Anda bisa menjual satu paket dessert box oreo seharga Rp 70.000 – 75.000. Jika diibaratkan satu hari bisa menjual minimal 5 paket dessert box potensi keuntungan bisa mencapai Rp 3.600.000/bulan.

Menggiurkan bukan untuk dicoba sebagai alternatif dalam memenuhi kebutuhan hidup selama pandemi?

Coba bayangkan ketika serius dengan bisnis ini kemudian berkembang dari bisnis rumahan sampai punya outlet sendiri dan membuka lapangan pekerjaan bagi orang lain.

Ada pepatah mengatakan, kesuksesan diawali dari hal kecil yang dilakukan dengan serius”.

Selamat berbisnis!

 

Jadi, tunggu apa lagi? Mulai bisnis Anda saat ini juga dan bagikan artikel bermanfaat ini pada teman-teman sesama pebisnis muda, terima kasih.

 

Untuk Anda yang Ingin Memulai Usaha Bisnis,

GRATISSS, Yuk Download SEKARANG!!!

Ebook Pentingnya MENGELOLA KEUANGAN Pribadi dan Bisnis

14 Ebook Mengelola Keuangan Bisnis dan Pribadi

 

Sumber Referensi:

  • Intenesty. 6 September 2020. Bisnis DessertBox, Modal Kecil dengan Keuntungan Selangit. Mediaini.com – https://bit.ly/2I4ptsj
  • Syilvia Thjia. 23 Juni 2020. Analisa Keuntungan Jual DessertBox. Tokowahab.com – https://bit.ly/3lyRTbw

 

Sumber Gambar:

  • Dessertbox – https://bit.ly/3qlziDt, https://bit.ly/2KTchr4, https://bit.ly/2JC8TjZ