Sebelum Anda terjun sebagai investor obligasi dan meraih keuntungan besar, kenali dahulu seluk beluk investasi obligasi!

Selamat membaca dan selamat berinvestasi!

 

Seluk Beluk Investasi Obligasi

Obligasi adalah surat utang jangka menengah dan panjang yang dapat dipindahtangankan.

Obligasi berisikan perjanjian dari pihak yang menerbitkan untuk membayar bunga dan melunasi pokok utangnya pada waktu yang telah ditentukan kepada pihak pembeli obligasi.

Obligasi biasanya banyak dicari oleh banyak perusahaan swasta dan juga Badan Usaha Milik Negara (BUMN) yang sedang membutuhkan dana segar.

Menurut jenisnya, obligasi terdiri dari 3, diantaranya:

  1. Obligasi perusahaan,
  2. Obligasi pemerintah,
  3. Dan obligasi ritel.

 

Biasanya jenis obligasi perusahaan negara akan menerbitkan obligasi pemerintah tanpa jaminan yang memadai. Namun demikian, obligasi dari perusahaan negara itu memiliki cukup banyak peminat.

 

Mengenal Seluk Beluk Investasi Obligasi 02 - Finansialku

[Baca Juga: Inilah Serba-Serbi Investasi Obligasi Yang Wajib Diketahui Investor Pemula]

 

Ada kalanya penawaran obligasi mengalami oversubscribed. Mengapa demikian?

Hal ini dikarenakan obligasi memiliki daya pikat yang besar, dimana tingkat bunga yang diberikan juga menggiurkan.

Bunga obligasi seperti yang kita ketahui bersama memiliki tingkat bunga yang lebih tinggi daripada bank pada umumnya. Di samping itu, status milik negara tersebut dapat memberikan rasa aman bagi pembelinya.

Setidaknya ada 2 alasan mengapa perusahaan swasta maupun Badan Usaha Milk Negara (BUMN) mencari dana segar melalui penerbitan obligasi atau surat utang negara.

  1. Perusahaan tersebut membutuhkan dana yang cukup besar untuk pengembangan usahanya.
  2. Perusahaan tersebut memiliki utang yang telah jatuh tempo. Oleh sebab itu, perusahaan tersebut harus mencari dana segar untuk membayarnya.

 

Ketahui Manfaat dan Risiko Investasi Obligasi untuk Anda Dengan Profil Moderat 02 - Finansialku

[Baca Juga: Ketahui Manfaat dan Risiko Investasi Obligasi untuk Anda Dengan Profil Moderat]

 

Tahukah Anda bahwa penerbitan obligasi dari perusahaan negara pada saat ini bertujuan untuk melakukan re-financing utang-utang mereka.

Dengan demikian, perusahaan tersebut akan dapat bernafas lega karena mendapatkan dana segar melalui surat utang atau obligasi tersebut.

Namun demikian, keadaan tidak akan berlangsung lama karena pada saatnya nanti perusahaan tersebut harus membayar bunga yang cukup tinggi ketika masa jatuh tempo pembayarannya tiba.

Dengan adanya obligasi di pasar modal, para perusahaan tersebut telah memberikan kesempatan yang langka kepada masyarakat untuk meraup keuntungan bunga yang besar di pasar modal.

Ingin berinvestasi dengan dana minimal Rp100 ribu saja?

Reksa dana pilihannya, jika berminat, kenapa tidak membaca terlebih dahulu ebook Panduan Berinvestasi Reksa Dana Untuk Pemula dari Finansialku yang dapat Anda download secara gratis. Ayo download sekarang juga dan jadilah salah satu investor reksa dana yang sukses.

Download Ebook Investasi Reksa Dana untuk Pemula

Download Panduan Berinvestasi Reksa Dana untuk Pemula Finansialku.com

 

Mengenal Obligasi Ritel Indonesia (ORI)

ORI adalah kepanjangan dari Obligasi Ritel Indonesia yang merupakan salah satu obligasi yang diterbitkan oleh pemerintah Indonesia.

Biasanya pemerintah menggunakan dana hasil penerbitan Obligasi Ritel Indonesia (ORI) ini untuk membiayai sejumlah proyek pembangunan dan juga menutupi defisit Anggaran Pendapatan Belanja Negara (APBN).

Tahukah Anda, ketika Anda berinvestasi dalam ORI, artinya Anda sedang memberi utang kepada negara.

Kabarnya, Obligasi Ritel Indonesia (ORI) tidak seperti Surat Utang Negara (SUN), dimana hanya perusahaan besar yang dapat membelinya karena membutuhkan dana yang cukup besar pula. ORI dapat dibeli oleh perorangan, termasuk Anda.

 

ORI 012 - Pemerintah Indonesia - Perencana Keuangan Independen Finansialku

[Baca Juga: Investasi di ORI (Obligasi Ritel Indonesia)]

 

Jika Anda berminat untuk berinvestasi Obligasi Ritel Indonesia (ORI), Anda hanya perlu mengeluarkan kocek minimal Rp5 juta saja.

Layaknya bunga deposito yang dibayar setiap bulannya, ORI memberikan imbal hasil berupa kupon. Selain itu, investor ORI juga memiliki potensi untuk mendapatkan capital gain jika harga obligasi tersebut mengalami kenaikan.

Setidaknya, imbal hasil dan risiko ORI tersebut adalah di atas deposito dan satu level di bawah saham.

Keuntungan dari ORI yaitu dana yang dijamin oleh pemerintah. Dengan demikian, Anda sebagai investor akan terhindar dari risiko gagal bayar.

 

karyawan-perlu-pertimbangkan-investasi-di-obligasi-ritel-indonesia-ori013-finansialku

[Baca Juga: Karyawan perlu Pertimbangkan Investasi Obligasi Ritel Indonesia: ORI013]

 

Jika Anda adalah termasuk investor yang belum berani untuk berinvestasi pada ekuitas (saham), namun ingin memiliki hasil yang lebih besar daripada deposito, Anda dapat memilih Obligasi Ritel Indonesia (ORI).

Setelah Anda berinvestasi melalui ORI, apa yang akan Anda lakukan jika meraup keuntungan yang besar dari investasi tersebut?

Sudahkah Anda memiliki perencanaan keuangan yang matang? Miliki Perencanaan keuangan yang baik dengan men-download ebook Panduan Perencanaan Keuangan Untuk Usia 30-an.

Sudahkah Anda memiliki tujuan keuangan dalam berinvestasi?

Miliki segera tujuan keuangan Anda sebelum memulai sebuah investasi.

 

Download Ebook Perencanaan Keuangan untuk Usia 30 an

Perencanaan Keuangan Untuk Usia 30 an - Finansialku Mock Up

 

Keuntungan Obligasi Ritel Indonesia (ORI)

Beberapa keuntungan dari Obligasi Ritel Indonesia (ORI), antara lain:

  1. Imbal hasil yang diberikan lebih tinggi daripada deposito milik bank pemerintah.
  2. Pokok yang diinvestasikan akan dikembalikan 100 persen jika tidak diperjualbelikan hingga jatuh tempo.
  3. Tingkat risiko gagal bayar atau default risk sangat rendah karena pemerintah telah menjamin berdasarkan UU No. 24 Tahun 2002.
  4. Obligasi Ritel Indonesia (ORI) juga diperdagangkan di pasar sekunder dengan kecenderungan harga lebih tinggi jika Bank Indonesia (BI) Rate mengalami penurunan.

 

Selain Obligasi, Anda juga bisa menjadi investor sukses di bidang investasi emas lho? Tidak percaya?

Ayo segera download terlebih dahulu ebook Panduan Berinvestasi Emas Untuk Pemula dari Finansialku. Pelajari dengan saksama dan buktikan sendiri bahwa Anda mampu meraih kesuksesan dalam investasi emas.

Download Ebook Investasi Emas untuk Pemula

Download Ebook Panduan Berinvestasi Emas untuk Pemula - Harga Emas Hari Ini - Finansialku

 

Agen Penjual Obligasi Ritel Indonesia (ORI)

Jika Anda berminat berinvestasi obligasi, Anda dapat membeli ORI 009 pada agen penjual yang ditunjuk oleh pemerintah.

Agen penjual ORI 009, diantaranya adalah:

  • Citibank,
  • Bank ANZ,
  • Bukopin,
  • Bank Central Asia (BCA),
  • CIMB Niaga,
  • Danamon,
  • Bank International Indonesia (BII),
  • Bank Mandiri,
  • Bank Negara Indonesia (BNI),
  • Bank Rakyat Indonesia (BRI),
  • UOB Indonesia,
  • Standard Chartered,
  • HSBC,
  • Panin Bank,
  • Bank Pembangunan Daerah (BPD) Jabar-Banten,
  • Bank Permata,
  • Bank Rakyat Indonesia (BRI).

 

Tidak hanya bank, sejumlah sekuritas juga ditunjuk untuk menjadi agen penjual ORI 009, diantaranya:

  • PT Danareksa Sekuritas,
  • PT Mega Capital Indonesia,
  • PT Reliance Securities,
  • PT Trimegah Securities Tbk., dan juga
  • PT Valbury Asia Securities.

 

Daftar Aplikasi Finansialku

Download Aplikasi Finansialku di Google Play Store

 

Mekanisme Pembelian Obligasi Ritel Indonesia (ORI)

Berikut ini mekanisme pembelian Obligasi Ritel Indonesia (ORI):

  1. Calon investor membuka rekening di bank atau sekuritas yang telah ditunjuk oleh pemerintah.
  2. Calon investor mendaftarkan diri kepada agen penjual ORI.
  3. Calon investor menyetorkan sejumlah dana sesuai dengan jumlah investasi yang dikehendaki.
  4. Calon investor mengisi formulir dan melengkapi sejumlah dokumen pribadi seperti KTP, SIM, Paspor atau Kartu Keluarga (KK).

 

Anda tertarik untuk berinvestasi melalui Obligasi Ritel Indonesia? Apakah rekan atau kenalan Anda berminat juga berinvestasi ORI? Kenapa tidak membagikan artikel dan informasi di atas kepada mereka?

Anda juga dapat membagikan setiap artikel dari Finansialku kepada rekan-rekan dan kenalan Anda yang membutuhkan.

 

Sumber Referensi:

  • Admin. 8 Maret 2010. Mengenal Seluk Beluk Investasi Obligasi. Finance.detik.com – https://goo.gl/ZqJ9Kj
  • Admin. 22 September 2012. Mengenal Seluk Beluk Obligasi Negara Ritel (ORI). Beritasatu.com – https://goo.gl/DgvWzF
  • Admin. 23 Februari 2012. Mengenal Seluk-beluk Obligasi. Ayopreneur.com – https://goo.gl/3hPJy1

 

Sumber Gambar:

  • Mengenal Investasi Obligasi – https://goo.gl/zwgr5V
  • Grafik Investasi Obligasi – https://goo.gl/qKHC5o

 

Download Ebook Perencanaan Keuangan untuk Usia 30 an

Perencanaan Keuangan Untuk Usia 30 an - Finansialku Mock Up