Apakah jualan online rupanya cara ampuh dan mudah untuk menambah penghasilan, lho!

Kira-kira apa yang harus disiapkan untuk mulai jualan online?

Kali ini, Finansialku akan membahas jualan online sebagai cara menambah penghasilan yang harus dicoba.

 

Rubrik Finansialku

Rubrik Finansialku Finansialku Watch

 

Mengapa Seseorang Perlu Penghasilan Tambahan?

Seiring dengan bertambahnya kebutuhan manusia, penghasilan utama kadang-kadang terasa masih kurang.

Apa yang membedakan kebutuhan manusia zaman dulu dan sekarang?

Misalnya saja soal teknologi. Dulu seseorang tidak harus membeli kuota dan mengakses internet setiap hari. Tetapi saat ini, tanpa kuota akan banyak hal yang dilewatkan termasuk proyek pekerjaan.

Beberapa orang lantas berpikiran untuk membuka bisnis yang dimulai dengan sederhana, misalnya saja jualan online.

Membuka online shop cukup mudah dan bisa dilakukan di rumah atau di mana saja.

Tetapi, apakah semudah itu berbisnis online?

Jualan Online, Cara Tambah Penghasilan yang Harus Dicoba 02 - Finansialku

[Baca Juga: Bagaimana Mendorong Pemasaran Online Pada Bisnis Waralaba (Franchise) Anda?]

 

Apakah Jualan Online Perlu Ahli Coding atau IT?

Ternyata, untuk berjualan online seseorang tidak membutuhkan keahlian coding atau IT yang terlalu tinggi.

Anda tinggal membuka website jual beli online atau marketplace yang sudah menyediakan lapak berjualan.

Selain itu, sosial media pun bisa menjadi tempat dalam berjualan online.

Jadi, jangan memikirkan sesuatu yang terlalu rumit dulu karena sebenarnya bisnis online bisa dimulai dengan mudah.

 

Step By Step Jualan Online Tanpa Jadi Ahli Coding

Bagaimana cara berjualan online tanpa menjadi ahli coding?

Yang dibutuhkan sebagai dasar jualan online adalah niat dan keinginan untuk terus maju.

Tanpa kedua hal ini, maka Anda bisa terjebak dalam keputusasaan. Apalagi di awal langkah saat pembeli belum banyak jumlahnya.

Hal ini tentu tidak bisa menjadi patokan dan Anda harus terus melangkah. Berikut adalah tahapan menjadi pebisnis online dari nol.

 

#1 Menguji Pasar dengan Menjual Produk dalam Skala Kecil

Sebaiknya, hindari untuk bermimpi membuat omzet yang besar di awal.

Agar hasil lebih maksimal, maka lakukan pengujian pasar dengan menjual produk dalam skala kecil.

Jadi, Anda akan bisa melihat sampel respon dari para konsumen.

Jika ada beberapa aspek yang perlu ditingkatkan, jangan ragu untuk meminta saran mereka sebagai pembangun perbaikan atas produk atau layanan jasa.

7 Alasan Mengapa Bisnis Startup Gagal! Bahaya Melakukan No 5 01 - Finansialku

[Baca Juga: Cara Jualan Online untuk Pemula]

 

#2 Jualan di Website Jualan Online

Salah satu cara agar barang bisa dilihat banyak orang adalah dengan memajangnya di situs jual beli online.

Anda tinggal melakukan registrasi dan men-display produk sesuai syarat dan ketentuan tiap lapak.

Ada beberapa lapak online yang harus memberikan gambar asli, ada yang tidak menerima pre order, dan sebagainya.

Ikuti saja aturan yang berlaku dan raih kesempatan untuk bisa mendapat banyak konsumen.

Bayangkan saja, jika Anda men-display produk di Tokopedia, maka ada kemungkinan 106 juta pengunjung setiap bulannya (data bulan Oktober oleh similarweb.com).

Sedangkan untuk website BukaLapak, pengunjung bulan Oktober sebanyak 72 juta orang. Shopee pun dikunjungi 24 juta pengunjung di bulan yang sama.

Belanja Online 01 Finansialku

 [Baca Juga: 4 Cara yang Terbukti Tingkatkan Penjualan Bisnis Online Kamu]

 

#3 Gunakan Sosial Media untuk Promo

Selain melalui website jual beli, lakukan terus promosi di sosial media secara kontinyu.

Jika semakin banyak anggota teman atau pengikut di sosial media, maka kemungkinan calon customer melihat iklan Anda akan semakin besar.

Dalam dunia bisnis online, setidaknya ada 12 prinsip yang bisa diterapkan supaya para pemula bisa menuai keberhasilan.

 

#1 Embrace The Visual

Anda perlu mempelajari bagaimana sebuah display dapat menarik konsumen.

 

#2 Headlines Matter

Bagaimana cara seseorang mengatur headline? Hal ini akan berpengaruh pada ketertarikan calon konsumen terhadap isi tulisan atau ulasan.

 

#3 Customize For the Platform

Jadi, setiap aspek mulai judul, ulasan, gambar sampai apa saja yang ada di website atau sosial media akan bisa menarik calon konsumen.

Oleh karena itu, maksimalkan segala aspek tersebut tanpa terkecuali.

 

#4 Share at the Right Time

Berbagi di saat yang tepat. Post di momen-momen yang tepat. Misalkan, posting di saat banyak orang bermain ponsel, contohnya ketika jam makan siang, atau ketika weekend.

 

#5 Don’t be Afraid to Post Multiple Times

Meskipun harus memposting berkali-kali, kontinuitas dan semangat tetap harus dipertahankan.

 

#6 Ask Questions

Jangan ragu untuk bertanya tentang hal apapun baik kepada konsumen untuk saran serta pada ahlinya.

 

Manfaat Penggunaan Media Sosial untuk Karier Anda 02 - Finansialku

[Baca Juga: Langkah Praktis dan Sederhana Memulai Bisnis Online Bagi Pemula]

 

#7 Share on the Right Platform

Tanpa platform yang jelas, maka kemungkinan untuk iklan bisa dilihat akan semakin berkurang.

 

#8 Pay to Play

Jika perlu, lakukan pembayaran untuk sesuatu yang sepadan dengan kepopuleran produk di mata konsumen, misalnya dengan memanfaatkan jasa endorse artis Instagram atau Youtuber terkenal.

 

#9 Maximize Your Brand Advocates

Dengan memaksimalkan kinerja orang-orang yang bisa memasarkan barang Anda, maka bisnis Anda akan cepat dikenal oleh banyak orang.

 

#10 Leverage Communities

Pentingnya komunitas bagi seorang penjual online adalah seperti kunci dengan gemboknya.

 

#11 Experiment With Content Creator Communities

Karena para konten kreator memiliki pengalaman yang cukup, maka bisa jadi pekerjaan Anda lebih terbantu.

 

#12 What’s Next?

Prinsip ini menuntun seorang pebisnis online untuk berusaha terus menemukan ide dan inovasi baru yang mutakhir.

 

#4 Sebisa Mungkin, Buat Blog Gratisan untuk Membuat Cerita

Berdasarkan ungkapan yang dikatakan oleh Seth Godin, seorang ahli marketing serta penulis buku marketing kelas internasional, orang-orang tidak membeli produk atau jasa tanpa alasan.

Yang dibeli dari seseorang bisa jadi adalah relasi cerita dan keajaiban.

Oleh karena itu, berbagilah lewat blog yang berisi cerita dalam menjalankan usaha.

 

#5 Kelola Keuangan Anda

Setelah berhasil memulai sebuah bisnis online, catat modal, omzet, dan buat sebuah pembukuan.

Cash flow sangat diperlukan baik oleh pengusaha baru ataupun lama. Bahkan oleh penjual online sekalipun karena prinsipnya sama, yaitu merekam semua alur keluar dan masuk yang dilakukan seseorang dalam sebuah bisnis.

Anda juga harus bisa memisahkan uang pribadi dan uang hasil bisnis.

Untuk memiliki kemampuan tersebut, Anda bisa belajar lewat Ebook Pentingnya Mengelola Keuangan Pribadi dan Bisnis dari Finansialku yang bisa Anda unduh di bawah ini:

Free Download Ebook Pentingnya Mengelola Keuangan Pribadi dan Bisnis

Ebook Pentingnya Mengelola Keuangan Pribadi dan Bisnis - Mock Up - Finansialku Jurnal

 

Apabila Penghasilan Sudah Bertambah, Lalu?

Jangan ubah kebiasaan Anda dalam berhemat.

Bukan berarti saat ada penghasilan tambahan lalu bisa dipakai secara boros. Tetap manfaatkan sebagian keuntungan untuk berinvestasi lebih lanjut.

Meskipun sebagian lainnya mungkin digunakan untuk memenuhi kebutuhan, tetapi akan lebih baik jika Anda menyisihkan sebagian uang untuk ditabung.

 

Disclaimer: Penyebutan merek pada artikel ini hanya bertujuan untuk sarana edukasi, bukan untuk kepentingan lainnya.

 

Apakah Anda mendapatkan manfaat dari penjelasan di atas?

Jangan lupa sebarkan juga informasi di atas kepada kakak, adik atau teman yang membutuhkan informasi serupa. Siapa tahu mereka bisa menjadi mitra bisnis Anda.

 

Sumber Referensi:

  • Admin. Cara Sukses Jualan Online Tanpa Modal untuk Pemula. Digitalmarketer.id – https://goo.gl/4TE6Eg
  • Neal Schaffer. 29 Juni 2017. 11 Effective Ways to Use Social Media to Promote Your Content. Curata.com – https://goo.gl/bi8pU9

 

Sumber Gambar:

  • Jualan Online 1 – https://goo.gl/jiVkmp
  • Jualan Online 2 – https://goo.gl/WXddXD

 

Free Download Ebook Panduan Investasi Saham Untuk Pemula

Ebook Panduan Investasi Saham untuk Pemula Finansialku.jpg