Apakah Anda pernah bertanya tentang kesehatan dari website alodokter.com? Tahukah Anda  Nathanael Faibis pendirinya bisnisnya. Yuk ikuti kisah sukses Nathanael Faibis pendiri Alodokter.com.

 

Rubrik Finansialku

Rubrik Finansialku Success Story

 

Informasi yang akurat, menjadi modal Alodokter untuk raih kesuksesan

Kesehatan menjadi salah satu hal yang paling penting untuk selalu dijaga dengan baik. Hal ini bahkan telah disadari masyarakat luas sejak puluhan tahun yang lalu, di mana sebagian besar orang memang beranggapan bahwa kesehatan mereka adalah aset paling berharga di dalam hidup ini. Pemikiran ini tentu lahir dengan alasan yang cukup jelas, sebab jika kesehatan terganggu, maka bukan hanya uang saja, namun waktu dan kebahagiaan kita juga akan ikut mengalaminya.

Pentingnya menjaga kesehatan inilah yang menjadi salah satu alasan sekaligus peluang bisnis bagi seorang Nathanael Faibis untuk mendirikan Alodokter di tahun 2014. Berbekal pengalamannya dalam mengelola dan mengembangkan bisnis online, Nathanael mencoba untuk menyajikan berbagai informasi yang akurat kepada masyarakat luas terkait dengan kesehatan. Hal ini medapat sambutan yang hangat, mengingat saat itu belum ada portal kesehatan yang dapat menyajikan informasi serupa.

kisah-sukses-nathanael-faibis-pendiri-alokdokter-com-1-finansialku

[Baca Juga : Kisah sukses Jason Lamuda Pendiri BerryBenka.com, Disdus.com dan Bilna.com]

 

Laki-laki yang sebelumnya juga berkarir di salah satu situs belanja online terbesar ini berpendapat bahwa Alodokter mampu memberikan informasi yang akurat dan juga terpercaya bagi orang-orang yang membutuhkannya. Hal ini memang terbukti, di mana jumlah pengunjung situs ini mengalami kenaikan yang sangat signifikan dari waktu ke waktu. Dalam waktu yang sangat singkat, Alodokter menjadi salah satu situs kesehatan terbesar.

 

Cara kerja Alodokter

Berbeda dengan situs lain yang telah ada sebelumnya, Alodokter memang memberikan ruang yang lebih luas kepada para pengunjungnya, di mana mereka dapat berkonsultasi dengan para dokter (tim) yang terdapat di Alodokter. Hal ini menjadi sebuah jawaban atas tingginya kebutuhan informasi kesehatan digital bagi masyarakat luas, yang pada umumnya selalu menginginkan informasi yang akurat dalam waktu yang cepat. Meskipun pada dasarnya kegiatan konsultasi kesehatan harus dilakukan secara langsung bersama dengan seorang dokter, namun ketika seseorang mengkonsultasikannya dengan mudah dan cepat secara online, setidaknya hal ini tentu dapat memberikan gambaran awal mengenai kesehatan yang bersangkutan.

kisah-sukses-nathanael-faibis-pendiri-alokdokter-com-3-finansialku

[Baca Juga : Kisah Sukses Ryan Gondokusumo pendiri Sribu.com dan Sribulancer.com]

 

Alodokter didukung oleh tim yang berpengalaman dan mampu memberikan informasi akurat, sehingga kepercayaan masyarakat pada situs kesehatan ini semakin hari semakin tinggi. Namun, semua hal ini tentu tidak dimaksudkan untuk meggantikan peran para dokter dalam menangani kesehatan masyarakat secara langsung, mengingat Alodokter hanya menyediakan konsultasi serta berbagai informasi kesehatan saja, dan bukan memberikan penanganan medis sebagaimana layaknya peran seorang dokter kepada pasiennya.

Nathanael mengklaim bahwa dalam sehari saja Alodokter dapat menjawab sekitar 1.000 pertanyaan dari pengunjung. Ini tentu angka yang sangat besar, mengingat situs lain kemungkinan membutuhkan waktu yang sangat penjang untuk menjawab berbagai pertanyaan dari pengunjungnya. Berbagai informasi akurat ini akan langsung ditangani oleh tim dokter yang tergabung di dalam Alodokter, Nathanael mengklaim bahwa hingga saat ini sudah lebih dari 100 orang dokter yang tergabung di dalam Alodokter. Jumlah ini tentu berimbas positif pada kecepatan pengunjung dalam mendapatkan informasi yang mereka butuhkan. Dalam konsultasi yang dilakukan melalui aplikasi mobile Alodokter, pengunjung dapat menerima jawaban atas pertanyaan mereka dalam kurun waktu 10 menit saja. Sedangkan untuk konsultasi yang dilakukan melalui forum situs Alodokter, maka pengunjung dapat menerima jawaban atas pertanyaannya dalam waktu sekitar 24 jam. Ini merupakan waktu yang cukup singkat, mengingat sebagian besar situs lainnya akan membutuhkan waktu yang jauh lebih panjang.

 

Perkembangan Alodokter

Sejak berdiri pada tahun 2014, Alodokter mengalami perkembangan yang sangat signifikan. Hal ini dapat dilihat dari keberhasilannya dalam membukukan pendanaan sebesar Rp 32 miliar beberapa waktu yang lalu. Ini tentu sebuah pencapaian yang luar biasa, mengingat situs ini baru saja berdiri sekitar 2 tahunan saja.

kenapa-perlu-memiliki-asuransi-kesehatan-sejak-usia-muda-finansialku

[Baca Juga : Kisah Sukses Alexa Von Tobel pendiri LearnVest.com]

 

Setelah respon yang positif pada kemunculan pertamanya di tahun 2014, Alodokter berhasil membukukan pendanaan awalnya pada tahun 2015 di bawah Fenox. Pada masa tersebut, situs ini mengklaim bahwa mereka telah mendapatkan satu juta pengunjung unik sejak kelahirannya setahun sebelumnya. Bukan hanya itu saja, Alodokter juga menunjukkan perkembangan yang positif di tahun berikutnya, di mana mereka membuktikan keseriusannya untuk menjadi portal kesehatan nomor satu, hal ini ditunjukkan dengan peluncuran aplikasi mobilenya.

Terkait dengan peluncuran aplikasi mobile tersebut pada bulan Maret 2016 lalu, Alodokter berharap bahwa jumlah pengunjung yang datang ke situs mereka akan semakin meningkat, dan hal ini juga akan didukung dengan kemampuan mereka yang semakin baik dalam menangani setiap kunjungan dan juga pertanyaan yang datang. Kehidupan modern membuat banyak masyarakat menjadi lebih praktis dan juga menginginkan informasi yang cepat, termasuk dalam layanan kesehatan mereka, dan hal seperti inilah yang sedang coba diberikan oleh Alodokter kepada masyarakat luas.

12 Model Bisnis Online di Indonesia yang Menguntungkan - Perencana Keuangan Independen Finansialku

[Baca Juga : 12 Model Bisnis Online di Indonesia yang Menguntungkan]

 

Jika melihat perkembangannya yang sangat pesat, maka sangat wajar jika Alodokter mampu membukukan pendanaan yang cukup besar, jumlahnya bahkan mencapai Rp 32 miliar. Hal ini terbilang luar biasa, mengingat situs ini baru berdiri sekitar dua tahunan saja. Ke depannya, Alodokter berkomitmen untuk melakukan pengambangan yang lebih besar lagi, yakni dengan cara merekrut talenta baru, meningkatkan layanan, dan bahkan melakukan ekspansi yang lebih luas secara regional.

Bila melihat perkembangannya selama dua tahun belakangan, maka besar kemungkinan Alodokter memang akan mengalami perkembangan yang lebih baik dan tentunya lebih besar lagi di waktu-waktu yang akan datang. Informasi yang akurat dan terpercaya, menjadi sala satu modal utama Alodokter dapat berkembang sebesar sekarang ini.  

 

Pelajaran Bisnis dari Nathanael Faibis Pendiri Alokdokter.com

Setiap entrepreneur pastinya memiliki cerita dibalik kesuksesannya. Terkesan apa yang dikerjakan oleh Nathanael Faibis berjalan mulus tanpa hambatan, padahal banyak sekali kesulitan yang dihadapinya dalam membangun bisnis. Namun Alodokter.com telah membuktikan bahwa masyarakat Indonesia membutuhkan informasi kesehatan dan konsultasi medis. Semoga kisah sukses Nathanael Faibis dapat menginspirasi Anda.

 

Apakah Anda pernah bertanya atau menggunakan layanan Alodokter? Silakan share pengalaman Anda mengenai Alodokter, terima kasih.. 

 

Sumber Referensi :

  • website resmi Alodokter.com
  • Adjie Priambada. 5 Agustus 2016. Alodokter Bukukan Pendanaan Seri A Senilai 32 Miliar Rupiah. dailysocial.id – https://goo.gl/fUxYEb
  • Redaksi Hittss. Alodokter.com, Penuhi Informasi Akurat dan Konsultasi Interaktif Dunia Kedokteran. Hitss.com – https://goo.gl/igvu6Z
  • Ketut Krisna Wijaya. 2 Februari 2015. Mantan eksekutif Lazada ramaikan startup kesehatan Indonesia dengan mendirikan Alodokter. Techinasia.com – https://goo.gl/X5wYYT

 

Sumber Gambar :

  • Nathanael Faibis dan Alodokter.com – https://goo.gl/AwsvHA dan https://goo.gl/iE0PBL

 

Download E-Book Perencanaan Keuangan untuk Umur 20 an (GRATIS)

Ebook Perencanaan Keuangan untuk Usia 20 an Perencana Keuangan Independen Finansialku

Â