Di zaman modern ini, biaya kebutuhan hidup semakin lama semakin mahal. Lalu bagaimana bagi orangtua dengan anak berkebutuhan khusus? Tentunya biaya yang dibutuhkan lebih banyak, karena perbedaan kebutuhan anak dan kebutuhan terapinya. Mari kita simak bagaimana cara mengatur pembiayaan bagi orang tua dengan anak berkebutuhan khusus.

 

Rubrik Finansialku

Rubrik Finansialku Finansialku Planner

 

Biaya Tak Terduga

Saat Anda memiliki anak dengan kebutuhan khusus, maka muncul banyak biaya tak terduga yang belum direncanakan sebelumnya, antara lain biaya terapi. Bagi anak berkebutuhan khusus, terapi merupakan sebuah kebutuhan inti yang tidak dapat dihindari, dan biasanya biaya terapi tersebut cukup mahal, belum ditambah dengan biaya transportasi dan waktu yang harus disiapkan khusus.

Kemudian bagaimana tips untuk mengatur pembiayaan biaya terapi bagi buah hati Anda? Finansialku akan memberikan beberapa tips untuk mengatur pembiayaan terapi bagi anak berkebutuhan khusus dengan beberapa cara untuk memaksimalkan proses terapi menjadi lebih baik.

Mengatur Pembiayaan Terapi Bagi Anak Berkebutuhan Khusus 02 - Finansialku

[Baca Juga: Moms, Persiapkan Tabungan dan Investasi Pendidikan Anak Sejak Dini]

 

#1 Berperan Aktif dalam Terapi

Untuk mengurangi biaya terapi, sebenarnya dapat diupayakan beberapa hal, antara lain adalah dengan memberdayakan rumah Anda sebagai sarana terapi. Bagaimanakah caranya? Disarankan untuk rutin mengantarnya terapi dan berperan aktif dalam terapinya.

Dengan demikian Anda akan memahami dasar-dasar terapi yang sesuai untuk buah hati Anda, dan Anda dapat mempraktikkannya di rumah. Dengan membiasakan anak Anda untuk juga menjalankan proses terapi sederhana di rumah, perkembangannya akan semakin cepat dan semakin berkesinambungan.

 

#2 Bersikap Kritis saat Terapi

Sebagai orangtua, Anda berhak mengajukan banyak pertanyaan saat sesi terapi anak Anda. Bersikaplah kritis dengan menggali informasi sebanyak-banyaknya dari terapis Anda.

Dengan demikian, Anda akan memperoleh banyak ilmu yang akan berguna bagi penanganan terapi yang sesuai bagi anak Anda. Ilmu tersebut dapat Anda manfaatkan dengan menggunakannya di rumah. Anda juga akan lebih terbiasa untuk memperlakukannya sesuai dengan kondisinya.

apakah-orang-tua-perlu-beli-asuransi-kesehatan-anak-finansialku

[Baca Juga: Apakah Orang Tua Perlu Beli Asuransi Kesehatan Anak?]

 

#3 Studi Literatur Terkait Terapi

Literatur dapat menjadi salah satu sumber pengetahuan yang tidak ada habisnya. Berbagai penelitian terus dilakukan dan di zaman teknologi informasi yang semakin berkembang ini, tidak sulit mencari literatur yang berfungsi sebagai sumber informasi yang relevan dengan kondisi buah hati Anda berikut penanganannya.

Anda dapat mencari berbagai literatur terkait proses terapi di internet dengan mudah. Selain itu, Anda juga dapat mempelajari hal-hal baru dan mendiskusikannya dengan terapis, karena mungkin saja dapat membantu untuk membantu proses terapi buah hati Anda menjadi lebih baik.

 

#4 Konsultasi dan Evaluasi

Biasanya dalam proses terapi akan dilakukan proses konsultasi dan evaluasi untuk mengetahui kemajuan dan perkembangan kondisi anak dengan pihak yang mengantarnya.

Anda, sebagai orangtuanya sebaiknya meluangkan waktu untuk melakukan hal ini, dan hindari untuk mempercayakan pegawai atau asisten rumah tangga untuk mendampinginya dalam terapi.

Anda akan lebih memahami kemajuan proses terapi dan dapat melakukan evaluasi berkala demi hasil yang lebih baik.

sudahkah-anak-anak-anda-terproteksi-dengan-asuransi-kesehatan-finansialku

[Baca Juga: Sudahkah Anak-Anak Anda Terproteksi dengan Asuransi Kesehatan?]

 

#5 Melakukan Program Terapi Sendiri

Mungkin rumah bukanlah tempat terapi yang tepat bagi buah hati Anda, mengingat keterbatasan terapis dan alat bantu terapi yang dibutuhkan. Namun perlu diingat bahwa terapi bagi anak dengan kebutuhan khusus adalah proses yang berkesinambungan dan membutuhkan kerja sama antara orangtua dan terapis.

Dengan demikian, ada baiknya jika Anda juga melakukan proses terapi sederhana yang dapat dilakukan di rumah, atau seperti yang disarankan oleh terapis Anda. Anda dapat mengubah kegiatan sehari-harinya dengan kegiatan yang bermanfaat bagi kondisi sang anak.

 

#6 Membagi Waktu dengan Baik

Anak kecil biasanya menghabiskan waktunya sehari-hari dengan bermain di rumah atau di halaman depan, namun tidak demikian halnya bagi anak berkebutuhan khusus. Proses terapi umumnya menghabiskan banyak waktu sehingga waktu anak untuk kegiatan sehari-harinya semakin menipis.

Anak tentunya akan merasa jenuh jika dia tidak memiliki waktu luang dan menghabiskan hari-harinya untuk proses terapi.

Sebaiknya Anda mengatur jadwal dengan baik, dan mempertimbangkan jam-jam dimana lalu lintas masih tidak terlalu padat, dengan demikian Anda dapat meminimasi waktu perjalanan dan memberikan buah hati Anda waktu luang untuk beraktivitas di rumah.

Ketahui 5 Biaya Kesehatan dan Olahraga yang Harus Selalu Disiapkan 1 - Finansialku

[Baca Juga: Ketahui 5 Biaya Kesehatan dan Olahraga yang Harus Selalu Disiapkan]

 

Peran Penting Orangtua bagi Anak Berkebutuhan Khusus

Semakin lama proses terapi dilakukan, maka semakin banyak pula biaya yang perlu Anda sediakan. Dengan demikian, penting bagi Anda untuk menjalankan peran yang aktif sebagai orangtua dan juga pendampingnya.

Jadikanlah rumah Anda sebagai media terapi yang bekerja selaras dengan tempat terapi, dengan peran aktif Anda dan terapis untuk berkerja sama membantu proses terapi buah hati Anda sehingga prosesnya semakin bermanfaat.

Beberapa tips di atas bukan hanya untuk meminimasi biaya terapi, namun juga sebagai cara untuk mempercepat pengembangan anak Anda ke arah yang lebih baik.

 

Apakah Anda mengetahui tips lainnya untuk mengatur pembiayaan terapi bagi anak berkebutuhan khusus? Tinggalkan komentar Anda di bawah. Jika ada pertanyaan, silakan ajukan pertanyaan Anda pada kolom di bawah ini. Perencana Keuangan kami siap membantu Anda, terima kasih.

 

Sumber Referensi:

  • Taufiq Hidayat. Kiat‐kiat mengatur pembiayaan terapi bagi anak berkebutuhan khusus. https://goo.gl/slfOIO

 

Sumber Gambar:

  • Anak Berkebutuhan Khusus – https://goo.gl/6BAfc5 dan https://goo.gl/UCSNWt

 

Download E-Book Perencanaan Keuangan untuk Umur 20 an (GRATIS)

Ebook Perencanaan Keuangan untuk Usia 20 an Perencana Keuangan Independen Finansialku