Para mahasiswa, penting bagi kalian mendapatkan pembekalan mengenai literasi keuangan melalui pelatihan perencana keuangan.

Simak ulasan berikut ini mengenai pentingnya mahasiswa mengikuti pelatihan perencana keuangan pribadi dan strategi perencanaan keuangan bagi mahasiswa.

Selamat membaca!

 

Rubrik Finansialku

Rubrik Finansialku Finansialku Planner

 

Pentingnya Pelatihan Perencana Keuangan bagi Mahasiswa

Manfaat perencanaan keuangan pasti dirasakan oleh semua lapisan masyarakat, tidak terkecuali mahasiswa.

Para mahasiswa termasuk generasi penerus bangsa yang diharapkan menjadi ahli atau profesional untuk merencanakan keuangan pasar di Indonesia.

Pentingnya Mahasiswa Mengikuti Pelatihan Perencana Keuangan Pribadi 02 - Finansialku

[Baca Juga: Hati-Hati Investasi Bodong, Berkedok Investasi Emas]

 

Oleh karena alasan tersebut, pelatihan perencana keuangan bagi mahasiswa memang sangat diperlukan. Itulah sebabnya di setiap universitas atau perguruan tinggi kerap mengadakan pelatihan perencana keuangan bagi mahasiswa.

Hal ini ditujukan tidak lain agar mahasiswa semakin bertanggungjawab dan memiliki kesadaran akan pentingnya mengatur dan merencanakan keuangan pribadi.

Dengan kesadaran akan pemahaman literasi keuangan yang baik, para mahasiswa kelak diharapkan dapat menjadi pribadi yang semakin mantap dan sebagai motor penggerak perekonomian dan pembangunan bangsa.

 

Strategi Perencana Keuangan Bagi Mahasiswa

Mendapatkan edukasi dan pemaparan yang jelas memang sangat diperlukan bagi kamu, para mahasiswa, terutama langkah praktis dalam melakukan perencana keuangan pribadi.

Berikut ini beberapa strategi perencana keuangan yang dapat kamu terapkan.

 

Daftar Aplikasi Finansialku

Download Aplikasi Finansialku di Google Play Store

 

#1 Tentukan Sumber Pemasukan

Sebagai mahasiswa, tentu tugas utama kamu adalah belajar bukan?

Namun, di usia kamu yang tentu saja sudah menginjak 17 plus, tentu kamu harus lebih mandiri lagi dalam pengaturan keuangan.

Inilah 6 Cara Mengatur Keuangan Mahasiswa Perantau yang Harus Anda Ketahui 01 - Finansialku

[Baca Juga: Masih Cari Lowongan Pekerjaan? Mulai Aja Bisnis Online Buat Blog. Begini Contoh Business Plan]

 

Kamu bisa mendatakan sumber-sumber pemasukan kalian setiap bulannya.

Misalnya, kamu dapat jatah uang jajan dari orangtua Rp500 ribu, uang transportasi Rp300 ribu, uang penunjang kuliah (untuk beli buku, fotokopi, dan sebagainya) Rp300 ribu, uang kost (misalnya kamu kuliah di luar kota) Rp500 ribu.

 

Jadi total pemasukan kalian sebagai berikut:

  • Uang Jajan = Rp500.000
  • Uang transportasi = Rp300.000
  • Uang beli buku = Rp300.000
  • Uang sewa kost = Rp500.000

Total = Rp1.600.000

 

Jika kamu punya pemasukan sampingan, misalnya kamu guru les atau kamu kerja di kantor administrasi, datakan juga pemasukan itu.

Inilah 6 Cara Mengatur Keuangan Mahasiswa Perantau yang Harus Anda Ketahui 02 - Finansialku

[Baca Juga: 10 Pekerjaan Hobi Travelling Ini Pas Banget Buat Kalian!]

 

Anggap saja kamu guru les dengan 2 murid dan punya pemasukan dari murid les sebesar Rp1.000.000 setiap bulannya.

Maka total pemasukan kamu adalah Rp2.600.000

Catat semua sumber pemasukanmu dan usahakan untuk terus berpikir bagaimana menambah jumlah pemasukanmu setiap bulannya.

Semakin besar sumber pemasukanmu, semakin stabil kondisi keuanganmu.

Sebagai tambahan pengetahuan untukmu, download ebook gratis panduan perencanaan keuangan untuk usia 20 an.

Download E-Book Perencanaan Keuangan untuk Umur 20 an

Ebook Perencanaan Keuangan untuk Usia 20 an Perencana Keuangan Independen Finansialku

 

 

#2 Catat Semua Pengeluaran

Strategi berikutnya adalah mencatat seluruh beban pengeluaran kamu selama sebulan. Dari poin di atas, kamu pasti sudah tahu apa saja yang menjadi pengeluaranmu dalam sebulan.

Biasanya pengeluaran wajib kamu sebagai mahasiswa, diantaranya uang makan, uang transportasi, uang beli pulsa atau kuota, uang beli buku dan fotokopi, uang sewa kost (kalau tinggal di luar kota), dan lain sebagainya.

 

#3 Rancang Anggaran Pemasukan dan Pengeluaran

Anggaran disini layaknya perencana keuanganmu. Apa saja yang menjadi pemasukan dan pengeluaranmu dalam sebulan.

Rencana anggaran ini akan sangat penting sebagai pedoman dalam pelaksanaan penggunaan uang sehari-hari.

Kenali 5 Investasi untuk Pemula bagi Para Mahasiswa dengan Modal Minim 01 - Finansialku

[Baca Juga: Kamu Mahasiswa Jurusan Akuntansi? Ini 8 Prospek Pekerjaan yang Menjanjikan di Masa Depan Kamu]

 

Misalnya, jika uang jajanmu Rp500 ribu sebulan, maka kamu harus menaati anggaran itu.

Jika di tanggal 25 kamu hanya memiliki sisa Rp50 ribu untuk jatah jajan, maka cukupkanlah dirimu dengan apa yang ada (maksudnya sesuai dengan anggaran yang sudah kamu rencanakan sebelumnya).

Jangan ambil uang dari pos pengeluaran yang lain. Jika kamu melakukannya, kamu akan gali lubang tutup lubang.

Dari sinilah kamu harus bijak dalam mengatur prioritas kebutuhanmu.

 

#4 Catat Segala Jenis Pengeluaran Harian

Agar lebih teratur, catat segala jenis pengeluaran yang kamu lakukan setiap hari. Setiap receh yang keluar dari kantong atau dompetmu, catat semuanya itu sebagai pengeluaran. Bahkan uang parkir yang hanya Rp1.000, kamu harus catat.

Secara konvensional, kamu bisa catat di sebuah buku khusus untuk catatan pengeluaran harianmu.

Tapi, zaman sekarang sudah canggih bukan? Gunakan saja pencatatan pengeluaranmu dengan Aplikasi Finansialku. Gunakan free trial-nya dan manfaat setiap fitur yang akan memudahkanmu dalam melakukan perencanaan keuangan dengan lebih teratur.

Daftar Aplikasi Finansialku

Download Aplikasi Finansialku di Google Play Store

 

#5 Mulai Kumpulkan Dana Cadanganmu

Apa itu dana cadangan?

Dana cadangan adalah dana yang digunakan sewaktu-waktu ketika situasi mendesak, seperti ketika seorang karyawan diberhentikan dari pekerjaannya.

Karyawan tersebut tentu harus mencari pekerjaan pemasukan dari pekerjaan yang baru, bukan? Tentu membutuhkan waktu ketika dalam masa pencarian pekerjaan.

6 Investasi untuk Mahasiswa yang Penting untuk Kamu Ketahui 01 - Finansialku

[Baca Juga: 6 Investasi untuk Mahasiswa yang Penting untuk Kamu Ketahui]

 

Dana darurat dapat digunakan saat waktu-waktu tersebut.

Besarnya dana darurat setiap orang berbeda-beda tergantung status dan juga kebutuhannya.

Ingin tahu besarnya dana darurat yang harus kamu siapkan? Aplikasi Finansialku juga memberikan fitur besaran dana darurat yang harus kamu kumpulkan.

Daftar Aplikasi Finansialku

Download Aplikasi Finansialku di Google Play Store

 

Biasanya untuk seorang yang masih single atau belum menikah, besaran dana darurat adalah 6x dari jumlah pengeluaran bulanan.

Jadi, jika jumlah pengeluaran bulananmu adalah sebesar Rp3 juta, maka dana yang harus kamu kumpulkan untuk pos dana darurat adalah sebesar Rp15 juta.

 

#6 Belajar untuk Berinvestasi

Investasi? Apakah terlalu dini untuk mahasiswa?

 

Tidak ada kata terlalu dini atau terlambat untuk Investasi Click to Tweet

 

Warren Buffet, salah satu orang terkaya di dunia memulai usaha investasi saat usianya sekitar 11 tahun.

Tak heran sekarang dia menjadi salah satu orang terkaya di dunia, bukan?

Bayangkan usiamu saat ini dan kamu belum punya investasi?

Walaupun tidak ada kata terlambat, tentu kamu harus memulainya sesegera mungkin.

Yuk Simak Hal Penting Sebelum Investasi Emas Mahasiswa Ini! 01 - Finansialku

[Baca Juga: Cara Investasi Emas Batangan dengan Berkebun Emas, Apakah Menguntungkan atau Tidak?]

 

Dengan investasi, maka kamu sedang berusaha untuk memiliki masa depan keuangan yang semakin baik.

Dengan investasi, memungkinkanmu untuk merasakan nikmatnya kebebasan keuangan atau financial freedom.

Dengan investasi, dana pensiunmu juga bisa disiapkan sejak awal.

Dengan investasi, kondisi keuanganmu tidak perlu dikhawatirkan lagi.

Lalu mau investasi apa dan modalnya berapa?

Kendaraan investasi ada banyak pilihan, dari investasi emas, investasi reksa dana, investasi saham, investasi obligasi bahkan hingga investasi properti.

Investasi reksa dana menyediakan sarana investasi dengan modal yang relatif murah. Hanya dengan minimal Rp100 ribu, kamu bisa belajar untuk berinvestasi.

Kamu juga bisa memiliki ebook panduan berinvestasi reksa dana untuk pemula yang dapat kamu download secara gratis dari Finansialku

Download Ebook Investasi Reksa Dana untuk Pemula

Download Panduan Berinvestasi Reksa Dana untuk Pemula Finansialku.com

 

Kenapa tidak download sekarang? Tunggu apa lagi?

Pengetahuan tentang literasi keuangan dan kesadaran akan pentingnya perencana keuangan, kamu bisa mengetahui investasi seperti apa yang dikenal sebagai investasi bodong.

Jangan sampai tertipu dengan investasi yang memberikan iming-iming keuntungan besar namun tidak jelas dalam prosedur investasinya dan bahkan tidak masuk akal.

 

#6 Miliki Tujuan Investasi

Setiap orang harus memiliki tujuan dalam hidup, demikian juga dalam hal keuangan?

Apa tujuan keuanganmu?

Sederhananya, dalam waktu sekian tahun, apa yang menjadi kebutuhan atau keinginanmu?

Misalnya, 4 tahun ke depan kamu ingin melanjutkan studi S2 di luar negeri, maka kamu sudah menghitung besaran uang kuliah yang harus kamu siapkan dari sekarang.

Dengan dana yang telah kamu investasikan, hitung dengan detail dana yang diperlukan dan investasi seperti apa yang harus kamu pilih.

Apakah investasi dan dana yang kamu masukkan cukup untuk memberikan besaran dana yang sesuai di tahun ke-4 ketika kamu lulus kuliah?

Apakah dana investasimu cukup untuk membayar biaya kuliah lanjutanmu di luar negeri.

Cara Mengatur Keuangan Mahasiswa Belum Punya Penghasilan Tetap dan Masih Bergantung pada Orang Tua 01 - Finansialku

[Baca Juga: Tahukah Anda 7 Hal ini Mempengaruhi Harga Emas Antam Lho Ini Sebabnya Harga Emas Berubah Setiap Hari]

 

Dengan menggunakan Aplikasi Finansialku (dana membeli barang), kamu akan semakin mudah menetapkan jumlah anggaran untuk tujuan keuanganmu.

Contoh lainnya, misal kamu ingin membeli kendaraan pribadi saat lulus kuliah. Ini bisa menjadi tujuan keuangan yang akan kamu capai.

 

Pelatihan Perencana Keuangan untuk Mahasiswa

Pelatihan perencana keuangan sangat bermanfaat untuk siapa saja, termasuk untuk mahasiswa.

Dengan adanya pelatihan perencana keuangan maka mahasiswa dapat mengatur keuangan pribadinya terlebih dahulu dan bahkan mereka bisa mewujudkan tujuan-tujuan keuangannya.

Sebagai mahasiswa, miliki perencanaan keuangan sejak dini agar kamu menjadi pribadi yang semakin stabil dan mantap dalam keuangan.

 

Kamu dapat membagikan artikel di atas kepada teman-teman kuliahmu yang membutuhkan informasi ini. Bagikan juga setiap artikel dari Finansialku kepada kenalanmu.

 

Sumber Referensi:

  • The Wall Street Journal. 19 Maret 2017. Should College Students Be Required to Take a Course in Personal Finance? Wjs.com – https://goo.gl/NBJAQA
  • Admin. 7 Maret 2017. 17 Rahasia Cara Mengatur Keuangan Pribadi Mahasiswa. Idehidup.com – https://goo.gl/XbhBzp

 

Sumber Gambar:

  • Pelatihan Perencana Keuangan Mahasiswa – https://goo.gl/ahUZS2 dan https://goo.gl/M6gWcn

 

Download Ebook Perencanaan Keuangan untuk Usia 30 an

Perencanaan Keuangan Untuk Usia 30 an - Finansialku Mock Up