Apa kelebihan dan kekurangan kredit mobil baru? Bagaimana jika seseorang memilih untuk mengkredit mobil bekas? Kali ini Finansialku akan membahas beberapa kelebihan dan kekurangan dalam membeli mobil secara kredit, baik yang baru maupun yang bekas.

 

Rubrik Finansialku

Rubrik Finansialku Finansialku Planner

 

Pengertian Kredit Mobil

Mobil bisa dibeli dengan berbagai cara, baik secara tunai maupun kredit. Mengkredit mobil adalah sebuah usaha membeli mobil dengan cara dicicil atau diangsur melalui sistem tertentu. Kredit mobil bisa dilakukan di dealer resmi maupun distributor lainnya. Saat ini, harga kredit mobil sudah mulai terjangkau sehingga semakin banyak orang yang tertarik untuk mengkredit mobil.

 

Kebutuhan untuk Mengkredit Mobil

Ada kalanya, membeli mobil sudah menjadi kebutuhan primer beberapa orang. Contohnya saja, jika usia sudah lebih dari 30 tahun, tempat kerja jauh dan harus pulang pada malam hari. Tanpa keberadaan mobil, tentu justru kondisi kesehatan bisa memburuk. Dengan demikian, untuk beberapa kondisi mobil memang harus dibeli jika benar-benar tidak ada solusi lain sebagai penunjang perjalanan saat bekerja.

Pilih Mana, Kredit Mobil Baru atau Kredit Mobil Bekas 02 - Finansialku

[Baca Juga: 10 Kesalahan Penggunaan Kartu Kredit yang Bisa Bikin Bangkrut]

 

Pertimbangan Sebelum Kredit Mobil

Namun, apakah gaji semua orang cukup bisa mengakomodasi pembelian dan perawatan mobil seutuhnya? Tentu tidak semua orang bisa melakukan itu. Setidaknya, kondisi finansial seperti banyaknya kebutuhan dan hanya satu orang bekerja dalam keluarga bisa menjadi salah satu faktornya. Namun, bagaimana jika membeli mobil sudah dirasa sangat penting dan mendesak? Terdapat 2 pilihan yang umum diambil, yaitu kredit mobil baru maupun bekas. Berikut adalah hal-hal yang perlu diperhatikan saat memutuskan hal tersebut.

banner -Mau Kredit Mobil Bekas Tanpa DP Ini Faktanya

Pertimbangan 1: Perhitungan Keuangan yang Matang

Terutama untuk keluarga baru, akan banyak pengeluaran tidak terduga yang harus dibayarkan seperti cicilan rumah, keperluan kelahiran dan perawatan anak. Untuk itu, segala hal harus dipertimbangkan termasuk dalam mengambil kredit baik mobil baru maupun bekas.

punya-mobil-baru-kenali-manfaatnya-asuransi-mobil-sebelum-membelinya-01-finansialku

[Baca juga: Punya Mobil Baru? Kenali Manfaat Asuransi Mobil Sebelum Membelinya]

 

Sebagai referensi, mobil kredit biasanya memang jauh lebih terjangkau harganya dibanding mobil baru meskipun kondisinya tidak jauh berbeda. Harga mobil bekas kredit yang sudah mencapai jangka tempuh 100.000 km bisa sangat menurun. Selama perawatan mobil baik, maka bukan tidak mungkin mobil tetap bisa awet hingga 900.000 km. Yang jelas, harga mobil tersebut akan jauh lebih terjangkau jika dibandingkan mobil baru yang bahkan sama persis. Hal ini dipengaruhi oleh penyusutan harga setelah digunakan.

Baik baru maupun bekas, mobil kredit bisa langsung dibawa sebelum lunas. Apabila memungkinkan, mobil bisa digunakan sebagai usaha seperti disewakan atau layanan antar jemput sehingga income-nya bisa untuk mencicil tagihan. Tentunya mobil bekas akan memiliki angsuran lebih ringan karena harga yang lebih murah pula.

Intinya, selama tidak melebihi budget yang telah ditentukan dan tidak mengambil jatah kebutuhan lain, pembelian mobil tetap bisa dilakukan. Mobil bekas tangan pertama dari kenalan terpercaya juga bisa dijadikan pilihan. Terutama jika yang bersangkutan sedang membutuhkan biaya.

 

Pertimbangan 2: Nilai Fungsional Mobil

Semua mobil memiliki nilai fungsional yang sama, yakni mengangkut penumpang maupun barang. Sebelum membeli mobil, harus dipastikan bahwa karakteristik mobil sudah sesuai dengan jalan yang akan ditempuh, barang bawaan yang sering dibawa, jumlah anggota keluarga dan kriteria lainnya. Apabila calon pembeli salah pertimbangan dalam hal ini, maka risikonya mobil tidak bisa dimanfaatkan secara maksimal.

Hal yang perlu digarisbawahi adalah mobil bukan benda investasi yang harganya naik. Barang elektronik dan kendaraan tidak seperti tanah. Harganya selalu turun karena inovasi dari waktu ke waktu. Sebaiknya pembeli mobil mengutamakan fungsi dan kenyamanan dibanding pertimbangan lainnya.

Apakah Boleh, Anak Remaja Memegang Kartu Kredit

[Baca Juga: Apakah Boleh, Anak Remaja Memegang Kartu Kredit?]

 

Pertimbangan 3: Interaksi Sosial Pemilik

Interaksi sosial calon pemilik mobil rupanya juga menjadi faktor pemilihan mobil baru atau bekas. Di luar proses pembayarannya tunai atau kredit, lingkungan sosial pemilik sangat mempengaruhi pemikirannya untuk memilih mobil jenis apa.

Contohnya jika seseorang tinggal di lingkungan menengah, maka keinginan untuk membeli mobil mewah akan berkurang. Sebaliknya, jika seseorang tinggal di lingkungan sosialita, maka keinginan membeli mobil mewah juga meningkat. Berbeda lagi bagi seseorang yang tinggal di daerah rawan, maka akan memilih untuk membeli mobil sesederhana mungkin agar tidak “dilirik” pencuri.

 

Pertimbangan 4: Langkah Besar

Membeli mobil akan dilakukan seseorang hanya satu atau beberapa kali dalam jumlah sedikit selama hidupnya. Oleh karena itu, pertimbangan yang dilakukan juga harus sangat serius. Karena mobil bukanlah barang yang murah, maka seseorang perlu menghitung apakah sanggup membeli dan merawatnya hingga mobil tersebut sudah waktunya rusak.

Sebagai contoh, jika sebuah mobil harganya Rp150.000.000 dan dicicil selama 3 tahun dengan bunga tetap 7% per tahun, maka Surat Edaran Ekstern Nomor 14/10/DPNP mengeluarkan ketetapan DP yang harus disiapkan sebesar Rp50.000.000. Lalu cicilan sebulan kurang lebih Rp3.400.000.

apa-saja-kriteria-produk-asuransi-mobil-terbaik-yang-perlu-anda-ketahui-finansialku

[Baca juga: Apa Saja Kriteria Produk Asuransi Mobil Terbaik yang Perlu Anda Ketahui?]

 

Pertimbangan 5: Perawatan, Asuransi dan Kelengkapan Lain

Selain perawatan rutin, akan lebih baik jika mobil diasuransikan mengingat tingkat terjadinya kecelakaan semakin meningkat dari waktu ke waktu. Untuk itu, terdapat beberapa jenis asuransi yang bisa menjadi pilihan.

#1 Asuransi Mobil Total Loss Only (TLO)

Asuransi ini dapat diambil klaimnya jika si pemilik mengalami perampokan atau kehilangan mobil minimal di ambang 75% ke atas. Namun, jika kerusakan atau kehilangan tidak mencapai 75%, maka klaim masih belum bisa diberikan. Asuransi TLO memiliki tagihan yang lebih terjangkau. Tetapi kerusakan yang terjadi harus berarti mobil benar-benar tidak bisa lagi digunakan.

#2 Asuransi Mobil All Risk

Secara sederhana, asuransi All Risk akan menjamin segala kerusakan baik ringan, sedang, maupun berat yang dialami mobil. Mulai dari lecet hingga hancur, klaim asuransi bisa turun. Namun, tagihan asuransi ini cukup mahal karena pelayanannya yang berkualitas pula.

4 Kesalahaan Pengguna Pemula Kartu Kredit - Perencana Keuangan Independen Finansialku

[Baca Juga: 4 Kesalahaan Pengguna Pemula Kartu Kredit]

 

Pertimbangkan Baik-Baik, Keputusan Anda akan Menetukan Masa Depan

Baik kredit mobil baru maupun kredit mobil bekas, penting sekali Anda untuk mengetahui keuangan Anda pribadi. Pertimbangkan baik-baik keputusan Anda dalam memilih, karena keputusan yang Anda pilih akan menentukan masa depan keuangan Anda. Jika Anda bingung dan memiliki kesulitan dalam menetukan pilihan, ada baiknya Anda menemukan seorang perencana keuangan untuk berkonsultasi. Hal ini akan membuat masa depan Anda tetap terjaga dan sejahtera.

 

Manakah yang akan Anda pilih? Kredit mobil baru atau bekas? Mengapa demikian? Berikan pertimbangan lainnya dan bagikan informasi penting ini sebagai referensi tambahan pada semua pihak yang membutuhkannya, terima kasih.

 

Sumber Referensi:

  • Blog Finansial. 7 April 2016. Mana yang Lebih Baik, Kredit Mobil Bekas Atau Kredit Mobil Baru? Blogfinansial.com – https://goo.gl/6AXPp2

 

Sumber Gambar:

  • Kredit Mobil – https://goo.gl/0km5jZ
  • Beli Mobil – https://goo.gl/aoNwGy

 

Download E-Book Perencanaan Keuangan untuk Umur 20 an (GRATIS)

Ebook Perencanaan Keuangan untuk Usia 20 an Perencana Keuangan Independen Finansialku