Status single tidak menjadi alasan seseorang tidak memerlukan asuransi kesehatan ataupun asuransi jiwa.

Artikel ini akan membahas beberapa faktor yang menjadi pertimbangan seorang single dalam memilih asuransi mana yang sesuai untuk mereka khususnya bagi single yang memiliki anggaran ketat.

 

Untuk Single, Asuransi Jiwa atau Asuransi Kesehatan?

Sebagai seorang lajang, mungkin Anda hanya hidup sendiri dan bingung apakah Anda memerlukan asuransi. Asuransi yang paling dasar adalah asuransi kesehatan dan asuransi jiwa.

Jika memang, Anda memiliki anggaran untuk mengambil keduanya, maka hal tersebut sangat baik. Tetapi, jika anggaran Anda terbatas, apakah tetap perlu memiliki keduanya?

Tentu Anda tidak perlu memiliki keduanya karena kepemilikan asuransi harus disesuaikan dengan kebutuhan dan kemampuannya.

Sebelum menjawab pertanyaan tersebut, berikut adalah informasi singkat mengenai perlindungan yang diberikan oleh masing-masing asuransi, baik kesehatan dan asuransi jiwa.

#1 Asuransi Jiwa

Asuransi ini memberikan perlindungan finansial atas kerugian yang diakibatkan oleh tertanggung yang meninggal dunia atau cacat tetap dan total.

Uang pertanggungan ini nantinya akan diberikan langsung kepada tertanggung atau wakil yang ditunjuk oleh tertanggung. Dana ini dapat dipakai untuk memenuhi berbagai kebutuhan.

Apa Gunanya Asuransi Kecelakaan Pesawat Perlu Gak Sih 01 - Finansialku

[Baca Juga: Jika Anda Single, Lebih Penting Asuransi Kesehatan atau Asuransi Jiwa? Apa Manfaatnya?]

 

#2 Asuransi Kesehatan

Asuransi kesehatan adalah asuransi yang memberikan perlindungan finansial atas kerugian yang terjadi akibat tertanggung mengalami risiko kesehatan seperti penyakit.

Perlindungan finansial diberikan dalam bentuk penggantian biaya perawatan dan pengobatan.

Asuransi kesehatan sendiri sangat beragam. Ada asuransi kesehatan yang menggunakan sistem reimbursement ada pula yang menggunakan sistem cashless.

Selain itu, penyakit yang dilindungi juga beragam dan manfaat yang diberikan juga berbeda.

Perhatikan Hal Ini Saat Membeli Asuransi Kesehatan Tambahan 03 - Finansialku

[Baca Juga: Apa Saja Kriteria Asuransi Kesehatan yang Bagus? Ketahui Sebelum Anda Membeli]

 

Apakah Perlu Memiliki Asuransi Jiwa dan Asuransi Kesehatan?

Tentu memiliki perlindungan atas kesehatan dan kesejahteraan Anda sangat penting. Di satu sisi, asuransi kesehatan memberikan Anda ketenangan untuk menjalankan perawatan tanpa harus memikirkan masalah finansial.

Anda pun dapat menggunakan asuransi kesehatan ini setiap kali Anda membutuhkan.

Di sisi lain, dengan adanya asuransi jiwa, keluarga yang ditinggalkan akan mendapatkan dana yang berguna untuk kebutuhan mereka nantinya.

Selain itu, jika terjadi musibah yang mengakibatkan Anda cacat total, maka uang pertanggungan tersebut dapat berguna untuk menggantikan pemasukan yang hilang.

Tetapi, mungkin Anda memiliki anggaran keuangan yang cukup ketat dan tidak bisa memiliki keduanya. Berikut adalah beberapa faktor yang dapat menjadi pertimbangan Anda.

banner -asuransi jiwa

           

#1 Berapa Alokasi Dana untuk Premi Asuransi?

Salah satu kebiasaan keuangan yang harus diterapkan bagi para single yang hidup dengan anggaran terbatas adalah susunan pengeluaran.

Susunan pengeluaran ini adalah rencana belanja yang Anda susun berdasarkan pemasukan yang Anda terima.

Beberapa alokasi dana misalnya untuk kebutuhan harian, tabungan, pembayaran utang, investasi dan sebagainya. Dari alokasi ini, Anda harus menghitung berapa jumlah dana yang dapat Anda alokasikan untuk premi asuransi.

Premi asuransi tentu berbeda dari 1 produk ke produk lainnya. Biasanya premi asuransi kesehatan lebih mahal daripada asuransi jiwa.

Walaupun premi asuransi tergantung pada manfaat yang Anda inginkan, tetapi dengan mengetahui jumlah dana yang dapat Anda keluarkan, Anda dapat memilih asuransi dengan premi yang mampu Anda bayar.

Apakah Ada Sebuah Produk Asuransi Penyakit Kritis Dengan Premi Murah 2 Finansialku

[Baca Juga: Jika Single, Apa Perlu Membeli Asuransi Jiwa?]

 

#2 Apakah Anda Memiliki Dana Darurat?

Dana darurat merupakan dana yang dapat Anda gunakan pada keadaan darurat. Dengan adanya dana darurat, Anda tidak perlu repot meminjam sana sini serta tidak perlu menghabiskan uang tabungan Anda.

Jika Anda tidak memiliki dana darurat maka sebaiknya Anda mengambil asuransi sebagai bentuk perlindungan finansial.

Kebalikannya, jika Anda telah memiliki dana darurat, Anda dapat menyesuaikan kebutuhan dengan memilih salah satu dari kedua jenis asuransi tersebut.

Dengan cara ini, Anda tidak terlalu terbebani dengan biaya asuransi. Oleh karena itu, ada atau tidaknya dana darurat dapat memengaruhi apakah Anda memerlukan asuransi kesehatan dan asuransi jiwa.

#3 Bagaimana Dengan Kondisi Kesehatan Anda?

Kondisi kesehatan satu orang pasti berbeda dengan lainnya, begitu pula dengan kebutuhan asuransi. Jika Anda termasuk seseorang yang mudah sakit, ini berarti Anda akan sering berobat ke rumah sakit.

Untuk melindungi finansial Anda, maka Anda membutuhkan asuransi kesehatan.

Tetapi, jika Anda termasuk individu yang cukup sehat dan kuat, maka Anda dapat memilih asuransi jiwa dengan asuransi tambahan yaitu asuransi untuk penyakit kritis.

Dengan melihat kondisi kesehatan Anda, maka Anda dapat memilih asuransi sesuai dengan kemampuan Anda.

 

#4 Bagaimana Dengan Tempat Kerja dan Aktivitas Anda?

Mayoritas waktu sehari-hari Anda pasti dihabiskan di tempat kerja. Oleh karena itu, kemungkinan besar, risiko dapat terjadi pada saat Anda bekerja.

Jika Anda bekerja di lingkungan yang berisiko misalnya seperti proyek bangunan, maka Anda sangat membutuhkan asuransi kesehatan dan asuransi jiwa.

Kedua asuransi tersebut diperlukan karena Anda terekspos dengan risiko kerugian finansial yang lebih besar.

Sebaliknya, jika Anda bekerja di lingkungan dengan risiko kecil, maka Anda dapat memilih antara asuransi jiwa atau asuransi kesehatan tergantung pada faktor lainnya.  

 

#5 Apakah Anda Memiliki Tanggungan?

Walaupun Anda seorang single, bukan berarti Anda tidak memiliki tanggungan. Mungkin saja Anda harus bekerja untuk menghidupi adik, atau orang tua Anda.

Tanggungan ini akan menentukan mana asuransi yang harus Anda miliki. Jika Anda tidak memiliki tanggungan, maka Anda dapat memilih asuransi kesehatan saja.

Kebalikannya, jika Anda memiliki tanggungan, maka Anda harus memikirkan kebutuhan mereka setelah Anda tiada. Untuk itu, asuransi jiwa sangat diperlukan.

Uang pertanggungan asuransi jiwa dapat digunakan untuk menggantikan penghasilan yang hilang yang digunakan untuk membiayai kebutuhan mereka apabila terjadi risiko cacat total atau meninggal.

 

#6 Apa Manfaat yang Anda Butuhkan?

Semakin banyak dan besar manfaat yang Anda inginkan, semakin mahal premi yang harus Anda bayarkan. Jika Anda memiliki anggaran yang terbatas, maka Anda dapat memilih salah satu di antara kedua jenis asuransi tersebut.

Cara lain adalah dengan menyesuaikan manfaat dengan kesanggupan Anda. Dengan menyesuaikan pertanggungan yang Anda dapatkan, Anda dapat memiliki asuransi jiwa dan asuransi kesehatan.

Apakah Ada Sebuah Produk Asuransi Penyakit Kritis Dengan Premi Murah 1 Finansialk

[Baca Juga: Strategi Single Parent Mengatur Keuangan Keluarga: Pembagian Harta Gono Gini dan/atau Uang Pertanggungan Asuransi Jiwa]

 

Sedia Payung Sebelum Hujan

Peribahasa ‘sedia payung sebelum hujan’ sangat menggambarkan situasi Anda. Walaupun tanpa tanggungan, tetapi musibah dapat terjadi kapan saja dan Anda harus melindungi keuangan Anda untuk masa depan yang lebih cerah.

Untuk itu, ya, Anda perlu memiliki asuransi jiwa dan asuransi kesehatan. Mungkin tidak keduanya, tetapi Anda dapat menyesuaikan pada kebutuhan diri sendiri.

 

Apakah Anda berstatus sebagai seorang single? Apa yang Anda lakukan untuk melindungi keuangan Anda?

Bagikan tips dan pengalaman Anda di kolom komentar bawah ini. Jangan lupa untuk membagikan artikel ini kepada teman dan keluarga Anda agar lebih berguna.

 

Sumber Referensi:

  • Aulia Akbar. 27 Juli 2017. Masih Single, Pilih Asuransi Jiwa Atau Kesehatan ya? Moneysmart.id – https://goo.gl/G8XtJq

 

Sumber Gambar:

  • Asuransi – https://goo.gl/mCT9dD
  • Asuransi Jiwa – https://goo.gl/c49SJs
  • Asuransi Kesehatan – https://goo.gl/hKoHGY