Usaha ternak domba Garut merupakan salah satu usaha dengan peluang yang menggiurkan karena taksiran harga jualnya yang cukup tinggi.

Bahkan tak jarang mencapai angka puluhan juta. Akan tetapi, bagaimana cara untuk mendapatkan penjualan yang fantastis tersebut?

 

Rubrik Finansialku

Rubrik Finansialku Start It Up

 

Memulai Bisnis Ternak Domba Garut

Usaha domba Garut bukan sekedar usaha sembarangan. Tampilan domba Garut yang cantik menjadikan domba Garut salah satu jenis kambing yang populer dan menawan.

Apalagi ukuran tubuhnya yang besar dan tanduknya yang bagus membuat domba Garut semakin menarik dan banyak diminati oleh orang-orang.

Tak heran jika beberapa domba Garut bahkan bisa dijual dengan harga yang sangat fantastis. Untuk domba Garut yang pernah memenangkan kontes, bahkan harga satu ekornya bisa mencapai puluhan juta Rupiah.

Harga yang memukau ini tentu saja menjadikan domba Garut menarik banyak orang untuk dibudidayakan.

Beternak domba Garut ini sendiri sebenarnya susah-susah gampang. Tapi dibandingkan dengan keuntungan yang didapat, tentu saja sangat menggoda. Nah, lalu bagaimana sebenarnya bisnis ternak domba Garut ini dilakukan?

Bisnis ternak domba Garut bisa dibilang merupakan bisnis yang tidak pernah mati. Anda bisa memulai bisnis ini kapan saja. Baik untuk domba kelas kontes maupun domba konsumsi.

Memulai bisnis domba Garut juga tidak membutuhkan modal yang terlalu besar. Anda bahkan bisa memulai bisnis ini di rumah.

Siapa saja bisa memulai bisnis domba Garut ini. Hampir semua orang bisa dikatakan cocok untuk menjalankan bisnis ini.

Perkiraan Harga Hewan Kurban Idul Adha 2018 04 Kambing - Finansialku

[Baca Juga: 7 Kesalahan Fatal Pengusaha Pemula saat Mereka Merintis Usaha]

 

Anda yang bingung ingin memulai bisnis apa bisa mulai mencoba bisnis domba Garut ini. Asalkan Anda memiliki kemauan dan minat yang kuat.

Apalagi segmen pembeli domba Garut ini cukup luas. Banyak orang yang menggemari domba Garut.

Baik sebagai koleksi maupun untuk konsumsi. Masyarakat Indonesia yang mayoritas Muslim pun bisa dibilang merupakan segmen yang cukup bagus untuk memulai bisnis domba Garut.

Karena dalam momen-momen tertentu, domba Garut bisa digunakan untuk konsumsi. Misalnya pada saat perayaan Aqiqah, atau pada saat hari Raya Idul Adha.

 

Peralatan dan Pemasaran Domba Garut

Sebelum memulai bisnis domba Garut, ada beberapa peralatan yang perlu Anda siapkan. 

Hal yang terpenting adalah kandang, sewa lahan, pengadaan bibit domba Garut, timbangan, tempat makan dan minum domba, wadah, selang, terpal, dan timba.

Peralatan-peralatan ini dapat membuat bisnis domba Garut Anda berjalan dengan lebih maksimal.

Jelang Hari Raya Idul Adha, Berapa Perkiraan Harga Hewan Qurban Sapi Limosin dan Kambing - Finansialku 04

[Baca Juga: Menelusuri Peluang Usaha Bisnis Makanan Sehat yang Bisa Menguntungkan]

 

Untuk penjualannya pun Anda tidak harus selalu menjual domba Garut Anda sendiri. Selain menjualnya langsung kepada konsumen, Anda juga bisa menjualnya melalui pengepul lebih dulu.

Meskipun harganya relatif murah dibandingkan dengan menjual langsung ke konsumen, namun menjual domba melalui pengepul memberikan Anda jaminan harga dan keuntungan yang lebih cepat.

728x90 - Entrepreneur
300x250 Kotak - entrepreneur

 

Keuntungan dan Kekurangan Bisnis Domba Garut

Bisnis domba Garut merupakan bisnis yang cukup banyak dicari orang. Khususnya di antara pecinta domba Garut.

Harga jualnya bisa berada di kisaran Rp2 juta hingga Rp4 juta untuk satu ekornya. Harga tersebut sangat bergantung dengan harga pasaran yang berlaku.

Selain keuntungan, tentu saja setiap bisnis juga memiliki kerugian. Sebagai pebisnis, tentu saja Anda harus siap dengan kemungkinan untung dan rugi ini.

Meskipun domba Garut memiliki banyak peminat, akan tetapi persaingan dalam bisnis domba Garut juga lumayan tinggi dan ketat sehingga Anda harus memiliki lebih banyak persiapan dan keunggulan dibandingkan dengan pesaing Anda.

 

Hal yang Harus Diperhatikan Dalam Bisnis Domba Garut

Salah satu risiko dari bisnis makhluk hidup adalah kualitas ternak yang Anda miliki. Hal ini dipengaruhi oleh pakan yang Anda berikan kepada ternak.

Semakin berkualitas pakan yang Anda berikan, maka akan semakin baik pula kualitas domba Garut yang Anda miliki.

Secara umum, ada 3 jenis pakan yang perlu Anda berikan kepada domba Garut ternak, yaitu pakan hijauan, pakan konsentrat, dan pakan tambahan.

 

Gratis Download Ebook Pentingnya Mengelola Keuangan Pribadi dan Bisnis

Ebook Pentingnya Mengelola Keuangan Pribadi dan Bisnis - Mock Up - Finansialku Jurnal

 

#1 Pakan Hijauan

Pakan hijauan adalah pakan berupa tumbuhan yang diberikan kepada ternak. Ada dua jenis pakan hijauan, yaitu pakan hijauan segar dan pakan hijauan kering.

Pakan hijauan segar misalnya rumput benggala, rumput raja, rumput gajah, dan rumput liar.

Selain itu, daun-daunan seperti daun kedelai, daun kacang panjang, lamtoro, daun nangka, dan daun waru juga termasuk dalam pakan hijauan segar.

Sedangkan pakaian hijauan kering biasanya adalah jerami dengan kandungan serat yang kasar, baik jerami jagung, jerami padi, ataupun jerami pucuk tebu.

Jelang Hari Raya Idul Adha, Berapa Perkiraan Harga Hewan Qurban Sapi Limosin dan Kambing - Finansialku 03

[Baca Juga: Begini Cara Berhasil Memulai Bisnis Ternak Ayam Broiler yang Menguntungkan]

 

#2 Pakan Konsentrat

Pakan konsentrat adalah pakan yang diberikan untuk melengkapi kandungan protein bagi hewan ternak. Biasanya diberikan dalam bentuk biji-bijian dan umbi-umbian.

Pakan konsentrat juga diberikan sebagai sumber pakan karbohidrat dan juga sumber kekuatan untuk hewan.

728x90 - Waralaba
300x250 Kotak - Waralaba

 

#3 Pakan Tambahan dan Garam

Untuk meningkatkan kualitas hewan ternak, biasanya diberikan pakan tambahan. Pakan tambahan yang wajib diberikan adalah garam mineral.

Selain garam, pakan tambahan lainnya tidak wajib diberikan. Pemberian pakan tambahan dapat membantu pertumbuhan ternak.

 

Analisis Bisnis Ternak Domba Garut

Investasi awal yang dibutuhkan untuk bisnis ternak domba Garut mencakup peralatan, biaya operasional per bulan, dan biaya variabel. Sebagai gambaran, investasi peralatan adalah sekitar Rp16 juta.

Biaya ini mencakup pembuatan kandang, sewa lahan, pengadaan bibit domba, tempat makan dan minum, pembersih kandang, mesin giling pakan, sekop, selang air, terpal dan timba, dan biaya tambahan yang lainnya.

Biaya operasional tetap merupakan biaya penyusutan investasi peralatan ditambah dengan biaya gaji karyawan adalah sekitar Rp2 juta.

Jelang Hari Raya Idul Adha, Berapa Perkiraan Harga Hewan Qurban Sapi Limosin dan Kambing - Finansialku 02

[Baca Juga: Bagaimana Cara Jitu Agar Usaha Food Truck Di Industri Waralaba Dikenal?]

 

Angka ini didapat jika Anda menggunakan 1 orang karyawan dengan asumsi gaji karyawan sekitar Rp1,6 juta. Untuk biaya variabelnya adalah sekitar Rp5 juta.

Biaya ini sudah mencakup biaya makan daun-daunan atau rumput, pakan tambahan, vaksin, vitamin, alat habis pakai, minuman, karung, BBM, air dan listrik, juga biaya lain-lain yang mungkin dibutuhkan.

Dari jumlah-jumlah ini, maka didapat biaya operasional tiap bulan sekitar Rp7 juta yang merupakan hasil penambahan dari biaya operasional tetap ditambah biaya variabel.

Jika dalam satu bulan Anda dapat menjual 5 ekor domba Garut dengan harga kisaran Rp2,5 juta per ekornya, maka Anda bisa mendapatkan total penjualan sebesar Rp12,5 juta atau keuntungan yang Anda dapatkan adalah sekitar Rp5,5 juta.

Mengacu kepada hasil ini, maka apabila investasi awal Anda adalah sekitar Rp16 juta, dan dalam waktu 3 bulan saja Anda sudah bisa balik modal.

 

Nah, itulah analisis peluang usaha ternak domba yang bisa Anda dapatkan dengan menjalankan bisnis ternak domba Garut.

Apakah Anda berminat untuk menjalankan bisnis ini? Tuliskan tanggapan Anda pada kolom komentar di bawah. Dan jangan lupa untuk membagikan artikel ini kepada orang lain di sekitar Anda ya, terima kasih.

 

Sumber Referensi:

  • Admin. Peluang Usaha Ternak Domba Garut Dan Analisa Usahanya. Agrowindo.com – https://goo.gl/CX7JUF
  • Admin. 23 November 2017. Analisa Peluang Usaha Ternak Domba yang Sangat Menggiurkan. Pakanternakinstan.com – https://goo.gl/kTNqVn

 

Sumber Gambar:

  • Domba Garut 1 – https://goo.gl/JhNrKD
  • Domba Garut 2 – https://goo.gl/opDPNB
  • Domba Garut 3 – https://goo.gl/C2fiSw
  • Domba Garut 4 – https://goo.gl/9o94Fa
  • Domba Garut 5 – https://goo.gl/9GbDgi