Bagaimana tips menghemat uang bulanan untuk pasangan yang baru menikah agar dapat mengatur keuangan? Apa yang bisa dilakukan untuk menghemat uang?

Kali ini, Finansialku akan membahas tentang 8 tips menghemat uang bulanan untuk pasangan muda yang baru menikah.

 

Rubrik Finansialku

Rubrik Finansialku Finansialku Planner

 

Pernikahan dan Kondisi Finansial Keluarga

Setiap keluarga memiliki kondisi finansial yang berbeda-beda.

Ketika dua orang memutuskan untuk menikah, bisa jadi pengaruh latar belakang ekonomi keluarga akan mempengaruhi kehidupan finansial setelah itu. Tetapi, jika sudah punya pekerjaan masing-masing tidak ada yang perlu dikhawatirkan.

Berapapun gaji yang diperoleh dari pekerjaan sendiri tentu lebih melegakan ketimbang harus menunggu uang pemberian dari keluarga.

8 Tips Menghemat Uang Bulanan Untuk Pasangan Muda yang Baru Menikah 01 - Finansialku

[Baca Juga: Bagaimana Cara Menjadi Kaya Saat Usia Muda dan Kuliah? Ini 10 Cara yang Dapat Kamu Lakukan]

 

Apalagi ketika menikah akan ada perbedaan terutama bagi keluarga kecil yang memilih untuk hidup mandiri baik dengan cara mengontrak atau membeli rumah. Hal ini akan menjadi tantangan baru ketika hendak merencanakan keuangan.

Penghematan perlu dilakukan pada setiap aspek supaya kemandirian finansial bisa dicapai. Tentunya setiap keluarga pada akhirnya harus mampu menopang kebutuhannya sendiri suatu saat.

 

Perubahan Finansial yang Harus Disikapi Pasca Menikah

Setelah menikah, ada beberapa perubahan finansial yang harus dihadapi. Misalnya saja dari segi pendapatan.

Bisa jadi, jika pasangan suami istri sama-sama bekerja akan ada penghasilan tambahan yang digabung. Namun, pengelolaan gaji secara sendiri-sendiri atau digabung tetap menjadi hak setiap pasangan.

Dari segi pengeluaran pun ada perubahan karena tidak semua hal di-cover keluarga seperti dulu. Misalnya saja, ketika masih single pengeluaran hanya digunakan ketika harus makan di luar, membeli keperluan pribadi dan tabungan.

Namun, saat ini keperluan rumah tangga seperti alat kebersihan, bahan makanan, listrik, biaya kontrak atau cicilan rumah dan beberapa hal lain juga harus dianggarkan.

 

8 Tips Menghemat Uang Bulanan Untuk Pasangan Muda yang Baru Menikah

Karena ada banyak perbedaan kehidupan finansial sebelum dan sesudah pernikahan, maka harus ada perencanaan matang terkait dengan pengelolaan alokasi penghasilan.

Jangan sampai ada kekurangan di sana-sini karena kurangnya perencanaan. Apalagi bagi pasangan baru yang belum berpengalaman.

8 tips ini akan membantu dalam pengaplikasian langkah penghematan secara komprehensif.

 

#1 Catat Semua Pengeluaran

Mencatat semua pengeluaran adalah cara yang cukup ampuh untuk memastikan mana alokasi dana yang benar dan perlu dievaluasi. Evaluasi alokasi dana perlu dilakukan setiap hari, minggu, hingga bulan.

Bagaimana Cara Melunasi Utang Untuk Pasangan Muda 01 - Finansialku

[Baca Juga: Financial Hacks! Atur Uang Sebelum Uang Mengatur Anda]

 

Setelah melakukan evaluasi dari catatan dan nota, maka akan lebih mudah memangkas hal apa yang harus dieliminasi dan tidak.

Selain itu, jika ada biaya tidak terduga atau penggunaan uang yang tidak selalu diperlukan setiap bulan maka hal ini juga bisa di-highlight.

 

#2 Buat Rencana Pengeluaran

Setelah melakukan evaluasi, rencana pengeluaran akan bisa lebih mudah dibuat. Rencana pengeluaran harus menyesuaikan pendapatan, dari segi jumlah maupun waktunya.

Sebagai contoh, jika suami mendapatkan gaji dengan sistem bulanan, maka pengeluaran yang di-handle dari penghasilan suami harus direncanakan setiap bulan.

Di sisi lain, misalnya pendapatan istri diperoleh dengan sistem mingguan atau harian, maka jenis pengeluaran serta jumlah dan temponya harus menyesuaikan pula.

 

#3 Atur Alokasi Dana untuk Tabungan

Dana untuk tabungan harus dialokasikan di awal. Jangan menggunakan sisa uang sebagai tabungan. Ada banyak kerugian jika uang sisa digunakan sebagai tabungan.

  • Pertama, tidak akan ada jumlah yang pasti setiap bulan.
  • Kedua, jika tidak ada sisa maka cenderung tidak menabung.
  • Ketiga, gaya hidup konsumtif bisa membuat seolah-olah uangnya tidak cukup untuk disisakan dalam tabungan karena telah dipakai untuk membeli sesuatu yang sebenarnya hanya lapar mata.

 

#4 Pastikan Apa Saja yang Ingin Dicapai

Setiap keluarga memiliki tujuan alokasi tabungan yang berbeda-beda. Bisa jadi, ada persamaan kebutuhan diantara masing-masing keluarga misalnya rumah, kesehatan, sekolah anak, dan kendaraan.

Dengan memastikan apa saja yang ingin dicapai, maka alokasi tabungan juga lebih jelas.

Pasangan Baru Menikah Apa Mungkin Bisa Beli Rumah Baru 01 - Finansialku

[Baca Juga: Fresh Graduate: Gaji UMR Jakarta, Bagaimana Cara Mengatur Keuangannya?]

 

Selain itu, dengan nominal terukur maka ketercapaian tabungan hingga titik goal akan lebih mudah dilaksanakan.

Bagi pengaturan untuk mencapai masing-masing tujuan sebagai tugas “piket” suami dan istri. Hal ini akan bisa meningkatkan motivasi serta tanggung jawab personal.

 

#5 Tentukan Prioritas

Setelah menentukan apa saja yang ingin dicapai dalam suatu tabungan, maka prioritaskan salah satu atau beberapa terlebih dahulu. Hal ini dilakukan untuk memastikan ada pencapaian yang diperoleh dalam jangka waktu tertentu.

Selain bisa mendapatkan satu persatu kebutuhan atau pencapaian, prioritas juga bisa memaksimalkan motivasi masing-masing anggota keluarga.

 

#6 Pilih Cara dan Media yang Tepat

Bagaimana cara menabung yang tepat?

Ada beberapa cara menabung yang bisa dipilih masing-masing keluarga. Misalnya saja investasi, tabungan, deposito, arisan, dan sebagainya.

Yang terpenting dari tiap-tiap cara menabung adalah karakteristiknya sesuai dengan suami dan istri. Selain itu, cara yang paling bisa mendisiplinkan anggota keluarga juga sangat recommended untuk dilakukan.

Temukan Cara Bekerja Sama Dengan Pasangan dalam Berwirausaha 01 - Finansialku

[Baca Juga: Masih Di Bawah Usia 25 Tahun Tapi 8 Anak Ini Sudah Menjadi Orang Kaya]

 

#7 Buat Proses Penyimpanan Uang Secara Otomatis

Proses pemotongan langsung dari rekening adalah sebuah langkah efektif untuk bisa mendisiplinkan tabungan. Dari sistem ini, seseorang tidak perlu repot ke bank.

Jadi, penghasilan setiap bulan akan langsung dipangkas ke rekening. Apalagi jika memilih untuk tidak membawa kartu ATM kemana-mana, pasti yang bersangkutan bisa lebih hemat lagi dalam mengalokasikan gajinya.

 

#8 Pantau Pertumbuhan Jumlah Tabungan

Jangan sampai lupa memantau pertumbuhan jumlah tabungan. Setiap transaksi harus disimpan buktinya sebelum mencetak buku tabungan. Adakalanya informasi saldo di mesin ATM akan tetap membuat lupa karena tidak ada bukti dan di buku rekening belum berubah.

Jadi, sangat dianjurkan untuk rutin mencetak buku tabungan setiap bulan. Atau sekalian lakukan penyetoran bulanan atau pekanan di bank sehingga pergerakannya lebih terekam.

 

Pakai Aplikasi Finansialku

Untuk menghemat dan mengatur uang bulanan, Anda dapat menggunakan Aplikasi Finansialku.

Aplikasi Finansialku dapat Anda gunakan untuk mencatat keuangan bulanan dan mengatur keuangan bulanan Anda.

Download sekarang juga dan dapatkan manfaatnya!

Daftar Aplikasi Finansialku

Download Aplikasi Finansialku di Google Play Store

 

Tips mana yang sudah biasa Anda lakukan dengan pasangan? Apa yang harus dilakukan selanjutnya untuk memaksimalkan tabungan?

Bagikan informasi ini dengan mendiskusikan jawaban serta pemikiran Anda dengan pasangan atau teman, terima kasih.

 

Sumber Referensi:

  • Bank of America. 8 Simple Ways to Save Money. Bankofamerica.com – https://goo.gl/pYHqfv

 

Sumber Gambar:

  • Tips Menghemat Uang Bulanan 01 – https://goo.gl/otAygA
  • Tips Menghemat Uang Bulanan 02 – https://goo.gl/MPvdGA

 

Free Download Ebook Panduan Investasi Saham Untuk Pemula

Ebook Panduan Investasi Saham untuk Pemula Finansialku.jpg