Usaha franchise atau waralaba terbilang cukup aman untuk dijalankan pebisnis pemula. Kira-kira usaha franchise apa yang ngetren di 2020?

Berikut rekomendasinya untuk Anda!

 

Rubrik Finansialku

Rubrik Finansialku Start It Up

 

Memulai Usaha Franchise

Perkembangan usaha franchise bisa dibilang cukup pesat, terbukti bisnis ini kian melebarkan sayapnya dan merambah pada berbagai bidang usaha. Mulai dari makanan, non makanan, jasa, dan sebagainya.

Tidak heran jika usaha ini menjadi primadona terutama bagi pebisnis pemula karena sejumlah keunggulannya, salah satunya bisa memilih bisnis sesuai dengan minat dan modal yang Anda miliki.

Pemilik Bisnis Waralaba, Belajar Kesuksesan dari Franchise Upnormal 01 - Finansialku

[Baca Juga: Saatnya Kenali Franchise Rokupang: Analisis Bisnis dan Biayanya]

 

Usaha franchise pada prinsipnya memperluas dan mendistribusikan barang/jasa menggunakan lisensi dagang. Sehingga modal yang Anda miliki bisa digunakan untuk membayar biaya awal serta royalti kepada pemilik merek dagang untuk nantinya Anda gunakan dan jalankan usaha tersebut.

 

10 Rekomendasi Franchise di Tahun 2020

Meskipun usaha franchise terbilang mudah karena tidak merintis dari nol, tapi namanya dunia bisnis pasti ada risikonya.

So, tidak ada salahnya jika Anda mengikuti perkembangan usaha ini untuk mengetahui jenis franchise yang cocok dikembangkan di tahun 2020.

Berikut rekomendasinya untuk Anda.

 

#1 Sabana Fried Chicken

Usaha franchise ini agaknya sudah tidak asing lagi, Sabana Fried Chicken memberikan kenikmatan ayam goreng, bahkan rasanya pun hampir sama dengan KFC.

Melansir laman taldebrooklyn.com, bisnis ini berpotensi menguntungkan, terlebih jika Anda bisa mendapatkan lokasi strategis.

 

#2 JNE – Jasa Pengiriman Barang

Usaha pengiriman barang seperti JNE bisa menjadi salah satu pilihan Anda yang ingin menjalankan usaha franchise.

Bisa dilihat jika saat ini sudah ada ratusan agen resmi JNE yang tersebar di berbagai kota-kota di Indonesia.

 

#3 Depo Air Minum Isi Ulang Biru

Air minum isi ulang kian banyak diminati masyarakat, usaha Depo Air Minum Isi ulang bisa menjadi pilihan Anda. Salah satu yang terkenal akan kualitasnya adalah merk Biru.

Perlu diperhatikan, lokasi yang strategis sangat menunjang kesuksesan Anda dalam menjalankan usaha franchise.

 

#4 Kumon

Tidak hanya di dunia kulier, usaha franchise juga bisa Anda jalankan di bidang pendidikan seperti Kumon. Model bisnis ini telah teruji selama lebih dari 50 tahun.

Materi-materi Kumon secara berkelanjutan terus ditingkatkan guna memaksimalkan pembelajaran dan perkembangan siswa.

Bikin Untung! Ini 10 Rekomendasi Usaha Franchise yang Ngetren 2020 01 - Finansialku

[Baca Juga: Info Franchise Ngikan Yuk: Harga dan Peluang Bisnis (LENGKAP)]

 

Tak heran jika Kumon terbilang familiar karena telah tersebar luas di dunia dengan lebih dari 7.500 kelas. Kumon mempunyai lebih dari 4,2 juta siswa di 50 negara dan region di seluruh dunia.

 

#5 Kopi Janji Jiwa

Kopi Janji Jiwa juga menjadi salah satu brand kopi kekinian yang sudah memiliki banyak penggemar. Berdiri sejak tahun 2018, sampai saat ini Kopi Janji Jiwa sudah memiliki lebih dari 500 outlet yang tersebar di berbagai kota di Indonesia.

Melihat antusiasme dan kebiasaan masyarakat Indonesia yang sering ‘ngopi’, diprediksi Kopi Janji Jiwa tetap akan bertahan di tahun 2020 mengingat tingginya tingkat pemesanan yang membuatnya tetap semakin populer.

 

#6 Kebab Baba Rafi

Kebab Baba Rafi adalah salah satu bran ternama, tidak hanya di Indonesia bahkan sudah tersebar di Filipina, dan Malaysia.

Menjadi pionir dari bisnis kebab, Baba Rafi menawarkan kerjasama dengan modal awal Rp 75 juta rupiah.

Namun dengan keuntungan puluhan juta yang bisa didapatkan setiap bulan, bisnis ini tampaknya cukup menguntungkan dan menjanjikan

 

#7 Aice Ice Cream

Mendaftar sebagai mitra Aice dan menjadikan sebagai usaha franchise bisa dimulai dengan modal yang lebih terjangkau dibandingkan franchise lainnya yaitu minimal Rp 500 ribu rupiah.

Tapi jangan underestimate karena Aice sudah menjadi produk ice cream yang cukup populer dengan menembus pasar kelas menengah sehingga bisa dinikmati siapa saja.

 

#8 Raja Cendol

Bisnis kuliner memang gak ada matinya, mulai dari yang berbau tradisional hingga modern sekalipun.

Nah, franchise Raja Cendol ini cukup menarik perhatian dengan menu minuman cendol tempo dulu yang dimodifikasi dengan berbagai rasa dan topping.

 

#9 Chatime

Minuman Chatime telah berdiri sejak tahun 2018, hingga kini terdapat sekitar 230 outlet Chatime yang tersebar di berbagai kota di Indonesia.

Usaha franchise Chatime diprediksi akan menguntungkan, karena minuman ini sudah mempunyai banyak penggemar.

Apalagi jika pemilihan lokasi tepat, bukan tidak mungkin jika mendorong kesuksesan dalam menyaring banyak konsumen.

 

#10 The Clean Bar Laundry Sneakers and Dry Goods

The Clean Bar Laundry Sneakers and Dry Goods adalah jasa laundry yang melayani khusus sepatu dan tas. Usaha ini terbilang sebagai salah satu usaha F&B yang sukses di kalangan masyarakat Indonesia.

 

Maksimalkan Usaha, Optimalkan Hasil

Bisnis apapun yang dijalani pasti akan dihadapkan pada berbagai rintangan yang ada. Saat hal ini terjadi, maksimalkan usaha Anda untuk meraih hasil yang optimal.

Supaya bisnis tetap berjalan, sebagai pebisnis Anda juga harus bijak dalam mengatur keuangan. Jika dirasa perlu bantuan, jangan ragu untuk konsultasikan dengan perencana keuangan di Finansialku yang siap membantu Anda.

Sebelum Anda benar-benar memulai bisnis, ada baiknya Anda cek kesehatan keuangan pribadi Anda atau bila perlu Anda berkonsultasi terlebih dahulu pada pakar keuangan profesional mengenai rencana bisnis franchise ini melalui aplikasi Finansialku.

Kalau Anda belum memilikinya, download sekarang di Play Store maupun di App Store!

playstore icon
appstore icon

 

Ketahui tips sebelum membuka franchise menurut Tim Finansialku pada video yang satu ini!

 

Anda juga bisa download e-book dari Finansialku untuk mengatur keuangan bisnis franchise Anda. Yuk mulai membangun bisnis Anda!

GRATISSS, Yuk Download SEKARANG!!!

Ebook Pentingnya MENGELOLA KEUANGAN Pribadi dan Bisnis

Ebook Pentingnya Mengelola Keuangan Pribadi dan Bisnis - Mock Up - Finansialku Jurnal

 

Siap membangun usaha franchise Anda?

Semoga artikel ini bisa memberikan inspirasi bagi Anda yaa…

Jangan lupa untuk beri tahu teman Anda mengenai usaha yang menjanjikan ini, biar sama-sama untung!

 

Sumber Referensi:

  • Admin. Usaha Franchise. Taldebrooklyn.com – https://bit.ly/3gSlYAB

 

Sumber Gambar:

  • Usaha Franchise 01 – https://bit.ly/2R3KeFj