Apa saja yang dilakukan Cristiano Ronaldo dalam mengelola pundi-pundi uangnya yang begitu melimpah? Pesepak bola asal Portugal, Cristiano Ronaldo dikenal dengan sosok yang kaya raya dan memiliki gaya hidup tinggi ala selebritis. Finansialku akan memberi tahu bagaimana Cristiano Ronaldo menggunakan uangnya yang melimpah ruah tersebut.  

 

Rubrik Finansialku

Rubrik Finansialku Lifestyle (rev)

 

Mengelola Keuangan ala Cristiano Ronaldo

Apa saja yang Anda tahu tentang Cristiano Ronaldo? Di dalam lapangan, dia adalah pesepak bola sukses dengan raihan prestasi cemerlang dan ketenaran luar biasa. Wajar saja jika mega bintang sepak bola satu ini memperoleh bayaran setinggi langit, baik dari klub tempatnya bermain, Real Madrid, maupun perusahaan-perusahaan raksasa yang meng-endorse-nya, seperti Nike, Tag Heuer, Samsung, KFC, Castrol dan banyak lagi lainnya. Jika ditotal, uang yang masuk ke kantong pribadinya sepanjang tahun 2016 ialah sebesar US$88 juta atau Rp1,2 triliun. Wow, banyak sekali bukan?

 

#1 Sumber Pendapatan Cristiano Ronaldo

Sepakbola telah menjadikan Cristiano ronaldo sosok yang tidak hanya fenomenal di lapangan hijau tetapi juga dalam hal penghasilan. Sudah begitu banyak materi yang dia kumpulkan, baik melalui gajinya sebagai pesepak bola maupun mega deal dengan perusahaan-perusahaan ternama. Hal inilah yang kemudian menjadikannya sebagai atlet sepak bola terkaya, menggusur David Beckham yang sebelumnya dilabeli sebagai pesepak bola terkaya Eropa, bahkan dunia.

Bagaimana Cristiano Ronaldo Mengelola Keuangannya Yuk Kita Intip Gaya Hidupnya! 2 - Finansialku

[Baca Juga: Wow! Ternyata Beyonce Punya Cara Unik Mengelola Keuangan]

 

Pendapatan/Gaji dari Klub yang Tergabung

Sebagai seorang pemain mega bintang, sudah sewajarnya Cristiano Ronaldo bergelimang harta. Hal itu tak terlepas dari bagaimana performa serta kontribusi yang ia berikan pada klub yang dibelanya. Sepanjang kariernya, dia telah mencicipi 2 klub sepakbola terkaya di dunia, yaitu Manchester United dan Real Madrid. Dari kedua klub itulah, dia mendulang pundi-pundi kekayaan yang di atas rata-rata pemain sepakbola Eropa atau dunia pada umumnya.

Cristiano Ronaldo dibayar setinggi langit oleh dua klub raksasa, klub dimana dia bergabung dan bermain. Misalnya saja ketika masin bermain di Manchester United, dia menerima gaji Rp2,4 miliar per minggu. Gaji ini mengalami kenaikan yang signifikan semenjak pindahnya sang superstar ke Real Madrid. Di klub barunya tersebut dia mendapatkan bayaran Rp3,6 miliar per minggu pada tahun pertamanya. Nilai gaji tersebut akan tersebut terus merangkak naik tiap tahunnya hingga mencapai Rp5,6 miliar per minggu pada tahun keenam masa kariernya. Yang terbaru, sang mega bintang baru saja memperpanjang kontraknya hingga 2021 dimana nilai gaji yang diperolehnya akan menjadi Rp8,1 miliar per minggu. Wow, fantastis bukan!

Bagaimana Cristiano Ronaldo Mengelola Keuangannya Yuk Kita Intip Gaya Hidupnya! 3 - Finansialku

[Baca Juga: Tips dan Trik Mengelola Keuangan Ketika Harga Naik]

 

Pendapatan dari Kerjasama Sponsorship

Kekayaan Cristiano Ronaldo tak hanya bersumber dari gajinya sebagai pesepak bola tetapi juga berkat kerjasama dengan segudang perusahaan raksasa. Dari data yang kami peroleh, sepanjang 2016 Cristiano Ronaldo meraup pemasukan sponsorship sebesar US$13 juta atau sekitar Rp170,1 miliar. Itu baru dari Nike, masih ada lagi peng-endorse yang tak kalah beraninya membayar mahal, seperti Tag Heuer, Herbalife, Clear Shampoo, Pockerstars, Armani, Monster Headphones, Samsung, KFC, Castrol dan masih banyak lagi. Dari penghasilan sponsorship ini, total uang yang masuk ke kantongnya yaitu lebih dari US$32 juta.

 

Pendapatan dari Bisnis Sendiri maupun Kemitraan

Cristiano Ronaldo menyadari bahwa dirinya tidak akan selamanya berstatus pemain sepak bola. Menginjak usia yang sudah kepala tiga, sang mega bintang telah membangun beberapa sumber penghasilan pasif dalam bidang properti dan fashion. Dalam bidang properti, dia mewujudkan mimpinya memiliki sebuah hotel di kampung halamannya, Madeira, dengan membuka hotel baru bernama Pestana Cr7. Ini adalah hotel pertamanya yang didesain dengan konsep yang merefleksikan sosok Cristiano Ronaldo pada seluruh ruang hotel.

Bagaimana Cristiano Ronaldo Mengelola Keuangannya Yuk Kita Intip Gaya Hidupnya! 4 - Finansialku

[Baca Juga: Anda Tidak Percaya Diri Mengelola Keuangan Keluarga? Ini Solusinya]

 

Sebelum mendirikan Hotel Pestana, Cristiano Ronaldo telah lebih dahulu mendirikan bisnisnya pada sektor fashion. Berbekal pengalamannya sebagai bintang iklan beraneka pakaian, dia mencoba peruntungannya dengan mendesain produknya sendiri dengan label Cr7. Beberapa produk yang telah dia keluarkan di antaranya produk sepatu, parfum, dan celana dalam pria. Untuk memasarkan produk-produk fashion-nya tersebut, sang mega bintang telah lebih dahulu mendirikan beberapa butik yang dirintisnya sejak 2007 silam di Madeira.

Dari beberapa unit usaha itulah, Cristiano Ronaldo menanamkan asetnya dan semakin memperkuat keuangannya. Rencananya, dia akan mencoba peruntungannya dengan membuka sebuah pusat kebugaran (gym) di Amerika Serikat. Pusat kebugaran ini nantinya akan dilengkapi dengan alat-alat fitness yang serupa dengan alat-alat yang biasa dipakai Cristiano Ronaldo dalam membentuk otot-ototnya. Begitu pun latihan-latihan dan dietnya akan menerapkan latihan-latihan dan diet sehat ala Cr7.

Bagaimana Cristiano Ronaldo Mengelola Keuangannya Yuk Kita Intip Gaya Hidupnya! 5 - Finansialku

[Baca Juga: Kesempatan Kedua untuk Memperbaiki Kesalahan dalam Mengelola Keuangan]

 

#2 Pengeluaran Mewah Cristiano Ronaldo

Dalam kehidupan sehari-harinya, Cristiano Ronaldo tidak jauh beda dengan para selebritis papan atas lainnya. Dia gemar mengoleksi barang-barang mewah, mulai dari jam tangan mewah hingga mobil sport yang memiliki harga selangit. Khusus untuk mobil mewah, di garasinya telah tersimpan puluhan mobil mahal yang menawan. Mobil-mobil tersebut antara lain, Lamborghini Aventador, Aston Martin DB9, Bentley Continental GTC, Ferrari 599 GTB Fiorano, Bugati Veyron, Audi Q7, Maserati Grancabiro dan masih banyak lagi mobil lainnya. Adapun masing-masing mobil tersebut nilai banderolnya di atas Rp2 miliar.

 

#3 Donasi Kepedulian Sosial

Memiliki harta berlimpah tidak membuat Cristiano Ronaldo arogan. Bahkan, dia kerap kali bersikap dermawan dan peduli terhadap penderitaan orang lain. Sang mega bintang tak segan-segan mengeluarkan uangnya untuk membantu kebutuhan anak-anak kurang mampu, penderita cacat yang tidak mampu bayar perawatan dan lain sebagainya. Misalnya saja, ketika dia menyumbangkan uangnya sebesar US$165,000 atau Rp2,2 miliar pada Pusat Pengobatan Kanker di Portugal dan US$ 83,000 atau sekitar Rp1,1 miliar untuk operasi otak seorang fans yang berumur 10 tahun. Tidak hanya itu saja, masih banyak lagi aksi kepedulian sosial yang dia lakukan.

 

Keunikan Kelola Keuangan Sendiri

Setiap orang mempunyai cara dan keunikan tersendiri dalam memakai dan mengelola uangnya. Hal yang terpenting adalah keuangan yang kita miliki harus dikelola dengan sebaik-baiknya. Miliki tujuan keuangan dan konsultasikan keuangan Anda kepada perencana keuangan, Anda bisa menghubungi perencanaan keuangan kami atau download aplikasi kami di Google Play Store.

Aplikasi Finansialku Iklan 1 - Perencana Keuangan Independen Finansialku

 

Bagaimana dengan keuangan Anda? Apa yang biasanya Anda lakukan untuk mengelola keuangan pribadi Anda? Silakan share komentar Anda pada kolom yang tersedia di bawah ini, terima kasih.

 

Sumber Referensi:

  • GGIntersport. 18 September 2016. Sejarah Perkembangan Gaji Cristiano Ronaldo. https://goo.gl/GdTQVD
  • Business Insider Indonesia. 10 Juni 2016. How Cristiano Ronaldo, The World’s Highest Paid Sport Star, Spends His Millions. https://goo.gl/sqgxIX
  • Fadila Adelin. 29 Juli 2016. 5 Bisnis ini Sukses Digeluti Cristiano Ronaldo, Siap-Siap Pensiun? https://goo.gl/2UaZVY

 

Sumber Gambar:

  • Cristiano Ronaldo – https://goo.gl/OX0mx3 dan https://goo.gl/OpJwPT
  • CR7 Real Madrid – https://goo.gl/JsZ4Vl
  • Charity – https://goo.gl/mgVwq2
  • CR7 Hotel – https://goo.gl/XsNFg3

 

Download E-Book Perencanaan Keuangan untuk Umur 20 an (GRATIS)

Ebook Perencanaan Keuangan untuk Usia 20 an Perencana Keuangan Independen Finansialku

Â