Banyak masyarakat yang mulai menggunakan aplikasi TikTok di luar kegunaannya. Saat ini muncul fenomena ‘ngemis online’ dan menjadi perbincangan warganet.

Mereka bahkan sampai live TikTok mandi lumpur untuk menuai simpati. Seperti apa fenomena ini? Simak informasinya di artikel Finansialku.

 

Fenomena Live TikTok Sambil Mandi Lumpur

Saat ini banyak pengguna TikTok yang membuat siaran langsung atau live sambil melakukan kegiatan ekstrim.

TikTokers ini memiliki tujuan khusus yakni memanfaatkan fitur ‘gift’ yang ada di TikTok agar mereka mendapatkan ‘saweran’ dari penonton.

Contoh konten yang mulai meresahkan adalah live TikTok mandi lumpur yang justru sampai memanfaatkan para orang tua dan lansia.

Fenomena ini dirasa tak wajar karena seharusnya tidak ada konten yang seperti mengeksploitasi orang tua untuk meminta-minta.

 

Memanfaatkan Simpati Hingga Kebutuhan Hidup

Menyikapi fenomena ini, Sosiolog Universitas Sebelas Maret (UNS) Surakarta, Drajat Tri Kartono, menjelaskan jika hal ini terjadi lantaran dua hal.

Salah satu penyebabnya adalah kesadaran pelaku yang mengetahui bahwa ada ruang yang bisa didapatkan dari TikTok untuk menghasilkan uang, perhatian, dan simpati.

“Kedermawanan orang Indonesia nomor satu di dunia. Artinya orang Indonesia bisa dipengaruhi untuk berbelas kasihan dan memberi ini-itu,” katanya seperti yang dilansir dari Kompas.com.

 

Adapun faktor lainnya adalah pelaku memang membutuhkan uang. Bisa jadi untuk menghidupi kebutuhan hidupnya.

“Pola konsumsi ingin ini-itu nggak punya uang, jadi dia memanfaatkan kesempatan itu,” jelas Drajat.

 

Drajat menambahkan jika fenomena ‘ngemis online‘ merupakan dampak dari revolusi industri 4.0. Dimana inovasi yang muncul menyebar di banyak dimensi, salah satunya dimensi filantropis.

Pola meminta-minta sendiri, baik di dunia nyata maupun dunia virtual memang  memanfaatkan impression management.

“Orang melakukan pengelolaan di penampilannya entah pada pakaian, pada tindakan dan sebagainya dalam rangka menimbulkan rasa iba dan peduli orang lain. Sehingga orang lain memberikan bantuannya,” ungkapnya.

 

Sebenarnya, untuk melihat apakah seseorang pura-pura miskin atau benar-benar butuh di dunia nyata, itu lebih mudah dilakukan.

Namun, kondisi tersebut bisa dikatakan akan sangat berbeda, ketika dilakukan di dunia maya atau media sosial.

[Baca Juga: Untung! 3 Cara Mendapatkan Uang Tambahan dari Tiktok Lite]

 

Mampu Memperoleh Jutaan Rupiah

Salah seorang pengguna TikTok, Weby, mengungkapkan jika dirinya kerap melakukan live di media sosial. Tapi untuk kebutuhan pekerjaannya.

Dia mengatakan kalau kebanyakan orang memanfaatkan live TikTok untuk tujuan mengumpulkan koin.

“Setahu aku emang tren live untuk dapat koin sih. Kebanyakan nganggep TikTok platform paling gampang buat dapat uang lewat fitur live, dibandingin YouTube yang harus monetize dulu baru bisa pake iklan dan baru bisa dapat dollar,” tuturnya.

 

Untuk bisa mendapatkan uang dari live TikTok, syaratnya harus ada banyak penonton saat live berlangsung. Selain itu, penonton juga harus bersedia membagikan koinnya.

Oleh karena itu, banyak orang mulai berambisi untuk menghasilkan pundi-pundi melalui TikTok.

“Biasanya di Tiktok ada semacam sultan atau orang yang memang suka bagi bagi uang aja gitu. Terutama kalau kontennya viral dan menarik. Contohnya banyak sih, kayak yang mandi lumpur, mandi tengah malam, makan cabe rawit, Bunda Corla, Kak Jill, dan lain-lain,” bebernya.

 

Sementara koin-koin tersebut diperoleh penonton dengan melakukan top-up alias membeli koin menggunakan uang mereka.

“Kita top-up dulu biar bisa beli coin. Nanti coin itu dibelikan gift. Misal, ada gift gambar singa gitu. Kalau kita beli pake coin kalau nggak salah sekitar 30 ribu. Kalau diuangkan sekitar Rp7 juta. Nah, orang yang dikasih gift itu pun bisa cair uangnya,” terangnya.

Sebagai tambahan referensi, kamu juga bisa baca artikel berikut 7 Cara Mendapatkan Uang dari TikTok dengan Mudah.

 

Nilai Koin TikTok

TikTok sendiri menyediakan beberapa paket pembelian koin dengan harga yang beragam.

Untuk di angka paling murah berkisar antara Rp1.200 untuk 5 koin+bonus 3 koin. Sampai paket terbesar yakni Rp4 jutaan dengan 17.500 koin+bonus 1.000 koin.

1 koin TikTok sendiri bernilai sekitar Rp240, yang mana tidak termasuk koin bonus. Koin tersebut harus dibelikan gift untuk bisa kita berikan kepada content creator saat melakukan live TikTok.

Adapun hadiahnya cukup beragam. Hadiah terkecil yaitu bunga mawar yang harganya setara dengan 1 koin. Sementara di jejeran termahal ada lion atau singa seharga 29.999 koin dan TikTok Universe seharga 34.999 koin.

Apabila 1 koin nilainya Rp240, maka jika ada satu penonton yang memberikan gift singa, content creator tersebut bisa mendapat saweran senilai Rp7 jutaan.

Sedangkan jika mereka mendapat gift TikTok Universe, content creator itu akan memperoleh uang sekitar Rp8 jutaan.

 

Pentingnya Memiliki Pengetahuan Finansial

Sobat Finansialku, itulah informasi seputar fenomena mandi lumpur yang menjadi trending topic di media sosial.

Menyikapi hal ini, memang tidak semua orang memiliki kemampuan ekonomi yang berkecukupan.

Namun, jika kita imbangi dengan literasi finansial, mungkin akan berpikir berkali-kali untuk melakukan hal ini demi mendapatkan keuntungan.

Daripada harus mengemis, content creator tersebut bisa menggali referensi untuk mendapatkan penghasilan tambahan, seperti di artikel Cara Mendapatkan Penghasilan Tambahan Dari Rumah Ini Jarang Diketahui!.

Sehingga tidak harus sampai memanfaatkan orang tua untuk ‘ngemis online’.

Nah, setelah ini mulailah kebiasaan baik dalam mengatur keuangan. Agar perencanaan keuanganmu lebih mudah, yuk, gunakan Aplikasi Finansialku.

Banner Iklan Aplikasi Finansialku General

 

Kalau Sobat Finansialku memiliki pertanyaan atau membutuhkan saran terkait keuangan, jangan ragu untuk konsultasikan bersama Perencana Keuangan Finansialku.

Hubungi melalui aplikasi atau buat janji via WhatsApp di nomor 0813-1646-8488.

 

Nah, itu tadi informasi terkait fenomena live TikTok mandi lumpur. Semoga sebagian dari kita tidak sampai melakukan hal tersebut karena desakan ekonomi, ya.

Kalau kamu memiliki pendapat tentang artikel ini, jangan segan untuk menuliskannya di kolom komentar. Terima kasih!

 

Editor: Ismyuli Tri Retno

Sumber Referensi:

  • Nur Rohmi Aida. 7 Januari 2023. Fenomena Mengemis Online di TikTok, dari Berendam hingga Mandi Lumpur. Kompas.com – http://bit.ly/3H2VoVM
  • Shafira Cendra Arini. 11 Januari 2023. Ternyata ‘Ngemis’ Mandi Lumpur di TikTok Bisa Dapat Duit Jutaan Rupiah. detikfinance – http://bit.ly/3CJNoX1
  • Dita Alvinasari. 25 Desember 2022. Viral Tren Emak-Emak Rela Live TikTok Sambil Berendam di Air Seharian Demi Dapat Gift, Tuai Pro Kontra. Suara.com – http://bit.ly/3w0iINj