Setiap orang yang ingin memulai sebuah usaha atau biasa disebut startup selalu menemui kesulitan untuk mencari sumber dana. Sumber dana tersebut yang nantinya akan digunakan sebagai modal startup. Tapi jangan patah semangat terlebih dahulu, mari kita simak artikel berikut ini.

 

Rubrik Finansialku

Rubrik Finansialku Start It Up

 

Mencari Modal Untuk Memulai Startup

Setiap orang selalu mempunyai impian untuk memulai usahanya sendiri. Dan belakangan ini banyak sekali orang yang sudah berani untuk menjalankan ide mereka dan membuat usaha-usaha mereka sendiri atau yang kita kenal sebagai startup. Tapi tidak dipungkiri bahwa sumber dana yang mereka butuhkan jumlahnya tidak sedikit. Karena sumber dana ini akan dibutuhkan sebagai modal awal untuk memulai startup.

Oleh karena itu, banyak sekali orang yang mempunyai ide, untuk memulai sebuah startup, mencari sumber dana untuk modal startup mereka. Mungkin Anda adalah salah satu dari orang tersebut. Mari kita lihat sumber-sumber dana yang bisa menjadi pertimbangan Anda untuk modal startup Anda.

Mengetahui Sumber Dana untuk Modal Startup 02 - Finansialku

[Baca Juga: Memiliki Pola Pikir yang Tepat dalam Membangun Usaha Startup]

 

7 Sumber Dana Yang Dapat Digunakan Untuk Modal

Berikut ini terdapat 7 sumber dana yang dapat Anda gunakan untuk dijadikan sebagai modal usaha, yaitu:

 

#1 Tabungan atau Investasi Pribadi

Untuk memulai usaha Anda sendiri, sumber dana pertama yang bisa Anda gunakan sebagai modal adalah tabungan atau investasi Anda sendiri. Cara ini tidak memiliki risiko berutang karena dana yang digunakan adalah uang Anda sendiri.

 

#2 Menggadaikan/Menjual Aset

Bila Anda memiliki aset seperti properti, kendaraan bermotor, emas atau investasi lain yang menguntungkan, Anda dapat menjualnya terlebih dahulu untuk digunakan sebagai modal startup Anda. Bila usaha Anda berhasil dan berkembang, Anda dapat membeli aset yang lebih baik dan lebih banyak.

Tetapi jika Anda sayang pada aset Anda, Anda punya alternatif lain yaitu dengan menggadaikan aset Anda ke institusi gadai. Cara ini termasuk menguntungkan karena Anda tetap memperoleh modal usaha, sementara aset Anda tetap utuh. Tetapi jangan lupa untuk menebusnya kembali karena kalau tidak aset tersebut akan disita oleh usaha gadai, padahal harga gadai aset tidak sebanding dengan harga jual aset.

Membangun Masa Depan Dengan Membangun Startup 01 - Finansialku

[Baca Juga: Membangun Masa Depan Dengan Membangun Startup]

 

#3 Pinjam Dari Bank

Bank adalah tempat yang paling sering dituju orang yang membutuhkan modal usaha. Ada program pinjaman di bank yang dinamakan kredit multi guna (KMG) dimana Anda memberikan sejumlah jaminan misalnya aset properti atau kendaraan bermotor kepada bank. Bunga yang ditawarkan antara 9-12% dengan tenor antara 5 hingga 20 tahun, tergantung jumlah pinjaman yang diambil.

Anda juga bisa meminjam uang ke bank dengan memakai fasilitas KTA atau Kredit Tanpa Agunan. Pinjaman ini merupakan favorit dari pencari modal karena tetap mendapatkan uang meskipun tanpa memberikan jaminan apapun. Tetapi bunga KTA lebih besar dari KMG yaitu antara 10-23%! Untuk melakukan pinjaman KTA sangat disarankan agar Anda melakukan perencanaan untuk pelunasannya dengan memperhitungkan keuntungan dari usaha Anda, karena bunga KTA yang sangat tinggi, dapat membuat Anda kesulitan untuk membayarnya jika dibiarkan terlalu lama.

 

#4 Bagi Hasil (Profit Sharing)

Dengan bagi hasil, Anda bisa memperoleh sumber dana yang besar tanpa harus berutang, karena keuntungan dan kerugian akan ditanggung bersama. Sistem bagi hasil atau profit sharing adalah bersifat kontrak, dan bukan kepemilikan. Sistem bagi hasil bisa dilakukan setiap bulan (untuk bisnis ritel), atau tiap proyek, atau bisa juga dengan jangka waktu tertentu sesuai masa kontrak. Di akhir masa kontrak, kontrak dapat diperpanjang sesuai kesepakatan, atau modal dapat dikembalikan sesuai dengan porsinya.

5-kota-di-dunia-yang-menjalankan-bisnis-startup-terbaik

[Baca Juga: 5 Kota Di Dunia Yang Menjalankan Bisnis Startup Terbaik]

 

#5 Kerja Sama (Modal Patungan)

Salah satu cara untuk mendapatkan modal startup yang aman dari risiko berutang adalah dengan bekerja sama. Anda bisa mengajak teman atau saudara Anda untuk membuka usaha bersama dengan patungan modal. Mereka bisa memberikan bantuan berupa modal atau bisa juga membantu operasional bisnis sehari-hari. Dengan cara ini, modal yang dikumpulkan bisa lebih besar dan mencukupi kebutuhan modal startup. Anda pun tidak perlu membayar bunga pinjaman, tapi sebagai gantinya akan ada pembagian hasil keuntungan secara merata, termasuk juga membagi kerugian. Jika Anda bermaksud melakukan perjanjian kerja sama ini, akan lebih aman jika ada perjanjian tertulis soal pembagian hasil antara Anda dan partner Anda untuk menghindari konflik di waktu mendatang.

 

#6 Franchise (Waralaba)

Sistem Franchise ini maksudnya usaha kerja sama antara pihak pemilik brand usaha dengan orang yang ingin mempunyai brand usaha ini (Anda, sebagai pelaku usaha). Pembagian keuntungan berdasarkan perjanjian yang telah disepakati dan pemilik brand usaha akan menyediakan semua fasilitas dan modal yang kemudian akan dijalankan oleh pelaku usaha. Sistem ini membuat Anda tidak mengeluarkan modal yang banyak sebagai pelaku usaha. Tetapi Anda harus memilih brand franchise yang sudah terkenal sehingga kemungkinan untung lebih besar.

Lihat Biaya Membuat Bisnis Startup dan Kota Terbaik Membuka Startup

[Baca Juga: Lihat Biaya Membuat Bisnis Startup, dan Kota Terbaik Membuka Startup]

 

#7 Sponsor dari Website

Cara terakhir yang saat ini menjadi tren dalam mencari modal usaha adalah sponsorship lewat website tertentu, yang didukung teknologi internet yang canggih. Nama kerennya adalah crowdfunding. Program ini masih tergolong baru di Indonesia, tetapi sudah cukup lama dikenal di mancanegara. Anda akan menawarkan jenis usaha startup yang akan Anda buat, lewat salah satu situs crowdfunding. Para pengunjung yang berminat bisa menjadi sponsor yang menyumbangkan uangnya. Sebagai gantinya, Anda bisa memberikan bayaran berupa reward sesuai dengan peraturan dalam situs tersebut. Beberapa situs crowdfunding di Indonesia misalnya KitaBisa, Wujudkan, atau AyoPeduli.

 

Mulailah Menentukan Usaha Anda

Jika Anda belum mengetahui usaha apa yang akan Anda jalankan, mulailah untuk memikirkannya dari sekarang. Karena semuanya harus bermula dari menentukan usaha Anda. Anda harus tahu secara detail apa saja yang harus dilakukan serta risiko yang dapat terjadi. Jika Anda sudah mengetahuinya, mulailah memikirkan beberapa alternatif untuk mendapatkan sumber dana sebagai modal Anda. Setelah itu, segera eksekusi dan jalankan dengan profesional. Selamat menjadi entrepreneur!

 

Bagaimana dengan Anda? Sudahkan Anda memulai usaha startup Anda? Mulailah mencari sumber dana untuk modal startup Anda! Anda dapat memberikan berbagai komentar atau pertanyaan pada kolom yang tersedia di bawah ini. Bagikan juga setiap informasi yang Anda dapatkan melalui artikel Finansialku. Terima kasih. 

 

Sumber Referensi:

  • Reny Widya Astari. 21 Juli 2016. Inilah 8 Sumber Dana Untuk Modal Usaha. Kreditgogo.com – https://goo.gl/LmthQu
  • 20 Juli 2015. 11 Cara Gampang Mencari Modal Usaha. Cermati.com – https://goo.gl/tR690K

 

Sumber Gambar:

  • Usaha Startup – https://goo.gl/k0fUqK
  • Memulai Usaha – https://goo.gl/smU3aQ

 

Download E-Book Perencanaan Keuangan untuk Umur 20 an (GRATIS)

Ebook Perencanaan Keuangan untuk Usia 20 an Perencana Keuangan Independen Finansialku

Â