Cara mengatur keuangan warung kecil sebaiknya tidak diabaikan. Langkah ini ditujukan agar usaha Anda tidak merugi.

Yuk, pahami cara mengatur keuangan warung kecil dalam pembahasan berikut ini!

 

Summary:

  • Meskipun baru memiliki warung kecil, namun diperlukan mengatur keuangan warung dengan tepat agar bisnis yang sedang kita jalankan semakin berkembang.
  • Selain bertambah dalam aspek keuntungan, hal lain yang dapat terasa apabila mengatur keuangan warung dengan tepat adalah peningkatan mutu dan nilai.

 

Pentingnya Mengatur Keuangan untuk Warung Kecil

Menemukan usaha warung kecil di Indonesia sangat mudah.

Umumnya, jenis usaha ini menjual berbagai produk FMCG (fast moving consumer good), yakni barang-barang yang dapat dijual cepat, terjangkau, dan dibutuhkan, seperti bahan pangan, makanan ringan, dan perawatan tubuh.

Pemilik usaha sebaiknya tahu cara mengatur keuangan warung kecil.

Hal ini berdasarkan fakta bahwa pengaturan keuangan yang tepat akan membantu mengarahkan usaha ke peningkatan mutu dan nilai. Sebaliknya, usaha yang dikelola dengan strategi seadanya bisa jadi tidak tahan lama.

 

Cara Mengatur Keuangan Untuk Warung Kecil

Berikut adalah beberapa cara mengatur keuangan warung kecil yang dapat Anda ikuti:

 

#1 Pisahkan Keuangan Warung dengan Keuangan Pribadi

Cara mengatur keuangan warung kecil yang pertama adalah dengan memisahkan keuangan warung dan pribadi.

Tujuannya jelas, yakni memisahkan modal dan keuntungan yang belum dihitung dengan dana untuk kebutuhan harian.

Anda perlu membuat rekening berbeda untuk menghindari kebingungan. Dengan begitu, manajemen warung bisa lebih mudah.

 

#2 Catat Keuangan dengan Detail

Pencatatan arus kas merupakan hal wajib sebelum membuat rencana keuangan.

Catatan keuangan akan membantu Anda mengidentifikasi jumlah penjualan, piutang, dan ketersediaan produk di gudang. Dengan begitu, Anda mudah menentukan strategi untuk kelangsungan warung.

[Baca Juga: Contoh Perencanaan Keuangan Bisnis dan Cara Membuatnya, Pebisnis Wajib Tahu!]

 

#3 Buat Rencana Keuangan

Selanjutnya, Anda harus mulai membuat perencanaan keuangan warung. Rencana keuangan yang baru dimulai dari periode pembukuan saat ini dan dengan melakukan beberapa penyesuaian.

Sebaiknya Anda tidak menulis pos untuk kebutuhan tidak mendesak agar cara mengatur keuangan warung kecil efektif.

Setelah menjalankan rencana keuangan beberapa periode, Anda bisa mulai menyusun strategi yang lebih besar.

Alih-alih untuk mempertahankan bisnis, Anda bisa memfokuskannya untuk mengembangkannya. 

 

#4 Kendalikan Piutang

Cara mengatur keuangan warung kecil selanjutnya adalah mengendalikan piutang. Tindakan ini merupakan kebalikan dari utang, yakni memberi pinjaman ke pihak lain.

Anda boleh menerapkan piutang ke pembeli. Tetapi, perlu diingat bahwa jumlah tidak membebani usaha. Sebagai pemilik warung, Anda bisa menagih piutang ke konsumen jika jatuh tempo.

 

#5 Tekan Utang

Selain mengendalikan piutang, Anda juga harus menekan utang, terlebih di produk yang memiliki bunga.

Kalaupun perlu, Anda bisa memilih opsi utang ke pihak ketiga yang punya bunga rendah dan tenor panjang.

[Baca Juga: 7 Tips Usaha Warung Sembako Agar Makin Laris]

 

#6 Hitung Untung Rugi

Setelah beberapa cara mengatur keuangan warung kecil di atas sudah dilakukan, Anda akan mudah untuk melakukan tahap ini.

Silakan hitung untung rugi berdasarkan catatan keuangan, piutang, utang, dan aset saat ini. Keuntungan usaha warung didapat jika uang masuk lebih banyak.

Perhitungan laba rugi harus Anda lakukan dengan teliti. Silakan baca hitungan beberapa kali atau minta bantuan rekan.

 

#7 Gunakan Keuntungan Sebagai Tambahan Modal

Banyak pengusaha memulai bisnis dari nol. Artinya, jika saat ini Anda memiliki warung kecil, bukan tidak mungkin skalanya akan meningkat di masa mendatang.

Anda bisa mewujudkan keinginan ini melalui dua opsi, yakni mengalokasikan sebagian laba untuk tambahan modal dan mencari investor. Cara ini mengharuskan Anda mengambil langkah berani.

 

#8 Siapkan Dana Darurat dan Sosial

Setelah semua kebutuhan utama warung terpenuhi, Anda bisa mulai menganggarkan dana darurat dan sosial untuk melengkapi cara mengatur keuangan warung kecil.

Dana darurat (emergency fund) berperan penting untuk menekan dampak masa sulit. Sementara itu, dana sosial bermanfaat untuk memberi sumbangan ke pihak lain.

 

#9 Investasi

Untuk meningkatkan usaha, Anda bisa berinvestasi ke aspek yang memudahkan usaha.

Misal, membeli rak untuk menyusun produk, meningkatkan pengetahuan penjualan, dan mengatur suasana warung agar nyaman untuk pembeli.

 

#10 Pantau Keuangan Secara Teratur

Cara mengatur keuangan warung kecil berikutnya adalah melakukan pengawasan berkala. Langkah ini dibutuhkan untuk membantu identifikasi kebocoran pengeluaran.

Dengan begitu, Anda bisa mengerem aktivitas yang memberatkan keuangan usaha.

 

#11 Perhatikan Setiap Tawaran Kerja Sama

Kadang, ada beberapa pihak yang menawarkan kerja sama dengan warung kecil. Contohnya kerja sama merek tertentu yang ingin memasok produk.

Sebelum menyetujui perjanjian, Anda harus membaca seluruh pasal-pasal di dalam kontrak. Pastikan Anda memilih pihak yang tidak merugikan.

Misal, ada satu produsen minyak goreng yang ingin memasok produk di warung Anda. Tapi, syaratnya Anda tidak boleh menjual produk sejenis dari merek lain.

Anda bisa menolak tawaran ini karena setiap konsumen memiliki merek minyak goreng favorit.

[Baca Juga: 10+ Cara Menata Warung Sembako Kecil Agar Untung, Yuk Tiru!]

 

Tips Mengatur Keuangan Secara Tepat untuk warung kecil

Dalam Jurnal Khatulistiwa “Mengelola Keuangan bagi Wirausaha Pemula” yang diterbitkan IAIN Pontianak, ada beberapa tips yang dapat Anda aplikasikan untuk mengatur keuangan warung sekaligus mengarahkan bisnisnya, yakni:

 

#1 Melaksanakan Perencanaan Keuangan yang Telah Dibuat dan Jeli Melihat Pasar

Di tahap ini, Anda harus mematuhi perencanaan keuangan yang telah dibuat sebelumnya. Di mana, Anda harus membuat alokasi dana, menentukan strategi usaha, menekan utang piutang, dan seterusnya.

Setelah masalah internal warung selesai, selanjutnya Anda mengidentifikasi pasar. Silakan tambah stok produk yang paling laris dan tempatkan di rak paling depan. Dengan begitu, Anda bisa meningkatkan penjualan.

 

#2 Menjalin Komunikasi

Menjalin komunikasi dengan pihak lain dibutuhkan agar Anda paham tren terbaru.

Misal, terakhir kali Anda belanja stok produk adalah tiga hari lalu. Tanpa Anda tahu, ternyata ada kenaikan harga produk yang kemarin Anda beli.

Ketika Anda membangun komunikasi yang baik dengan pihak lain, pasti ada yang sukarela memberi tahu bahwa terjadi kenaikan harga.

Informasi ini akan membantu Anda menyesuaikan harga barang di warung agar tidak merugi.

 

#3 Mulai Berinvestasi

Meski untuk sementara Anda hanya memiliki warung kecil, tidak ada salahnya mulai berinvestasi untuk mengembangkan bisnis.

Anda bisa memperbaiki bangunan warung, membeli rak untuk display produk, memperkaya ilmu penjualan, mencari tahu penyuplai produk tangan pertama, dan sebagainya.

Investasi pada hal-hal di atas akan membantu Anda menjalankan warung. Bahkan, jika Anda jeli, usaha warung akan makin besar seiring kepekaan usaha yang meningkat.

 

#4 Fokus Menjalankan Usaha

Sebagian wirausahawan kesulitan mengontrol diri ketika mendapat kesuksesan. Misalnya, seseorang sudah memiliki toko kelontong besar.

Suatu saat, dia melihat tayangan di media sosial mengenai selebriti idolanya yang IPO. Karena tergiur keuntungan besar, akhirnya dia menggunakan modal toko untuk membeli saham.

Sayangnya, karena pengetahuan tentang investasi yang kurang, dia menderita kerugian. Di sisi lain, usaha tokonya pun berhenti karena kehabisan modal.

Agar terhindar dari kejadian sejenis, Anda perlu fokus pada strategi pengembangan bisnis dan melaksanakan tahapan dalam cara mengatur keuangan warung kecil.

[Baca Juga: 7 Tantangan Harus Dihadapi UMKM yang Merambah ke E-Commerce]

 

Sudah Siap Membukukan Keuangan Usaha Anda?

Cara mengatur keuangan warung kecil akan membantu Anda mengembangkan usaha.

Untuk memudahkan penyusunan perencanaan keuangan warung, Anda bisa melakukan konsultasi pribadi dengan perencana keuangan Finansialku melalui WhatsApp 0851 5866 2940. Yuk, konsultasi sekarang!

 

Sekian ulasan tentang cara mengatur keuangan warung kecil. Jika punya anggapan lain atau pertanyaan, Anda bisa sampaikan di kolom komentar berikut, ya.

Anda juga bisa membantu rekan yang sedang mulai membuat pembukuan usaha dengan membagikan artikel ini melalui platform yang tersedia. Terima kasih!

 

Editor: Ratna Sri H.

Sumber Referensi: 

  • Admin. 21 Januari 2020. Ini Dia 5 Cara Mudah Mengatur Keuangan Warung Kecil. sisternet.co.id  – https://bit.ly/3Ce6CDn
  • Admin. 7 Cara Mengelola Keuangan Usaha Kecil Anda. hubster.com – https://bit.ly/3NbLEvk
  • Admin. Tips Mengatur Keuangan Usaha Kecil. bukuwarung.com – https://bit.ly/42rdsAj
  • Jordhi Farhansyah. 23 Desember 2021. Agar Cepat Berkembang, Ini 11 Cara Mengatur Keuangan Usaha Kecil. moka.com – https://bit.ly/3ORVow0
  • Witdya Pangestika. 05 Juli 2022. Ingin Usaha Dagang Berkembang? Ikuti 7 Tips Berikut Ini! jurnal.id – https://bit.ly/3qwWdQx
  • Yulia. Jurnal Khatulistiwa — Journal of Islamic Studies: Mengelola Keuangan bagi Wirausaha Pemula. Pontianak: IAIN Pontianak.