Sudahkah Anda mengetahui manfaat pembukuan bisnis dalam sebuah usaha? Ternyata, pembukuan ini sangat penting, lho.

 

Pembukuan Bisnis Makanan

Bisnis makanan kian populer di kalangan masyarakat. Ada banyak aspek yang perlu dilakukan saat membangun bisnis makanan.

Salah satunya adalah dalam hal pembukuan. Apakah Anda sudah membuat pembukuan bisnis makanan Anda? Pembukuan bisnis makanan merupakan hal yang sangat penting.

Pembukuan bisnis merupakan suatu proses pengumpulan data dan informasi terkait keuangan pada bisnis Anda secara teratur dan detail.

Beberapa bagian dari pembukuan bisnis di antaranya seperti modal, biaya, penghasilan, kewajiban, dan lain-lain. Setelah itu, biasanya diakhir proses pembukuan dibuat laporan keuangan.

Dengan begitu, pemilik bisnis dapat mengetahui hasil yang diperoleh dari bisnis mereka sehingga pemilik bisnis dapat membandingkannya dengan rencana atau target yang sudah ditetapkan sebelumnya.

Sangat Penting Bagi Pebisnis! Ketahui Manfaat Utama Pembukuan Bisnis 01 - Finansialku

[Baca Juga: Pebisnis! Sudah Tahu Contoh Pembukuan Sederhana UKM Ini?]

 

Sebelum Anda membangun bisnis makanan ataupun sedang menjalaninya, Anda perlu melakukan pembukuan bisnis makanan. Ukuran bisnis baik yang besar ataupun kecil tetap perlu melakukan pembukuan.

Dengan memiliki pembukuan bisnis, maka dapat membantu pemilik bisnis untuk mengambil suatu keputusan bisnis dan membuat strategi baru.

Bagi pemilik bisnis yang memiliki background Akuntansi atau memahami dasar-dasar Akuntansi tentunya akan lebih mudah dalam melakukan pembukuan.

Hal ini dikarenakan pembukuan di bisnis makanan kurang lebih sama seperti di Akuntansi. Ada neraca saldo, laporan arus kas, laporan laba rugi, dan lain-lain. Hal-hal yang membedakan hanya item-itemnya saja.

Misalnya, kalau di Akuntansi seperti meja kantor, kursi kantor, dan lain-lain. Namun, kalau di bisnis makanan misalnya gerobak, mangkok, dan lain-lain.

Sangat Penting Bagi Pebisnis! Ketahui Manfaat Utama Pembukuan Bisnis 02 - Finansialku

[Baca Juga: Omzet 20 Juta, Apa Perlu Akuntan Untuk Membuat Laporan Keuangan?]

 

Lalu, kapan waktu yang ideal untuk melakukan pembukuan bisnis? Waktu idealnya adalah sebelum Anda membuka bisnis makanan.

Misalnya, pembukuan terkait modal. Pemilik bisnis harus tahu modal bisnisnya digunakan untuk apa saja. Apakah untuk dibelikan inventaris, bahan-bahan produksi, ataupun hal-hal lainnya.

Setelah pemilik bisnis mulai membuka bisnisnya, pemilik bisnis juga perlu untuk melakukan pembukuan secara konsisten. Pemilik bisnis tidak perlu menunggu bisnis harus besar atau untung dulu untuk melakukan pembukuan.

Walaupun terkadang beberapa pelaku bisnis secara psikologi kalau melihat pembukuannya masih negatif di awal-awal, mereka biasanya malas melakukan pencatatan karena membuat down.

Namun, sebaiknya pemilik bisnis tetap melakukan pembukuan sebagaimana mestinya karena bisnis makanan memang memerlukan waktu untuk mendapatkan keuntungan.

Jadi, lakukanlah pembukuan sedini mungkin dan lakukan secara konsisten.

 

Alasan Pemilik Bisnis Tidak Melakukan Pembukuan

Walaupun pembukuan sangat penting, namun ternyata tak jarang pebisnis yang masih belum melakukan pembukuan. Berikut beberapa alasan pemilik bisnis tidak melakukan pembukuan.

 

#1 Pembukuan Cukup Merepotkan

Penyebab pertama pemilik bisnis tidak melakukan pembukuan adalah karena pemilik bisnis merasa pembukuan itu cukup merepotkan.

Terkadang pemilik bisnis bahkan belum mencoba ataupun melakukan riset tentang pembukuan yang simpel, tapi sudah menganggap bahwa pembukuan merupakan hal yang merepotkan.

Memang untuk melakukan pembukuan tentunya dibutuhkan usaha dan harus dilakukan secara rutin dan rinci. Namun, usaha yang diperlukan untuk membuat pembukuan tidak sebanding dengan manfaat yang diberikan, lho.

Hasil dari pembukuan bisnis dapat sangat membantu pemilik bisnis untuk mengambil keputusan bisnis atau bahkan menentukan strategi bisnis.

Sangat Penting Bagi Pebisnis! Ketahui Manfaat Utama Pembukuan Bisnis 03 - Finansialku

[Baca Juga: Kesalahan dalam Pembukuan Bisnis yang Wajib Anda Hindari]

 

#2 Tidak Mengerti Cara Pembukuan

Beberapa pemilik bisnis kurang mengerti cara melakukan pembukuan, sehingga membuat para pemilik bisnis menjadi malas melakukannya.

Ditambah lagi, karena tidak mengerti bagaimana cara pembukuan, pemilik bisnis merasa harus mengeluarkan biaya tambahan untuk menyewa seorang akuntan.

Padahal, di zaman yang sudah semakin maju ini sekarang sudah ada berbagai cara untuk melakukan pembukuan dengan mudah. Salah satunya menggunakan aplikasi pembukuan yang bisa di-download secara gratis.

Aplikasi tersebut sudah mengkategorikan pencatatannya apakah masuk ke pemasukan, piutang, pengeluaran, dan lain-lain. Dengan begitu, pembukuan dapat pemilik bisnis lakukan dengan lebih cepat dan mudah.

Beberapa contoh aplikasi yang dapat membantu pembukuan bisnis misalnya Bukukas, Jurnal, Harmony, Accurate, dan lain-lain.

 

#3 Waktu Yang Terbatas Untuk Melakukan Pembukuan

Tak jarang pemilik bisnis yang mengeluhkan keterbatasan waktu yang mereka miliki untuk melakukan pembukuan.

Untuk mengatasi keterbatasan waktu tersebut, maka pemilik bisnis dapat mencicil pembukuan dengan membuat catatan setiap transaksi sudah selesai. Dengan begitu, ketika jam operasional bisnis selesai, dapat dirapihkan. 

 

banner_pebisnis,_ini_cara_mengatur_keuangan_bisnis_yang_benar

 

Manfaat Pembukuan Bisnis

Pembukuan bisnis sangat penting dilakukan karena memiliki beberapa manfaat yang dapat berguna untuk pemilik bisnis. Berikut beberapa manfaat pembukuan bisnis.

 

#1 Mengetahui Informasi Keuntungan atau Kerugian

Manfaat pembukuan bisnis yang pertama adalah pemilik bisnis dapat mengetahui keuntungan atau kerugian dalam pembukuan tersebut. Dalam sebuah bisnis tentunya berkaitan dengan untung dan ruginya sebuah bisnis.

Pembukuan tersebut mencatat pendapatan yang diterima dalam suatu periode dikurangi dengan biaya-biaya yang dikeluarkan untuk kegiatan bisnis untuk menghitung besarnya keuntungan/kerugian yang diperoleh.

Selain itu, pemilik bisnis juga dapat mencatat jumlah modal sehingga dapat mengetahui jumlah modal yang sudah terpakai, modal yang belum dipakai, dan juga jumlah utang yang dimiliki.

Jadi, pemilik bisnis dapat mengetahui apakah bisnis Anda sudah sesuai dengan target Anda atau belum.  

 

#2 Mengetahui Apakah Bahan Baku yang Digunakan Sudah Efektif dan Efisien

Selain mengetahui keuntungan atau kerugian, manfaat pembukuan bisnis berikutnya adalah pemilik bisnis dapat mengetahui apakah bahan baku yang digunakan sudah efektif dan efisien dari segi biaya atau segi lainnya.

Dengan begitu, sebagai pemilik bisnis dapat membuat keputusan berdasarkan data-data atau informasi-informasi yang ada dalam pembukuan tersebut.

 

#3 Mengetahui Utang dan Piutang Bisnis

Dengan pembukuan yang detail, pemilik bisnis dapat mengetahui hutang ataupun piutang bisnis. Apabila pemilik bisnis tidak mengetahui catatan utang bisnis yang dimiliki, maka dapat memberikan dampak yang buruk terhadap bisnis tersebut.

Pembukuan mengenai utang dan piutang juga harus detail ya, seperti nama kreditur/debitur, jumlah, serta jatuh temponya. Tentunya, utang dan piutang ini akan mempengaruhi arus kas bisnis pemilik bisnis. Jadi, jangan lupa dicatat, ya.  

 

#4 Meminimalkan Pengeluaran Bisnis yang Berlebih

Pengeluaran sekecil apapun dari bisnis perlu dicatat. Dengan pencatatan pengeluaran bisnis yang rinci, maka dapat memudahkan pemilik bisnis untuk mengetahui untuk apa saja modalnya digunakan.

Terkadang, ada banyak biaya yang tidak diduga atau bahkan pengeluaran yang terlihat kecil, namun lama-lama menjadi bukit.

Sangat Penting Bagi Pebisnis! Ketahui Manfaat Utama Pembukuan Bisnis 04 - Finansialku

[Baca Juga: Yuk, Intip Cara Mudah Membuat Pembukuan Bisnis Makanan]

 

Pencatatan dan pembukuan yang dilakukan secara rutin dapat digunakan sebagai kontrol atas pengeluaran bisnis.

Dengan melakukan pencatatan dan pembukuan, maka dapat membantu pemilik bisnis untuk menahan diri agar tidak menghabiskan uang lebih dari yang bisnis perlukan serta mengurangi pengeluaran yang kurang penting.

Walaupun hal ini terlihat sederhana, namun akan memberikan dampak yang baik bagi bisnis pemilik bisnis. Oleh karena itu, pembukuan sangat penting untuk tracking pengeluaran pemilik bisnis agar tidak berlebihan.

 

#5 Membantu Membuat Strategi Bisnis

Pembukuan yang rutin, lengkap, dan detail dapat dianalisa. Hasil analisa tersebut bisa digunakan untuk membuat keputusan serta mengembangkan strategi bisnis.

Semakin rinci dan lengkap pembukuannya, maka dapat menghasilkan analisa yang tepat. Nantinya, hasil analisa tersebut akan mempengaruhi keputusan yang diambil oleh pemilik bisnis.

 

#6 Memudahkan Pelaporan Pajak

Bisnis yang dijalankan memiliki kewajiban untuk lapor pajak jika sudah memiliki NPWP (Nomor Pokok Wajib Pajak). Untuk melakukan pelaporan pajak bisnis ini diperlukan catatan keuangan selama 1 tahun terakhir.

Oleh karena itu, dengan adanya pembukuan, pemiliki bisnis bisa menggunakan data keuangan yang lengkap ketika tidak dibutuhkan. Sehingga, pemilik bisnis tidak akan kesulitan dalam mencari tanda terima, faktur, dan lain sebagainya.

Selain itu, dapat memudahkan dalam perhitungan pajak juga. Tentunya perhitungan pajak yang harus dibayarkan tidak boleh asal-asalan dan salah perhitungan, ya.

Jika pemilik bisnis melakukan kesalahan saat menghitung besarnya pajak yang harus dibayarkan maka bisa merugikan pemilik bisnis itu sendiri.

Jadi, agar perhitungan pajak usaha/bisnis tidak sembarangan atau bahkan salah maka diperlukan pembukuan.

 

#7 Memberikan Gambaran Yang Jelas Bagi Kreditur dan Investor

Tak jarang bisnis yang memerlukan kreditur dan investor untuk memberikan tambahan modal agar dapat mengembangkan bisnisnya.

Tentu saja baik kreditur ataupun investor tidak sembarangan dalam memberikan suntikan modal kepada bisnis.

Untuk memudahkan pemilik bisnis mendapatkan suntikan dana dari kreditur atau investor, maka pemilik bisnis perlu memiliki laporan keuangan yang jelas, terstruktur, dan detail.

Jika Anda melakukan pembukuan dengan rutin, maka laporan keuangan tersebut akan dengan mudah Anda dapatkan.

 

Pentingnya Pembukuan Bisnis

Mengingat begitu pentingnya pembukuan bisnis, maka pembukuan bisnis perlu dilakukan sedini mungkin. Hasil dari pembukuan bisnis dapat sangat berguna bagi pemilik bisnis untuk mengambil keputusan serta membuat strategi bisnis.

Bahkan, dengan adanya pembukuan, pemilik bisnis dapat menarik kreditur atau investor untuk memberikan suntikan dana. Dengan begitu, pemilik bisnis memiliki kesempatan untuk mengembangkan bisnisnya.

Tentunya pembukuan yang jelas, lengkap, dan detail dapat sangat membantu pemilik bisnis untuk melakukan analisis yang tepat.

Jika Anda masih mengalami kesulitan dalam melakukan pembukuan bisnis secara manual, Anda dapat menggunakan aplikasi atau software yang dapat membantu Anda untuk melakukan pembukuan dengan mudah, ya. Salah satu software yang mudah digunakan adalah aplikasi Finansialku. Selain dapat digunakan untuk pencatatan keuangan bisnis, Finansialku juga bisa digunakan untuk pencatatan keuangan pribadi.

Kalau dirasa tidak tahu harus mulai dari mana, Sobat Finansialku bisa mulai melakukan Financial Check Up untuk mengetahui kondisi keuangan teman-teman yang sebenarnya lewat aplikasi Finansialku yang bisa diunduh di Google Play Store atau Apple Apps Store .

Setelah mendapatkan hasilnya, teman-teman bisa melakukan konsultasi langsung bersama saya di mana pun dan kapan pun secara EKSKLUSIF lewat fitur Konsultasi Keuangan di aplikasi yang sama, lho!

Untuk bisa menikmati fitur ini, teman-teman hanya perlu berlangganan akun premium Rp 350 ribu untuk 365 hari alias SATU TAHUN PENUH! Ini sama dengan Sobat Finansialku membayar seribu per hari. Murah, ‘kan? Jadi, yuk, unduh aplikasinya dan konsultasi bersama saya sekarang!

 

 

Jadi, apakah Anda sudah membuat pembukuan untuk bisnis Anda? Silahkan berikan komentar dan pendapat Anda di kolom yang telah tersedia.

Anda juga dapat membagikan artikel ini kepada rekan pemilik bisnis lainnya. Semoga artikel ini bermanfaat. Terima kasih.

 

Sumber Referensi:

  • Jurnal. Manfaat Pembukuan Bagi Usaha Kecil. Jurnal.id – https://bit.ly/2QdGQdG
  • Turboly. 5 Oktober 2018. Pentingnya Pembukuan Bagi Perusahaan. Turboly.com – https://bit.ly/3dSRTkU
  • Ayunda. 21 April 2020. 10 Alasan Betapa Pentingnya Pembukuan Bagi UMKM Di Indonesia. Accurate.id – https://bit.ly/3t7tGO6

 

Sumber Gambar:

  • Pembukuan 1 – https://bit.ly/3auP1tl
  • Pembukuan 2 – https://bit.ly/3vcphtN
  • Pembukuan 3 – https://bit.ly/2QL1Ski
  • Pembukuan 4 – https://bit.ly/32CIfO9