Akhir minggu tapi bingung mau berlibur ke mana? Beberapa tempat wisata Garut berikut ini bisa menjadi salah satu destinasi wisata Anda.

Penasaran di mana sajakah tempat wisata tersebut? Simak ulasannya berikut ini. Selamat membaca!

 

14 Tempat Wisata Garut

Garut, salah satu kota di Jawa Barat yang tidak terlalu jauh dari Bandung tersebut menyimpan banyak sekali lokasi wisata yang sayang jika terlewatkan.

Kota ini cukup sering dikunjungi para wisatawan yang ingin merasakan dinginnya udara dengan air hangat yang sering ditawarkan di beberapa lokasi wisata.

Berikut adalah beberapa pilihan wisata yang dapat Anda kunjungi ketika berlibur ke Garut, mulai dari:

 

#1 Candi Cangkuang dan Kampung Pulo 

Tempat wisata ini dapat menjadi tempat wisata pertama yang Anda kunjungi karena lokasinya yang dapat ditemukan pertama kali.

Candi Cangkuang, Situ Cangkuang dan Kampung Pulo terletak di Kecamatan Leles.

Hal yang menarik dari tempat wisata ini adalah Candi Cangkuang yang terletak di tengah situ (danau kecil).

Jika Anda ingin menuju ke lokasi, Anda harus menggunakan rakit yang tersedia di sana. Persis di pinggir candi tersebut terdapat kampung adat.

Candi Cangkuang dan Kampung Pulo - Finansialku

[Baca Juga: Negeri di Atas Awan, Wisata Gunung Luhur yang Mendadak Kebanjiran Wisatawan]

 

#2 Komplek Wisata Cipanas Garut

Sesuai dengan namanya, di daerah Cipanas, Garut, terletak objek wisata air panas yang bersumber langsung dari air Gunung Guntur yang merupakan gunung api aktif.

Di sana, Anda dapat berenang, bermain air panas dan wahana air seperti waterboom.

Fasilitas penginapan di daerah tersebut juga cukup lengkap sehingga Anda dapat langsung beristirahat setelah bermain.

 

#3 Komplek Wisata Darajat Garut

Komplek wisata ini mudah dijangkau karena tidak jauh dari pusat kota.

Berbeda dengan Komplek Wisata Cipanas, di sini, Anda dapat menikmati air terjun di daerah yang lebih tinggi.

Tentu ini akan membuat cuaca menjadi lebih sejuk dan berkabut.

Selain berendam air panas di kesegaran udara bukit, Anda juga dapat berenang dan bermain air di waterboom.

Komplek Wisata Darajat Garut - Finansialku

[Baca Juga: 45 Tempat Wisata Di Jakarta Paling Hits 2019 Wajib Dikunjungi!]

 

#4 Karacak Valley

Tempat hiburan ini tergolong masih baru dan memberikan suasana kekinian.

Tempat liburan ini berupa hutan pinus dan kebun kopi yang dikelola menjadi tempat wisata.

Karacak Valley berlokasi di kecamatan Garut Kota sehingga mudah ditemukan dan dijangkau oleh wisatawan.

 

#5 Kampung Sampireun

Ingin berlibur tetapi yang premium? Kampung Sampireun dapat menjadi salah satu pilihan Anda.

Kampung Sampireun adalah salah satu resort eksklusif yang dibangun di sekitar danau.

Tempat wisata di Garut ini sering dikunjungi oleh wisatawan baik yang lokal maupun asing.

Karena keindahan yang ditawarkan, tidak jarang pasangan yang baru menikah menghabiskan bulan madu mereka di tempat ini.

Kampung Sampireun - Finansialku

[Baca Juga: Yuk Kunjungi 10 Destinasi Wisata Prioritas Indonesia yang Bikin Ketagihan]

 

#6 Kebun Mawar Situhapa

Kebun Mawar Situhapa terletak tidak jauh dari Kampung Sampireun, jaraknya kurang lebih 1 kilometer.

Sesuai dengan namanya, di sini Anda dapat menikmati hamparan mawar yang luas, sembari menyantap makanan di restoran ditemani oleh pemandangan dan udara yang segar.

 

#7 Kawah Talaga Bodas

Kawah Talaga Bodas adalah danau yang terbentuk di atas kawah bekas letusan.

Bentuknya sama seperti Kawah Putih yang ada di Bandung, namun yang ini lebih kecil dan relatif masih asli.

Kawah Talaga Bodas - Finansialku

[Baca Juga: Para Pebisnis, Miliki Pola Pikir Miliarder Dunia Mengejar Harta!]

 

#8 Kawah Kamojang

Kawah kedua yang dapat Anda kunjungi ketika berada di Garut adalah Kawah Kamojang.

Hal yang menarik dari tempat wisata ini adalah, walaupun namanya adalah Kawah Kamojang, namun tidak ada kawah pada tempat wisata ini.

Di sini, Anda dapat melihat uap panas bumi yang keluar dari area tertentu. Selain berkeliling di taman, Anda juga dapat berendam air panas.

Rute tempat wisata ini masih 1 jalan dengan Kampung Sampireun dan Kebun Mawar Situhapa.

 

#9 Gunung dan Kawah Papandayan

Ingin ke salah satu destinasi wisata alam paling favorit di Garut? Anda dapat mengunjungi Gunung dan Kawah Papandayan.

Di tempat wisata ini, Anda dapat berwisata di komplek Kawah Papandayan, berfoto di tebing bagian atas ketika sunrise atau sunset dan menikmati hamparan bunga edelweiss tegal alun.

Perjalanan menuju ke lokasi sudah cukup baik dibandingkan bekas letusan terakhir.

Hal yang perlu diingat ketika mengunjungi tempat ini adalah, Anda harus memastikan bahwa kondisi aman dan tempat wisata dibuka.

Cuaca ekstrem di tempat wisata ini terkadang membuat pihak wewenang menutup tempat wisata.

Gunung dan Kawah Papandayan - Finansialku

[Baca Juga: Ketua DPR Perempuan Pertama, Puan Maharani Miliki Aset Rp363 Miliar]

 

#10 Curug Sang Hyang Taraje

Curug Sang Hyang Taraje terletak di Kecamatan Pakenjeng, Garut.

Curug atau air terjun ini menawarkan pemandangan yang unik dengan dua air terjun kembar dengan volume air yang cukup besar dan tinggi.

Lokasinya cukup jauh dari pusat kota. Selain itu, jika Anda ingin mengunjungi tempat ini, Anda harus sedikit berolahraga mendaki bukit.

Namun pemadangan yang didapatkan adalah sangat indah.

 

#11 Kamojang Ecopark

Tempat wisata ini adalah salah satu tempat wisata di Garut yang baru saja dibangun.

Lokasinya berada di Kawasan Kamojang dan tidak jauh dari gerbang batas wilayah Garut – Bandung.

Jika Anda berkunjung ke Kawah Kamojang, Anda dapat sekaligus mengunjungi tempat ini.

Kamojang Ecopark - Finansialku

[Baca Juga: 10+ Tempat Wisata Banyuwangi yang Paling Hits dan Terkenal]

 

#12 Pantai Santolo dan Pantai Sayang Heulang

Setelah mengunjungi kawah, bukit, curug dan taman, maka sekarang saatnya bagi Anda untuk mengunjungi pantai.

Di Garut terdapat Pantai Santolo dan Pantai Sayang Heulang yang cukup terkenal.

Hamparan pasir panjang yang halus dan putih tentu dapat menjadi pemanja mata.

Bonusnya, Anda dapat sekaligus mengunjungi dua lokasi pantai.

Anda cukup menyebrang sedikit ke Pulau Santolo dan Anda akan menemukan Pantai Sayang Heulang persis di sebelahnya.

 

#13 Pantai Puncak Guha

Pantai Puncak Guha adalah pemandangan laut kedua yang dapat Anda nikmati di Garut.

Walaupun judulnya pantai, di sini, Anda tidak dapat menemukan pasir putih layaknya di pantai.

Di sini, Anda dapat menikmati pemandangan laut langsung dari atas tebing.

Pemandangan lepas ke laut, pemandangan sepanjang pantai selatan Garut dan pemandangan golden hour dari tempat ini adalah tidak boleh terlewatkan.

Pantai Puncak Guha - Finansialku

[Baca Juga: 10 Destinasi Wisata Instagramable Jogja yang Selalu Dikunjungi ]

 

#14 Pantai Ranca Buaya

Beralih ke pantai ketiga, Pantai Ranca Buaya merupakan pantai yang cukup terkenal di Garut.

Pantai ini berdekatan dengan Puncak Guha, jadi Anda dapat sekaligus mengunjungi 2 tempat wisata jika mengunjungi tempat ini.

Pantai-pantai di Garut dapat diakses melalui jalan Garut, ataupun melalui jalan jalur selatan misalnya via Bandung – Ciwidey – Cidaun – Rancabuaya – Puncak Guha – Santolo, ataupun via Bandung – Pangalengan – Rancabuaya – Puncak Guha – Santolo.

 

Gratis Download Ebook Perencanaan Keuangan untuk Usia 30 an

Perencanaan Keuangan Untuk Usia 30 an - Finansialku Mock Up

 

Kesimpulan

Selain tempat-tempat di atas, sebenarnya Garut menyimpan banyak sekali lokasi wisata yang menawarkan keindahan pemandangan yang beragam.

Ada yang menawarkan pemandangan laut, ada yang bukit, dan ada pula yang menawarkan keindahan kawah.

Untuk itu, Anda harus dapat bereksplorasi agar tidak melewatkan pemandangan tersebut.

Tapi sebelum liburan dan menikmati semua itu, tentu Anda harus mempersiapkan dana liburan?

Agar lebih mudah, gunakan saja Aplikasi Finansialku untuk mencatat setiap dana yang Anda perlukan untuk berlibur.

Jangan sampai Anda pergi liburan tanpa merencanakannya dengan sempurna, apalagi soal dana! Bisa gawat!

Liburan dengan Dana Minim 01 Menabung - Finansialku

[Baca Juga: Para Karyawan, Ini Caranya Memperlihatkan Potensi Kepemimpinan di Kantor]

 

Anda bisa men-download aplikasi Finansialku melalui Google Play Store atau lakukan registrasi terlebih dahulu melalui PC.

Takut mahal? Tenang, aplikasi Finansialku tersedia GRATIS bagi Anda. Tapi, jika Anda ingin memanfaatkan semua fitur, jangan lupa untuk upgrade ke mode PREMIUM ya!

Dapatkan potongan harga berlangganan hingga Rp50.000 dengan kode promo: POTONG50RIBU untuk menjadi member Premium selama satu tahun agar Anda bisa berkonsultasi tanpa batas dengan Konsultan Keuangan Bersertifikat dari Finansialku.

Nah untuk menghitung dana liburan, Anda bisa mengikuti panduannya dalam video tutorial berikut ini:

 

Jadi tunggu apa lagi? Langsung download aplikasi Finansialku sekarang juga!

 

Bagikan artikel ini agar lebih bermanfaat. Selain itu, jika Anda memiliki pilihan tempat wisata lain yang belum disebutkan, silakan tulis di kolom komentar bawah ini. Terima kasih!

 

Sumber Referensi:

  • Irvan. 2 Juni 2018. 20 Tempat Wisata di GARUT yang jadi Favorit Wisatawan. Nativeindonesia.com – https://bit.ly/2nxMp93

 

Sumber Gambar:

  • Garut – http://bit.ly/2P2lGN3
  • Candi Cangkuang dan Kampung Pulo – http://bit.ly/33Msvq8
  • Komplek Wisata Darajat Garut – http://bit.ly/2nZTG1u
  • Kampung Sampireun – http://bit.ly/2N2E1qW
  • Kawah Talaga Bodas – http://bit.ly/2MsPH70
  • Gunung dan Kawah Papandayan – http://bit.ly/33MnRsa
  • Kamojang Ecopark – http://bit.ly/33Q3iuT
  • Pantai Puncak Guha – http://bit.ly/2BtYP5e