Ingin liburan ke wilayah negara ASEAN yang menakjubkan? Kenapa tidak coba tempat wisata Kamboja?

Persiapkan dana liburan Anda dan simak pembahasan menarik seputar tempat wisata Kamboja. Selamat membaca!

 

Wisata Kamboja

Negara Kamboja memang memiliki wejangan tersendiri bagi para wisatawan terutama para wisatawan dari mancanegara.

Selain penduduk lokal yang cukup ramah, banyak tempat wisata Kamboja yang kaya akan nilai sejarah dan juga makanan khas yang lezat.

Kenali Tempat Wisata Kamboja Agar Anda Menikmati Liburan Hemat 02 - Finansialku

[Baca Juga: Perhitungan Dana Liburan ke Jogja Budget Minim (Bonus: Daftar 100+ Tempat Wisata Jogja)]

 

Tidak hanya itu saja, bahkan pantainya yang indah dan juga kehidupan malam yang meriah juga menjadi daya tarik tersendiri bagi para wisatawan.

Sebagai informasi, negara kamboja memang masih berusaha untuk bangkit menjadi negara yang makmur. Hal ini dikarenakan banyaknya pejabat yang korup sehingga masih ada penduduk masyarakat dengan penghasilan di bawah US$1 (± Rp13.500) per harinya.

 

 

 

 

 

Destinasi Wisata Kamboja

Berkunjung ke Kamboja, sudah seharusnya mengunjungi destinasi wisata berikut ini:

 

#1 Siem Reap

Siem Reap merupakan ibukota Provinsi Siem Reap yang merupakan pintu gerbang menuju region Angkor.

Siem Reap dalam Bahasa Khmer artinya “Penaklukan Siam”, dimana Kerajaan Khmer berhasil menaklukan Kerajaan Siam, salah satu Kerajaan yang pernah menguasai wilayah Thailand.

Objek wisata yang dapat Anda temui diantaranya Angkor Wat, Angkor Thom, Ta Prohm, War Museum Cambodia, Angkor National Museum dan Psah Chas (Old Market).

Berbicara mengenai Angkor Wat, Lebih dari 50% turis yang datang ke Kamboja berkunjung ke objek bersejarah ini.

Pada dasarnya, kawasan Angkor yang luasnya sekitar 400 kilometer persegi terdiri dari ratusan kuil. Angkor Wat adalah kuil terbesarnya. Untuk menjelajahi kuil ini, minimal diperlukan waktu 4 jam.

Kenali Tempat Wisata Kamboja Agar Anda Menikmati Liburan Hemat 07 - Finansialku

[Baca Juga: Ingin Liburan ke Vietnam? Yuk Berangkat! Ketahui Wisata Vietnam dan Biayanya]

 

Apabila Anda memiliki waktu lebih, Anda dapat mengunjungi kuil-kuil lain di kawasan Angkor, seperti Banteay Srey, Bayon, Angkor Thom, Ta Keo dan Ta Prohm.

Sebagai informasi, Kuil Ta Prohm memiliki keunikan tersendiri, dimana kuil-kuilnya banyak yang ’dililit’ oleh pepohonan besar. Kuil ini menjadi begitu terkenal sebab pernah dijadikan lokasi syuting artis Angelina Jolie dalam film Tomb Raider.

Kenali Tempat Wisata Kamboja Agar Anda Menikmati Liburan Hemat 08 - Finansialku

[Baca Juga: Gaji Rp5 Juta Sebulan, Mau Liburan Keliling Eropa? Ini Caranya]

 

Anda dapat menuju ke Siem Reap dari Phnom Penh dengan bis (waktu perjalanan 6 jam).

Dari Bangkok, Anda dapat menggunakan minibus menuju Poipet atau dengan train dari Aryanyaphrathet Station menuju ke perbatasan Thailand – Kamboja dan dilanjutkan dengan minibus menuju Siem Reap.

 

#2 Phnom Penh

Phnom Penh merupakan ibukota dan sekaligus kota terbesar di Kamboja.

Pada masa kolonial Perancis, kota ini diberi juukan sebagai Pearl of Asia karena keindahannya.

Tujuan wisata yang tidak boleh Anda lewatkan antara lain:

  • Wat Phnom,
  • Tuol Sleng Genocide Museum,
  • Choeung Ek Genocide Center,
  • National Museum of Cambodia,
  • Royal Palace dan Silver Pagoda,
  • Hotel Le Royal, dan
  • Phsar Thom Thmei (Central Market).

 

Kenali Tempat Wisata Kamboja Agar Anda Menikmati Liburan Hemat 09 - Finansialku

[Baca Juga: Wisata Thailand, Lebih Murah Mana: Liburan Sendiri atau Paket Liburan Travel Agent]

 

#3 Sihanoukville (Krong Preah Sihanouk)

Destinasi wisata ini juga dikenal dengan nama Kompong Som, sebuah ibukota Provinsi Sihanoukville, kota wisata pantai utama di Kamboja.

Beberapa pantai utama di kota ini antara lain:

  • Occheuteal Beach,
  • Serendipity Beach,
  • Otres Beach,
  • Sokha Beach, dan
  • Independence Beach.

 

Kenali Tempat Wisata Kamboja Agar Anda Menikmati Liburan Hemat 10 - Finansialku

[Baca Juga: Negara Bebas Visa yang Bisa Jadi Tempat Wisata untuk WNI]

 

Selain itu, ada juga beberapa pulau yang perlu Anda nikmati pemandangannya diantaranya Koh Rong, Koh Rong Samloem, Koh Kaong Kang, Koh Tuich, Koh Pos.

 

#4 Battambang (Krong Battambang)

Battambang merupakan pusat transportasi penting yang menghubungkan Kamboja dan Thailand.

Objek wisata utama di kota ini antara lain:

  • Danau Kamping Puoy,
  • Wat Peapahd,
  • Wat Ek Phnom,
  • Prasat Banan,
  • Prasat Snung,
  • Phnom Sampov, dan
  • Sek Sak Resort.

 

 

Waktu yang Tepat Wisata Kamboja

Musim di Kamboja sama halnya dengan di Indonesia.

Pada bulan Desember hingga Januari, Kamboja mengalami penurunan suhu sehingga akan sangat dingin, berbeda ketika menginjak Bulan Maret – April dimana suhu berubah menjadi lebih panas.

Namun demikian, di Kamboja mengalami musim penghujan sehingga kelembabannya akan cukup tinggi. Jadi, jangan heran walaupun sedang musim panas/kering tetapi hujan akan tetap turun.

Oleh sebab itu, Anda disarankan untuk membawa payung dan juga sandal jika berlibur ke Kamboja pada musim ini.

Kenali Tempat Wisata Kamboja Agar Anda Menikmati Liburan Hemat 03 - Finansialku

[Baca Juga: Ingin Liburan Ke Korea Selatan? Yuk Cek Dulu Dana Perjalanan (Plus Info Liburan Murah dan Wisata Gratis)]

 

Jika Anda berencana untuk mengambil waktu wisata pada bulan April kisaran tanggal 13-14, Anda disarankan untuk membeli tiket pesawat jauh hari karena pada tanggal 13-14 April merupakan tahun baru bagi Kamboja yang dikenal dengan nama “Chaul Chnam Thmey”.

 

Sebelum masuk ke bagian berikutnya, mari rencanakan dana liburan Anda dengan Aplikasi Finansialku. Manfaatkan fasilitas Free Trial-nya.

Daftar Aplikasi Finansialku

Download Aplikasi Finansialku di Google Play Store

 

Persiapan Wisata Kamboja

Ada baiknya, sebelum Anda pergi berlibur ke tempat wisata Kamboja, Anda perlu mempersiapkan semuanya dengan baik.

Apa saja yang perlu dipersiapkan?

 

#1 Tiket Pesawat

Jika budget Anda tidak terlalu besar, Anda dapat menggunakan maskapai Airasia ke Kuala Lumpur atau Bangkok ke Phnom Penh atau juga Anda bisa pergi dari Kuala Lumpur ke Siem Reap.

Apabila Anda naik pesawat Airasia dari Kuala Lumpur ke Ho Chi Minh City, Anda dapat naik bus malam dari Ho Chi Minh City ke Phnom Penh atau Siem Reap.

Waktu perjalanan dari Ho Chi Minh City ke Phnom Penh kira-kira 6 jam sedangkan dari Ho Chi Minh City ke Siem Reap 12 jam dengan menggunakan bus.

Anda dapat memanfaatkan tiket promo dari berbagai maskapai penerbangan untuk mendapatkan harga yang lebih murah.

 

#2 Mata Uang

Ada baiknya Anda membawa uang dalam bentuk USD jika berwisata ke Kamboja, selain rate USD di Kamboja sangat tinggi, Anda juga akan sangat mudah menukarkannya dengan KHR.

1 KHR = 3,3 IDR

1 USD = 4.047 KHR

 

Tapi jangan khawatir, Anda dapat dengan bebas menggunakan USD saat bertransaksi di berbagai toko. bahkan saat Anda membeli makanan di pinggir jalan.

Mereka akan menerima. Jika ada memiliki uang kembalian, maka mereka akan memberikan uang dalam bentuk KHR atau USD. Menarik bukan?

 

#3 Tempat Penginapan

Sebuah kamar dorm (asrama) di sebuah hostel atau guest house dibanderol dengan kisaran harga antara 18.000 KHR – 30.000 KHR atau sekitar Rp50.000 – Rp150.000 per malamnya.

Sedangkan sebuah kamar untuk 2 orang berkisar antara 25.000 KHR – 40.000 KHR (Rp85.000 – Rp135.000) per malamnya.

Untuk mendapatkan fasilitas yang nyaman seperti pendingin ruangan (AC), TV dan juga fasilitas lainnya, Anda dapat merogoh kocek sekitar 60.000 KHR – 80.000 KHR (Rp200.000 – Rp265.000).

7 Tips Memilih Hotel dan Alternatif Penginapan untuk Menghemat Budget Liburan 01 - Finansialku

[Baca Juga: Bukan Hanya Janji! 10 Destinasi Wisata Prioritas Program Pemerintah]

 

Cara lain untuk mendapat penginapan murah bisa dilakukan dengan sistem Couchsurfing.

Situs jejaring sosial ini mewadahi para pelancong dari seluruh dunia untuk “berbagi” tempat tinggal.

Jadi, para pelancong bisa mencari anggota Couchsurfing di lokasi yang akan dikunjungi dan setelahnya akan diberikan tumpangan menginap yang biasanya tanpa biaya.

 

Sudahkah Anda menghitung dengan benar setiap perencanaan dana liburan Anda?

Jika perencanaan keuangan pribadi Anda masih belum stabil, Anda dapat men-download secara gratis ebook Panduan Perencanaan Kuangan untuk Usia 30-an dari Finansialku.

 

#4 Biaya Makan

Harga makanan berkisar Rp10.000 – Rp25.000 per porsi untuk makanan pinggir jalan.

Makanan ala resto yang cukup murah berkisar antara Rp35.000 – Rp75.000 per porsinya.

Untuk makanan yang lebih mahal, sudah tentu banyak.

Tidak sulit untuk menemukan makanan halal di Kamboja. Anda dapat menanyakan pada penjaga/petugas hotel atau pada sopir taksi/tuk-tuk dan mereka akan memberitahukan kepada Anda.

 

Daftar Resto Halal Di Phnom Penh:

  • Malaysian Restaurant – Street 13 di distrik Phsar Chas, Khan Daun Penh.
  • Mamak`s Corner di jalan utama menuju ke Wat Phnom di belakang Cafe Malaya tak jauh dari Central Market, Cafe Malaya terletak di Street 118, Sangkat Phsar Thmey 1, Khan Daun Penh.
  • D`Nyonya Penang, Phsar Thmey (Central Market), Phnom Penh.
  • Asmak 81 Restaurant – Street 154 nomor 70.
  • New York Hotel di Monivong Boulevard, Phnom Penh.
  • D`Wau Restaurant.

 

Kenali Tempat Wisata Kamboja Agar Anda Menikmati Liburan Hemat 04 - Finansialku

[Baca Juga: Panduan Liburan Murah dan Tips Hemat Wisata ke Singapura]

 

Daftar Resto Halal Di Siem Reap:

  • Mat Nor Muslim Family Kitchen Restaurant – Steung Thmei Village, Svay Dangkum 069.
  • Haji Musa Muslim Restaurant di sebelah Siem Reap Mosque.

 

#5 Biaya Transportasi

Penyewaan mobil berikut dengan sopir per harinya berkisar antara Rp300.000 – Rp500.000 tergantung dari jenis dan kondisi mobil yang akan disewa.

Biaya bus antar provinsi tergolong murah, berkisar Rp150.000.

Anda juga bisa menggunakan tuk-tuk (sejenis delman atau sado namun menggunakan sepeda motor) bila ingin berkeliling kota atau ke tempat tujuan Anda di kisaran dalam kota.

Kenali Tempat Wisata Kamboja Agar Anda Menikmati Liburan Hemat 05 - Finansialku

[Baca Juga: 4 Tipe Travelling: Liburan Sendiri, Beli Paket Wisata dan Lainnya, Kamu yang Mana?]

 

Namun karena harga transportasi yang terbilang tak menentu dan tidak sesuai argo, Anda disarankan untuk menggunakan jasa taksi online agar Anda sudah mengetahui harga pasti dari biaya transportasi Anda.

 

#6 Biaya SIM Card

Kartu SIM card dapat Anda beli di bandara atau provider telephone di area pintu keluar bandara.

Anda hanya tinggal menunjukkan paspor Anda dan nomor Anda akan langsung aktif.

Pilihan operator dengan jaringan luas diantaranya Mobitel Cellcard dan Beeline.

Dengan harga sekitar US$2 (Rp27.000), Anda dapat membeli kartu SIM card di konter provider resmi.

Paket data harganya berkisar US$5 (Rp67.500) untuk kapasitas kuota sebesar 3,5 GB.

Kenali Tempat Wisata Kamboja Agar Anda Menikmati Liburan Hemat 06 - Finansialku

[Baca Juga: Wisata Murah: Berapa Dana Liburan ke Raja Ampat ala Backpacker? Lihat Perhitungannya!]

 

Jika Anda tidak terlalu membutuhkan SIM card, Anda dapat menggunakan fasilitas WiFi di kamar hotel Anda. Namun pastikan terlebih dahulu fasilitas Wi-Fi memang tersedia di hotel Anda.

 

Berpikir mengenai liburan, apakah Anda terpikirkan mengenai dana darurat yang harus Anda persiapkan? Tahukah Anda bahwa investasi yang kita lakukan bisa memenuhi dana darurat yang kita perlukan?

Kumpulkan dana darurat Anda melalui investasi reksa dana dengan men-download secara gratis ebook Panduan Berinvestasi Reksa Dana untuk Pemula dari Finansialku.

Ebook Panduan Berinvestasi Reksa Dana untuk Pemula

Download Panduan Berinvestasi Reksa Dana untuk Pemula -Finansialku.com

Kesimpulan

Wisata ke Kamboja dapat dikatakan tidak terlalu murah, namun dengan perencanaan yang matang dan segala informasi yang Anda butuhkan mengenai Kamboja, Anda tidak perlu khawatir jika ingin berwisata ke Kamboja.

Jangan lupa untuk mempersiapkan dana darurat untuk mengantisipasi ha-hal diluar perkiraan serta perencanaan.

Jika Anda mengalami kesulitan dalam perencanaan keuangan pribadi, Anda dapat berkonsultasi dengan konsultan keuangan dari Finansialku yang siap membantu Anda.

 

Anda dapat membagikan informasi mengenai Wisata Kamboja di atas kepada rekan-rekan atau kenalan Anda yang berencana untuk mengadakan travelling ke Kamboja.

Bagikan juga setiap artikel dari Finansialku kepada setiap kenalan Anda yang membutuhkan.

Tuliskan komentar, tanggapan atau pertanyaan Anda pada kolom yang tersedia di bawah ini.

 

Sumber Referensi:

  • Admin. 7 Desember 2014. 5 Tempat yang Wajib Dikunjungi di Kamboja. Boombastis.com – https://goo.gl/F5Nk9E
  • Sitti Salmiah. 7 Juni 2016. 6 Destinasi Wisata Favorit di Kamboja. Catatantravelling.com – https://goo.gl/63gFWn
  • Admin. 29 Agustus 2015. Tips Traveling ke Kamboja: Daftar Objek Wisata, Kuliner, dan Waktu Berkunjung yang Tepat. Tribunnews.com – https://goo.gl/91Rvo6
  • Admin. 5 Desember 2016. Wisata Kamboja – Pertama Kali ke Siem Reap? Ini 4 Tips Mudah Untuk Menuju Angkor Wat. Tribunnews.com – https://goo.gl/MjxjKH
  • Admin. 11 September 2016. Ini Tempat Makanan Halal di Kamboja. Medanbisnisdaily.com – https://goo.gl/MrWi8y

 

Sumber Gambar:

  • Wisata Kamboja – https://goo.gl/tLRsvN dan https://goo.gl/m33263
  • Tempat Wisata Kamboja – https://goo.gl/42DpDB dan https://goo.gl/zz8Jub
  • Tuk Tuk – https://goo.gl/wMM74B
  • Phnom Penh City – https://goo.gl/qHGH2k
  • Angkor Wat – https://goo.gl/JtPmjr
  • Ta Prohm – https://goo.gl/n45E9d
  • National Museum of Cambodia – https://goo.gl/5ffJfp
  • Sihanoukville – https://goo.gl/6ECiEs

 

Download Ebook Panduan Berinvestasi Saham Untuk Pemula

Ebook Panduan Investasi Saham untuk Pemula Finansialku.jpg