Terlalu Percaya GPS! Penggunaan GPS memang sudah tak asing lagi bagi masyarakat, terutama bagi para pengguna kendaraan bermotor untuk menunjukkan arah jalan dengan bantuan jaringan internet.

Tapi ternyata penggunaan GPS bisa membuat penggunanya tersesat bahkan celaka tercebur sungai. Kok bisa?

Simak liputan berikut ini!

 

Rubrik Finansialku

Rubrik Finansialku Lifestyle (rev)

 

Hati-hati Terlalu Percaya GPS

Pengendara kendaraan bermotor tak jarang menggunakan GPS atau Global Positioning System. Pengguna bisa pergi ke sebuah tempat asing namun mereka masih bisa melacak jalan yang benar dan harus dilalui dengan bantuan navigasi satelit.

Tak perlu bertanya lagi kepada warga setempat untuk bertanya arah jalan yang benar demi mencapai tempat tujuan, inilah kemudahan yang diberikan bagi pengguna GPS yang mengunduh aplikasi tersebut di gadget pintarnya.

Anda tentu sudah biasa dengan penggunaan GPS, seperti Google Maps dan juga Waze, aplikasi penunjuk arah yang dapat menolong Anda menemukan tempat tujuan Anda, seperti mencari alamat, mencari rute jalan alternatif dan lain sebagainya.

Tapi, terlalu mengandalkan fasilitas GPS, bisa-bisa nasib Anda bisa apes seperti masuk ke jalan kecil pematang sawah, tercebur danau bahkan hingga terbang bebas masuk sungai.

Tidak percaya? Ini dia buktinya dari pengalaman mereka yang terlalu percaya dengan GPS.

Gratis Download Ebook Panduan Investasi Emas untuk Pemula

Download Ebook Panduan Berinvestasi Emas untuk Pemula - Harga Emas Hari Ini - Finansialku

 

#1 Masuk Jembatan Sungai Kecil

Pengendara mobil Toyota Alphard ini harus mengalami nasib apes karena percaya pada GPS yang ia akses melalui gadget-nya untuk mencari jalan.

Bukannya mendapat jalan yang sesuai, ia malah nyasar ke jalan sempit yang ternyata menuju ke sebuah jembatan yang melintasi sungai kecil dimana kiri kanan jembatan itu hanya terlihat genangan air dan juga tumbuhan liar.

Terlalu Percaya GPS, Kejadian Apes Dialami Pengendara 02 - Finansialku

[Baca Juga: Begini Lho Rahasia dan Strategi Atur Keuangan Hobi Tanpa Menyiksa Kantong]

 

Dalam melakukan proses evakuasi demi mengeluarkan mobil mahal itu dari jembatan kecil, sebuah alat berat berupa crane harus didatangkan untuk mengangkat mobil naas tersebut.

Jika melihat dari plat mobil, nampaknya kejadian ini dialami oleh salah satu warga negara di Thailand.

Terlalu Percaya GPS, Kejadian Apes Dialami Pengendara 03 - Finansialku

Alat berat didatangkan untuk membantu proses evakuasi mobil

 

#2 Terjun Bebas ke Sungai

Kesialan nampaknya harus dialami oleh seorang pengemudi mobil Jeep Compass yang mengangkut beberapa penumpang, dimana mereka tercebur ke sungai akibat mengikuti arahan dari aplikasi Waze untuk menunjukkan arah.

Kejadian ini terjadi di Burlington, Vermont, Amerika Serikat, dimana sang pengemudi sedang menyetir santai bersama teman-temannya berkeliling kota.

Terlalu Percaya GPS, Kejadian Apes Dialami Pengendara 04 - Finansialku

[Baca Juga: Resolusi Tahun 2019: Mengatur Keuangan Rumah Tangga, Begini Caranya!]

 

Menurut penuturan Brandon del Pozo, Kepala Kepolisian Burlington, sang pengemudi mobil Jeep Compass tidak sedang mabuk, bahkan mereka sedang dalam keadaan tenang dan tanpa masalah, sebelum akhirnya kejadian sial itu menimpa mereka.

Sang pengemudi mengatakan bahwa sebelum kejadian tersebut terjadi, mereka sedang berada di lokasi yang berkabut tebal dan hujan yang cukup deras.

Pemilik mobil, Tara Guertin memang sedang berjalan-jalan keliling kota pada saat itu dan menggunakan aplikasi Waze untuk menunjukkan arah jalan yang tercepat dan membaca titik kemacetan.

Mereka mengaku bahwa aplikasi tersebut dapat diandalkan dalam berkendara sebelum kejadian tersebut terjadi.

Iklan Banner Perencanaan Dana Membeli Mobil - 728x90

Download Aplikasi Finansialku di Google Play Store

#3 Sedan Putih Masuk Sungai

Kepolisian Anhui di Tiongkok segera melakukan evakuasi sesaat setelah menerima laporan dari warga setempat, dimana sebuah mobil sedan berada di tengah-tengah sungai.

Kejadian itu bermula dari sang pengendara yang tidak mau disebutkan namanya mengikuti arahan dari GPS dan membuatnya berakhir dalam sebuah liputan berbagai media massa dimana ia dan mobilnya berada di tengah sungai.

Kejadian sial tersebut terjadi pada awal April 2017 silam, dimana dalam proses evakuasinya kepolisian setempat mengalami kesulitan sehingga harus mengerahkan sejumlah kendaraan berat untuk menarik mobil sedan tersebut untuk dibawa kembali ke daratan.

Saat diwawancarai oleh polisi, sang pengendara mobil mengakui bahwa ia tidak mengetahui kondisi jalanan yang sedang ia lalui pada saat itu karena buta oleh sistem navigasi yang ia gunakan.

Alhasil, ia masuk hingga ke tengah-tengah sungai.

Terlalu Percaya GPS, Kejadian Apes Dialami Pengendara 05 - Finansialku

[Baca Juga: Apa Itu Jasa Konsultasi Perencana Keuangan? Dimana Carinya? Dan Apakah Menguntungkan?]

 

#4 Toyota Yaris Nyemplung Danau

Untungnya perempuan berusia 23 tahun ini bisa berenang sehingga ia bisa menyelamatkan diri ketika mobil Toyota Yaris miliknya harus nyemplung danau Georgian Bay.

Sang pengendara bernama Katrina Rubinstein-Gilbert ini berasal dari Ontario, Kanada sedang mengikuti arahan dari GPS yang sedang ia akses.

Saat itu, kondisi jalan sedang buruk, penerangan sangat minim, terjadi hujan dan kabut yang cukup tebal sehingga membuat jarak pandangnya terbatas.

Oleh sebab itu, ia mempercayakan arah jalannya kepada aplikasi GPS yang ia unduh di gadget pintarnya.

728x90 hitung sekarang - mobil
300x250 - Hitung Sekarang - Mobil

 

Saat sedang mengemudi di jalanan, ia mengaku tiba-tiba mobil yang sedang ia kendarai masuk ke dalam air begitu saja.

Untung saja, mobil Toyota Yaris milikya itu tidak langsung tenggelam sehingga ia masih sempat untuk membuka jendela mobil, mengambil tas dan berenang ke daratan selama kurang lebih setengah jam.

Sesampainya di tepian, Rubinstein-Gilbert berjalan ke hotel terdekat dan memanggil petugas kepolisian.

Terlalu Percaya GPS, Kejadian Apes Dialami Pengendara 06 - Finansialku

[Baca Juga: Kondisi Dompet Sahabat Sehat? Lihat melalui Aplikasi Cek Kesehatan Keuangan!]

 

Sang pengendara memang tidak mengalami cedera sama sekali, tapi mobil yang ia kendarai akhirnya tenggelam dan baru bisa dievakuasi sehari setelah kejadian tersebut.

Menurut pemeriksaan polisi, sang pengendara memang sedang tidak berada dalam keadaan mabuk karena minuman beralkohol.

Saat insiden tersebut terjadi, suhu air diperkirakan mencapai 4 derajat celcius dan untungnya Rubinstein-Gilbert tidak terkena hipotermia.

 

Tetap Waspada Menggunakan GPS

Perkembangan teknologi masa kini memang dirancang untuk semakin memudahkan manusia dalam beraktivitas.

Tapi, tak ada gading yang tak retak. Semuanya tidak ada yang sempurna, termasuk teknologi yang adalah buatan manusia.

Tentu masih memiliki keterbatasan dan tidak 100 persen mempercayakan diri pada sistem perkembangan teknologi tersebut, salah satunya penggunaan GPS.

Kejadian tersebut di atas bisa menjadi pembelajaran bagi kita untuk tidak terlalu mempercayakan diri pada fasilitas teknologi. Tetap waspada dalam penggunaannya meski kita tetap membutuhkannya.

Tetap bijak dalam mengakses berbagai aplikasi yang semakin berkembang.

 

Apakah Anda pengguna aktif GPS? Pernahkah Anda mengalami kejadian seperti di atas dimana Anda malah tersesat atau mengalami nasib yang sial karena terlalu mempercayai arahan dan panduan dari GPS yang Anda akses?

Berikan tanggapan Anda pada kolom yang tersedia di bawah ini.

 

Sumber Referensi:

  • Herdi Muhardi. 19 Desember 2018. 4 Kejadian Sial Karena Terlalu Percaya GPS. Liputan6.com – https://goo.gl/7TFxwB

 

Sumber Gambar:

  • Percaya GPS – https://goo.gl/SWPwUW
  • Terlalu Percaya GPS – https://goo.gl/7TFxwB