Uang receh sering kali dipandang sebelah mata. Karena nominalnya yang kecil, banyak orang yang tidak terlalu suka menggunakannya apalagi membawanya.

Karena itu, tak jarang uang receh koin ini tersebar dimana-mana. Padahal kalau dikumpulkan bisa jadi lebih manfaat lho.

 

Rubrik Finansialku

Rubrik Finansialku Finansialku Planner

 

Uang Receh Juga Bermanfaat Lho!

Dibandingkan dengan uang kertas, uang receh koin memang terasa kurang efektif. Selain nominalnya yang kecil, uang receh koin juga terasa lebih berat jika dibawa kemana-mana.

Akibatnya, banyak orang yang meletakkan uang receh sembarangan dan tak jarang malah tersapu dan hilang.

Meskipun memiliki nilai yang tidak seberapa, pada saat-saat tertentu uang receh bisa sangat bermanfaat lho! Apalagi kalau dikumpulkan dalam satu wadah khusus.

4 Kisah Nyata yang Membuktikan Manfaat Uang Receh, Mau Coba 01 - Finansialku

 

[Baca Juga: Nostalgia, 5+ Cara Menabung Ala 90 yang Umum Dilakukan. Yang Senyum Pasti Mengalami]

 

Lama kelamaan, uang receh koin yang Anda kumpulkan bisa menjadi banyak dan bisa digunakan untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari atau sesuatu yang tidak pernah Anda sangka.

Ada beberapa trik menabung uang receh supaya lebih efektif dan bisa lebih bermanfaat suatu waktu. Jika Anda ingin mencoba menabung uang receh, beberapa cara ini bisa Anda coba lakukan:

 

#1 Tentukan Uang Receh yang Ingin Anda Tabung

Hal pertama yang harus Anda lakukan adalah menentukan berapa besaran uang receh yang ingin Anda tabung. Pastikan uang tersebut tidak membuat Anda merasa terbebani.

Dengan menentukan nominal ini, Anda juga secara tidak langsung membangun kesadaran bahwa uang dengan nominal tersebut adalah uang untuk ditabung.

Anda bisa menentukan uang dengan nominal berapa saja yang Anda suka. Misalnya Rp1.000, Rp2.000, Rp5.000, atau berapa saja.

Setelah menentukan berapa nominal uang yang akan Anda tabung, mulailah menabung secara konsisten.

Dengan konsisten menabung seperti ini, tanpa Anda sadari uang Anda akan terkumpul pelan-pelan. Bahkan tidak mustahil justru Anda yang akan dikejutkan dengan jumlah total uang tabungan receh Anda.

 

[Baca Juga: Miliki Pola Pikir Tentang Tips Menabung yang Benar]

 

#2 Pisahkan Tabungan

Menentukan nominal ini bukan berarti Anda hanya boleh menabung uang dengan nominal itu saja.

Bukan. Anda tetap boleh menabung uang dengan nominal lain, tapi akan lebih baik jika Anda memisahkan uang dengan nominal berbeda di tempat yang berbeda juga.

Dengan membedakan satu tempat untuk satu jenis nominal tertentu, Anda akan melihat bagaimana masing-masing nominal bertambah secara bertahap. Dan hal ini akan membuat Anda semakin tergoda untuk menabung uang Anda.

Jangan lupa juga untuk menyimpan setiap wadah tabungan di tempat yang aman namun masih mudah Anda jangkau. Jangan menyimpan wadah tabungan di tempat yang sulit, karena akan membuat Anda jadi malas menabung.

[Baca juga: Wow! Uang Koin Rp 1000 Kelapa Sawit Dijual Ribuan Kali Lipat]

 

#3 Uang Kembalian Sebagai Tabungan

Cara lain untuk menambah jumlah tabungan receh Anda dengan cepat adalah dengan menabung semua uang kembalian receh yang Anda dapatkan.

Jika Anda habis berbelanja, biasanya Anda akan mendapat sejumlah uang kembalian. Jangan gunakan uang kembalian dan segera tabungkan. Dengan begitu, tabungan Anda akan terlihat semakin penuh dari waktu ke waktu.

Menabung Ala 90 02 - Finansialku

[Baca Juga: Bisa Lho Gaji Rp6 Juta Beli Mobil Toyota Avanza, Gini Caranya!]

 

Akan tetapi, pastikan Anda melakukan hal ini hanya pada saat Anda merasa lapang dan baik untuk melakukannya. Jangan memaksakan diri untuk menabung seluruh uang kembalian yang Anda dapatkan.

Pastikan Anda sudah memenuhi semua kebutuhan primer Anda dan juga kebutuhan sekundernya jika memang dibutuhkan. Memaksakan menabung hanya akan membuat Anda semakin tergoda untuk berhenti menabung.

 

#4 Pikirkan Jangka Waktu Tabungan

Sudah rajin menabung dan konsisten melakukannya, tapi masih tidak tahu untuk apa atau sampai kapan Anda akan terus menabung.

Semakin jelas Anda menentukan sampai kapan Anda menabung, maka akan semangat Anda melakukannya.

Setelah menentukan sampai kapan Anda menabung, mulailah menabung secara konsisten. Anda dapat membuat waktunya sekitar satu atau dua tahun.

Setelah waktu yang ditentukan sampai, Anda bisa membuka tabungan Anda dan menggunakannya untuk kebutuhan Anda.

Menentukan waktu menabung juga akan membuat diri Anda memiliki batasan kapan waktunya untuk membuka tabungan.

Dengan begini, Anda tidak bisa sembarangan membuka dan menggunakan tabungan yang akhirnya malah membuat tabungan Anda jadi lama terkumpul.

 

Gratis Download Ebook Perencanaan Keuangan untuk Umur 20 an

Ebook Perencanaan Keuangan untuk Usia 20 an Perencana Keuangan Independen Finansialku

 

 

#5 Tempat Untuk Menabung

Terakhir, tentukan apa tempat atau wadah yang akan Anda gunakan untuk menabung. Tempat atau wadah ini bisa apa saja sesuai dengan selera Anda.

Anda bisa menggunakan tempat yang berukuran sedang sebagai wadah tabungan. Atau menggunakan kotak biskuit sebagai wadah.

Tidak masalah wadah apa saja yang Anda gunakan untuk menabung, yang terpenting adalah Anda dapat menabung secara konsisten.

Jika wadah yang Anda gunakan sudah penuh, tapi waktu menabungnya masih panjang, tidak ada salahnya menggunakan wadah lain untuk menyimpan uang tabungan Anda.

Pahami Tips Menabung Saham Untuk Karyawan Supaya Sukses Investasi! (2)

[Baca Juga: Berapa Tingkat Suku Bunga Deposito Perbankan Terbaik Untuk Investasi?]

 

Cara Menabung Uang Receh di Bank

Setelah menabung uang receh dan sampai di waktu yang ditentukan, Anda bisa menggunakannya langsung, menukarkannya, atau menabungkannya kembali ke bank.

Ada beberapa hal yang perlu Anda lakukan sebelum menabungkan uang tabungan receh Anda ke bank, yaitu sebagai berikut:

 

#1 Jangan Menggabungkan Uang Kertas Dengan Stapler atau Benda Lain

Jika tabungan Anda berisi uang kertas, perhatikan untuk tidak menggabungkan uang kertas dengan stapler. Karena menggunakan stapler dapat membuat uang Anda rusak dan tidak bisa diterima oleh teller.

Selain itu, menggabungkan uang kertas dengan stapler juga akan menyulitkan teller untuk memisahkan uang Anda.

728x90 hitung sekarang Deposito
300x250 - Hitung Sekarang Deposito

 

#2 Pisahkan Uang Per Gepok

Tentukan uang Anda dalam per gepok yang konsisten jumlahnya. Misalnya Anda bisa membuat setiap gepok-nya bernilai Rp10.000.

12 Tips Menabung untuk Karyawan Kantoran 01 Finansialku

[Baca Juga: Tanpa Bantuan Ortu, Apa Mungkin Mahasiswa Bisa Beli Kamera Mirrorless?]

 

#3 Pisahkan Per Jumlah

Jika tabungan Anda adalah tabungan uang receh koin, pisahkan nominalnya per jumlah. Misalnya Rp5.000, lalu satukan dalam plastik agar tidak berantakan.

 

#4 Siapkan Catatan

Terakhir, siapkan catatan berapa jumlah uang recehan yang Anda bawa. Hal ini untuk meminimalisasi kemungkinan teller salah menghitung uang yang Anda setorkan.

 

Yuk Nabung!

Itulah beberapa tips menabung uang receh koin supaya lebih bermanfaat yang bisa Anda terapkan. Jadi, mulai sekarang jangan menyimpan uang receh Anda sembarangan apalagi menyapunya ya.

Kadang kala, dalam menabung yang terpenting bukanlah berapa banyak uang yang Anda tabung atau berapa besar nominal yang Anda tabung. Tapi yang terpenting adalah Anda terbiasa untuk menabung.

Karena sering kali yang sulit adalah membangun kebiasaan dan konsisten dalam melakukannya.

Menggunakan uang receh koin untuk menabung akan membuat Anda merasa tidak terlalu beban untuk menabung. Karena nominal uang receh tidak terlalu besar dan seringkali memang tidak digunakan.

Akan tetapi, bisa jadi uang yang Anda dapatkan di akhir waktu menabung bisa jadi akan mengejutkan dan bukan mustahil dapat membantu Anda memenuhi kebutuhan.

 

Apakah Anda sudah menjalankan kebiasaan menabung uang receh? Tuliskan pengalaman dan tanggapan Anda pada kolom komentar yang sudah disediakan di bawah ya.

Jangan lupa juga untuk membagikan artikel ini kepada keluarga dan teman-teman Anda, terima kasih.

 

Sumber Referensi:

  • Gembil. 11 Januari 2019. Tips Berhasil Menabung Dari Uang Receh. Gembalasapi.com – https://goo.gl/nBME8k
  • Erlinda. Tips Cara Menabung Uang Receh Koin dan Kertas di Bank Agar Tidak Sia-Sia. Maxmanroe.com – https://goo.gl/8epzce

 

Sumber Gambar:

  • Uang Receh 1 – https://goo.gl/wjbZMc
  • Uang Receh 2 – https://goo.gl/H3sfKk
  • Uang Receh 3 – https://goo.gl/QGwuKf