Apakah kamu mau memiliki kamera mirrorless? Apakah bisa mahasiswa beli kamera mirrorless tanpa bantuan orangtua?

Jawabannya tentu bisa dong. Cari tahu jawaban selengkapnya melalui artikel Finansialku berikut ini. Selamat membaca!

 

Rubrik Finansialku

Rubrik Finansialku Finansialku Planner

 

Mahasiswa Membeli Kamera Mirrorless

Sekarang ini, kebutuhan dan keinginan mahasiswa semakin beraneka ragam. Ditambah lagi keinginan untuk memenuhi hobinya. Salah satunya adalah mahasiswa yang hobi fotografi.

Bagi para pecinta fotografi, kalian tentunya sudah tidak asing lagi dengan kamera mirrorless kan?

Jenis kamera ini bisa dikatakan cukup baru dan masih hits di semua kalangan.

Kamera mirrorless kini sudah diminati oleh banyak orang, tak terkecuali oleh mahasiswa.

Desainnya yang ramping dan praktis untuk dibawa ke mana-mana, menjadi salah satu alasan kamera mirrorless banyak diminati.

Beli Kamera Mirrorless 02 - Finansialku

[Baca Juga: Uang Saku Mahasiswa Rp1 Juta Per Bulan? Siapa Takut! Ini Cara Bertahan Hidup Sebagai Mahasiswa]

 

Tak hanya untuk yang menyukai fotografi saja, kamera mirrorless ini juga diminati oleh orang-orang yang hobi traveling.

Selain untuk mendapatkan foto dengan kualitas yang bagus, kamera mirrorless juga sering digunakan untuk aktivitas vlogging.

Mengingat fungsi dan kualitasnya yang sangat baik, harga kamera mirrorless ini bisa dikatakan tidaklah murah bagi kalangan mahasiswa.

Kamera mirrorless dibanderol dengan harga sekitar Rp5 juta hingga Rp10 juta. Bahkan kamera mirrorless harganya bisa lebih dari Rp10 juta lho Guys. Itu semua tergantung merek serta fitur-fitur yang diberikan.

Lalu pertanyaannya, dengan harga yang cukup lumayan tersebut, apakah bisa mahasiswa membeli kamera mirrorless sendiri tanpa bantuan dari orangtua?

Jawabannya, tentu saja bisa Guys. Mau tahu bagaimana cara mahasiswa membeli kamera mirrorless tanpa bantuan orangtua?

Yuk, simak cara-cara jitu berikut.

 

9 Cara Mahasiswa Membeli Kamera Mirrorless Tanpa Bantuan Orangtua

Kali ini rubrik Finansialku akan berbagi cara-cara jitu yang dapat membantu kamu untuk bisa membeli kamera mirrorless tanpa bantuan orangtua.

Berikut 9 cara membeli kamera mirrorless ala mahasiswa:

 

#1 Menentukan Kamera Mirrorless yang Ingin Dibeli

Langkah pertama adalah kamu harus menentukan terlebih dahulu kamera mirrorless tipe apa yang ingin kamu beli.

Sebaiknya, kamu memilih kamera mirrorless yang sesuai dengan kebutuhan kamu saja ya. Tidak perlu yang terlalu mahal.

 

#2 Membuat Tujuan Keuangan

Setelah kamu menentukan tipe kamera yang akan kamu beli, maka kamu perlu membuat tujuan keuangan Guys. Tujuan keuangan kamu tentunya harus SMART (Specific, Measurable, Attainable, Relevant, and Timely) ya.

Jika tujuan kamu SMART, maka kamu akan lebih semangat untuk mencapainya. Jadi misalnya kamu mau membeli kamera mirroless merek Nikon, tipe J5 Kit 10-30 mm warna hitam, seharga Rp5,6 juta, dalam jangka waktu 1 tahun.

Beli Kamera Mirrorless 03 - Finansialku

[Baca Juga: Membuat Tujuan Keuangan yang SMART (benar-benar SMART)]

 

Nah, jika ingin lebih mudah, kamu juga bisa mencatat tujuan keuangan kamu ini di aplikasi Finansialku Guys. Dengan begitu, kamu dapat lebih mudah memantau perkembangan untuk mencapai tujuan keuangan kamu tersebut.

Untuk mempraktikkannya, caranya sangat mudah lho. Sebelumnya, pastikan dulu bahwa kamu sudah men-download aplikasi Finansialku.

Kalau belum, langsung saja download melalui Google Play Store atau lakukan registrasi terlebih dahulu melalui PC.

Jika sudah, beberapa langkah yang bisa kamu lakukan ialah:

  1. Buka aplikasi Finansialku dan Pilih menu “Rencana Keuangan”.
  2. Tekan simbol “+” untuk menambahkan rencana keuangan.
  3. Pilih opsi “Dana Membeli Barang”.
  4. Isi sejumlah data yang diperlukan, yaitu:
  • Nama barang: Kamera
  • Harga barang saat ini: Rp5.600.000.
  • Berapa lama lagi Anda akan membeli: 12 bulan.
  • Dana yang telah tersedia: Rp100.000.
  • Inflasi: 10% per tahun.
  • Estimasi hasil investasi: 12% per tahun.

 

Setelah semua terisi, klik “Hitung” untuk melakukan perhitungan.

 

 

Kesimpulan pun akan muncul dan kamu akan langsung mengetahui berapa besar alokasi dana yang dibutuhkan tiap bulannya sebelum akhirnya kamu membeli kamera mirrorless yang diinginkan.

Bagaimana? Mudah bukan? Tunggu apalagi? Yuk segera lakukan saat ini juga!

Daftar Aplikasi Finansialku

Download Aplikasi Finansialku di Google Play Store

 

#3 Menyiapkan Tempat Tabungan

Selanjutnya, setelah mengetahui berapa alokasi dana yang dibutuhkan tiap bulannya, kamu perlu menyediakan tempat untuk menabung ya Guys.

Kamu bisa memilih, apakah kamu menggunakan cara konvensional ataupun cara modern.

Jika kamu mau menggunakan cara konvensional, kamu dapat menyediakan toples atau celengan sebagai tempat menabung.

Sedangkan dengan cara modern, kamu bisa membuka rekening bank baru khusus untuk menabung uang untuk membeli kamera mirrorless.

 

#4 Berkomitmen untuk Menyisihkan Uang

Jika kamu memang benar-benar mau membeli kamera mirrorless, maka kamu harus menyisihkan uang kamu secara konsisten ya Guys.

Sisihkan di sini maksudnya mengalokasi dana yang dibutuhkan sesuai dengan jumlah yang telah ditetapkan sebelumnya.

Kamu bisa membagi jumlah alokasi dana yang dibutuhkan ke sejumlah hari. Misalnya saja seperti yang kita ketahui bahwa alokasi dana yang dibutuhkan tiap bulannya berdasarkan contoh sebelumnya sebesar Rp478.905 tiap bulannya.

Nah, kamu bisa membaginya ke 30 hari dalam satu bulan. Jika dibagi, jumlahnya ialah Rp15.963 atau dibulatkan saja menjadi Rp16.000 setiap harinya.

Beli Kamera Mirrorless 04 - Finansialku

[Baca Juga: Mahasiswa, Ini Tips dan Trik Menyisihkan Uang Jajan untuk Berinvestasi]

 

Jangan bolong-bolong ya Guys. Ingat, harus komitmen! Kalau kamu terus berkomitmen, maka niscaya kamu bisa membeli kamera mirrorless sesuai dengan keinginan kamu Guys.

 

#5 Berinvestasi

Selain menabung, kamu juga perlu berinvestasi ya Guys. Investasi berfungsi sebagai kendaraan untuk membantu kamu mencapai tujuan keuangan kamu. Dengan berinvestasi, maka bisa saja tujuan keuangan kamu tercapai lebih cepat.

Sekarang sudah terdapat berbagai macam investasi yang bisa kamu pilih Guys. Ada investasi saham, reksa dana, emas, P2P (Peer to Peer) Lending, deposito, obligasi, dan sebagainya.

Kamu bisa memilih investasi yang paling cocok dengan kamu. Kamu juga bisa memilihnya berdasarkan jangka waktu dari tujuan keuangan kamu.

728x90 hitung sekarang Investasi Reksa Dana
300x250 - Hitung Sekarang Investasi Reksa Dana

 

Oh ya, kalau kamu tertarik untuk berinvestasi reksa dana, kamu bisa download ebook investasi reksa dana untuk pemula dari Finansialku secara gratis lho.

Sehingga, kamu dapat lebih mengenal apa itu investasi reksa dana dan bagaimana cara memulainya.

 

#6 Memangkas Pengeluaran yang Kurang Perlu

Untuk sementara waktu, kamu juga bisa memangkas pengeluaran-pengeluaran kamu yang sebenarnya kurang perlu.

Misalnya, pengeluaran untuk nonton bioskop, untuk makan di luar, untuk beli baju baru, dan sebagainya.

Dengan begitu, kamu bisa menyisihkan uang lebih banyak untuk membeli kamera mirrorless.

Beli Kamera Mirrorless 05 - Finansialku

[Baca Juga: Produk Investasi Apa yang Cocok untuk Saya?]

 

#7 Membandingkan Harga di Beberapa Toko

Sebelum membeli kamera mirrorless, sebaiknya kamu membandingkan dulu harga di beberapa toko Guys.

Siapa tahu ada toko-toko yang menawarkan harga yang lebih murah ataupun memberikan diskon atau cashback.

Jadi, enggak ada salahnya jika kamu membandingkan harga kamera yang akan kamu beli di beberapa toko ya.

 

#8 Membeli dengan Cara Kredit

Cara lainnya yang bisa kamu coba adalah dengan membelinya secara kredit. Dengan begitu, pembelian kamera mirrorless akan terasa lebih ringan.

Oh ya, jika kamu mau memilih pembayaran secara kredit, jangan lupa untuk memilih cicilan dengan bunga 0% ya.

Beli Kamera Mirrorless 06 - Finansialku

[Baca Juga: Tetap Kuliah Meski Tak Punya Dana, Ini Cara Cerdas Mencari Uang]

 

#9 Mencari Penghasilan Tambahan

Cara lainnya adalah dengan mencari penghasilan tambahan.

Walaupun kamu masih mahasiswa, tapi bukan berarti kamu tidak bisa menghasilkan uang ya Guys. Kamu bisa mencoba berbagai cara untuk mendapatkan penghasilan tambahan.

Salah satu cara untuk menambah penghasilan tambahan adalah dengan bekerja sebagai freelancer. Kamu tidak perlu khawatir jika kuliah kamu akan terganggu karena bekerja sebagai freelancer ya.

Jika kamu bekerja sebagai freelancer, maka waktu bekerjamu cukup fleksibel kok. Jadi tentunya enggak akan mengganggu jadwal kuliah kamu.

Beberapa pekerjaan freelancer yang bisa kamu coba adalah menjadi content writer, photographer, video editor, dan sebagainya.

Kamu bisa memilih pekerjaan yang paling cocok dengan kamu ya. Apalagi jika pekerjaan itu merupakan hobi kamu, tentunya akan sangat menyenangkan.

Kamu bisa melakukan hobi kamu sekaligus mendapatkan penghasilan tambahan. Selamat mencoba Guys!

 

Gratis Download Ebook Perencanaan Keuangan untuk Umur 20 an

Ebook Perencanaan Keuangan untuk Usia 20 an Perencana Keuangan Independen Finansialku

 

 

Mahasiswa Pasti Bisa Membeli Kamera Mirrorless Tanpa Bantuan Orangtua

Setelah mengetahui cara-cara tersebut, tentunya dapat membantu kamu untuk mewujudkan impianmu untuk membeli kamera mirrorless.

Jangan lupa untuk melakukannya dengan konsisten dan disiplin. Dengan begitu, maka niscaya kamu bisa membeli kamera mirrorless yang kamu impikan tanpa bantuan orangtua.

Selamat mencoba dan semoga berhasil ya!

 

Jadi, apakah kamu sudah siap melangkah untuk membeli kamera mirrorless kamu sendiri? Yuk, berikan komentar dan pendapat kamu di kolom yang telah tersedia.

Semoga artikel ini bermanfaat. Thank you Guys!

 

Sumber Referensi:

  • Angelina Donna. 22 September 2017. Cara Menabung ala Mahasiswa untuk Beli Smartphone. Suara.com – https://goo.gl/rMptHT

 

Sumber Gambar:

  • Beli Kamera Mirrorless 1 – https://goo.gl/aqgq7p
  • Beli Kamera Mirrorless 2 – https://goo.gl/q9Vh2f
  • Beli Kamera Mirrorless 3 – https://goo.gl/8uoxuZ
  • Beli Kamera Mirrorless 4 – https://goo.gl/f12CXe
  • Beli Kamera Mirrorless 5 – https://goo.gl/nEYL62
  • Beli Kamera Mirrorless 6 – https://goo.gl/MmTdQ1