Apa perbedaan kredit investasi dan kredit modal kerja? Temukan jawabannya melalui artikel berikut ini yang akan dibahas secara ringkas oleh tim Finansialku. Selamat membaca!

 

Kredit Modal Kerja

Kredit modal kerja merupakan utang untuk membiayai pembelian dan penambahan barang atau modal kerja dalam rangka pelebaran, peremajaan, atau pengembangan usaha.

Kredit jenis ini dapat dicicil dalam jangka waktu menengah atau panjang sesuai kemampuan pihak yang mengajukan kredit.

 

Kredit Investasi atau Two Steps Loan dari Bank Indonesia

Kredit investasi biasanya berupa utang khusus untuk pembelian dan penambahan barang modal dengan sistem two step loan dari Bank Indonesia.

Untuk mengembalikan utang jenis ini Anda dapat memilih akan mengembalikannya dalam periode waktu menengah atau jangka panjang.

Setelah membahas pengertian umum tentang Kredit Modal Kerja dan Kredit Investasi, sekarang mari kita bahas tentang perbedaan kedua kredit ini menurut situs Bank BCA dan Mandiri.

Mari kita bahas juga ulasan tentang syarat-syarat yang dibutuhkan untuk mendapatkan Kredit Investasi dan Kredit Modal Kerja.

Pahami 3 Cara Jitu untuk Menghadapi Kredit Macet - Finansialku

[Baca Juga: Pahami 3 Cara Jitu untuk Menghadapi Kredit Macet]

 

Disclaimer: Penyebutan merek dan situs Bank bukan bertujuan untuk menawarkan produk, melainkan untuk memberikan edukasi kepada para pembaca. Finansialku.com tidak berafiliasi dengan perusahaan terkait.

 

Menurut Situs Bank Mandiri

Kredit investasi adalah utang dengan periode pengembalian jangka menengah atau panjang. Utang ini diajukan untuk membiayai beberapa barang modal dalam rencana rehabilitasi, modernisasi, pelebaran maupun pendirian proyek baru sebuah perusahaan.

Untuk melunasi kredit investasi, pemilik perusahaan biasanya menggunakan uang hasil keuntungan yang didapatkan dari pemanfaatan kredit investasi pada perusahaan.

Syarat mengajukan kredit investasi di Bank Mandiri:

  1. Memiliki Feasibility Study.
  2. Memiliki izin usaha, seperti SIUP, TDP dan lain-lain.
  3. Periode maksimal kredit adalah 15 tahun dan masa tenggangnya (Grace Period) maksimal 4 tahun.
  4. Agunan untuk kredit adalah usaha yang dibiayai. Debitur wajib menyerahkan agunan tambahan jika menurut Bank hal tersebut dibutuhkan.
  5. Maksimum pembiayaan dari bank adalah 65% sedangkan self financing-nya (SF) sekitar 35%.

[Baca juga: Mengenal Kredit Modal Kerja, Apa Saja yang Harus Disiapkan?]

 

Keuntungan kredit investasi di Bank Mandiri:

  1. Pencairan dapat segera dipindahbukukan ke rekening giro.
  2. Gagasan cicilan sudah diputuskan atas basic kontan flow yang disusun.
  3. Pelunasan cocok dengan periode waktu yang sudah diputuskan atau pada masa jatuh tempo.
  4. Penarikan dilakukan berdasarkan prestasi proyek.

Apakah Berisiko, Mahasiswa Mengajukan KTA untuk Modal Kuliah - Finansialku

[Baca Juga: Apakah Berisiko, Mahasiswa Mengajukan KTA untuk Modal Kuliah?]

 

Kredit Modal Kerja (KMK) adalah utang dengan jangka waktu pelunasan  pendek sekitar kurang lebih satu tahun. Kredit modal kerja menggunakan rekening koran untuk menjembatani penarikan dan pelunasan utang.

Perhitungan bunga pada rekening ini dihitung harian dengan suku bunga yang lebih kecil dari kredit investasi.

Saldo minimal pada rekening koran yang digunakan untuk media kredit modal kerja tidak boleh kurang dari Rp 0. Jika melakukan pelunasan, maka saldo rekening koran bisa mencapai angka Rp 0. 

Ada beberapa jenis Kredit Modal Kerja menurut situs Bank Mandiri, di antaranya:

  1. KMK – Revolving. Kredit Modal Kerja (KMK) adalah utang yang didapatkan dalam bentuk rupiah ataupun mata uang asing dan digunakan untuk membiayai modal usaha dengan periode maksimal 1 tahun dan dapat diperpanjang sesuai kesepakatan dan ketentuan.
  2. KMK Aflopend ialah kredit yang didapatkan untuk memenuhi keperluan modal kerja yang berakhir dalam satu siklus usaha.
  3. KMK Kontraktor ialah kredit yang didapatkan untuk penuhi keperluan modal kerja spesial untuk usaha layanan kontraktor yang berakhir dalam satu siklus usaha.

 

Syarat mengajukan KMK di Bank Mandiri:

  1. Memiliki usaha yang layak dibiayai.
  2. Memiliki izin usaha, seperti SIUP, TDP dan lain-lain.
  3. Periode pelunasan maksimalnya adalah 1 tahun.
  4. Agunan untuk kredit adalah usaha yang dibiayai. Debitur wajib menyerahkan agunan tambahan jika menurut Bank hal tersebut dibutuhkan.

 

[Baca Juga: Ini Bahayanya Jika Investasi Pake Uang Pinjaman Online!]

 

Manfaat mengajukan KMK di Bank Mandiri:

  1. Penarikan dana dapat dilakukan sewaktu-waktu.
  2. Dana yang belum ditarik tidak akan dikenakan bunga.
  3. Pelunasan dapat dilakukan ketika jatuh tempo.
  4. Kegiatan keuangan disalurkan lewat rekening utang.

 

Menurut Situs Bank BCA

Kredit Modal Kerja pada Bank BCA dibagi ke dalam beberapa sistem kredit, diantaranya:

  1. Kredit Lokal (Utang Rekening Koran). Kredit lokal adalah sebuah utang yang periode pembayarannya pendek. Batasan uang yang dipinjamkan pada sistem kredit ini diletakkan di rekening koran sehingga dapat memberi keleluasaan pada debitur untuk mengambil atau membayar utangnya.
  2. Kredit Berjangka (Revolving). Kredit berjangka merupakan utang periode pendek yang memberi keleluasaan dalam penarikan serta pelunasannya. Pelunasan dan penarikan kredit dengan sistem ini dapat dikerjakan secara bertahap dan cocok dengan keperluan Anda.
  3. Kredit Berjangka (Insidentil). Kredit berjangka merupakan utang khusus dengan periode pelunasan yang pendek untuk memenuhi kebutuhan akan dana segar. Pengambilan dan pelunasan utang jenis ini bisa dilakukan sewaktu-waktu dan dalam waktu yang bersamaan sesuai kesepakatan dengan pihak bank.
  4. Kredit Ekspor. Kredit ekspor merupakan utang khusus dengan periode pelunasan yang pendek bagi para eksportir atau penyuplai. Utang ini digunakan untuk membiayai aktivitas pra ekspor.
  5. Trust Receipt. Trust receipt merupakan utang periode pendek untuk menebus dokumen-dokumen impor yang seluruh kewajiban pembayarannya pada Pabean telah dipenuhi seluruhnya.

Kabar Gembira! BPJS Ketenagakerjaan KPR DP 1 Persen. Apa Syaratnya - Finansialku

[Baca Juga: Kabar Gembira! BPJS Ketenagakerjaan KPR DP 1 Persen. Apa Syaratnya?]

 

Kredit Investasi BCA adalah produk Kredit yang ditujukan untuk memenuhi kebutuhan pendirian proyek atau ekspansi proyek para Nasabah BCA. Selain itu Produk Kredit Investasi BCA juga bisa digunakan sebagai:

  1. Pinjaman untuk membiayai pembelian barang modal.
  2. Tambahan modal kerja dalam rangka peremajaan, perluasan, peningkatan kapasitas usaha.
  3. Pendirian unit usaha baru.

Keuntungan utama yang akan Anda dapatkan dari beberapa produk kredit investasi BCA adalah:

  1. Angsuran pinjaman dalam jangka waktu pendek maupun menengah.
  2. Dana twosteploan dari Bank Indonesia.

 

Disclaimer: Penyebutan merek dan situs Bank bukan bertujuan untuk menawarkan produk, melainkan untuk memberikan edukasi kepada para pembaca. Finansialku.com tidak berafiliasi dengan perusahaan terkait.

GRATISSS, Yuk Download SEKARANG!!!

Ebook Pentingnya MENGELOLA KEUANGAN Pribadi dan Bisnis

Ebook Pentingnya Mengelola Keuangan Pribadi dan Bisnis - Mock Up - Finansialku Jurnal

 

Pengertian Menghasilkan Pertimbangan yang Matang

Dengan mengerti setiap perbedaan kegunaan, keuntungan, prosedur dan mekanismenya, maka dengan pertimbangan yang lebih bijak akan menghasilkan keputusan yang baik demi tercapainya keberhasilan Anda. Finansialku berharap artikel di atas dapat menolong Anda dalam menentukan fasilitas dan pelayanan kredit untuk perkembangan usaha Anda.

 

Apakah Anda sedang mengusahakan kredit dan mengalami kebingungan dalam pemilihan antara Kredit Investasi atau Kredit Modal Kerja? Anda dapat menuliskan pertanyaan dan bahkan komentar Anda melalui kolom yang tersedia di bawah ini. Bagikan setiap artikel Finansialku kepada orang-orang yang Anda kenal. Terima kasih.

 

Sumber Referensi:

  • Emy Wulandari. 28 Desember 2011. Definisi Kredit Investasi & Kredit Modal Kerja. https://goo.gl/bFyz21
  • 16 Februari 2015. Perbedaan Kredit Investasi dan Kredit Modal Kerja. https://goo.gl/3Go9jC

 

Sumber Gambar:

  • Kredit Modal Kerja – https://goo.gl/qkdviu
  • Kredit Modal Investasi – https://goo.gl/AOjONb