Bagaimana cara mempersiapkan keuangan untuk Anda yang berusia 30 tahunan? Hal ini akan menentukan kebiasaan dan perilaku Anda di masa mendatang. Jika Anda melakukan hal yang kurang tepat maka hal itu akan memberikan akibat di masa depan Anda. Berikut ini adalah 30 hal yang dapat Anda lakukan dalam cara mempersiapkan keuangan Anda.

 

Rubrik Finansialku

Rubrik Finansialku Finansialku Planner

 

30 Cara Mempersiapkan Keuangan

Jika Anda baru memasuki usia 20 tahun, bayangkan apa yang akan Anda lakukan saat usia 30 tahun? Apapun yang akan terjadi dengan keuangan Anda pada saat Anda berusia 30 tahun, ada dalam tanggung jawab Anda. Jika Anda sudah membayangkannya, sekarang waktunya mempersiapkan keuangan Anda untuk usia 30 tahun.

Berikut ini ada 30 hal yang dapat Anda lakukan dalam cara mempersiapkan keuangan untuk usia 30 tahun.

 

#1 Segera Lunasi Utang Anda

Anda harus seagresif mungkin untuk melunasi utang Anda selagi Anda masih muda. Utang yang tidak Anda lunasi, dapat menumpuk dan mengakibatkan masalah keuangan untuk Anda nantinya. Anda tentu saja tidak berencana untuk menghabiskan usia 30 tahun Anda dengan utang-utang yang membuat Anda menjadi tidak bebas dalam menentukan tujuan keuangan Anda.

30 Hal yang Dapat Anda Lakukan dalam Cara Mempersiapkan Keuangan Untuk Usia 30 Tahun 02 - Finansialku

[Baca Juga: Praktikkan Sekarang Juga! 29 Cara Melunasi Hutang Seperti Saran Dave Ramsey]

 

Oleh karena itu, Anda harus sedini mungkin melunasi utang Anda, sehingga Anda dapat fokus dengan tujuan keuangan lain yang lebih penting di usia 30 tahun nanti.

 

#2 Bekerja Keras untuk Mendapatkan Penghasilan yang Maksimal

Anda harus bekerja keras untuk mendapatkan penghasilan semaksimal mungkin. Sebelum Anda berusia 30 tahun, Anda masih memiliki banyak waktu dan energi. Jadi selama Anda masih mempunyai banyak waktu dan energi, gunakan kesempatan itu sebaik mungkin untuk bekerja keras.

banner -perencanaan keuangan usia 30an

#3 Mulai Investasikan Uang Anda

Anda harus belajar sedini mungkin untuk menginvestasikan uang Anda sehingga Anda dapat membangun kekayaan dan melakukan hal yang Anda inginkan nantinya. Anda dapat mencoba berinvestasi di berbagai instrumen investasi, mulai dari reksa dana, saham sampai dengan properti. Biarkan uang yang bekerja untuk Anda.

 

#4 Kendalikan Utang Anda

Anda harus mulai mengendalikan utang konsumtif Anda. Jangan memperbanyak utang di kartu kredit Anda yang bersifat konsumtif. Prioritaskan uang Anda untuk ditabung. Dan Anda harus mulai merencanakan kredit yang produktif, seperti membeli rumah dan yang lainnya.

 

#5 Mulai Berpikir untuk Memiliki Rumah

Anda harus mulai mengikuti pameran properti, dan melihat peluang untuk mencari rumah tinggal yang Anda inginkan. Rencanakan itu sebagai tujuan keuangan Anda. Dengan begitu Anda akan mempunyai motivasi untuk mendapatkannya.

 

#6 Berani Ambil Risiko

Jika Anda tidak berani untuk mengambil risiko sekarang, maka pada saat Anda beranjak usia, Anda akan semakin sulit untuk mengambil risiko tersebut. Berani mengambil risiko membuat Anda mendapatkan pengalaman yang berharga dan membuat Anda terhindar dari penyesalan. Ambil beberapa risiko yang Anda dapat toleransi. Hal tersebut akan membuat Anda berkembang.

Ketahui Manfaat dan Risiko Investasi Obligasi untuk Anda Dengan Profil Moderat 01 - Finansialku

[Baca Juga: Menimbang Keuntungan Dan Risiko Investasi Yang Sesuai Dengan Diri Anda]

 

#7 Lakukan Hal yang Sangat Ingin Anda Lakukan

Berbicara mengenai risiko, apakah lebih mudah bagi Anda untuk melakukan hal yang Anda sukai ketika Anda sudah memiliki keluarga? Apakah Anda masih dapat melakukan hobi yang sangat ingin Anda lakukan nanti? Lakukan apa yang Anda sukai sekarang, jangan menunggu nanti.

 

#8 Fokus Kepada Gaya Hidup Anda Sendiri

Anda harus mempunyai gaya hidup Anda sendiri, untuk memiliki hidup yang lebih baik di masa depan. Anda mulai merencanakan keuangan Anda, mulai membayar utang-utang Anda, memprioritaskan menabung sehingga Anda dapat menciptakan gaya hidup Anda sendiri di masa depan.

Tanyakan kepada diri Anda, gaya hidup seperti apa yang Anda inginkan? Apakah gaya hidup yang sekarang dapat membawa Anda kepada gaya hidup seperti itu di masa depan? Pertanyaan tersebut akan memotivasi Anda untuk menciptakan gaya hidup Anda sekarang, untuk masa depan yang lebih baik.

 

#9 Berhenti Bergantung Kepada Orangtua

Anda harus berhenti bergantung secara finansial kepada orangtua. Cari penghasilan Anda sendiri, cukupkan diri Anda dengan apa yang ada, dan rencanakan masa depanmu sendiri dan bahagiakan orangtua yang sudah membesarkan Anda. Ketika Anda tidak lagi bergantung kepada orangtua, bahkan dapat memberikan hadiah kepada mereka dari penghasilan Anda, mereka akan mulai melihat Anda sebagai orang yang dewasa.

 

#10 Belajar Memasak

Jangan salah paham, saya juga orang yang tidak begitu suka memasak dan lebih menikmati untuk membeli makanan siap saji. Tetapi, memasak bukanlah hal yang buruk. Memasak dapat membantu kehidupan sosial Anda, Anda dapat mengundang orang lain untuk datang ke rumah menikmati masakan yang Anda buat. Cobalah sesekali.

Yakin Anda Memiliki Keuangan yang Sehat Yuk Coba Financial Health Check Up dari Aplikasi Finansialku 01 - Finansialku

[Baca Juga: Yakin Anda Memiliki Keuangan yang Sehat? Yuk Coba Financial Health Check Up dari Aplikasi Finansialku]

 

#11 Manfaatkan Promo Kartu Kredit

Kartu kredit tidak selamanya buruk, selama Anda dapat memanfaatkannya dengan baik. Jangan gunakan kartu kredit untuk berutang, tetapi gunakan kartu kredit jika Anda memiliki uang untuk membayar tagihannya. Selama Anda dapat membayar tagihannya, Anda dapat menggunakan kartu kredit untuk mendapatkan promo makanan atau barang yang Anda butuhkan.

 

#12 Jangan Mudah Jatuh Cinta Dengan Setiap Orang Yang Anda Temui

Ini adalah tentang Anda dan perjalanan hidup Anda. Orang akan datang dan pergi. Ini adalah hal yang biasa. Anda harus lebih memikirkan rencana dan tujuan Anda. Jatuh cinta itu membutuhkan biaya yang mungkin akan menghabiskan uang Anda. Jangan paksakan cinta kepada seseorang. Jika memang dia jodoh Anda, pasti akan ada jalannya.

 

#13 Belajar Menabung

Pernahkah Anda menabung untuk tujuan yang lebih besar? Saya ingin Anda mencoba untuk menabung untuk suatu tujuan yang Anda inginkan. Saya tahu menabung itu sangatlah sulit dan tidak menyenangkan, tetapi menghabiskan semua penghasilan Anda dan akhirnya berutang akan membuat hidup Anda jauh lebih sulit dan tidak menyenangkan. Jadikan menabung sebagai gaya hidup Anda.

 

#14 Berhenti Menyesali Masa Lalu

Berhentilah untuk hidup di masa lalu. Tataplah ke depan dan lanjutkan hidup Anda. Apapun yang terjadi di masa lalu, biarlah itu menjadi masa lalu. Maafkan dirimu sendiri dan teruskan langkahmu. Saya memasukkan ini karena banyak orang yang sulit untuk meninggalkan masa lalu mereka sehingga mereka sulit berkembang di masa yang akan datang.

Ilustrasi Orang Sukses Selalu Dikejar oleh Uang, Bukan Mengejar Uang. Bagaimana Caranya 01 - Finansialku

[Ilustrasi: Orang Sukses Selalu Dikejar oleh Uang, Bukan Mengejar Uang. Bagaimana Caranya?]

 

#15 Bertanggung Jawab Atas Hidup

Apapun yang terjadi dalam hidup Anda adalah tanggung jawab Anda sendiri. Berhenti mencari orang lain atau keadaan untuk Anda salahkan. Tetapi belajar untuk memperbaiki respon Anda terhadap keadaan yang bertanggung jawab atas apa yang Anda lakukan.

 

#16 Berinvestasilah untuk Diri Anda Sendiri

Berinvestasi untuk Anda sendiri adalah salah satu yang harus Anda lakukan. Ini adalah investasi terbaik yang dapat Anda lakukan. Ikuti seminar, pelatihan, belilah buku yang Anda senangi, pergilah ke tempat yang Anda inginkan.

Gunakan sebagian uang Anda untuk menghargai diri Anda sendiri. Jika bukan Anda yang menghargai diri Anda, siapa yang akan melakukannya untuk Anda?

 

#17 Pelajari Hal Baru yang Anda Inginkan

Apakah Anda ingin mempelajari sesuatu yang baru? Apakah ada hal yang ingin Anda kuasai? Ambillah suatu waktu untuk mempelajari hal yang Anda inginkan. Suatu saat nanti, Anda akan dapat melihat ke belakang dan akan bangga dengan apa yang dapat Anda capai di waktu-waktu tersebut.

 

#18 Mulai Menghasilkan

Kurangi kegiatan Anda yang tidak menghasilkan. Kurangi menonton TV terlalu lama, melihat internet atau media sosial terlalu lama, dan hal lainnya yang tidak produktif. Mulai menghasilkan lebih banyak. Anda akan semakin tidak bersemangat jika Anda tidak pernah menghasilkan apa-apa.

Pertanyaan Wawancara kepada Penasihat Keuangan untuk Menggunakan Jasanya - Finansialku

[Baca Juga: Jasa Seorang Penasihat Keuangan Meningkatkan Pendapatan]

 

#19 Bayarlah Pajak Anda

Pajak adalah sesuatu yang tidak dapat Anda hindari seumur hidup Anda. Bayarlah pajak Anda karena menjadi kewajiban Anda untuk membayar itu setiap tahunnya.

 

#20 Coba Menjadi Tenaga Lepas

Jika Anda masih ragu untuk bekerja pada satu hal saja, cobalah menjadi tenaga lepas atau freelance. Anda mungkin akan menikmati hal tersebut akan menjadikan freelance pekerjaan tetap Anda. Anda dapat membagi waktu Anda sendiri dan dapat melakukan beberapa pekerjaan sekaligus.

 

#21 Berhenti Stres Terhadap Hal yang Tidak Dalam Kendali Anda

Saya pernah mendengar seseorang marah karena tim sepak bola andalannya kalah, lalu menjadi malas bekerja sepanjang hari. Apakah hal tersebut ada dalam pengaruhnya? Tentu saja tidak. Jadi berhentilah stres akan sesuatu yang berada diluar kendali Anda.

 

#22 Mulailah Berolahraga

Apakah Anda berolahraga? Apakah tubuh Anda bugar? Sekarang adalah waktu yang tepat untuk mulai berolahraga karena seperti yang sudah saya katakan diatas, Anda masih memiliki banyak waktu dan energi. Berolahraga memiliki banyak keuntungan.

Anda dapat menyehatkan tubuh Anda dan Anda juga dapat memperluas jaringan pertemanan Anda dengan mengikuti komunitas atau berolahraga bersama.

Waspada Deteksi Dini Kanker Serviks, Sudahkah BPJS Memproteksi Kanker 01 - Finansialku

[Baca Juga: Waspada Deteksi Dini Kanker Serviks, Sudahkah BPJS Kesehatan Memproteksi Kanker?]

 

#23 Belajar Memberi

Salah satu perasaan terbaik yang bisa Anda rasakan adalah pada saat memberi. Anda akan merasakan kepuasan yang tidak dapat dijelaskan, pada saat Anda membantu orang lain dengan memberikan waktu Anda, keahlian atau bantuan materiil. Dengan memberi, Anda juga akan mendapatkan kekuatan untuk mengejar tujuan Anda.

 

#24 Carilah Mentor dan Mentorlah Seseorang

Daripada mencoba dan melakukan kesalahan, jauh lebih baik jika Anda menemukan seseorang yang dapat berbagi kebijaksanaannya dengan Anda. Lalu Anda dapat melakukan hal tersebut kepada orang lain, agar mereka juga belajar dari kesalahan Anda.

 

#25 Belajar Mempromosikan Diri Anda

Hidup adalah tentang bagaimana Anda mempromosikan diri Anda. Baik di hubungan Anda maupun di dunia pekerjaan Anda, Anda harus dapat menjadi berbeda dan mempromosikan diri Anda kepada orang lain. Anda harus percaya diri terhadap diri Anda. Mulailah meningkatkan percaya diri Anda sejak Anda menjadi seorang mahasiswa.

 

#26 Pergilah ke Tempat yang Belum Pernah Anda Kunjungi

Pernahkah Anda pergi ke tempat-tempat yang belum pernah Anda kunjungi, bahkan mungkin tidak terpikirkan untuk kesana? Sesekali ambillah kesempatan ini untuk mengunjungi tempat-tempat yang belum pernah Anda kunjungi. Anda masih memiliki waktu untuk melakukan ini dan hal ini akan menambah pengalaman menarik Anda serta dapat mengisi kembali energi Anda yang terkuras.

10 Pekerjaan Hobi Travelling Ini Pas Banget Buat Kalian! 02 - Finansialku

[Baca Juga: 10 Pekerjaan Hobi Travelling Ini Pas Banget Buat Kalian!]

 

#27 Lakukan Hal-Hal yang Dianggap Memalukan

Saya memasukkan hal ini karena semua orang pasti pernah muda. Hal ini akan menjadi sebuah cerita yang sangat menyenangkan. Dan ketika Anda menceritakannya, Anda akan tertawa dan menyegarkan diri Anda kembali. Hal ini akan membantu Anda ketika Anda mengalami kejenuhan dalam mengejar tujuan keuangan Anda.

 

#28 Rencanakan Hari Tua

Sudahkah Anda merencanakan hari tua Anda? Anda tidak akan seproduktif ini selamanya, ada masa dimana Anda sudah tidak dapat melakukan hal yang ingin Anda lakukan seperti pada saat Anda muda. Rencanakan masa tua Anda dari sekarang.

 

#29 Memiliki Rumah untuk Disewakan

Ketika kita membicarakan untuk membangun aset, salah satunya adalah dengan memiliki rumah kos atau rumah untuk disewakan. Hal ini dapat memberikan Anda penghasilan pasif yang dapat membantu Anda pada saat masa tua Anda. Properti adalah salah satu investasi dimana Anda dapat memperoleh penghasilan pasif.

 

#30 Miliki Perencanaan Keuangan

Anda pasti memiliki suatu tujuan pada saat Anda berusia 30 nanti. Apakah Anda ingin memiliki penghasilan pasif dari bisnis Anda, apakah Anda ingin memiliki rumah, ingin melakukan perjalanan keliling dunia, dan lain sebagainya. Untuk mencapai tujuan tersebut, Anda harus memiliki perencanaan.

Ketahui Perbedaan Kebutuhan dan Keinginan Dalam Mengatur Keuangan Keluarga 01 - Finansialku

[Baca Juga: Ketahui Perbedaan Kebutuhan dan Keinginan Dalam Mengatur Keuangan Keluarga]

 

Berharap bukanlah suatu rencana, Anda harus memiliki perencanaan yang matang. Jangan berharap segala sesuatu akan datang dengan sendirinya tanpa perencanaan.

 

Mempersiapkan Usia 30 Tahun

Selamat untuk mencoba 30 cara mempersiapkan usia 30 tahun Anda. Tetapi jangan lupa, janganlah hidup secara ekstrim. Anda tidak harus membuang kesenangan Anda hari ini untuk menikmati masa depan Anda. Anda dapat menikmati hari ini sekaligus menikmati masa depan Anda.

 

Nikmati hari ini dan masa depan Anda Click to Tweet

 

Sumber Referensi:

  • Martin. 2017. 30 Things You Can Do to Prepare Your Finances For Your 30s. Studenomics.com – https://goo.gl/zzFQGn

 

Sumber Gambar:

  • Entrepreneur – https://goo.gl/CZmhvP dan https://goo.gl/XsUwRZ

 

Download Ebook Investasi Reksa Dana untuk Pemula

Download Panduan Berinvestasi Reksa Dana untuk Pemula Finansialku.com