Desain Kamar Tidur Anak: Kamar tidur merupakan salah satu bagian dari tempat tinggal di mana anak-anak Anda menghabiskan waktunya.

Mendesain kamar tidur anak memang tidak sulit, tetapi desain yang tepat dapat membantu dan merangsang tumbuh kembang anak.

Anda akan dijelaskan pentingnya desain kamar yang tepat serta inspirasi yang dapat Anda terapkan untuk anak. Selain itu, terdapat beberapa tips desain yang sayang jika dilewati.

 

Rubrik Finansialku

Rubrik Finansialku Lifestyle (rev)

 

Kamar Tidur Anak

Kamar tidur anak dari satu keluarga dengan keluarga lainnya pasti berbeda, ada yang masing-masing anak diberikan kamar tidur sendiri, ada pula yang tidur berbagi.

Terlepas dari harus berbagi ruang atau memiliki ruang sendiri, desain kamar tidur anak akan sangat mempengaruhi betah atau tidaknya seorang anak di rumah.

Nyaman bagi anak, luas dan indah, mudah dirapikan dan dibersihkan oleh orangtua, sesuai budget, adalah beberapa faktor yang dipertimbangkan ketika mendesain kamar anak.

Sebelum mengetahui beberapa contoh desain kamar anak, di bawah ini adalah alasan mengapa desain kamar tidur anak sangat penting.

 

Pentingnya Desain Kamar Tidur Anak

Seorang anak dengan usia 5-12 tahun membutuhkan waktu tidur selama 10-11 jam semalam.

Istirahat yang cukup ini sangat penting untuk tumbuh kembang anak dan sistem kekebalan tubuh anak. Tubuh yang kurang istirahat akan lebih mudah terserang penyakit dan sering merasa lelah di siang harinya.

Karena tidur merupakan bagian yang fundamental dalam tumbuh kembang anak, tempat istirahat yang nyaman merupakan saran pendukungnya.

Otak manusia tetap bekerja pada saat mereka tidur, baik untuk memilah atau menyimpan informasi bahkan memecahkan masalah.

Oleh karena itu, desain kamar tidur sangat penting untuk meningkatkan kualitas tidur. Tidak hanya itu, secara tidak sadar, desain kamar juga dapat memengaruhi keseharian anak Anda, mengingat kebanyakan waktu anak dihabiskan di kamar tidur.

 

Inspirasi Desain Kamar Tidur Anak

Berikut ini beberapa inspirasi desain kamar tidur anak yang perlu Anda pertimbangkan sebagai desain kamar tidur anak Anda.

 

#1 Desain Minimalis

Bukan berarti desain kamar anak kecil harus dipenuhi dengan beragam gambar, mainan, furnitur unik atau suatu tema tertentu. Desain minimalis juga dapat menjadi salah satu pilihan kamar anak, apalagi jika tema desain rumah Anda minimalis.

Intip Desain Kamar Tidur Anak yang Buat Anak Betah Di Rumah 02 - Finansialku

[Baca Juga: Apakah Rumah DP Nol Rupiah Adalah Rumah Idaman?]

 

Desain minimalis memberikan nuansa bersih dan terawat, anak Anda pun akan lebih terbiasa untuk memelihara kebersihan dan kerapian kamar mereka.

Desain minimalis bukan berarti dipenuhi dengan warna hitam putih, desain minimalis berarti Anda menitikberatkan pada ruang kosong yang lebih luas serta furniture yang sederhana.

 

#2 Desain dengan Buku-buku

Membaca sejak dini telah terbukti bermanfaat untuk merangsang daya kerja otak anak. Salah satu cara untuk memotivasi anak agar membaca adalah dengan mendesain kamar mereka dengan buku-buku, baik yang diletakkan di rak buku atau memfasilitasi mereka dengan tempat membaca yang nyaman.

Intip Desain Kamar Tidur Anak yang Buat Anak Betah Di Rumah 03 - Finansialku

[Baca Juga: Pangeran Arab Memiliki Rumah Termewah Di Dunia. Ini Bandingannya Dengan Rumah 7 Orang Terkaya di Dunia]

 

Anda dapat membuat rak dinding untuk menghemat ruang, atau membuat rak berjalan sehingga mudah dipindahkan.

Pada saat pemasangan dan pemilihan furniture, berhati-hatilah dengan ketinggian rak, susunan buku agar tidak jatuh dan sudut tajam agar tidak membahayakan anak Anda.

Usahakan untuk menyediakan buku dengan beragam topik untuk memperluas pengetahuan anak.

 

#3 Desain dengan Tumbuhan

Seperti yang sudah disebutkan di atas, tumbuh kembang anak akan dimulai dari kamar mereka, apalagi kebanyakan waktu akan dihabiskan di dalam kamar. Salah satu yang dapat merangsang kerja otak anak adalah tumbuhan.

Dengan memberikan nuansa penghijauan di dalam kamar anak, Anda akan mengajarkan tentang proses hidup tumbuhan serta memberikan nuansa segar.

Intip Desain Kamar Tidur Anak yang Buat Anak Betah Di Rumah 04 - Finansialku

[Baca Juga: IKUTI! 6 Tips Menabung Untuk Membeli Rumah]

 

Desain ini sangat sesuai untuk tempat tinggal yang jauh dari alam atau di perkotaan besar. Agar tidak bosan, sebaiknya Anda meletakkan beberapa tumbuhan dengan jenis yang warna yang berbeda.

Tentunya pilih tumbuhan yang tidak berbahaya untuk sistem pernapasan anak Anda.

 

#4 Desain Untuk Berbagai Manfaat

Desain untuk berbagai manfaat berarti Anda dapat menggunakan kamar tidur tidak hanya untuk beristirahat anak, tetapi juga untuk belajar, bermain dan lainnya.

Ini berarti, Anda harus menyiapkan fasilitas yang sesuai. Misalnya, jika kamar tidur juga digunakan sebagai tempat belajar, maka Anda harus menyiapkan meja kursi atau bahkan dinding tulis.

Intip Desain Kamar Tidur Anak yang Buat Anak Betah Di Rumah 05 - Finansialku

[Baca Juga: Renovasi Rumah Sebelum Dijual untuk Menaikan Harga? Jangan Asal Renovasi, Ikuti 6 Tips Berikut Ini]

 

Jika Anda menyiapkan kamar tidur lengkap dengan tempat bermain, maka Anda harus menyiapkan lahan untuk bermain lengkap dengan peralatan bermain dengan aman.

Jika ruang kamar tidur anak Anda cukup luas, Anda dapat sekalian membuat pojokan untuk berolahraga ringan.

 

#5 Desain Sesuai dengan Hobi

Desain kamar yang disesuaikan dengan hobi anak akan membuat anak lebih betah di rumah. Selain itu, desain tersebut akan merangsang fokus anak.

Misalnya, berikan desain sesuai dengan olahraga yang sering dimainkan anak laki-laki Anda. Jika mereka deman bermain basket, Anda dapat memasang ring basket.

Intip Desain Kamar Tidur Anak yang Buat Anak Betah Di Rumah 06 - Finansialku

[Baca Juga: Cek 5 Poin Berikut Jika Anda Ingin Gadai Sertifikat Rumah]

 

Jika anak perempuan Anda gemar musik, maka Anda dapat mendesain ruangan dengan dilengkapi oleh berbagai alat musik, serta dinding yang dipenuhi oleh corak not nada.

Tentunya untuk memaksimalkan ruangan tempat tidur, Anda dapat menggunakan kasur bertingkat atau furniture yang minimalis.

 

Tips Mendesain Kamar Anak

Terdapat beberapa tips yang dapat Anda ikuti dalam mendesain kamar tidur anak, di antaranya:

 

#1 Tentukan Desain

Di antara pilihan desain di atas, desain manakah yang Anda pilih untuk kamar tidur anak Anda?

Pilihlah desain yang sesuai dengan kebutuhan anak, serta luas ruangan kamar tidur. Selain itu, Anda juga harus memilih desain berdasarkan dengan jumlah anggaran yang Anda miliki.

 

#2 Pilih Furniture dengan Tepat

Mulailah dengan pilihan ranjang dan kasur, jika anak Anda masih kecil, Anda tidak perlu membelikan ranjang untuk ukuran dewasa.

Jika anak akan berbagi dengan saudaranya, maka pilihlah ranjang tarik atau ranjang susun untuk menghemat ruangan.

Selain pilihan tempat tidur, furniture lain seperti meja, kursi dan barang lainnya juga sangat berpengaruh pada sebuah desain.

Mau-Renovasi-Rumah-Desain-Minimalis-0-Finansialku

[Baca Juga: Mau Desain Rumah Minimalis: 21 Tips Renovasi Rumah Biasa Jadi Minimalis (Gak Pake Mahal!)]

 

Pilihlah perabotan yang aman untuk anak dan yang awet. Anak Anda akan bertumbuh dewasa dan kemungkinan besar mereka tidak akan memerlukan furniture yang sama.

Oleh karena itu, usahakan untuk tidak mengganti furniture jika tidak diperlukan.

 

#3 Dekorasi dengan Cermat

Cermat berarti, Anda pintar dalam memilih barang serta pemilihan warna yang tepat.

Mulailah dengan warna yang cerah karena warna cerah akan meningkatkan semangat anak. Mainan pun dapat Anda manfaatkan sebagai tambahan dekorasi pada kamar anak, baik sebagai permainan warna atau permainan bentuk.

Selain itu, dekorasi bukan melulu hanya pada sudut pandang mata, Anda bahkan dapat mendekorasi langit-langit kamar.

Jika Anda cermat memilih dekorasi, maka anak akan lebih betah menghabiskan waktu di kamar.

 

Jangan Memaksakan Kehendak kepada Anak

Sesuaikan desain kamar tidur anak dengan keinginan dan kesukaan mereka. Jangan memaksakan kehendak Anda apalagi jika anak Anda tidak nyaman beristirahat di kamar mereka.

Rancanglah kamar anak dengan berorientasi pada kenyamanan mereka dan privasi mereka masing-masing.

 

Apakah artikel di atas membantu Anda?

Jika Anda memiliki ide serta tips lain dalam menyusun desain kamar tidur anak, silakan berikan komentar dan saran pada kolom di bawah ini.

 

Sumber Referensi:

  • Admin. 15+ Ide Kreatif Desain Kamar Tidur Anak Tersayang. Sejasa.com – https://goo.gl/jxv3yJ
  • Admin. 15 September 2017. 10 Desain Kamar Tidur Anak Agar Anak Makin Cerdas. Dekoruma.com – https://goo.gl/tbjZFX
  • Hina Yana. 27 Oktober 2017. Desain Kamar Tidur Anak; Manfaat Berbagi Ruang Untuk Anak-anak. Interiordesign.id – https://goo.gl/3p6aV6

 

Sumber Gambar:

  • Desain Kamar Tidur Anak – https://goo.gl/CxsZrg
  • Desain Kamar Tidur Anak Minimalis – https://goo.gl/1gWod6
  • Desain Kamar Tidur Anak dengan Buku-buku – https://goo.gl/e2QaCm
  • Desain Kamar Tidur Anak dengan Tumbuhan – https://goo.gl/CRT4mT
  • Desain Kamar Tidur Anak untuk Berbagai Manfaat – https://goo.gl/uE4yAs
  • Desain Kamar Tidur Anak Sesuai Hobi – https://goo.gl/ssaUgB

 

Free Download Ebook Pentingnya Mengelola Keuangan Pribadi dan Bisnis

Ebook Pentingnya Mengelola Keuangan Pribadi dan Bisnis - Mock Up - Finansialku Jurnal