Bagaimana kisah sukses M Choliq sang Direktur Waskita Karya?

Ternyata banyak hal yang perlu kita pelajari dari sosok Direktur Waskita Karya, M Choliq.

Artikel Finansialku kali ini akan membahas kisah suksesnya dalam membangun kesuksesan hidup.

 

Rubrik Finansialku

Rubrik Finansialku Success Story

 

M Choliq dan Waskita Karya

M Choliq merupakan Direktur Utama dari PT Waskita Karya Tbk sebagai perusahaan BUMN atau sering disebut plat merah.

Kiprahnya dalam mengelola perusahaan ini sangat cemerlang sehingga pada saat ini telah mencapai sukses yang besar.

 

Kisah Sukses M Choliq, Direktur Waskita Karya

Saat pertama kali memimpin PT Waskita Karya, M Choliq selaku Direktur Utama tidak memulainya dari kondisi yang baik. Jumlah saldo modal yang dimiliki oleh perusahaan tersebut negatif dikarenakan pengelolaan yang tidak baik.

Kondisi ini menjadikan pemerintah memberikan perhatiannya dengan memberi suntikan tambahan modal.

M Choliq sebagai Direktur Utama melakukan kinerjanya dengan baik sehingga berhasil mengantarkan PT Waskita Karya menjadi lebih baik.

Salah satu hal yang menjadi perhatian ialah perencanaan keuangan yang baik. Anda dapat memulai perencanaan keuangan sejak dini dengan membaca panduannya melalui ebook Finansialku di bawah ini:

 

Gratis Download Ebook Perencanaan Keuangan untuk Usia 30 an

Perencanaan Keuangan Untuk Usia 30 an - Finansialku Mock Up

 

Beberapa kemajuan yang terjadi di PT Waskita Karya Tbk ialah sebagai berikut:

 

#1 Rangkaian Tantangan Waskita Karya

Kondisi PT Waskita Karya di awal M Choliq menjadi Direktur Utama bisa dikatakan sedang terpuruk. Hal ini menjadikannya sebagai salah satu pasien dari PT PPA (Perusahaan Pengelola Aset).

Kondisi ini menjadikan tantangan bagi M Choliq untuk bekerja keras mengubah keadaan tersebut.

Kisah-Sukses-M-Choliq-Waskita-Karya-02-Finansialku

[Baca Juga: Slide: 5 Kesalahan Manajemen Keuangan Pemilik Bisnis Online yang Sering Dilakukan! Plus Solusinya]

 

Setelah melalui berbagai rintangan, akhirnya PT Waskita.Karya pun melakukan peningkatan kinerja dengan harapan kondisi yang membaik.

 

#2 Memilih Peluang Sehat untuk Maju

Perusahaan plat merah tersebut sempat terancam akan ditutup seiring dengan kondisinya yang buruk. Hal ini tidak menghentikan keinginan M Choliq untuk membuat perusahaan milik negara tersebut maju.

M Choliq berusaha semaksimal mungkin untuk membaca situasi. Ia pun memperbaiki serta membuat manajemennya menjadi lebih baik.

Kisah-Sukses-M-Choliq-Waskita-Karya-03-Finansialku

[Baca Juga: Sorry Rajin Menabung Gaji Tidak akan Membuat Kaya, Kalau Mau Begini Cara Menabung yang Bisa Bikin Kaya]

 

Hasilnya, PT Waskita Karya dapat memperbaiki kondisinya lebih cepat dari waktu perkiraannya.

Prediksi perbaikan kondisi membutuhkan waktu hingga 6 tahun, namun ternyata hanya butuh 4 tahun saja agar membuat keadaannya menjadi baik.

Perusahaan yang sebelumnya berada dalam kondisi tidak sehat ini telah memilih dan melakukan berbagai langkah strategis.

M Choliq berhasil membuatnya menjadi sehat dan menjadikannya paling sukses di bidangnya.

 

#3 Transformasi Bisnis

Saat PT Waskita Karya terancam tutup, terjadi perbaikan dalam hal manajemen serta teliti dalam melihat berbagai peluang yang ada membuat kondisinya semakin baik hingga saat ini.

Kisah-Sukses-M-Choliq-Waskita-Karya-04-Finansialku

[Baca Juga: 5 Cara Mendapatkan Uang dengan Menggunakan Uang dan Aset Anda]

 

Kesuksesan yang dialami oleh PT Waskita Karya ini sungguh luar biasa. Saat sahamnya dilepas ke public, jumlah permintaanya menjadi 9 kali lipat.

 

#4 Penghargaan ‘Best CEO BUMN 2017’

Kehebatan yang dimiliki oleh M Choliq ini menjadikannya sebagai Best CEO BUMN 2017.

Kisah-Sukses-M-Choliq-Waskita-Karya-05-Finansialku

[Baca Juga: Sejak April 2018, Kredit Lewat Fintech Mencapai Rp5 Triliun]

 

Kinerjanya yang sangat baik di bidang manajemen dan langkah-langkah strategis membuat penghargaan ini memang pantas untuk diperolehnya.

 

Kiat Sukses dari M Choliq

Kesuksesan yang dialami oleh M Choliq dalam membawa BUMN menjadi perusahaan kontraktor terbesar di Indonesia memberikan banyak pelajaran yang dapat diterapkan dalam hidup Anda.

Beberapa kiat yang dapat memotivasi Anda ialah sebagai berikut:

 

#1 Meningkatkan Kemampuan Teknikal dan Manajerial

Kesuksesan yang akan dialami oleh seseorang sangat dipengaruhi oleh kemampuannya di bidang tersebut.

Setiap orang pasti memiliki kemampuan masing-masing yang harus dimaksimalkan.

Hal ini perlu dilakukan agar Anda tidak menyesal saat menghadapi kegagalan sebagai akibat kurang maksimalnya dalam berusaha.

Kisah-Sukses-M-Choliq-Waskita-Karya-06-Finansialku

[Baca Juga: Kata-kata Motivasi Robert T. Kiyosaki: Pikiran Anda Adalah Aset Terbesar]

 

Kemampuan seseorang baik dalam hal yang bersifat teknis ataupun cara mengelola sesuatu perlu dipelajari dengan baik.

Kombinasi dari kedua kemampuan ini akan menjadikan seseorang sukses sesuai dengan kemampuan serta keberuntungannya.

 

#2 Memotivasi Diri dan Kerja Keras

Apa yang dilakukan oleh seseorang tentu dilandasi oleh tujuan yang ingin digapai.

Selalu berpikir positif merupakan langkah awal yang harus Anda lakukan agar  etos kerja yang Anda miliki dapat maksimal serta selalu fokus saat bekerja.

Kisah-Sukses-M-Choliq-Waskita-Karya-07-Finansialku

[Baca Juga: Kisah Sukses Tony Fernandez, Pendiri Air Asia]

 

Gunakan waktu sebaik mungkin, salah satunya dengan memiliki waktu kerja hingga 8 jam sehari. Alokasi waktu ini harus benar-benar digunakan untuk bekerja.

Jangan lupa untuk siapkan jam lainnya untuk beristirahat dan melakukan aktivitas sehari-hari.

 

#3 Berdoa dan Selalu Positive Thinking

Berdo’a sebagai kewajiban manusia kepada Tuhannya yang harus dilakukan setiap harinya.

Hal ini dikarenakan apa yang akan dicapai oleh seseorang adalah kehendak dari Tuhan.

Kisah-Sukses-M-Choliq-Waskita-Karya-08-Finansialku

[Baca Juga: Kisah Sukses Young Lex, Sang Rapper Muda Sukses. Inspiratif!]

 

Usahakan selalu memiliki positive thinking terhadap hasil yang akan diperoleh nantinya. Rasa optimis ini sangat penting agar suasana hati menjadi nyaman serta bisa bekerja dengan maksimal.

 

Mulai Sukses dari Pikiran dan Diri Sendiri!

Kesuksesan yang akan diperoleh seseorang memang dipengaruhi oleh banyak faktor.

Kekuatan pikiran dan kemampuan untuk berusaha keras yang disertai dengan berdo’a adalah hal yang penting untuk dilakukan.

Maka dari itu, mulailah dari diri sendiri untuk bisa mencapai kesuksesan yang sedang diinginkan.

 

Mau sukses harus ada strateginya, dan inilah informasi penting tentang kiat untuk meraih kesuksesan dari masalah. Untuk memastikan rencana menuju sukses bisa dimaksimalkan, pakai Aplikasi Finansialku yang praktis dan bagikan informasi di atas pada rekan sesama pebisnis, terima kasih.

 

Sumber Referensi:

  • Admin. 19 Desember 2012. Dulu Terancam Ditutup, Sekarang Waskita Karya Sukses Diburu Investor. Finance.detik.com – https://goo.gl/64wozE
  • Admin. 07 Mei 2017. Cerita Sukses Transformasi Bisnis Waskita Karya. Bumninc.com – https://goo.gl/4zTR6d
  • Admin. 18 Februari 2015. 3 Kiat Sukses – M Choliq, Direktur Utama PT Waskita Karya Tbk. Vibizmedia.com – https://goo.gl/kX8VUw
  • Arif Rahman. 09 April 2017. Dirut Waskita M. Choliq Peroleh Penghargaan ‘Best CEO BUMN 2017.com – https://goo.gl/Utmj5p

 

Sumber Gambar:

  • Kisah Sukses M Choliq Waskita Karya 1 – https://goo.gl/sR7hhe
  • Kisah Sukses M Choliq Waskita Karya 2 – https://goo.gl/images/9HAq9s
  • Kisah Sukses M Choliq Waskita Karya 3 – https://goo.gl/images/HEvzAZ
  • Kisah Sukses M Choliq Waskita Karya 4 – https://goo.gl/images/pcYj6M
  • Kisah Sukses M Choliq Waskita Karya 5 – https://goo.gl/images/hHJsDw
  • Kisah Sukses M Choliq Waskita Karya 6 – https://goo.gl/images/K8r7X9
  • Kisah Sukses M Choliq Waskita Karya 7 – https://goo.gl/images/qBV4kG
  • Kisah Sukses M Choliq Waskita Karya 8 – https://goo.gl/images/xBDm2W