Ingin lebih disenangi oleh orang-orang di sekitar Anda? Tanamkan sikap positif dengan melakukan 7 sikap positif berikut yang akan dipaparkan oleh Tim Finansialku.

Miiki komunitas yang positif dimulai dari sikap positif dalam diri. Selamat membaca!

 

Rubrik Finansialku

Rubrik Finansialku Wealth Mindset

 

Kesan Pertama Dalam Sebuah Perjumpaan

Tahukah Anda bahwa kesan pertama seseorang ketika bertemu dengan Anda akan begitu membekas dan sulit untuk diubah.

Hanya butuh beberapa detik dan waktu yang begitu cepat untuk membuat sebuah gambaran pada pikiran seseorang tentang diri Anda.

Tentu Anda juga pernah melakukan penilaian sekilas kepada orang lain ketika baru pertama kali bertemu dengan mereka.

Lakukan 7 Sikap Positif Ini Agar Anda Disenangi Banyak Orang 02 - Finansialku

[Baca Juga: Percaya Tidak Percaya! Berpikir Positif Mempengaruhi Kesehatan Anda]

 

Mungkin ini bisa dikatakan sebagai asumsi belaka. Namun tetap saja kesan pertama sangat menentukan hubungan Anda dengan orang yang baru Anda kenal.

Bagaimana jika orang yang baru Anda kenal tersebut adalah orang penting yang akan mengubah kehidupan Anda, misalnya calon bos Anda ketika berdiskusi dalam ruang wawancara.

Atau, misalnya calon kekasih Anda masa depan.

Memiliki kemampuan untuk “gampang disukai” oleh orang lain sebenarnya erat hubungannya dengan EQ atau emotional intelligence.

Hal ini bukanlah masalah pembawaan atau karena keadaan fisik seperti tampan atau cantik sehingga Anda dapat disukai orang yang baru Anda kenal.

Menurut penelitian di UCLA, berdasarkan banyaknya sifat yang menggambarkan setiap orang, sifat transparan, tulus dan juga pengertian sangatlah menjadi perhatian utama dari 500 responden yang diteliti.

Ternyata orang-orang yang memiliki beberapa sifat tersebut cenderung lebih banyak disukai banyak orang.

Tanamkan Sikap Positif 

Melalui rubrik ini, kami akan mengulas berbagai sikap positif yang dapat Anda tanamkan dalam diri dan dikembangkan agar Anda semakin disukai banyak orang.

 

#1 Menjadi Pendengar yang Aktif

Sikap positif pertama yang perlu kita tanamkan dalam diri adalah menjadi pendengar yang aktif.

Mendengarkan secara aktif berarti berkonsentrasi pada apa yang orang lain katakan, daripada merencanakan apa yang akan Anda katakan selanjutnya.

Mengajukan pertanyaan mendalam adalah cara yang baik untuk menggambarkan bahwa Anda benar-benar memperhatikan.

Apakah Mungkin Berpikir Positif Malah Menghancurkan Hidup Anda 02 - Finansialku

[Baca Juga: 16 Cara Berpikir Positif Saat Menghadapi Tantangan yang Perlu Kita Praktikkan]

 

Tidak hanya memikirkan apa yang akan Anda katakan selanjutnya, berusaha untuk mengalihkan perhatian dari lawan bicara dan memotong percakapan menunjukkan bahwa Anda merasa memiliki sesuatu yang lebih penting untuk dikatakan.

Ketika lawan bicara kita sedang mengungkapkan apa yang menjadi pokok permasalahan yang sedang ia alami, ada baiknya kita menahan diri untuk memberi solusi dan memotong pembicaraan dengan berbagai nasihat yang sudah dipersiapkan sementara kita mendengarkannya “berkeluh kesah”.

Menjadi pendengar yang aktif artinya menunggu hingga sang lawan bicara meminta pendapat atau saran yang ia perlukan untuk didengarkan dari Anda.

 

Download Ebook Panduan Investasi Reksa Dana untuk Pemula

Download Panduan Berinvestasi Reksa Dana untuk Pemula -Finansialku.com

 

#2 Jangan Mendominasi Percakapan

Ketika kita bertemu dengan orang yang baru dikenal atau bukan orang-orang “lingkaran dalam” (orang sudah menjadi sahabat atau keluarga) Anda, ada baiknya untuk tidak mendominasi sebuah perbincangan.

Ada kalanya lawan bicara kita akan merasa bahwa Anda terlalu ingin menjadi topik pembicaraan dan menilai diri Anda adalah orang yang sombong dan egois.

5 Obrolan Keuangan yang Wajib Dibicarakan Bersama Pasangan 1 - Finansialku

[Baca Juga: 14 Cara Berpikir Positif di Keluarga yang Membuat Hubungan Kekeluargaan Makin Akrab]

 

Bukan artinya Anda tidak boleh berbicara lebih banyak.

Ada baiknya kita sedikit “mengerem” segala hal yang ada di pikiran kita yang akan kita sampaikan. Tunggu waktunya hingga Anda dan lawan bicara Anda (yang baru Anda kenal) memiliki frekuensi pertemuan yang cukup dengan Anda.

 

#3 Jadilah Diri Anda yang Asli

Setiap orang pasti mengenakan “masking” atau topeng pada diri mereka masing-masing.

Mereka ingin dinilai seperti yang ada dalam pikiran mereka, sehingga mereka “berperan” atau menggunakan topeng tertentu.

Namun jauh di lubuk hati, tentu setiap orang menginginkan sebuah kejujuran dan keaslian, bukan kepalsuan.

Jadilah pribadi yang terbaik, yang paling asli dari diri Anda.

14 Cara Berpikir Positif di Tempat Kerja yang Perlu Kita Praktikkan 01 - Finansialku

[Baca Juga: 14 Cara Berpikir Positif di Tempat Kerja yang Perlu Kita Praktikkan]

 

Apa jadinya ketika Anda berkenalan dengan seseorang yang pada awalnya Anda kenal begitu baik, bahkan sangat baik.

Namun ternyata ia kedapatan melakukan suatu hal yang tidak pernah terbersit dalam pikiran Anda bahwa orang tersebut akan melakukannya.  

Tentu Anda akan sangat kecewa bukan?

Daripada menuntut orang lain untuk menjadi asli sebagaimana adanya orang tersebut, lebih baik kita melatih keaslian dari diri kita dan meminimalkan untuk memakai topeng kepalsuan.

 

#4 Gunakan Bahasa Tubuh yang Positif

Bahasa tubuh mencerminkan kepribadian seseorang.

Ketika berhadapan dengan lawan bicara, baik itu orang yang baru dikenal atau orang-orang yang sudah bisa ada di sekitar Anda, sebaiknya gunakan bahasa tubuh yang positif.

Sikap positif yang ditimbulkan melalui bahasa tubuh akan sangat membuat lawan bicara menjadi nyaman ketika berbincang dengan kita.

Seperti apakah bahasa tubuh yang baik?

Secara sederhana, ketika sedang berbincang dengan lawan bicara, usahakan untuk menatap matanya, memberikan atensi yang positif dengan melakukan gerakan sesuai dengan yang seharusnya.

Percaya Tidak Percaya! Berpikir Positif Mempengaruhi Kesehatan Anda 01 - Finansialku

[Baca Juga: 17 Cara Berpikir Positif di Kehidupan Anda yang Perlu Kita Praktikkan]

 

Misalnya, menganggukkan kepala ketika Anda setuju dengan pernyataan yang ia sampaikan atau setidaknya mengerutkan dahi ketika mendengar sebuah kabar buruk yang ia sampaikan.

Ada kalanya kita tidak sadar melakukan bahasa tubuh yang membuat orang tidak nyaman atau membuat orang lain menilai kita negatif.

Pernahkah Anda secara tidak sadar menggerak-gerakan kaki seperti rasanya tidak sabar untuk menghentikan pembicaraan. Mungkin Anda tidak sadar melakukannya karena sudah terbiasa.

Minimalkan hal ini dan Anda akan melihat perubahan positif dari bahasa tubuh Anda yang positif saat melakukan percakapan dengan orang lain.

 

Daftar Aplikasi Finansialku

Download Aplikasi Finansialku di Google Play Store

 

#5 Ingat Nama Lawan Bicara Anda

Mengingat nama sangatlah penting dalam sebuah hubungan.

Ketika kita mengingat nama seseorang, orang tersebut akan merasa bahwa namanya penting dan ada dalam perbendaharaan file pikiran kita.

Mungkin kita memiliki kenalan yang begitu banyak.

Namun, mengingat nama mereka satu per satu dengan berbagai keunikan karakteristik mereka akan membuat Anda memiliki hubungan yang baik dengan banyak orang.

 

#6 Hindari Melirik HP Saat Berbincang

Ketika kita sedang asyik berbincang, usahakan untuk tidak terlalu sering melihat layar telepon untuk sekadar mengecek media sosial atau melihat notifikasi yang muncul pada layar.

Jika memang Anda sedang menunggu balasan dari seseorang melalui telepon genggam Anda, ada baiknya Anda dapat mengatakan pada lawan bicara Anda.

Sikap transparan dan terbuka tersebut malah terlihat begitu jujur dan memperlihatkan bahwa Anda tidak sedang mengacuhkan lawan bicara Anda.

Mau Kredit HP Tanpa Kartu Kredit, Apakah Bisa Bagaimana Caranya 02 - Finansialku

[Baca Juga: 20 Cara Berpikir Positif yang Perlu Anda Praktikkan agar Sukses]

 

#7 Miliki Kualitas Obrolan Ringan

Obrolan ringan disini dimaksudkan bukan hanya sekadar basa basi, namun memberikan sebuah space waktu untuk bertanya keadaan atau setidaknya mengutarakan hal yang menyenangkan atau sesuatu yang menjadi bahan pemikiran Anda akhir-akhir ini kepada orang lain.

Mungkin ini dirasa sepele karena sepertinya tidak penting, namun Anda bisa menjalin hubungan yang lebih dekat dengan orang lain yang tadinya tidak begitu dekat dengan Anda hanya melalui obrolan ringan yang berkualitas ini.

 

 

Komunitas Positif Berawal dari Sikap Positif

Demikianlah sikap positif yang dapat kita pelajari untuk terus dikembangkan dalam komunikasi kita dengan orang lain.

Miliki komunitas yang positif melalui sikap positif dalam setiap komunikasi yang terjalin dengan siapapun lawan bicara Anda.

 

Bagikan setiap artikel dari Finansialku kepada rekan-rekan atau kenalan Anda yang membutuhkan.

Hubungi Finansialku jika Anda membutuhkan konsultasi mengenai Perencanaan Keuangan yang sehat! Perencana Keuangan kami siap membantu Anda!

Apabila Anda memiliki tanggapan, komentar atau bahkan pertanyaan, silakan mengisi kolom yang tersedia di bawah ini. Terima kasih!

 

Sumber Referensi:

  • Travis Bradberry. 4 Oktober 2016. 8 Ways To Get People To Like You Immediately. Forbes.com – https://goo.gl/1c4B54

 

Sumber Gambar:

  • Sikap Positif 1 – https://goo.gl/FtR95S
  • Sikap Positif 2 – https://goo.gl/PUoN4R

 

Download Ebook Panduan Investasi Saham Untuk Pemula

Ebook Panduan Investasi Saham untuk Pemula Finansialku.jpg