Apa itu passion? Passion adalah sesuatu yang dikerjakan dengan ikhlas. Lalu bagaimana cara menemukannya?

Yuk baca selengkapnya dalam artikel Finansialku berikut ini!

 

Apa Itu Passion

Kita sering mendengar kata passion.

Namun, apa sesungguhnya arti dari kata tersebut? Mengapa banyak orang sukses tidak pernah terlepas dengan kata itu?

Apakah ada rumus sakti di balik sebuah kata passion sehingga membuat seseorang bisa mencapai kesuksesan dengan memiliki arti dari kata tersebut?

 

Arti Passion adalah sesuatu yang dikerjakan dengan ikhlas, tanpa paksaan dan suatu bentuk panggilan dari alam bawah sadar seseorang.

Dilakukan secara terus menerus, tidak pernah merasa bosan, tidak memikirkan untung dan rugi, serta jika tidak dilakukan akan merasa ada sesuatu yang kurang.

[Baca Juga: Bagaimana Jika Bank Kustodian Reksa Dana Bangkrut?]

 

Seseorang yang memilikinya akan terus menerus berpikir untuk mewujudkan sesuatu, dan ia tidak pernah akan berhenti sebelum sesuatu itu terjadi. Dalam proses merealisasikannya, dia tidak akan pernah menyerah.

Ia akan melakukan yang terbaik yang ia dapat lakukan. Setiap hari merupakan kesempatan baru yang ia dapatkan dan berusaha untuk tidak menyia-nyiakannya.

Passion adalah sebuah keinginan yang begitu mendalam dari dalam lubuk hati yang dilakukan tanpa adanya paksaan ataupun beban walaupun ia tidak mendapatkan materi sebagai upah.

 

Passion Setiap Orang Berbeda

Menemukan harta karun nampaknya dapat menggambarkan suatu kondisi dimana seseorang menemukan passion dalam hidupnya. Tidak ada tantangan yang berarti dan hambatan yang menghalangi ketika ada dorongan di dalamnya.

Keraguan dan ketakutan tak menjadi persoalan saat berjalan beriringan dengan sebuah passion. Bahkan senyuman tetap nampak dalam raut wajah meskipun orang-orang di sekitar merendahkan proses dari apa yang ia lakukan untuk mengejarnya.

Setiap orang sukses tak jauh dari dorongan yang menjadi motor penggerak kesuksesan mereka. Oleh sebab itu, sangat penting untuk menemukan passion dalam hidup ini.

Apakah Anda adalah salah satu yang memiliki passion untuk menikmati kebebasan finansial atau financial freedom. Lakukan investasi sedini mungkin dengan men-download panduan investasi reksa dana bagi pemula

Download Ebook Investasi Reksa Dana untuk Pemula

Download Panduan Berinvestasi Reksa Dana untuk Pemula Finansialku.com

 

Berikut ini hal-hal yang berkaitan dengan passion dan Anda perlu mengetahuinya.

 

#1 Passion Bukanlah Hobi atau Sebuah Mimpi

Pada film tahun 2004, National Treasure, pemburu harta karun, Benjamin Gates bertanya kepada sahabat karibnya, Riley, dengan pertanyaan sederhana ini: “Kami tidak membutuhkan orang gila. Tapi selangkah lebih gila. Apa yang kamu miliki? “

Riley menyahut “Obsesi”.

Tapi Benjamin Gates mengoreksi dia dengan kata “Passionate.”

Bila Anda melakukan apa yang Anda sukai pada tingkat sedang-sedang saja, maka Anda bisa menyebutnya sebagai hobi. Hobi tersebut bisa jadi memasak, berkebun, menyanyi di kamar mandi, membongkar gadget dan lain sebagainya.

[Baca Juga: Apa Iya Dana Darurat Bisa Disimpan Pada Produk Reksa Dana?]

 

Tapi ketika Anda melakukan sesuatu yang lebih dari sebuah hobi, maka Anda sedang menemukan passion Anda.

 

#2 Bahagia Dengan Passion Anda

Salah satu alasan mengapa Anda terus melakukan passion Anda adalah karena ada perasaan bahagia tersendiri saat melakukannya.

Hal ini berakar pada tubuh dan jiwa Anda. Anda akan begitu bahagia ketika melakukannya bahkan ketika hal itu Anda kerjakan melebihi dari jam kantor Anda.

Ada gairah untuk terus melakukannya meskipun sebetulnya Anda sedang dalam kondisi yang lelah.

Pada awalnya, memang sulit melihat apa passion Anda, namun ketika Anda telah menemukannya, tanpa Anda sadari hal itu tidak akan membuat Anda berhenti melakukannya.

 

#3 Anda Bahkan Tidak Menyadarinya

Setiap profesi sesungguhnya memiliki unsur passion masing-masing. Ada di antaranya yang memiliki passion menjadi seorang pekerja sosial untuk korban bencana atau tentara untuk menyelamatkan korban perang sipil di sebuah negara.

Tentu saja, itu membutuhkan dorongan yang kuat dari dalam jiwa sehingga mereka tidak enggan untuk menyelesaikan misi mereka hingga akhir.

[Baca Juga: Perhitungan Dana Liburan ke Jogja Budget Minim (Bonus: Daftar 100+ Tempat Wisata Jogja)]

 

Bahkan guru seorang anak berkebutuhan khusus pun memiliki panggilannya tersendiri, layaknya seorang pegawai rumah sakit yang harus menghadapi luka ataupun darah yang mengerikan.

Ketika kita melakukan panggilan itu, terkadang kita sudah terbiasa dengannya sehingga seringkali Anda pun tidak menyadari bahwa hal tersebut sedang bekerja dalam diri Anda.

 

#4 Tak Peduli Seberapa Sakit ataupun Lelah

Ketika passion sedang bergerak dalam jiwa kita, seberapa sulit, keras dan bahkan menakutkannya sesuatu tersebut, tidak akan ada yang dapat menghalangi kita untuk menyelesaikannya.

[Baca Juga: Ingin Liburan Ke Korea Selatan? Yuk Cek Dulu Dana Perjalanan (Plus Info Liburan Murah dan Wisata Gratis)]

 

Anda akan terus mengejarnya tersebut walaupun Anda harus terluka untuk memenuhinya.

Butuh kerja keras dan pantang menyerah ketika Anda memiliki motivasi untuk menikmati kehidupan financial freedom. Teruslah berjuang dan miliki pengetahuan dasar untuk berinvestasi Emas melalui e-book gratis panduan berinvestasi emas bagi pemula.

Gratis Download E-book Panduan Berinvestasi Emas untuk Pemula

Download Ebook Panduan Berinvestasi Emas untuk Pemula - Harga Emas Hari Ini - Finansialku

 

#5 Passion Sesungguhnya Muncul Sejak Kecil

Tanpa kita sadari, passion sebetulnya sudah ada sejak kita terlahir. Hanya saja ketika kita beranjak dewasa, kita hanya perlu menyadarinya bahwa ia ada sejak kita kecil.

Hal sederhana yang tak kita sadari sebelumnya, seringkali passion ada di dalamnya.

 

#6 Anda Tidak Dapat Menghentikannya

Inilah kekuatan dari sebuah passion.

Tidak ada seorangpun yang dapat menghentikannya, kecuali Anda memang tidak mau melakukannya. Namun, karena ini adalah passion Anda, bahkan Anda sendiri akan sangat tersiksa ketika akan menghentikannya.

Anda tidak akan tenang menjalani hidup ketika Anda lari darinya. Hidup Anda terasa hambar ketika Anda tidak melakukannya.

[Baca Juga: Apa Bisa Liburan Murah ke Malaysia Dibawah Rp2 Jutaan? Siapkan Dana Perjalanan Anda!]

 

Mungkin segalanya akan nampak baik di luar, namun jiwa Anda sedang tersakiti karena tidak melakukan tuntutan dari passion tersebut.

 

Hidup Perlu Passion

Hidup tanpa passion bisa digambarkan layaknya kerja selama 8 jam sehari dari jam 8 pagi hingga jam 5 sore, 40 jam seminggu, menerobos kemacetan tanpa sebuah semangat dan hanya untuk mengejar uang semata.

[Baca Juga: Mengenal Manajer Investasi Reksa Dana: Peranan, Tugas, Kewajiban [Plus Cara Memilih]]

 

Kita bergairah atau memiliki passion kepada sesuatu bukan karena sekadar ikut-ikutan layaknya menjadi supporter bola bersama teman-teman. Gairah itu timbul karena kita memang menyukainya, walaupun orang lain tidak demikian alias berbeda dengan kita.

Itulah sebabnya setiap orang memiliki dorongan yang berbeda.

Mencintai sebuah pekerjaan bisa kita katakan sebagai passion.

Tidak ada kata beban yang dirasakan walaupun tanpa mendapat bayaran sekalipun ia tetap pergi untuk menjalankan misinya hingga selesai.

 

Setiap orang pasti memiliki passion masing-masing. Bagaimana dengan Anda?

Bagikan passion Anda pada kolom yang tersedia di bawah ini

 

Sumber Referensi:

  • Singyin Lee. 10 Things You Should Know About Passion (And How To Find Yours). Hongkiat.com – https://goo.gl/2V9Zt1

 

Sumber Gambar:

  • https://goo.gl/86R2Kb
  • https://goo.gl/3Jpi55