Kapan sih waktu yang tepat untuk ganti kartu kredit? Jika Anda mempertimbangkan untuk mengganti kartu kredit, Anda harus mengecek beberapa kondisi terlebih dahulu.

Mari kita lihat, kondisi seperti apa yang membuat Anda sebaiknya mengganti kartu kredit.

 

Rubrik Finansialku

Rubrik Finansialku Finansialku Planner

 

Memilih Kartu Kredit yang Tepat bagi Anda

Berdasarkan data hasil survei Asosiasi Kartu Kredit Indonesia (AKKI), terdapat peningkatan kebutuhan kartu kredit di Indonesia pada tahun 2016 sebesar 1,18%.

Dengan demikian, dapat disimpulkan bahwa kartu kredit semakin populer dan diminati masyarakat. Tingginya minat masyarakat ini tentunya mendorong pihak perbankan untuk terus mengembangkan produk kartu kreditnya dengan berbagai fitur yang variatif.

Sebagai contoh adalah semakin bervariasinya promo kartu kredit pada retail hingga keuntungan pengumpulan poin bagi para traveler.

Cek Dulu Kondisi Ini Sebelum Anda Ganti Kartu Kredit 02 - Finansialku

[Baca Juga: Kartu Kredit Syariah vs Kartu Kredit Konvensional! Apakah Kartu Kredit Syariah Ada Bunganya?]

 

Dengan beragamnya fitur kartu kredit, masyarakat juga diuntungkan dengan adanya alternatif fitur yang sangat banyak. Oleh karena itu, banyak yang kerap kali mengganti kartu kredit demi memperoleh keuntungan atau manfaat kartu baru.

Tetapi apakah mengganti kartu kredit bisa dilakukan kapan saja?

Melalui artikel berikut ini, Finansialku akan menjabarkan beberapa kondisi yang sebaiknya Anda cek terlebih dahulu sebelum ganti kartu kredit.

 

#1 Adanya Perubahan Kebutuhan

Seiring berjalannya waktu dan usia bertambah, tentunya banyak perubahan yang terjadi dalam hidup. Dengan demikian, tentunya terdapat beberapa perubahan kebutuhan.

Sebagai contoh, apabila Anda belum menikah, tentunya kartu kredit yang memberi keuntungan berupa poin belanja di supermarket bukanlah sebuah tawaran yang menarik.

Lain halnya jika Anda sudah menikah, belanja bulanan menjadi suatu aktivitas yang rutin dilakukan. Dengan kata lain, poin belanja supermarket tadi menjadi sebuah hal yang menarik karena perubahan kebutuhan.

Contoh lainnya adalah dari segi pekerjaan. Misalkan saja tadinya Anda bekerja sebagai seorang guru, tentunya kartu kredit dengan penawaran Krisflyer miles bukanlah suatu penawaran yang sesuai untuk Anda.

Namun, jika Anda mengundurkan diri dan kemudian bekerja menjadi sales internasional di perusahaan, maka penawaran ini menjadi sangat menguntungkan.

Pahami Perbedaan Karakteristik Antara Kartu Debit dan Kartu Kredit. Yang Mana Pilihan Anda 02 - Finansialku

[Baca Juga: KTA atau Kartu Kredit? Pilih yang Mana ya, yang Paling Menguntungkan Untuk Konsumen?]

 

Jika Anda juga merasakan bahwa kartu kredit Anda saat ini sudah tidak bisa lagi memenuhi kebutuhan Anda, maka tidak ada salahnya mengganti kartu dengan fitur yang lebih sesuai lagi.

Pada kasus kedua misalnya, jika memang Anda sering bepergian dengan pesawat terbang, Anda bisa memilih kartu kredit yang menawarkan fitur benefit dalam bepergian, contohnya Citi PremierMiles, Standard Chartered Worldmiles, CIMB AirAsia Big atau lain sebagainya.

 

#2 Terbebani Biaya Kartu Kredit

Selain dari fiturnya, kondisi yang mendorong orang untuk berganti kartu kredit adalah dari segi biayanya.

Memang benar pada tahun pertama berlangganan Anda kerap diberi bonus atau dibebaskan dari biaya tahunan dan biaya administrasi. Tetapi semakin lama biasanya promo tersebut tidak berlaku lagi.

Nah, jika Anda memang merasa terbebani dengan biaya kartu kredit yang tinggi dan menurut Anda tidak sepadan dengan pemakaian kartu kredit Anda maka Anda boleh saja mengganti kartu kredit.

Slide Do’s and Don’ts Penggunaan Kartu Kredit yang Benar 01 - Finansialku

[Baca Juga: Tagihan Kartu Kredit Bejibun, Bagaimana Cara Mengakhirinya di Tahun 2017?]

 

Anda bisa mencari kartu kredit baru dengan fitur serupa yang memenuhi kebutuhan Anda, namun dengan tawaran biaya tahunan atau biaya administrasi yang lebih murah.

Walaupun memang kelihatannya biaya-biaya ini kecil, namun jika diakumulasikan dalam jangka waktu panjang akan tampak signifikan lho.

Terutama apabila Anda memang jarang menggunakan kartu kredit, Anda malah hanya rutin membayar tanpa merasakan manfaatnya.

 

#3 Limit Kartu Kredit Terbatas

Saat Anda membutuhkan limit kartu kredit yang lebih besar, Anda bisa mengajukannya kepada pihak bank. Namun sayangnya pengajuan ini bergantung pada riwayat kredit Anda. Dengan kata lain, pengajuan Anda belum tentu disetujui.

Jika sudah terjadi demikian bagaimana solusinya?

Anda bisa saja berpindah ke kartu kredit lain yang pengajuan limit-nya lebih mudah.

Jangan Nekat Mulai Bisnis, Modal Kartu Kredit. Coba Baca Dulu Penjelasannya! 02 - Finansialku

[Baca Juga: Pahami Perbedaan Karakteristik Antara Kartu Debit dan Kartu Kredit. Yang Mana Pilihan Anda?]

 

Dalam kasus ini, Anda bisa melakukan balance transfer, alias mengalihkan tagihan kartu kredit ke kartu lain dengan syarat dilakukan penutupan terhadap kartu kredit sebelumnya.

Prosedurnya memungkinkan tagihan bank sebelumnya dibayar oleh bank baru, dan otomatis Anda akan diberi tagihan dari bank baru.

 

#4 Menemukan Penawaran Kartu Kredit yang Lebih Menarik

Terkadang ada saja orang yang sudah betah dengan kartu kreditnya, sehingga sulit berpindah ke lain hati. Maksudnya, tawaran lain tidak dipedulikan padahal bisa saja Anda memperoleh banyak keuntungan dari perubahan kartu ini.

Sebagai contoh, kartu baru memiliki lebih banyak penawaran promo seperti potongan harga, cicilan 0%, serta point rewards lebih besar.

Namun perlu diingat bahwa jangan mengganti kartu karena penawaran yang tidak akan berguna bagi Anda. Semenarik apapun penawaran kartu kredit, pastikan sesuai dengan kebutuhan Anda.

 

Download Ebook Investasi Reksa Dana untuk Pemula

Download Panduan Berinvestasi Reksa Dana untuk Pemula Finansialku.com

 

#5 Perubahan Kondisi Kredit Menjadi Lebih Baik

Fitur kartu kredit, misalnya limit kartu kredit biasanya dibatasi berdasarkan riwayat kredit Anda. Semakin buruk kondisi kredit, maka semakin terbatas pula pemakaian kartu kredit Anda.

Nah, hal ini juga bisa dijadikan indikasi kapan harus mengganti kartu kredit. Saat kondisi kredit menjadi lebih baik, Anda dapat mengganti kartu kredit dengan fitur yang lebih baik.

Misalnya dengan limit kartu lebih besar, point rewards lebih banyak, dan suku bunga yang lebih rendah pula.

Jangan sampai Anda terus-terusan menggunakan kartu lama dengan manfaat yang kurang padahal kondisi kredit Anda sudah membaik.

 

#6 Suku Bunga yang Semakin Tinggi

Suku bunga kartu kredit bisa berubah-ubah seiring waktu, dan ada kemungkinan suku bunga terus naik. Anda bisa mengatasinya dengan langkah awal, yaitu mencoba negosiasi dengan pihak bank terkait suku bunga tersebut.

Berikan penjelasan yang sopan mengenai berapa lama Anda sudah setia menggunakan kartu kredit dari bank tersebut dan bagaimana kenaikan suku bunganya terlalu tinggi serta pengaruhnya terhadap Anda.

Namun jika hasilnya negatif, maka Anda bisa lanjut ke langkah selanjutnya yaitu mengganti kartu kredit.

Bagaimana Jika Tidak Bisa Bayar Penuh Tagihan Kartu Kredit 01 - Finansialku

[Baca Juga: Horee.. Bunga Kartu Kredit Turun Menjadi 2,25%, Namun Jangan Lakukan 8 Kesalahan Ini]

 

Anda bisa mengajukan balance transfer kepada bank lain.

Umumnya, pada tahun-tahun awal kartu kredit, Anda bisa menikmati suku bunga 0% dan juga biasanya ada promo bebas biaya tahunan.

Dengan demikian, Anda bisa menikmati keuntungan cukup besar pada awal pergantian kartu kredit. Alhasil, bunga yang dibayarkan juga tidak akan sebesar jika Anda tetap bertahan di bank lama.

 

#7 Tidak Ada Manfaat dalam Bertransaksi

Dengan semakin meningkatnya minat masyarakat terhadap kartu kredit, pihak bank juga berusaha meningkatkan jumlah nasabahnya.

Biasanya, pihak bank berlomba-lomba menarik nasabah kartu kredit dengan memberikan promo menarik dalam penggunaan kartu kreditnya.

Promo yang biasanya ditawarkan adalah sebagai berikut:

  • Potongan harga atau bonus hadiah pada restoran dan retail tertentu.
  • Point reward setiap kali bertransaksi yang bisa ditukarkan dengan hadiah tertentu.
  • Promo cicilan 0% pada retail tertentu.
  • Promo cashback pada retail tertentu, dan sebagainya.

 

Cara Menutup Kartu Kredit yang Benar, Agar Tidak Ditagih Kembali 01 - Finansialku

[Baca Juga: Jangan Apply Kartu Kredit Sebelum Anda Ketahui 23 Kesalahan Penggunaan Kartu Kredit Ini]

 

Promo-promo tersebut akan sangat berpengaruh terutama jika Anda sering bertransaksi menggunakan kartu kredit. Namun, tidak semua kartu kredit bisa memberikan manfaat yang cukup besar bagi nasabahnya.

Apabila Anda merasa bahwa kartu kredit Anda tidak memberi manfaat yang besar atau bahkan tidak memberi manfaat sama sekali dibandingkan kartu lainnya, maka sah-sah saja jika Anda ingin mengganti kartu kredit.

Tetapi lagi-lagi diingatkan untuk memilih promo dan manfaat yang sesuai dengan kebutuhan Anda.

 

#8 Penawaran Bonus Pendaftaran yang Menarik

Seperti telah disebutkan sebelumnya, umumnya kartu kredit memiliki penawaran menarik pada masa awal pengajuannya. Sebagai contoh Anda bisa saja menerima hadiah langsung, atau suku bunga 0% pada beberapa tahun pertama.

Cobalah lihat iklan hadiah langsung Citibank berikut ini:

Cek Dulu Kondisi Ini Sebelum Anda Ganti Kartu Kredit 03 - Finansialku

[Baca Juga: Yakin Mau Ajukan Kartu Kredit Tambahan? Perhatikan Dulu Hal-hal Berikut Ini]

 

Dapat dilihat bahwa Citibank memberi penawaran hadiah langsung berupa koper bagi nasabah baru kartu kredit. Tampak jelas bahwa tujuannya adalah untuk menarik banyak nasabah kartu kredit jenis tertentu.

Promo yang diberikan setiap bank tentunya berbeda-beda dan Anda bisa memilih sesuai preferensi Anda.

Jika Anda memang tertarik dengan penawaran tertentu, Anda bisa saja mengganti kartu kredit.

Namun, pastikan penawaran dan hadiah yang diperoleh sepadan dengan penggantian kartu kredit dan jangan lupa untuk terlebih dahulu melunasi tagihan dan menutup kartu kredit lama Anda.

 

Disclaimer: Penyebutan merek pada artikel ini hanya bertujuan sebagai sarana edukasi, bukan untuk tujuan-tujuan lainnya.

 

#9 Ingin Memiliki Kartu Kredit Sendiri

Apabila pengajuan Anda dahulu tidak diterima, besar kemungkinan Anda membuat kartu kredit tambahan atau berbagi kartu dengan keluarga atau kerabat dekat. Namun berbagi kartu kredit tidak sepenuhnya menguntungkan.

Memang Anda bisa berbagi biaya tahunan sehingga tidak terlalu berat. Namun perhitungan pembagian bunga dan tagihan tentunya merepotkan sekali.

Jika Anda sudah memenuhi kualifikasi pengajuan kartu kredit sekarang, mengapa tidak membuat kartu kredit baru untuk diri sendiri?

 

#10 Dikecewakan oleh Pihak Bank

Rasa kecewa terhadap bank atas produk atau pelayanannya bisa muncul kapan saja. Sebagai contoh, mungkin bank kerap kali mengenakan biaya-biaya pada tagihan Anda, atau mungkin pelayanan bank semakin lama semakin buruk.

10-kesalahan-penggunaan-kartu-kredit-yang-bisa-bikin-kamu-bangkrut-finansialku

[Baca Juga: Slide: Do’s and Don’ts Penggunaan Kartu Kredit yang Benar]

 

Jika Anda sudah merasa kecewa dan tidak puas terhadap produk atau jasa bank tersebut, maka Anda berhak mengganti kartu kredit Anda.

Keputusan tersebut sepenuhnya berada di tangan Anda dan pihak bank tidak akan bisa berbuat apa-apa selama Anda tidak memiliki tagihan yang belum dilunasi.

 

Setia Pada Kartu Kredit? Tidak Harus Kok

Jika Anda sudah menemukan tanda-tanda seperti pada poin di atas, maka mungkin sudah waktunya Anda berganti kartu kredit.

Kartu kredit itu bukan pacar kok, jadi Anda tidak perlu tetap setia jika Anda sudah dikecewakan atau jika Anda menemukan penawaran yang lebih baik. Jangan takut untuk mengganti kartu kredit, selama tujuannya untuk kebaikan Anda sendiri.

Malah Finansialku menyarankan untuk segera melakukan penggantian kartu kredit jika sudah ada indikasi buruk terhadap kartu kredit Anda. Lebih baik cepat daripada terus menunda-nunda sambil menanggung kerugian lho.

 

Apakah Anda memiliki pertanyaan mengenai kondisi yang sebaiknya dicek terlebih dahulu sebelum Anda ganti kartu kredit lainnya? Tinggalkan komentar Anda di bawah.

Jika ada pertanyaan, silakan ajukan pertanyaan Anda pada kolom di bawah ini. Perencana Keuangan kami siap membantu Anda, terima kasih.

 

Sumber Referensi:

  • Hardian. 23 Februari 2017. Kartu Kredit: Sudah Saatnya Kamu Ganti Kartu Kredit Jika… Duitpintar.com – https://goo.gl/onrLYF
  • Boby Chandro Oktavianus. 18 Januari 2017. Kartu Kredit: 10 Tanda Kartu Kredit Harus Segera Diganti. Cermati.com – https://goo.gl/kxibmY

 

Sumber Gambar:

  • Penawaran Menarik Karti Kredit – https://goo.gl/wS1moK
  • Ganti Kartu Kredit – https://goo.gl/WDfSf8
  • Kartu Kredit – https://goo.gl/EFFkkt

 

Download Ebook Perencanaan Keuangan untuk Usia 30 an

Perencanaan Keuangan Untuk Usia 30 an - Finansialku Mock Up