Ingin mencoba wangi elegan dari parfum kelas dunia? Cari tahu terlebih dahulu merek dan harga parfum wanita termahal di dunia yang bikin Anda terkesan dan ingin membelinya!

Simak yuk artikel Finansialku tentang parfum wanita paling mahal sedunia berikut ini!

 

Rubrik Finansialku

Rubrik Finansialku Lifestyle (rev)

 

Perkembangan Parfum Wanita yang Perlu Anda Ketahui

Kemewahan parfum berasal dari penemuan sulingan air bunga yang beraroma harum oleh Taputti, yang dikembangkan sejak masa pemerintahan Raja Tutankhamun di kerajaan Mesir kuno.

Kemudian pada masa selanjutnya, mulai dikembangkan secara modern di daerah Eropa hingga saat ini menyebar di berbagai wilayah di dunia.

Seiring berkembangnya zaman, ada banyak sekali aroma parfum yang beraneka ragam, kemudian menjadi penanda aroma khas pria dan wanita.

Bagi karakter wanita, aroma parfum yang lebih disukai pun bermacam-macam, mulai dari yang beraroma lembut hingga tajam dan elegan.

Namun, pertimbangan yang terpenting yaitu aromanya sesuai dengan selera banyak orang yang ada di sekitarmu, agar mereka nyaman saat berada di dekatmu.

 

Membeli Parfum Mahal Harus Pertimbangkan Harga Terlebih Dulu!

Aneka parfum semakin beragam, mulai dari aroma, campuran bahan, kualitas pengolahan, serta ukurannya, semua itu mempengaruhi tinggi rendah harganya.

Bagi beberapa kalangan orang terkenal yang memiliki profesi untuk tampil dan bergabung dengan banyak orang terkemuka tentu akan memilih parfum berkualitas yang aromanya tahan lama tanpa peduli berapa pun harganya karena penampilan bagi mereka adalah nomor satu

Iklan Banner Online Course Yuk Buat Sendiri Rencana Keuangan Anda - Finansialku 728 x 90

Iklan Banner Online Course Yuk Buat Sendiri Rencana Keuangan Anda - Finansialku 336 x 280

Namun, bagi Anda wanita karier yang masih dalam proses kerja dengan menggantungkan penghasilan bulanan tentu harus memikirkan biaya dengan matang.

Parfum tetap menjadi barang penting untuk menyempurnakan penampilan Anda di kantor atau di tempat kerja lainnya. Tetapi, sebaiknya perhatikan terlebih dahulu setiap jenis dan harga parfum yang dijual di berbagai tempat yang Anda temui.

 

10 Parfum Wanita Paling Mahal di Dunia Perlu Anda Ketahui

Wanita yang bidang profesinya membutuhkan penampilan tentu harus memiliki aroma harum di setiap langkah kerjanya. Bahkan tidak tanggung-tanggung, mereka rela menghabiskan banyak uang untuk membeli sebuah botol parfum yang kualitasnya dijamin bagus.

Jika Anda membutuhkan informasi tentang produk parfum yang legendaris dan menduduki peringkat paling mahal di dunia tentu perlu menyimak informasi berikut ini.

 

Gratis Download Ebook Perencanaan Keuangan untuk Umur 20 an

Ebook Perencanaan Keuangan untuk Usia 20 an Perencana Keuangan Independen Finansialku

 

 

Parfum 10: Annick Goutal Eau d’Hadrien

Parfum yang berasal dari Paris, Perancis ini diluncurkan pertama kali sejak tahun 1981, namun tetap menjadi daya tarik 10 besar dunia, yang popularitasnya belum pernah menurun hingga saat ini.

Parfum ini bernama Annick Goutal Eau d’Hadrien.

Parfum Wanita Termahal 01 Annick Goutal - Finansialku

[Baca Juga: Apa Yang Dimaksud Dengan Cryptocurrency (Mata Uang Digital)?]

 

Aroma khas yang ada pada parfum ini terbuat dari berbagai bahan herbal, seperti jeruk, ylang-ylang, dan basil. Selain aromanya menarik, bentuk botolnya juga sangat menarik, terbuat dari kaca berwarna kuning agak keemasan.

Harga perbotolnya dijual sebesar US$441,8 atau setara dengan Rp5,7 juta.

 

Parfum 9: JAR Bolt of Lightning

Negara yang terkenal dengan produksi parfumnya adalah Paris. Di Paris, berbagai aroma parfum herbal alami masih diproduksi dan tetap populer hingga kini.

JAR Bolt of Lightning adalah salah satu produk parfum wanita dari Paris.

Parfum Wanita Termahal 02 JAR Bolt of Lightning - Finansialku

[Baca Juga: Suka Parfum Vanilla? Simak 5 Rekomendasinya, Tahan Lama!]

 

Parfum ini memiliki aroma alami yang berasal dari bunga, seperti bunga lili, sedap malam, dan daun hijau.

Harga perbotolnya dijual sebesar US$765 atau setara Rp10 juta.

 

Parfum 8: Caron Poivre

Parfum legendaris yang diciptakan sejak tahun 1954 selanjutnya dihargai sekitar US$1.000 atau sekitar Rp14 juta.

Aroma parfum tersebut berasa dari berbagai bahan alami seperti bunga-bungaan dan kayu.

Parfum Wanita Termahal 03 Caron Poivre - Finansialku

[Baca Juga: Lagi! BI Ancam Akan Menindak Pelaku Usaha Pengguna Mata Uang Digital Bitcoin]

 

Kemasannya pun sangat unik, yakni berupa botol kaca Baccarat yang berbentuk Kristal dilapisi emas putih.

 

Parfum 7: House of Sillage

Parfum wanita termahal selanjutnya, yakni House of Sillage, merek parfum ini memang sudah terkenal dengan desain botolnya yang sangat menarik.

Parfum Wanita Termahal 04 House of Sillage - Finansialku

[Baca Juga: Catat, Resolusi Keuangan yang Harus Anda Persiapkan dan Jalankan]

 

Ada hiasan harimau putih, atau hewan-hewan lain di atas tutup botolnya yang terbuat dari emerald. Harga parfum ini mencapai US$1.150 atau Rp15,5 juta.

 

Parfum 6: Hermes 24 Faubourg

Parfum dengan aroma menarik dan tahan lama yang dijual dengan harga selangit selanjutnya adalah Hermes 24 Faubourg. Parfum tersebut memiliki aroma berkesan yang tidak mudah dilupakan oleh siapapun yang menciumnya.

Parfum Wanita Termahal 05 Hermes 24 - Finansialku

[Baca Juga: Sepak Terjang Bitcoin dan Mata Uang Digital Lainnya di Mata Warren Buffett]

 

Aromanya berasal dari beberapa kombinasi tumbuhan alami seperti cendana, ylang-ylang, nilam, ambergris, bunga melati, bunga jeruk, tiare, dan vanili.

Perpaduan tersebut menimbulkan aroma manis, lembut, dan menenangkan, sangat cocok bagi orang yang banyak pikiran.

Dijual dengan harga sekitar US$1.500 atau sekitar Rp20 juta yang tidak membuat peminatnya menurun.

 

Parfum 5: Clive Christian Number One Imperial Majesty

Parfum termahal selanjutnya beraroma kuat dan tahan lama adalah Clive Christian Number 1, untuk wanita bervarian natural yang dinamai Floral Oriental.

Bahan-bahan alaminya terbuat dari thyme, kapulaga, jeruk nipis, bergamot, dan parme mandarin Sicilian.

Parfum Wanita Termahal 06 Clive Christian - Finansialku

[Baca Juga: Traveler, Hati-Hati Tukarkan Mata Uang Jika Mau Berlibur ke Luar Negeri]

 

Harga jualnya sebesar US$2.150 atau sekitar Rp30 juta.

Desain botolnya pun sangat mewah, berupa Kristal dengan leher yang terbuat dari silver sterling emas 24 karat.

 

Parfum 4: Chanel Grand Extrait No 5

Selain parfum Chanel Grand E Extrait No 1, parfum Chanel No 5 juga memiliki keistimewaan aroma yang membuat peminatnya sangat tinggi dari kaum wanita.

Harganya mencapai US$2.150 atau sekitar Rp30 juta.

Parfum Wanita Termahal 07 Chanel Grand No 5 - Finansialku

[Baca Juga: Orang-Orang Kelahiran 90an, Hindari 5 Resolusi Keuangan Ini]

 

Parfum 3: Chanel Grand Extrait No. 1

Merek parfum mewah populer yang tidak kalah matinya di dunia, yakni Chanel Grand Extrait.

Parfum ini dibuat sejak tahun 1921 yang memiliki aroma khas bunga yang baunya segar dan abstrak, namun natural hingga saat ini.

Parfum Wanita Termahal 08 Chanel Grand No 1 - Finansialku

[Baca Juga: Apakah Benar Mata Uang NKRI Mirip Mata Uang Asing?]

 

Sangat cocok untuk wanita karena baunya sangat feminin yang terbuat dari bahan-bahan spesial seperti Rose de Mai, ylang-ylang, dan melati dari Grasse.

Harganya pun memukau, sekitar US$4.200, yakni Rp58 juta.

 

Parfum 2: Baccarat Les Larmes Sacrees de Thebes

Aroma parfum Baccarat ini kuat, karena bahannya terbuat dari perpaduan, cendana, musk, kemenyan, ylang-ylang, kapulaga, amber, melati, geranium, dan mur.

Parfum Wanita Termahal 09 Baccarat Les Larmes - Finansialku

[Baca Juga: Uang Tidak Dapat Dilihat dengan Menggunakan Mata, Latihlah Pikiran Anda dari Sekarang agar Dapat Melihat Uang]

 

Bentuk botolnya pun sangat unik meski berukuran kecil tetapi terbuat dari berlian murni.

Harga per botolnya dijual sekitar US$6.800 atau sekitar Rp94 juta.

 

Parfum 1: DKNY Golden Delicious Million Dollar Fragnance Bottle

Seperti namanya, parfum ini memiliki desain botol yang sangat elegan dan memukau. Dibuat oleh kolaborasi perancang dan desainer terkenal seperti Martin Kats.

Parfum Wanita Termahal 10 DKNY Golden - Finansialku

[Baca Juga: Bagaimana Langkah Menggapai Resolusi dan Tujuan Hidup?]

 

Botolnya hingga tutupnya terbuat dari emas dan berlian berlapis, seperti oval cut 3,07 carat ruby, turismo Brasil, sapphire, berlian putih, berlian mawar, dan lain-lain.

Harga parfum ini mencapai US$1 juta atau sebesar Rp14 miliar.

Daftar Aplikasi Finansialku

Download Aplikasi Finansialku di Google Play Store

 

Pilih Parfumnya, Sebarkan Informasi Menariknya!

Salah satu dari sepuluh parfum termahal di atas mungkin merupakan milik Anda, atau dari sepuluh tersebut ada yang menarik minat Anda untuk membelinya?

Pastikan aromanya sesuai dengan karakter diri Anda.

 

Jangan lupa bagikan informasi ini kepada sesama pecinta aroma parfum yang memukau dengan desain kemasan elegan. Tentunya akan sangat menguntungkan jika Anda berbagai kepada teman dekat atau kerabat!

 

Sumber Referensi:

  • Ririn Indriani. 13 Juni 2018. 10 Parfum Termahal di Dunia, Nomor Satu Harganya Bikin Melongo. Suara.com – https://bit.ly/2DphlNx

 

Sumber Gambar:

  • Parfum Wanita Termahal 01 Annick Goutal – https://bit.ly/2DphlNx
  • Parfum Wanita Termahal 02 JAR Bolt of Lightning – https://bit.ly/2DphlNx
  • Parfum Wanita Termahal 03 Caron Poivre – https://bit.ly/2DphlNx
  • Parfum Wanita Termahal 04 House of Sillage – https://bit.ly/2DpSw3L
  • Parfum Wanita Termahal 05 Hermes 24 – https://bit.ly/2GsEYoR
  • Parfum Wanita Termahal 06 Clive Christian – https://bit.ly/2UtmaLs
  • Parfum Wanita Termahal 07 Chanel Grand No 5 – https://bit.ly/2DphlNx
  • Parfum Wanita Termahal 08 Chanel Grand No 1 – https://bit.ly/2XuMRBe
  • Parfum Wanita Termahal 09 Baccarat Les Larmes – https://bit.ly/2XvhKFE
  • Parfum Wanita Termahal 10 DKNY Golden – https://bit.ly/2vbUqAL
  • Parfum Wanita Termahal 11 – https://bit.ly/2IwOVVW