Bagi Anda para freelance, tentunya kadang-kadang ingin memulai bisnis kecil-kecilan sebagai usaha sampingan. Bisnis seperti apakah yang tidak membutuhkan modal tinggi dan fleksibel waktu?

Mari kita lihat bisnis apa saja yang berpotensi menjadi usaha sampingan Anda.

 

Rubrik Finansialku

Rubrik Finansialku Finansialku Planner

 

Kenapa Usaha Sampingan Seringkali Gagal?

Banyak alasan mengapa para freelancer kerap kali menghindari usaha sampingan, salah satunya adalah karena kemungkinannya untuk gagal cukup besar.

Sebuah studi membuktikan bahwa 8% bisnis cenderung gagal pada 2 tahun pertama sejak dibuka.

Adapun alasan usaha sampingan sering gagal adalah karena ramainya persaingan dewasa ini, sehingga jika produk atau jasa yang ditawarkan tidak memiliki kelebihan, tentunya bisa kalah bersaing.

Meski usaha sampingan tampak sederhana dan tidak membutuhkan modal banyak, Anda tetap harus memikirkan konsep dan sistemnya dengan matang agar tidak mengalami kegagalan layaknya para pebisnis lainnya.

Para Freelance, Mau Bebas Keuangan 20 Usaha Sampingan yang Dapat Anda Jalankan 02 - Finansialku

[Baca Juga: 15 Bisnis Sampingan untuk Pensiunan yang Boleh Dipertimbangkan]

 

Untuk mengantisipasi kegagalan dan mempersiapkan solusinya, mari kita lihat 12 alasan usaha sampingan seringkali gagal yang sudah dirangkum oleh Finansialku.

 

#1 Ekspansi Besar-besaran

Setiap calon pebisnis memang menginginkan kesuksesan dari bisnisnya, tetapi ambisi ini juga yang sering menggagalkan mereka. Mengapa demikian?

Karena dengan harapan tinggi mereka melakukan over expansion dengan tujuan yang kurang realistis. Pada akhirnya, mayoritas malah gagal karena besarnya biaya di awal tanpa tingkat pengembalian yang layak.

 

#2 Pengaturan Keuangan yang Buruk

Jangankan pebisnis pemula, pebisnis sukses pun bisa jatuh miskin jika tidak dilengkapi dengan pengaturan keuangan yang baik.

Tidak pernah ada istilah “Terlalu banyak uang”, karena orang terkaya di dunia pun bisa bangkrut jika tidak cerdas dalam mengatur keuangannya.

Dengan demikian, penting untuk selalu membuat perencanaan keuangan dan memantau kondisi keuangan secara berkala. Lengkapi dengan pencatatan yang rapi.

 

Anda juga bisa menggunakan aplikasi perencana keuangan seperti Finansialku untuk memudahkan pengaturan keuangan. Dengan fitur yang praktis dan lengkap, aplikasi Finansialku akan membantu Anda dalam berbisnis tanpa harus khawatir dengan pengaturan keuangan.

Jika Anda pengguna baru, Anda bisa men-download aplikasi Finansialku di Google Play Store atau klik tautan berikut ini.

Daftar Aplikasi Finansialku

Download Aplikasi Finansialku di Google Play Store

 

#3 Pengeluaran Terlalu Besar

Sebelum mengambil keputusan untuk mengeluarkan modal terlalu besar, Anda perlu melakukan analisis kelayakan bisnis untuk mengetahui apakah modal tersebut bisa kembali dan menghasilkan arus kas positif atau tidak.

Nah, kebanyakan pebisnis masih salah kaprah dan beranggapan bahwa modal besar setara dengan tingkat pengembalian yang besar pula. Padahal kunci sukses sebuah bisnis adalah perencanaan yang matang dari segala aspek, bukan hanya dari keuangan saja.

 

#4 Tidak Adanya Cadangan Modal

Mempersiapkan modal untuk sebuah bisnis merupakan satu hal besar, tetapi bukan berarti Anda menghabiskan seluruh simpanan sebagai modal awal saja.

Anda perlu mempersiapkan cadangan modal untuk berjaga-jaga, misalnya untuk mengantisipasi kenaikan harga bahan baku atau upah karyawan. Seluruh hal ini dapat terjadi kapan saja tanpa diduga-duga.

Bagaimana Kebenaran Tentang Cara Menghasilkan Uang Saat Freelancer Tidur 01 - Finansialku

[Baca Juga: Peluang Usaha Rumahan dan Bisnis Sampingan Menjelang Lebaran]

 

Selain itu, ada juga yang namanya tren atau musim dalam berbisnis.

Sebagai contoh, bagi Anda penjual minuman es campur atau es buah. Penjualan akan meningkat pada musim panas yang gerah, namun bisa menurun pada saat musim hujan dan dingin.

Dengan adanya cadangan modal, Anda sudah siap menghadapi keadaan tidak terduga dan mengantisipasi masa-masa sulit dalam bisnis Anda. Sehingga Anda bisa mempertahankan bisnis pada berbagai kondisi.

 

#5 Lokasi Tidak Strategis

Mari kita buka-bukaan, sebuah bisnis yang sukses tidak terlepas dari lokasinya yang strategis.

Misalkan, Anda membuka sebuah kedai kopi di daerah industri atau di sebuah mall di pusat kota. Mudahnya aksesibilitas dan tingkat keramaian di kedua tempat tersebut berbeda, dan akan mempengaruhi kesuksesan bisnis Anda.

Oleh karena itu, jangan mudah tergoda biaya sewa lokasi yang murah dan tawaran terselubung lainnya. Pertimbangkan dan survei langsung lokasi untuk mengetahui potensinya.

 

#6 Sistem dan Pelayanan yang Tidak Memuaskan

Sebuah bisnis akan mudah tenggelam apabila tidak dikelola dengan baik. Dengan kata lain, Anda harus tetap mempertahankan sistem dan kualitas produk serta pelayanan agar senantiasa memuaskan pelanggan.

Sistem dan pelayanan yang tidak konsisten bisa memperburuk sebuah bisnis dan pada akhirnya bisa mati dengan cepat.

 

Download Ebook Investasi Reksa Dana untuk Pemula

Download Panduan Berinvestasi Reksa Dana untuk Pemula Finansialku.com

 

#7 Tidak Memiliki Perencanaan Bisnis yang Matang

Seorang pebisnis andal tidak hanya memikirkan tentang masa kini, namun harus berani memandang jauh ke depan.

Anda harus bisa membuat perencanaan bisnis untuk menghadapi perubahan-perubahan dalam beberapa periode mendatang. Misalnya, dari segi keuangan, pemasaran, inovasi produk atau jasa, dan sebagainya.

Selalu siapkan rencana bisnis yang matang dan terstruktur sehingga Anda siap mencapai masa depan bisnis tersebut.

 

#8 Tidak Mampu Beradaptasi

Seperti telah diungkapkan sebelumnya, banyak bisnis yang mati di tengah jalan karena tidak mampu bersaing.

Oleh karena itulah, sebuah inovasi dan kemampuan beradaptasi harus terus dipertahankan. Jangan sampai produk atau jasa kalah dengan inovasi-inovasi baru yang semakin canggih.

 

#9 Sistem Pemasaran yang Tidak Efektif

Sebagus apapun produk atau jasa yang ditawarkan, akan percuma bila pelanggan tidak mengetahui keberadaan Anda. Untuk mengatasinya, Anda perlu merancang sebuah sistem pemasaran yang efektif dan berdampak.

Sebagai contoh, dalam era informasi yang semakin canggih ini, Anda bisa mengandalkan pemasaran online, hingga media sosial dan mailing list, dan masih banyak lagi cara pemasaran yang efektif lainnya.

Pemasaran Jaringan Memiliki Bisnis Waralaba Pribadi dengan Biaya Terjangkau 01 - Finansialku

[Baca Juga: 5 Ide Usaha Sampingan Untuk Ibu Rumah Tangga (Salah Satunya Makanan Ringan)]

 

#10 Tidak Mempertimbangkan Pesaing

Sebagai seorang pebisnis, haram hukumnya untuk meremehkan pesaing. Layaknya sebuah ring tinju, Anda tidak akan bisa menjadi pemenang tanpa adanya pesaing.

Dengan demikian, selalu anggap serius pesaing Anda dan ketahui perkembangannya. Hanya dengan cara ini Anda bisa mengupayakan lebih baik lagi. Jika tidak, pelanggan hanyak akan menghampiri pesaing Anda.

 

#11 Tidak Fokus pada Inti Bisnis

Sumber kegagalan lainnya adalah kecenderungan pebisnis untuk memperhatikan hal-hal yang tidak terlalu penting dan melupakan inti utamanya.

Misalnya, memperhatikan pemasukan yang besar tanpa memikirkan pemasaran dan konsep, perijinan, bahan baku, dan lainnya.

Mau Bisnis Waralaba Kenali Dahulu Struktur Jaringan Waralaba Agar Anda Sukses Berbisnis Waralaba 02 - Finansialku

[Baca Juga: Slide: 5 Kesalahan Manajemen Keuangan Pemilik Bisnis Online yang Sering Dilakukan! Plus Solusinya]

 

#12 Membatasi Networking

Banyak juga pebisnis yang tidak bergaul alias membatasi jaringannya. Entah karena malas bergaul atau memang tidak peduli dengan lingkungan sekitarnya.

Padahal, dalam perekonomian yang semakin sulit, jaringan atau network sangatlah penting lho! Anda bisa memperoleh proyek kerja yang baik dan mengenal banyak supplier dalam bidang terkait hanya dengan network yang baik pula.

 

Daftar Aplikasi Finansialku

Download Aplikasi Finansialku di Google Play Store

 

20 Usaha Sampingan yang Dapat Anda Jalankan

Setelah melihat beberapa alasan utama sebuah bisnis gagal, kini saatnya Anda melangkah lebih maju, yaitu dengan memilih jenis usaha sampingan yang tepat dan sesuai dengan passion Anda.

Berikut beberapa contoh usaha sampingan menarik yang dapat Anda jalankan.

 

#1 Laundry

Tak jarang pasangan masa kini bekerja dan rumah menjadi berantakan serta tak terurus. Dengan demikian, solusi praktis kerap menjadi pilihan. Misalnya saja laundry, tentunya akan sangat dicari bukan?

 

#2 Makanan

Bisnis makanan merupakan salah satu bisnis yang tidak akan pernah mati. Karena selamanya manusia membutuhkan makanan untuk bertahan hidup.

Dengan demikian, bisnis yang satu ini juga pantas dipertimbangkan lho!

Apa Saja Bisnis Makanan yang Dapat Menjadi Kerja Sampingan Anda 01 - Finansialku

[Baca Juga: Jalankan 6 Cara Mengembangkan Usaha Sampingan Anda]

 

#3 Menjual Foto

Jika Anda gemar mengambil foto dan hasil jepretan Anda hanya menumpuk di hard disk, kini saatnya Anda menghasilkan uang dari hobi tersebut.

Kini banyak situs tempat Anda bisa menjual hasil foto dengan harga yang lumayan, misalkan saja Shutterstock.

 

#4 Blogging

Jika Anda gemar menulis dan melakukan review produk atau jasa, mengapa tidak menyalurkannya dengan membuat blog sendiri?

Anda bisa menyalurkan hobi sambil menghasilkan uang. Menarik bukan?

 

#5 Online Shop

Siapa yang belum pernah mendengar tentang online shop? Bisnis yang satu ini semakin berkembang dan kerap dijadikan sumber penghasilan sampingan bagi para freelancer.

Selain tidak membutuhkan modal banyak, Anda juga bisa mengerjakannya kapan saja, sehingga sangat fleksibel bagi Anda yang sibuk.

 

#6 Kedai Kopi atau Warung Kopi

Kuliner kopi kini terus berkembang dan digemari banyak anak muda. Baik untuk sekedar nongkrong atau untuk menikmati hangatnya kopi rumahan.

Anda juga bisa menjadi salah seorang pebisnis jenis ini dengan membuka kedai atau warung kopi sederhana.

 

Download Ebook Investasi Emas untuk Pemula

Download Ebook Panduan Berinvestasi Emas untuk Pemula - Harga Emas Hari Ini - Finansialku

 

#7 Design

Anda gemar menggambar atau mungkin merupakan seseorang yang berjiwa seni? Anda bisa menghasilkan uang hanya dengan menyalurkan keahlian Anda lho!

Misalnya saja, Anda bisa membuka jasa design logo atau iklan bagi para pebisnis lainnya.

 

#8 Les Privat

Bagi Anda yang gemar mengajarkan teman pada saat kuliah, Anda bisa melanjutkan hobi ini sambil menghasilkan uang lho!

Anda bisa membuka jasa les privat dengan jam yang fleksibel. Lumayan bukan?

 

#9 Fashion

Dewasa ini, semakin banyak designer pakaian muda yang naik daun dan sudah go internasional.

Anda juga tentunya bisa menjadi salah satunya jika Anda suka menggambar dan men-design pakaian. Jangan ragu dan mulailah menghasilkan jutaan rupiah sekarang juga!

Hemat Rp 2,3 Juta di Acara Jakarta Fashion Week - Perencana Keuangan Independen Finansialku

[Baca Juga: Cara Cepat Kaya dan Bebas Keuangan: Hancurkan 5 Mental Block Ini!]

 

#10 Penerjemah

Anda fasih berbahasa asing?

Isi waktu luang Anda dengan menyediakan jasa penerjemah. Meskipun sambil bekerja, Anda bisa mengerjakan usaha sampingan ini di waktu luang Anda.

 

#11 Catering

Anda ibu muda yang sangat sibuk dan tidak bisa keluar rumah? Anda bisa mengakalinya dengan membuka jasa catering di rumah.

Jasa catering umumnya dilakukan di malam hari dan siap diantar pada pagi hari. Dengan demikian, Anda bisa berbagi waktu untuk mengurus rumah dan keluarga.

 

#12 Agen Properti

Bisnis lain yang bisa dilakukan disela-sela kesibukan Anda adalah menjadi agen atau makelar properti.

Anda cukup meninggalkan iklan atau nomor kontak pada properti dan surat kabar, dan Anda akan dihubungi untuk bertemu jika ada peminat. Jam bertemu bisa dinegosiasikan sehingga tidak akan mengganggu pekerjaan Anda yang lain.

 

#13 Agen Asuransi

Sama seperti agen properti, agen asuransi menganut konsep yang serupa. Letak perbedaannya hanyalah pada produk atau jasa yang ditawarkan.

Dengan demikian, jelas bahwa bisnis ini sangat fleksibel dan mudah dilakukan di sela-sela kesibukan Anda.

Berdiskusi dengan Agen Asuransi - Perencana Keuangan Independen Finansialku

[Baca Juga: Cara Menghasilkan Uang dari Sampah yang Bisa Jadi Bisnis Menguntungkan]

 

#14 Menjual Pulsa

Mau bisnis praktis dan mudah tanpa modal besar? Coba deh berjualan pulsa elektrik. Selain praktis, Anda tidak perlu menyiapkan lokasi atau modal untuk peralatan.

Cukup bermodalkan handphone Anda sudah bisa menjalankan bisnis yang satu ini.

 

#15 Bakery atau Pastry

Jika Anda seorang karyawan atau ibu rumah tangga yang gemar membuat kue, mengapa tidak menjadikannya salah satu sumber pemasukan?

Anda bisa membuat beragam kue, mulai dari kue basah, kue kering, hingga pie dan kue lainnya.

 

#16 Jual Beli atau Agen Motor Bekas

Punya modal secukupnya dan mencari usaha sampingan dengan supplydemand yang besar? Anda bisa mencoba usaha jual beli motor bekas yang kerap digemari dewasa ini.

Jika tidak punya modal, Anda bisa mencoba menjadi agen atau makelar penjualan motor bekas juga lho!

 

#17 Preloved

Butuh uang tambahan namun tidak punya modal? Anda kini bisa menjual barang bekas hanya dengan bermodalkan handphone.

Caranya? Anda bisa menjualnya di platform online seperti Tokopedia, Shoppee, hingga via media sosial. Mudah bukan?

 

#18 Jasa Cuci Motor

Anda juga bisa membuka jasa cuci motor di pekarangan depan rumah Anda lho!

Hanya dengan pompa air, kompresor, kain lap, shampoo motor, dan peralatan semir ban motor Anda sudah bisa menjalankan bisnis ini.

Gaji Rp4 Jutaan Mau Beli Motor Sport, Bagaimana Caranya 3 - Finansialku

[Baca Juga: Temukan Cara Hebat untuk Menjadi Entrepreneur Kreatif dalam Mencapai Kesuksesan]

 

#19 Multi Level Marketing (MLM)

Usaha sampingan ini juga sangat digemari para karyawan atau mahasiswa/i yang menginginkan tambahan pemasukan.

Namun pilihlah MLM yang terpercaya ya, agar Anda tidak dikejar-kejar korban penipuan.

 

#20 Jasa Titip Jual

Bagi Anda yang tinggal di kota-kota besar dan memiliki waktu luang, Anda bisa membuka sebuah jasa titip jual.

Misalnya, Anda membelikan sebuah produk terkenal khas kota Anda dengan komisi Rp20.000 per produk. Lumayan banget jika usaha ini lancar lho!

 

Rencanakan dan Raih Bisnis Sampingan yang Sukses

Setelah melihat beberapa contoh di atas, apakah Anda sudah membayangkan bisnis apa yang sesuai bagi Anda?

Apapun jenis bisnisnya, lakukan perencanaan yang baik dan menyeluruh agar bisnis Anda dapat berjalan dengan lancar.

Selain itu, Anda dapat juga terlebih dahulu melakukan riset pasar dan melakukan analisis kelayakan usaha sehingga rencana Anda terpampang jelas ke depan.

 

Apakah Anda memiliki pertanyaan mengenai usaha sampingan yang dapat dijalankan para freelancer lainnya? Tinggalkan komentar Anda di bawah.

Jika ada pertanyaan, silakan ajukan pertanyaan Anda pada kolom di bawah ini. Perencana Keuangan kami siap membantu Anda, terima kasih.

 

Sumber Referensi:

  • Sinopsis Film. Top 12 Alasan Mengapa Usaha Kecil Gagal. Idemotivasibisnis.co.id – https://goo.gl/DAxHnN
  • Herman Yudiono. 17 Ide Usaha Sampingan untuk Karyawan Bermodal Kecil. Duniakaryawan.com – https://goo.gl/d4aNqo

 

Sumber Gambar:

  • Usaha Sampingan – https://goo.gl/RzaZNW
  • Usaha Sampingan Kecil – https://goo.gl/mCAAKh

 

Download Ebook Perencanaan Keuangan untuk Usia 30 an

Perencanaan Keuangan Untuk Usia 30 an - Finansialku Mock Up