Berapa budget liburan keliling Asia Tenggara? Rp5 juta? Apa bisa? Tentu saja, Anda tetap bisa liburan mengelilingi negara-negara di Asia Tenggara.

Artikel ini akan memberikan Anda rute dan cara untuk mengelilingi Asia Tenggara dengan budget terbatas.

 

Rute Perjalanan Keliling Asia Tenggara

Berikut ini informasi rute perjalanan dan beberapa informasi lainnya yang perlu Anda ketahui sebelum liburan keliling Asia Tenggara.

 

#1 Jakarta – Singapura

Untuk menghemat perjalanan, carilah tiket pesawat yang sedang mengadakan promo atau melalui agen perjalanan online. Dengan mengincar promosi, Anda dapat membeli tiket sekali jalan Jakarta ke Singapura hanya dengan harga Rp500 ribu.

Pilihlah jam penerbangan subuh sehingga Anda dapat memaksimalkan waktu Anda ketika berada di Singapura.

Budget Liburan Keliling Asia Tenggara Rp5 Juta 05 Pesawat Terbang - Finansialku

[Baca Juga: Siapapun Bisa Travelling, Jika Ikuti 7 Cara Travelling Hemat Ini]

 

Di Singapura, Anda dapat mencicipi kuliner jalanan yang tidak kalah lezat dengan hotel bintang lima. Singapura adalah satu-satunya negara dengan jajanan pinggir jalan yang mendapatkan Michelin Star.

Tiket perjalanan: Rp500 ribu

 

#2 Singapura – Malaysia

Dari Singapura, kemudian Anda menuju ke Malaysia, salah satu transportasi yang paling murah adalah dengan menggunakan bus. Harga tiket termurah untuk transportasi bus tersebut sekitar SG$10 atau sekitar Rp120 ribu.

Beberapa perusahaan penyedia jasa tersebut adalah Sri Maju Group, Starmart Express, Star Qistna Express.

Untuk durasi perjalanan adalah kurang lebih 5 sampai 6 jam. Anda dapat mengambil bus dengan jam yang paling malam, sembari tidur selama perjalanan. Jadi, setibanya Anda di Malaysia, Anda dapat menghemat waktu dan langsung menuju ke tempat wisata dan kuliner.

Tiket perjalanan: Rp120 ribu

 

#3 Malaysia – Thailand

Dari Malaysia, Anda memiliki 2 pilihan, salah satunya adalah dengan menggunakan ETS (Electric Train Service) dari Kuala Lumpur menuju ke Padang Besar (perbatasan Thailand) dengan biaya kurang lebih Rp450 ribu per orang. Perjalanan untuk pilihan pertama ini ditempuh dengan durasi 5 setengah jam.

Budget Liburan Keliling Asia Tenggara Rp5 Juta 06 EST Malaysia - Finansialku

[Baca Juga: Traveling ke Negeri Matahari Terbit? Ini Dia 29 Destinasi Wisata Jepang yang Wajib Dikunjungi!]

 

Tetapi, jika Anda ingin menikmati waktu sembari jalan-jalan mengelilingi Malaysia, Anda dapat menggunakan bus lokal dari Kuala Lumpur menuju ke Penang (stasiun Butterworth). Kemudian mengambil bus dari Penang menuju ke Padang Besar.

Harga kereta komuter dari Butterworth menuju ke perbatasan Thailand hanya memakan biaya sebesar Rp100 ribu.

Anda pun dapat lebih mudah mencocokkan jadwal perjalanan karena banyaknya pilihan. Dari Padang Besar, Anda dapat menggunakan kereta menuju ke Bangkok atau Hat Yai.

Tiket perjalanan: Rp550 ribu

Iklan Banner Online Course Yuk Buat Sendiri Rencana Keuangan Anda - Finansialku 728 x 90

Iklan Banner Online Course Yuk Buat Sendiri Rencana Keuangan Anda - Finansialku 336 x 280

#4 Thailand – Kamboja

Setelah Anda menikmati negara Thailand, maka selanjutnya Anda dapat melanjutkan perjalanan menuju Kamboja.

Berangkatlah di pagi hari untuk menghindari kemacetan dan hiruk pikuk ibukota Thailand, Bangkok. Dari terminal bus Mo Chit, Anda dapat menggunakan bus dengan jurusan Aranyaprathet.

Harga tiketnya pun sangat murah, hanya sekitar Rp100 ribu dengan durasi perjalanan 6 jam. Kemudian dari terminal tersebut, Anda dapat menggunakan transportasi khas Thailand, yaitu Tuktuk.

Dengan menggunakan tuktuk, Anda akan dibawa menuju ke perbatasan Poipet, dengan jarak sekitar 6 km dari Aranyaprathet. Dengan biaya kurang lebih Rp15 ribu, Anda dapat diantar menuju perbatasan Thailand dengan Kamboja.

Budget Liburan Keliling Asia Tenggara Rp5 Juta 07 Perbatasan Thailand Kamboja - Finansialku

[Baca Juga: 36 Fakta Unik dan Manfaat Travelling! Dijamin Anda Akan Langsung Merencanakan Liburan]

 

Di sini, Anda hanya perlu mengisi kartu kedatangan dan bersyukurlah karena Anda tidak perlu menggunakan visa untuk mengunjungi negara Asia Tenggara. Setelah Anda selesai dengan urusan imigrasi, naiklah bus gratis menuju ke stasiun bus utama.

Dari stasiun bus utama, Anda dapat menuju ke kota Siem Reap dengan menggunakan bus dengan harga Rp135 ribu per orang. Sangat terjangkau, bukan?

Biaya perjalanan: Rp250 ribu

 

#5 Kamboja – Vietnam

Anda dapat menggunakan transportasi darat untuk menuju ke Vietnam dari Kamboja. Biaya yang dibutuhkan adalah sekitar Rp200 ribu dengan waktu perjalanan 6 jam. Anda akan berangkat dari Bavet atau Moc Bai menuju kota Ho Chi Minh.

Bus antar negara ini memiliki fasilitas layaknya bus eksekutif. Anda akan mendapatkan tisu basah untuk menyegarkan perjalanan, air mineral serta makanan ringan. Bahkan ada beberapa bus yang menyediakan fasilitas wifi di dalam bus.

Tiket perjalanan: Rp200 ribu

Daftar Aplikasi Finansialku

Download Aplikasi Finansialku di Google Play Store

 

#6 Vietnam – Indonesia

Setelah Anda puas mengelilingi Asia Tenggara, maka sudah saatnya Anda kembali ke negara tercinta.

Untuk perjalanan kembali ke Indonesia, Anda dapat mempersiapkannya dengan mengincar tiket pesawat murah jauh sebelum keberangkatan. Untuk harga pada saat promo, Anda hanya perlu menghabiskan Rp500 ribu.

Tempat Wisata di Jakarta - #24 Bundaran Hotel Indonesia - Finansialku

[Baca Juga: Merancang Paket Wisata Sendiri vs Menggunakan Jasa Travel Agent, Mana yang Lebih Untung?]

 

Untuk biaya penginapan, harganya sangat beragam. Karena Anda sedang bepergian dengan anggaran minimal, maka Anda dapat memilih penginapan dengan harga rata-rata Rp70 ribu hingga Rp100.000 per malam per orang.

Anggap durasi perjalanan keliling Asia Tenggara adalah 7 malam, maka biaya penginapan Anda adalah kurang lebih Rp500 ribu hingga Rp700.000.

Untuk makanan, tentu sangat beragam, bahkan di negara seperti Thailand, Kamboja dan Vietnam, tidak sulit mendapatkan makanan yang harganya lebih murah dari di Indonesia. Dengan asumsi biaya makan 1 hari adalah Rp75 ribu, maka selama 7 hari, Anda akan menghabiskan Rp525 ribu.

Berikut ini ringkasannya:

No Keterangan Anggaran (Rp)
1 Transportasi  
  Indonesia – Singapura 500.000
  Singapura – Malaysia 120.000
  Malaysia – Thailand 550.000
  Thailand – Kamboja 250.000
  Kamboja – Vietnam 200.000
  Vietnam – Indonesia 500.000
2 Penginapan selama 7 malam 500.000 – 700.000
3 Makanan 525.000
  TOTAL 3.145.000 – 3.345.000

 

Dengan rincian biaya tersebut, maka anggaran Rp5 juta sudah mencukupi 1 minggu perjalanan Anda keliling Asia Tenggara.

Keliling Asia Tenggara dengan Budget Terbatas

Salah satu keuntungan memiliki paspor Indonesia adalah Anda tidak perlu memiliki visa untuk mengelilingi negara di Asia Tenggara. Jadi, jika Anda ingin mengelilingi Asia Tenggara, Anda dapat menghemat biaya untuk visa.

Selain itu, Indonesia di dalam kawasan Asia Tenggara, sehingga jarak antar negaranya tidak terlalu jauh.

Jangan berkecil hati jika Anda memiliki budget yang terbatas. Anda tetap dapat mengelilingi minimal 5 negara Asia Tenggara hanya dengan budget Rp5 juta. Tentu perjalanan Anda akan tetap menyenangkan walaupun anggaran yang Anda miliki terbatas.

TTS Cara Benar Mengelola Keuangan Pribadi 02 Catatan Keuangan - Finansialku

[Baca Juga: Tips Ini Bisa Kamu Lakukan Untuk Traveling]

 

Untuk melakukan perjalanan tersebut, tentu Anda harus mempersiapkan dananya dari jauh-jauh hari agar keuangan tidak terbebani.

Anda membutuhkan sebuah aplikasi yang dapat membantu Anda mengontrol dan merekam jejak pengeluaran serta menghitung dana yang perlu Anda alokasikan. Salah satunya adalah dengan aplikasi keuangan Finansialku.

Berikut adalah cara penggunaan aplikasi Finansialku untuk merencanakan anggaran perjalanan:

 

Pertama, hal yang harus Anda lakukan adalah mendaftar untuk dapat menggunakan fasilitas Finansialku. Silakan download Aplikasi Finansialku di Google Play Store atau Anda bisa mengakses di Aplikasi.Finansialku.

Iklan Banner Perencanaan Dana Liburan - 728x90

Download Aplikasi Finansialku di Google Play Store

Kedua, pada opsi menu, pilih ‘Rencana Keuangan’ kemudian, pilih tanda ‘+’ pada ujung kanan bawah.

Budget Liburan Keliling Asia Tenggara Rp5 Juta 02 Aplikasi - Finansialku

Tampilan menu Aplikasi Finansialku

 

Ketiga, pilih ‘Dana Liburan’ dan masukkan data sesuai yang dibutuhkan.

  • Dana perjalanan ke: 5 negara Asia Tenggara
  • Biaya tur atau paket perjalanan: Rp5.000.000
  • Berapa lama lagi Anda akan pergi: 24 tahun
  • Dana yang telah tersedia: Rp0
  • Kenaikan Dana: 10% per tahun
  • Estimasi hasil investasi: 12% per tahun

 

Budget Liburan Keliling Asia Tenggara Rp5 Juta 03 Aplikasi - Finansialku

Tampilan menu Rencana Keuangan Dana Liburan

 

Keempat, setelah data dimasukkan, pilih opsi ‘Hitung’ dan Anda akan diberikan estimasi dana yang harus Anda tabung setiap bulannya. Berikut ini hasil perhitungannya.

Budget Liburan Keliling Asia Tenggara Rp5 Juta 04 Aplikasi - Finansialku

 

Berdasarkan perhitungan dengan menggunakan Aplikasi Finansialku, Anda perlu menyiapkan uang sejumlah Rp6.101.955. Untuk mencapai angka tersebut, maka Anda disarankan untuk berinvestasi Rp226.221 setiap bulannya selama 24 bulan atau 2 tahun.

Anda bisa berinvestasi dengan reksa dana. Untuk memahami bagaimana berinvestasi dengan reksa dana, maka Anda bisa men-download dan membaca ebook Investasi Reksa Dana untuk pemula.

Ayo dapatkan pengetahuannya sekarang juga sehingga Anda bisa langsung berinvestasi dan mendapatkan keuntungan

Gratis Download Ebook Panduan Investasi Reksa Dana untuk Pemula

Download Panduan Berinvestasi Reksa Dana untuk Pemula -Finansialku.com

 

Kesimpulan

Anggaran membengkak saat jalan-jalan adalah hal umum yang terjadi. Untuk itu, perlu disediakan dana ekstra sekitar 10% dari jumlah anggaran yang Anda rencanakan.

Selain itu, penting untuk mengontrol pengeluaran Anda agar selalu sesuai dengan anggaran.

 

Apakah Anda sedang merencanakan liburan untuk keliling Asia Tenggara? Apa yang telah Anda persiapkan dari sekarang? Berikan komentar Anda di kolom bawah ini.

Bagikan pula artikel ini untuk keluarga dan teman yang senang berpetualang.

 

Sumber Referensi:

  • J Setiawan. Rp 2,2 Juta, Bisa Keliling ke Thailand, Kamboja & Vietnam. Travel. Detik.com – https://goo.gl/y6USi6
  • Melissa Giroux. 2 September 2016. Thailand to Cambodia: Crossing by Land. Abrokenbackpack.com – https://goo.gl/QSX7MK
  • Julie. 11 Mei 2013. Direct Bus From Phnom Penh, Cambodia to Ho Chi Minh, Vietnam – Mekong Express. Artydubs.com – https://goo.gl/eBnx3y
  • Allan Wilson. Train Travels: Malaysia to Thailand. Live-less-ordinary.com – https://goo.gl/58ZvSe

 

Sumber Gambar:

  • Budget Liburan Keliling Asia Tenggara – https://goo.gl/GUVLeP
  • Penerbangan Subuh – https://goo.gl/BE5UgK
  • ETS Kuala Lumpur ke Padang Besar – https://goo.gl/upwWiW
  • Perbatasan Thailand Kamboja – https://goo.gl/fAaTGT