WARNING buat para fresh graduate! Jadikan gaji pertamamu bermanfaat dengan miliki Mindset ini supaya keuanganmu ga bocor! Yuk simak pembahasannya!

 

Congrats to All Fresh Graduates!

Fresh graduate, selamat ya kalian sudah berhasil lulus dari universitas atau perguruan tinggi dengan pencapaian hebat kalian masing-masing! Selamat datang dalam dunia kerja dengan level yang tentunya lebih berbobot dan tantangan yang semakin kompetitif. 

Di masa ini, mungkin di antara kalian ada yang masih menunggu pekerjaan pertama, atau sudah diterima dalam sebuah perusahaan dan menanti gaji pertamamu!

Jika kita berbicara mengenai gaji pertama, sudah tahukah kamu apa yang harus kamu lakukan dengan gaji pertamamu? 

Mau dikasih ke orang tua sebagai tanda bakti? 

atau belanja baju buat nambah koleksi di lemari? 

Beli sepatu baru buat mampang di kantor? 

atau cicil hape IPhone terbaru supaya lebih kece? 

Mau ditabung buat DP motor baru mungkin? 

 

atau kalian masih bingung mau diapain uang hasil kerja pertamamu karena begitu banyak agenda dalam pikiran tapi gajinya kalau dihitung-hitung masih mepet? 😄

Santuy guys! Jangan terburu-buru buat menentukan belanjaan apa saja yang bakal masuk ke keranjang mengurangi saldo di rekening! 

Tahukah kamu, tak jarang para fresh graduate tidak siap saat menerima gaji pertama, alhasil uang yang diterima ludes tak bersisa dan tabunganmu masih tetap nihil. 

Tentunya kalian ga mau kan gaji pertama kalian raib entah kemana karena saking bingungnya mau diapain, malahan beli ini itu yang sebetulnya tidak sesuai dengan kebutuhan kalian.

 

Mindset Finansial Fresh Graduate

Sebelum kalian tancap gas buat habisin uangmu sampai tak bersisa tanpa perencanaan yang benar, yuk selamatkan gaji pertamamu dengan memiliki mindset yang benar dalam perencanaan keuangan berikut ini!

 

Punya Tujuan Keuangan

Tahukah kamu hal pertama yang dilakukan sebelum menghabiskan uang yang akan kamu terima dari perusahaan tempat kamu bekerja? 

Budgeting? Betul sekali! Membuat anggaran atau budgeting!

Anggaran ini tentunya harus mengacu pada tujuan keuanganmu guys, entah itu tujuan keuangan jangka pendek, menengah atau jangka panjang!

Sudah punya tujuan keuangan sesuai dengan jangka waktu yang akan dicapai?

Ambil waktu untuk menuliskan apa saja yang ingin kamu capai dan dengan pendapatanmu, tentunya sesuai dengan kebutuhanmu ya!

Misalnya, kamu butuh kendaraan dalam waktu 3 bulan ke depan, artinya kamu perlu menabung uang muka dana membeli kendaraan bermotor!

Atau kamu berencana untuk membuka bisnis baru bersama teman dengan dana patungan tertentu. 

[Baca juga: Yuk Coba 4 Metode Ini untuk Selamatkan Gaji Kamu]

Selain itu, misalnya kamu mau berkomitmen dengan pasangan untuk ke jenjang yang lebih serius. Kalian merencanakan dana untuk menikah kira-kira di 5 tahun ke depan. 

Satu hal yang sangat disarankan adalah mengumpulkan dana darurat. Buat apa sih dana darurat

Namanya juga darurat, ada banyak hal darurat yang bisa saja menimpa kita di kemudian hari dan membutuhkan sejumlah dana. 

Misalnya, ban bocor, adik sakit dan kamu harus patungan sama keluarga buat bantu keuangan, atau berbagai masalah genting lainnya yang membutuhkan dana ekstra. 

Tentunya kejadian-kejadian yang tidak diinginkan itu datang tanpa permisi dan kamu butuh dana cepat untuk menanggulanginya kan? 

Itulah kegunaan dana darurat yang harus kita persiapkan sejak dini sebagai pondai untuk menyelamatkan keuangan kita, guys!

Karena kamu masih single, besarnya dana darurat cuma sebesar 6x pengeluaran bulananmu kok! 

Kalau pengeluaran bulanan kamu misalnya sebesar Rp 3 juta, artinya kamu harus mengumpulkan Rp 18 juta sebagai dana darurat yang bisa kamu simpan di salah satu instrumen investasi yang aman dan gampang dicairkan kapan saja, misalnya di investasi emas. 

Kenapa ga di tabungan aja sih? 

Bisa aja guys, kamu bisa pilih rekening tabungan dengan minimal biaya admin. Tapi kalau bisa uangmu berkembang di instrumen investasi, kenapa engga! Asalkan AMAN dan MUDAH DICAIRKAN kapan saja ya!

[Baca juga: Berapa Dana Darurat yang Saya Butuhkan? Apakah Boleh Dicicil?]

Nah, beberapa tujuan keuangan ini bisa kamu tuliskan dengan jangka waktu serta besarnya dana yang kira-kira dibutuhkan, lalu tuliskan nominal tabungan yang harus dipersiapkan setiap bulannya. 

Duh pusing ya ternyata membuat budgeting itu!

Enggak kok guys!

Pakai saja Aplikasi Finansialku deh, suer gak ribet dan bisa kalian coba free trial-nya sebulan GRATIS

Kalau mau berlangganan bisa langsung setahun kok dengan biaya langganan harian ga sampe 9 Ribu, murah abis deh, apalagi ini aplikasi udah kayak asisten pribadi yg bakal nolongin kamu supaya keuangan pribadi ga bocor! Cus Cobain deh!

Mau konsultasi GRATIS sama ahlinya perencana keuangan juga bisa lho! GRATIS 20 menit, apalagi kalau sudah berlangganan, anytime kamu bisa hubungi deh mereka dan curcol soal masalah keuangan kamu! Bisa langsung hubungi kami via WhatsApp di sini.

So pasti bermanfaat banget deh buat kamu!

 

Berpikir Jangka Panjang

Punya pemikiran jangka panjang itu menunjukkan bahwa kamu sudah dewasa! Dewasa dalam berpikir, bertindak dan berperilaku!

Demikian hal nya juga dalam mengatur keuangan alias punya mindset yang dewasa dalam mengatur finansial. 

Mulailah untuk berpikir jangka panjang dengan keuangan yang kamu miliki saat ini! Selalu berfokus pada hal-hal yang bersifat memprioritaskan masa depan dan bukan kesenangan saat ini! Cara atur priortitas sudah pernah kami bahas pada artikel ini Cara Membuat Skala Prioritas.

Dengan menunda kesenangan saat ini, kamu dapat mempersiapkan masa depan finansial yang lebih baik lho!

 

Utamakan Tabungan Investasi

Ini kan duit gue, ya terserah gue donk mau diapain dan dibeliin apa aja sesuka gue!

Yoi bro sist! It’s up to you, guys!

Tapi, ini hanya saran untuk kalian yang mau finansial kalian tetap sehat, ga mengalami kebocoran dan tentu saja mempersiapkan masa depan finansial yang lebih baik!

Kira-kira apa kamu yakin gaji yang kamu terima sekarang bakalan lancar terus? 

Ke depannya kita kan ga tahu apa yang terjadi, misalnya saja seperti masa pandemi yang bikin begitu banyak lapangan pekerjaan ditutup. Banyak orang kesulitan dalam hal finansial karena mereka harus dirumahkan.

[Baca juga: Cara Berhemat Selama Pandemi agar Tetap Happy]

Seperti sebuah peribahasa, berakit-rakit ke hulu, berenang-renang ke tepian, bersakit-sakit dahulu, bersenang-senang kemudian!

Investasi adalah salah satu keputusan yang tepat untuk menyelamatkan masa depan finansialmu, terutama dari gerusan inflasi yang membuat nilai uang semakin turun!

Salah satu instrumen investasi yang cocok untuk pemula, termasuk buat kamu para fresh graduate adalah reksa dana

Apa itu reksa dana? Reksa dana adalah wadah kumpulan dana investor yang dikelola oleh Manajer Investasi ke berbagai instrumen investasi seperti pasar uang, obligasi, dan saham. 

Reksa dana ini cocok untuk fresh graduate karena dikelola oleh profesional, yaitu Manajer Investasi.

So, ga ribet guys! Selain itu, dengan modal Rp100 (Seratus Ribu Rupiah) saja, kamu sudah bisa memulai perjalanan investasimu!

Pengen belajar lebih dalam soal investasi reksa dana? Ikuti saja Group Belajar Reksa Dana Finansialku yang bakal ngasih banyak ilmu supaya kau jago berinvestasi reksa dana! Yuk join grup belajarnya di sini.

 

Miliki Kebiasaan Keuangan yang Baik

Tahukah kamu untuk menjaga kondisi keuangan yang sehat, kita perlu membiasakan diri dengan berbagai pola kebiasaan mengatur keuangan yang sehat. 

Salah satu yang bisa menjadi sebuah kebiasaan keuangan yang harus dilakukan dengan disiplin dan konsisten adalah mencatat arus keuangan baik pendapatan maupun pengeluaran. 

Seriusan ini harus mencatat semua pendapatan dan pengeluaran? Sampai sedetail apa? 

Catatlah sedetail mungkin dan usahakan untuk #langsungcatat agar tidak lupa!

Misalnya dapat uang dari nenek, atau dari hasil membantu usaha teman sehingga kamu dapat biaya ongkos bantuan, segera catat dalam kas mu! Demikian juga dengan pengeluaran. Catat pengeluaran sedetail mungkin bahkan hingga biaya parkir dan pipis di SPBU sekalipun!

[Baca juga: Apakah Perlu Mencatat Keuangan Harian?]

Lakukan kebiasaan ini ya guys supaya arus kas kamu nampak jelas dan apabila diperlukan evaluasi di akhir bulan untuk menentukan anggaran di bulan berikutnya, kamu sudah tahu seperti apa strategi keuangan yang harus kamu lakukan, memangkas jumlah pengeluaran tertentu atau mungkin harus menambah penghasilan dari side job jika mengalami kekurangan dana. 

 

Belajar Literasi Keuangan

Pengetahuan itu bersifat dinamis guys! Akan selalu ada perubahan dan juga pengetahuan yang baru yang bisa kita dapatkan. Caranya tentu saja dengan mengosongkan pikiran kita dan menambah berbagai khazanah ilmu dari berbagai sumber, entah itu dari internet, buku, seminar, webinar dan lain sebagianya. 

Dengan terus belajar, kamu akan terus mengembangkan diri agar semakin lebih tahu bagaimana mengatur strategi keuangan agar terus berkembang dan tentu saja tidak ketinggalan zaman. 

 

Mencapai Financial Freedom

Sudah tahu financial freedom? Financial freedom adalah sebuah kondisi dimana kamu tidak perlu lagi bekerja keras untuk menghasilkan uang karena uang sudah bekerja untuk kamu. Bahkan ketika kamu sedang tidur sekalipun, uangmu sedang bertambah di rekening. 

Tentu kamu mau kan mengalami kondisi seperti ini!

Financial freedom atau bebas keuangan! Masa sih bisa? 

Justru mumpung kamu masih fresh graduate, kamu bisa mencapainya dengan berbagai persiapan dari sekarang guys! Karena semua orang PASTI BISA berkesempatan jadi financial freedom!

Video berikut ini cocok untuk kamu yang tertarik mencapai Financial Freedom dari usia muda. Simak selengkapnya dalam video berikut ini.

 

Be Grateful 

Terlepas dari semua kondisi keuanganmu saat ini, rasa bersyukur atas apa yang kamu miliki saat ini adalah sebuah kebiasaan yang perlu dipupuk sejak dini!

Tuliskan apa saja yang jadi rasa syukurmu dan evaluasi rencana keuanganmu secara berkala menggunakan aplikasi Finansialku.

Kebiasaan ini akan mengantarmu menjadi seorang financial freedom sejak kamu masih fresh graduate!

 

Semoga artikel ini dapat bermanfaat untuk kamu yang ingin mencapai financial freedom di usia muda.

Jika ada pertanyaan, yuk langsung konsultasikan bersama Financial Planner terbaik kami melalui fitur Konsultasi Keuangan di aplikasi Finansialku. Download gratis di Playstore atau Apps Store dan nikmati fitur premium selama 30 hari.

 

Editor: Nurdevi Noviana

Sumber Referensi:

  • Stanley Christian – Aidil Akbar Madjid & Partners. Mengatur Keuangan untuk Fresh Graduate. finance.detik.com – https://bit.ly/2V98paD
  • Vregina Voneria Palis. 4 Juni 2021. Mulai Kebiasaan Baik, Ini Cara Mengatur Keuangan yang Wajib Dilakukan Fresh Graduate. parapuan.co – https://bit.ly/3x5sa0f
  • Yazid Muamar. 7 November 2019. Dear Fresh Graduate! Yuk Atur Uangmu dengan Cara Berikut Ini. cnbcindonesia.com – https://bit.ly/3eV9vOk
  • Emiten. 6 Agustus 2020. Survei OJK Tingkat Literasi Keuangan di Indonesia Masih Rendah, Baru 38 Persen. emitennews.com – https://bit.ly/2WluMKH
  • Melvin Mumpuni. 19 Februari 2020. Cara Mudah Financial Freedom!! Kamu Pasti Bisa! youtube.com – https://bit.ly/3zDkweT
  • Satu Tumbuh Seribu. 19 Mei 2021. 10 Mindset Finansial yang Harus Kamu Miliki Untuk Keuangan Lebih Sehat. satutumbuhseribu.valbury.co.id – https://bit.ly/3zFGePL